Apakah boleh Merebus telur dengan air keran?

Apakah boleh Merebus telur dengan air keran?

Sajian Sedap

Kerugian merebus telur dengan air mendidih

SajianSedap.com - Sebagai salah satu bahan pokok, kebutuhan akan telur juga meningkat.

Ditambah lagi, telur tak cuma untuk disantap begitu saja tapi juga menjadi bahan utama lainnya seperti kue.

Telur juga memiliki manfaat yang luar biasa bagi kesehatan tubuh.

Beragam cara bisa dilakukan untuk mengonsumsi telur.

Mulai dari direbus hingga diolah menjadi pendamping utama aneka sayuran.

Baca Juga: Novotel Tangerang Banten and Its Simple Reasons Why Guests Will Likely To Return In the Future

Bicara soal praktis, kita tentu memilih menyantap telur rebus.

Karena cuma butuh telur dan air mendidih.

Padahal cara membuat telur rebus dengan air mendidih justru salah besar.

Hasilnya pasti bikin kita semua kecewa.

Baca Juga: Hati-Hati, Ini Kebiasaan Makan yang Dapat Membawa Dampak Buruk

Pastikan Telur Bersuhu Ruang

Jangan merebus telur dingin yang baru saja dikeluarkan dari kulkas.

Perbedaan suhu yang ekstrim antara telur dingin dan air panas akan membuatnya jadi mudah retak.

Jadi, pastikan menggunakan telur bersuhu ruang kala merebusnya, ya.

Jika telur berasal dari kulkas, turunkan dulu malam sebelumnya untuk menetralkan suhunya.

Baca Juga: Resep Roti Goreng Udang Telur Enak Ini Boleh Ditiru Untuk Camilan Nanti Malam

Rebus Di Dalam Air Biasa

Telur rebus tidak boleh direbus dalam air mendidih.

Alasannya karena air yang mendidih biasanya bergejolak sehingga telur bisa menabrak diding dan dasar panci, sehingga akibatnya tentu kulit telur jadi retak.

Artikel berlanjut setelah video berikut ini.

Rebus telur di dalam air biasa, tidak dingin tidak juga panas.

Air yang tenang membuat telur tetap aman dan antiretak.

Saat air mendidih, biasanya telur telah seperempat matang sehingga lebih kuat.

Baca Juga: Resep Telur Puyuh Bumbu Bali Enak, Menu Rumahan yang Rasanya Jempolan

Tapi setelah mendidih, ada baiknya kita mengecilkan api supaya gejolak air tidak terlalu besar.

Tidak sulit kan mencontoh tips merebus telur supaya tidak retak di atas Sase Lovers?

Kita semua bisa mempraktekannya dan pastinya sukses menghasilkan telur rebus yang sempurna saat memasak.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

-->

Jakarta - Memasak telur rebus terlihat gampang ya, Bun. Tapi, kadang ada perdebatan baiknya merebus telur dalam keadaan air masih dingin atau mendidih?

James Peterson, Instruktur Teknik di Institute of Culinary Education, New York, dalam bukunya Done: A Cook's Guide to Knowinh When Food is Perfectly Cooked menuliskan secara pribadi ia lebih suka merebus telur ketika airnya sudah mendidih. Alasannya, putih telur akan matang sebelum bagian kuning telur.

Pilihan Redaksi

  • Resep Tahu Rambutan Bola Cripsy, Camilan Enak di Malam Takbiran
  • Cara Mengenalkan Telur Pertama Kali pada Si Kecil
  • Pentingnya Vitamin B untuk Perkembangan Janin di Trimester 1

"Pilihan antara merebus telur di air yang masih dingin atau mendidih bukan soal mana yang lebih baik. Tapi, waktunya lebih konsisten," kata Peterson.

Menurutnya, merebus telur dalam keadaan air masih dingin waktunya enggak akan pernah sama. Sebab, panas kompor dan banyak air berbeda setiap saat telur direbus. Hal terpenting, Bunda konsisten menggunakan cara merebus air jadi tahu berapa lama waktu yang dibutuhkan sampai telur matang.

"Ini penting karena telur dalam cangkang tidak memberi indikasi kapan mereka matang. Saya tidak pernah membiarkan telur benar-benar mendidih, karena tingkat panas yang terlalu ekstrem untuk makanan yang begitu halus seperti telur bisa membuatnya agak keras," papar Peterson.

