Apa saja alat yang digunakan untuk membuat tiwul?

Apa saja alat yang digunakan untuk membuat tiwul?

Thiwul merupakan Makanan pokok pengganti nasi yang berbahan dasar ketela pohon atau singkong ini memiliki cita rasa gaplek yang sangat khas dan unik. Banyak dikonsumsi masyarakat gunung kidul (Pacitan, Wonogiri, Gunung Kidul). Sebagai makanan pokok, kandungan kalorinya masih dibawah beras namun cukup memenuhi sebagai bahan makanan pengganti beras.

Bahan:

300 gr tepung gaplek atau tepung tapioka (tepung cassava)

70 ml air

2 lbr daun pandan

100 gr gula merah, sisir

Taburan: 
kelapa muda parut panjang

daun pandan

sdt garam

Alat :

Baskom

Pisau

Talenan

panci

Parutan kelapa

Piring saji

Cara membuat Tiwul:

Taruh tepung gaplek di atas baskom, perciki dengan air sambil diaduk-aduk hingga adonan berbutir seperti pasir, sisihkan.

Parut kelapa

 Panaskan dandang alasi dengan daun pandang

Masukkan adonan ke dalam dandang yang telah dipanaskan dan dialasi daun pisang.

Sisir gula setipis mungkin kemudian taruh gula merah sisir secara acak.

kukus hingga 60 menit, angkat.

Kukus pula kelapa parut dengan daun pandan dan garam selama 15 menit, angkat.

Sajikan tiwul bersama kelapa parut.

 TIPS KESELAMATAN KERJA DI DAPUR

Kedisiplinan dapur :

  •  Mengetahui apa yang harus dan tak harus dilakukan (Perhatikan etika yang tepat untuk mencegah kecelakaan luka bakar, terpeleset, jatuh, luka, luka mesin atau bahaya lain di dapur. Dapur bukan tempat bermain dan setiap orang harus menyadari dan menghindari bahaya)
  •  Perlahan dan tenang (Jangan terburu-buru atau berlari dalam mempersiapkan makanan dan dalam zona memasak) 
  • Peralatan yang tepat untuk bekerja (Pastikan setiap orang memahami cara yang benar untuk menggunakan berbagai perkakas dan peralatan dapur. Baca instruksi dan pastikan peralatan listrik yang aman untuk digunakan. Selalu jaga peralatan berbahaya di meja kerja. Jangan gunakan alat) 

Hal-hal yang  harus dihindari :

  • Jauhi kompor (Jangan memasak makanan di atas kompor tanpa pengawasan. Makanan terlalu cepat matang, kemudian terbakar dan menjadi api tak terkendali. Sebelum Anda menyadarinya, hal-hal tersebut dapat terkendali sebelum tersebut dapat terkendali) 
  • Api yang menyala (Matikan gas ketika kompor tidak digunakan.Orang lain mungkin datang dan tak menyadari bahwa kompor masih menyala. Gas yang menyala merupakan undangan terbuka untuk terjadinya kecelakaan. Ini juga dapat menghemat tagihan gas)

Yang harus dimiliki :

  •  Pemadan api (Selalu memiliki pemadam api yang dapat dijangkau. Pada saat bersamaan, penting untuk memahami dan tahu bagaimana mengatasi minyak atau percikan listrik. Tutup itu dengan membuang udara adalah cara terbaik untuk menggunakan penutup panci, baking soda, atau garam - jangan air)
  • Kotak pertolongan pertama (Simpanlah kotak pertolongan pertama di dapur. Ketika terjadi kecelakaan, pastikan Anda siap untuk menangani luka kecil atau luka bakar dengan memeriksa dan mengisi kembali kotak pertolongan pertama. Obat-obatan memiliki tanggal kadaluwarsa, sehingga sangat penting untuk memeriksa dengan rutin dan menggantinya jika diperlukan)

Referensi :

http://id.wikipedia.org/wiki/Thiwul

awalnya susah banget nyari artikel tentang cerelia dan umbi-umbian,jarang banget yang ngepost step by stepnya,dan alhamdulillahnya aku nemuin satu vidio di youtube,dua cewek yang sedang masak thiwul (maaf banget buat yang punya vidio aku copas gambarnya tapi aku udah sertain linknya kok diatas...maaf ye :D) dan inilah hasilnya semoga bermanfaat tulisanku dan yang mau copas monggo ..... Eh jangan lupa sertain linknya jg ya :)

Apa alat yang digunakan untuk membuat tiwul?

Alat-alat yang diperlukan dalam pembuatan tiwul yaitu : Ulekan. Kukusan. Kompor.

Langkah langkah pembuatan tiwul adalah?

Tumbuk singkong kering atau gaplek hingga menjadi tepung. Percikan sedikit air, lalu tumbuk lagi sampai didapat butiran kecil. ... .
Panaskan kukusan, alasi dengan daun pisang. ... .
Kukus kurang lebih selama satu jam, angkat. ... .
Kukus parutan kelapa bersama dengan daun pandan. ... .
Sajikan tiwul bersama dengan parutan kelapa di atasnya..

Apa bahan dasar dari tiwul?

Tiwul adalah makanan tradisional yang terbuat dari singkong atau ubi kayu yang dikeringkan dan berfungsi sebagai makanan pokok pengganti nasi.