Apa makna simbol pada sila kedua pancasila

Sila kedua Pancasila dilambangkan sebagai rantai emas yang melambangkan laki-laki dan perempuan.

GridKids.id - Kids, apa bentuk dan makna simbol sila kedua Pancasila?

Nah, pada artikel ini kita akan membahas mengenai Pancasila. Materi ini berdasarkan buku tematik kelas 4 SD tema 4.

Pancasila merupakan dasar negara, pedoman, dan pandangan hidup bangsa Indonesia. Pancasila terdiri dari lima sila yang mengandung nilai-nilai luhur.

Setiap sila Pancasila terdapat nilai-nilai yang harus diamalkan.

Baca Juga: Tindakan yang Sesuai dengan Makna Sila Pertama Pancasila, Materi Kelas 4 SD Tema 4

Pada buku tematik kelas 4 SD tema 4, terdapat pertanyaan mengenai bentuk dan makna simbol kedua Pancasila.

Bunyi kedua sila Pancasila adalah 'Kemanusiaan yang Adil dan Beradab'.

Untuk lebih lengkapnya, simak pembahasan berikut ini mengenai bentuk dan makna simbol sila kedua Pancasila.

Bentuk dan Makna Simbol Sila Kedua Pancasila

Apa makna simbol pada sila kedua pancasila

Pixabay.com

Salah satu sikap yang mencerminkan sila kedua Pancasila adalah bertindak tanpa memandang suku, agama, dan ras.

Pancasila berasal dari bahasa Sanskerta, yaitu 'panca' yang berarti lima dan 'sila' yang berarti dasar.

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), Pancasila adalah dasar negara dan falsafah bangsa dan negara Republik Indonesia yang terdiri atas lima sila.

Seperti yang sudah dijelaskan di awal, pada artikel ini kita akan membahas mengenai sila kedua Pancasila.

Sila kedua Pancasila memiliki simbol berbentuk rantai emas dengan mata rantai yang berbentuk lingkaran dan kotak.

Baca Juga: Hubungan Hak dan Kewajiban Warga Negara dengan 5 Nilai Dasar Pancasila

Lalu, apa makna simbol sila kedua Pancasila?

Kids, makna simbol sila kedua memiliki arti tersendiri, lo.

Mata rantai berbentuk segi empat atau kotak yang melambangkan laki-laki, sedangkan mata rantai lingkaran melambangkan perempuan, Kids.

Hal tersebut dimaksudkan bahwa laki-laki dan perempuan saling berkaitan dalam satu lingkaran.

Nah, keduanya dapat memiliki kedudukan yang sama atau setara. Selain itu juga saling membutuhkan dan berinteraksi satu sama lain.

Sehingga makna simbol sila kedua Pancasila, bahwa Indonesia dapat menjadi lebih kuat seperti pemaknaan rantai emas tersebut.

Berikut ini beberapa contoh sikap yang menunjukkan sila kedua Pancasila, antara lain:

1. Menghormati hak orang lain.

2. Menghargai pendapat orang lain.

Baca Juga: 6 Fungsi Pancasila Sebagai Dasar Negara Indonesia Bagi Bangsa

3. Berani mengakui kesalahan.

4. Bertindak adil tanpa memandang suku, agama, ras, dan status sosial.

Nah, itulah pembahasan mengenai bentuk dan makna simbol sila kedua Pancasila, materi kelas 4 SD tema 2.

 

-----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Apa makna simbol pada sila kedua pancasila

Artikel ini merupakan bagian dari Parapuan

Parapuan adalah ruang aktualisasi diri perempuan untuk mencapai mimpinya.

KOMPAS.com - Sejak duduk di bangku sekolah dasar (SD) siswa sudah dikenalkan dengan Pancasila, termasuk Burung Garuda Pancasila.

Pancasila sebagai landasan dan ideologi bagi bangsa Indonesia tak hanya sebatas identitas dan simbol saja, tetapi mencerminkan makna dan nilai-nilai luhur di dalamnya.

Lambang Pancasila adalah burung Garuda dengan 5 perisai yang melambangkan setiap silanya mulai dari sila ke-1 hingga sila ke-5. Apa saja maknanya?

Baca juga: Arti Lambang Pancasila, Siswa Wajib Paham

Melansir akun Instagram Direktorat SD Kemendikbud Ristek, di perisai itu memiliki makna atau arti tersendiri.

Arti lambang sila ke 1

Bunyi sila pertama:

Ketuhanan yang Maha Esa.

Bintang menjadi simbol sila pertama yang menggambarkan sebuah cahaya, seperti cahaya kerohanian yang berasal dari Tuhan kepada setiap manusia.

Arti lambang sila ke 2

Bunyi sila kedua:

Kemanusiaan yang Adil dan Beradab.

Rantai pada simbol sila kedua terdiri atas mata rantai yang berbentuk segi empat dan lingkaran yang saling berkaitan membentuk lingkaran.

Keterkaitan itu memiliki makna bahwa bangsa Indonesia saling terkait erat, saling bahu-membahu, dan saling membutuhkan.

Baca juga: Siswa, Ini 5 Makna Lambang Pancasila

Arti lambang sila ke 3

Bunyi sila ketiga:

Persatuan Indonesia.

Pohon Beringin merupakan pohon besar yang bisa digunakan oleh banyak orang sebagai tempat berteduh di bawahnya.

Hal tersebut dikorelasikan sebagai Negara Indonesia, di mana semua rakyat Indonesia dapat 'berteduh' di bawah naungan Negara Indonesia.

Tak hanya itu saja, pohon beringin memiliki sulur dan akar yang menjalar ke segala arah. Hal ini dikorelasikan dengan keragaman suku bangsa yang menyatu di bawah nama Indonesia.

Arti lambang sila ke 4

Bunyi sila keempat:

Kerakyatan yang Dipimpin oleh Hikmat Kebijaksanaan dalam Permusyawaratan Perwakilan.

Kepala Bateng memiliki filosofi sebagai hewan sosial yang suka berkumpul, seperti halnya musyawarah, di mana orang-orang berdiskusi untuk melahirkan suatu keputusan.

Arti lambang sila ke 5

Bunyi sila kelima:

Keadilan Sosial Bagi Seluruh Rakyat Indonesia.

Baca juga: Siswa, Ini Contoh Pengamalan Sila Ke-3 Pancasila

Lambang padi dan kapas merupakan simbol pangan dan sandang yang menyiratkan makna bahwa syarat utama negara yang adil ialah yang bisa mencapai kemakmuran untuk rakyatnya secara merata.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Apa makna dari simbol sila kedua Pancasila?

Lambang Sila ke 2 Pancasila dan Penjelasannya Rantainya ada yang berbentuk bulat dan persegi, yang memiliki maknanya masing-masing. Rantai bulat memiliki makna laki-laki, yang identik dengan kekuatan dan keberanian. Sementara itu, bentuk rantai yang terputus-putus memiliki makna kuat dan kokoh, serta saling terhubung.

Apa makna dari simbol sila ke 2 brainly?

Jawaban. Jawaban: Makna simbol sila kedua Pancasila adalah hubungan manusia satu dengan yang lainnya yang perlu bersatu dan saling membantu sehingga menjadi kuat seperti rantai.

Apa makna simbol * emas pada Pancasila?

Lambang Pancasila sila ke-1 adalah bintang emas. Simbol ini terletak di tengah-tengah perisai Garuda Pancasila. Makna lambang bintang pada sila "Ketuhanan Yang Maha Esa" adalah sebagai simbol cahaya kerohanian dari Tuhan pada manusianya.