Dia juga menggunakan metode membuat lubang kecil di ujung bulat telur dengan pin, Bun. Katanya, ini memungkinkan udara yang terperangkap dalam telur keluar ketimbang membiarkannya mengembang di dalam dan memecahkan cangkang.

"Prosesnya sederhana. Didihkan sepanci besar air. Pastikan untuk menggunakan setidaknya beberapa liter air hingga mendidih. Setelah itu, masukkan telur," ujarnya.

Peterson bilang, waktu mendidih juga didasarkan pada mengeluarkan telur dingin dari lemari es. Kalau telur sudah dihangatkan sampai suhu kamar, waktunya mungkin lebih singkat satu atau dua menit. Bunda, berikut panduan waktu merebus telur dari Peterson:

Apakah boleh Merebus telur dengan air keran?
ilustrasi telur rebus/ Foto: iStock

1. 2 menit, telur masih sepenuhnya cair
2. 4 menit, telur akan memiliki kuning telur yang encer tetapi konsistensinya seperti sirup. Putih telur memisah sebagian.
3. 5 menit, putih telur matang dan kuning telur mulai melekat di putih telur
4. 6 menit, kuning telur setengah matang dengan warna kuning oranye terang.
5. 7 menit, bagian kuning telur yang menempel di putih telur berwarna buram
6. 8 menit, telur sudah benar-benar matang. Kuning telur berwarna agak gelap tapi mengkilat
7. 10 menit, telur matang
8. 15 menit, kuning telur berwarna kelabu

Mengutip Healthline, nutrisionis Adda Bjarnadottir MS, LN, mengatakan satu telur rebus besar memiliki 77 kalori, 5,3 gram lemak, dan jumlah karbohidrat yang sangat sedikit.

Telur rebus juga mengandung berbagai nutrisi penting, termasuk vitamin D, seng, kalsium, dan semua vitamin B yang merupakan sumber riboflavin (vitamin B2) dan vitamin B12 yang sangat baik. Lalu bagaimana dengan warna kuning telur yang berbeda?

Menurut American Egg Association, pekat atau pucatnya kuning telur mengindikasikan makanan yang dikonsumsi ayam petelur. Ayam yang diberi makan gandum dan rumput-rumputan kaya karoten umumnya memiliki warna kuning telur yang lebih mencolok. Tapi, itu tidak menjamin apakah telur itu lebih bernutrisi dibandingkan kuning telur yang pucat atau tidak. Warna kuning telur juga bisa menggambarkan kesehatan ayam.

"Ayam petelur yang dibiarkan bebas (tidak selalu di kandang) punya akses mendapatkan makanan yang lebih beragam, sehingga menghasilkan kuning telur yang warnanya lebih gelap," kata Dr Hilary Shallo Thesma dari Egg Nutrition Center.

Bicara soal konsumsi telur, benarkah makan telur bisa bikin bisulan? Temukan jawabannya di video berikut, Bun.

[Gambas:Video Haibunda]

(rdn/rdn)

Bolehkah rebus telur pakai air keran?

Cara Merebus Telur Agar Tidak Pecah Masukkan telur di dalam panci dan isi dengan air kran. Jangan siramkan air hangat atau panas sebelum merebus telur. Juga, jangan memasukkan telur setelah air mendidihkan, karena telur akan mudah pecah selama proses perebusan.

Rebus telur pakai air apa?

Isi panci dengan air keran dingin. Atau, cukup alirkan air di bagian sisi panci. Air dingin membantu mencegah telur terlalu matang. Jangan memasukkan telur langsung ke dalam panci berisi air panas, atau kulitnya bisa retak dan telur bisa matang tanpa kulit.

Berapa lama merebus telur dari air mentah?

3. Rebus telur 10 menit Merebus telur selama 10 menit, menghasilkan telur yang sudah matang, tapi bagian kuningnya masih sedikit lembek.

Apakah merebus telur harus air mendidih?

Ada kalanya kita memasukkan telur pada air yang belum mendidih dalam panci. Hal ini akan membuat putih telur jadi melekat kuat pada kulit, sehingga kamu akan kesulitan membukanya nanti. Sebaiknya, didihkan air terlebih dahulu, baru masukkan telur ke dalamnya. Dengan begitu, warna telur rebus akan lebih merata.