Apakah wajah bengkak bisa sembuh sendiri?

Apakah wajah bengkak bisa sembuh sendiri?

Biduran di wajah disebabkan oleh alergi hingga pengaruh lingkungan.

GridHEALTH.id - Biduran yang identik dengan ruam kemerahan yang gatal bisa terjadi di bagian tubuh manapun, termasuk wajah.

Terlebih wajah merupakan bagian yang sensitif, sehingga tak heran jika kondisi ini rentan terjadi.

Ada kalanya biduran di wajah juga disertai dengan pembengkakan yang akhirnya berpengaruh pada penampilan.

Penyebab biduran di wajah

Disebut juga urtikaria, masalah kulit di wajah ini bisa disebabkan oleh berbagai macam hal, di antaranya berikut ini.

1. Makanan

Dilansir dari Mayo Clinic, sejumlah makanan yang biasa dikonsumsi dapat menimbulkan ruam di wajah.

Terutama pada orang yang memang sensitif terhadapnya. Misalnya saja kerang, kacang tanah, kedelai, telur, atau susu.

2. Alergen di udara

Serbuk sari atau alergen (penyebab alergi) lain yang ada di udara, ketika terhirup dapat membuat gatal-gatal.

Tak hanya itu, wajah pun juga bisa menjadi bengkak dan terkadang diikuti oleh masalah pada saluran pernapasan atas serta bawah.

Baca Juga: Mengobati Biduran Dengan Bahan Alami ala Rumahan, Tidak Harus Mahal

3. Infeksi

Dilansir dari The Healthy, dalam beberapa kasus biduran di wajah juga bisa disebabkan oleh infeksi yang disebabkan oleh virus atau bakteri.

4. Gigitan serangga

Sering tidak disadari, gigitan yang berasal dari serangga juga dapat menyebabkan seseorang mengalami biduran.

Untungnya, biasanya bersifat akut alias dapat sembuh dalam kurun waktu yang tidak terlalu lama.

Cara mengobati biduran

Biduran di wajah, apalagi yang disertai dengan pembengkakan, tentunya sangat tidak nyaman.

Namun tak perlu khawatir, karena ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk mengatasi masalah kulit ini.

Selama di rumah, American Academy of Dermatology menyarankan untuk mandi menggunakan air hangat.

Kompres wajah menggunakan handuk dingin untuk mengurangi rasa gatal dan gunakan produk cleanser yang bebas dari wewangian.

Itulah beberapa penyebab biduran di wajah dan cara mengobatinya di rumah. (*)

Baca Juga: Cara Mengobati Biduran Tak Takut Kambuh, Secara Alami Tanpa Obat

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Video Pilihan

Fimela.com, Jakarta Muka bengkak tiba-tiba biasa dialami saat seseorang bangun tidur. Kondisi ini bisa membuat seseorang menjadi tidak percaya diri. Walaupun muka bengkak bisa diatasi, tetapi kondisi ini tidak boleh disepelekan begitu saja.

Muka bengkak tiba-tiba bisa disebabkan karena tubuh mengalami perubahan hormon, seperti saat haid atau hamil. Kondisi ini juga bisa terjadi, kalau Sahabat Fimela telah menangis semalaman.

Muka bengkak tiba-tiba bisa diatasi dengan cara mudah, yaitu kompres wajah dengan air dingin atau panas, mengkompres dengan timun, atau mengurangi makanan yang mengandung garam dan gula berlebih. Untuk menghindari muka bengkak secara tiba-tiba, yuk kenali penyebabnya berikut ini:

Apakah wajah bengkak bisa sembuh sendiri?

ilustrasi wajah/arina shilyaeva/pexels

1. Alergi

Penyebab mata bengkak tiba-tiba yang pertama adalah karena adanya reaksi alergi. Saat tubuh mengalami alergi, maka akan terjadi peradangan yang menyebabkan pembengkakan di bagian muka, mata, hidung atau tubuh yang terken aalergi. Sebaiknya hindari beberapa penyebab alergi seperti makanan penyebab alergi, paparan serbuk sari, tungau, debu dan bahan kimia berbahaya.

2. Abses Gigi

Abses gigi adalah penyakit yang menyerang gigi dan bisa menyebabkan muka bengkak tiba-tiba. Abses gigi adalah kondisi gigi berlubang yang tidak segera diobati dan terinfeksi bakteri. Saat mengalami abses gigi, maka akan terjadi benjolan berisi nanah pada gigi dan terjadi pembengkakan yang membuat pipi terlihat besar.

3. Konjungtivitis

Penyakit mata yang disebut konjungtivitis atau mata merah, merupakan kondisi saat mata mengalami infeksi virus atau bakteri pada selaput lendir. Kondisi ini bisa menyebabkan mata terasa gatal, memerah dan terjadi pembengkakan. Sebaiknya segera konsultasikan pada dokter mata dan jangan mengucek mata.

Penyebab Muka Bengkak Tiba-Tiba

Apakah wajah bengkak bisa sembuh sendiri?

ilustrasi wajah/siro46/shutterstock

4. Infeksi Sinus

Infeksi sinus merupakan penyakit yang menyerang sistem pernapasan. Sinus merupakan ruang udara yang terletak diantara mata, belakang dahi, hidung dan tulang pipi. Jika sinus terinfeksi, maka akan terjadi peradangan dan pembengkakan di muka secara tiba-tiba.

5. Gondongan

Penyebab muka bengkak tiba-tiba yang selanjutnya adalah karena penyakit gondongan. Penyakit ini pada umumnya menyerang anak-anak, akibat terinfeksi virus di area kelenjar air liur. Kondisi ini bisa menyebabkan muka bengkak, sakit kepala, demam, nyeri otot dan susah menelan.

6. Efek Samping Obat-Obatan

Beberapa obat-obatan memiliki efek samping yang menyebabkan muka bengkak tiba-tiba, seperti obat-obatan yang mengandung steroid. Sebaiknya sebelum mengonsumsi obat-obatan ini, konsultasikan kepada dokter terlebih dahulu.

7. Obesitas

Penyebab muka bengkak yang terakhir adalah obesitas atau kenaikan berat badan. Kondisi ini bisa disebabkan karena terlalu banyak mengonsumsi lemak dan garam. Obesitas tidak bisa dibiarkan begitu saja, karena bisa menyebabkan komplikasi penyakit yang serius. Ubahlah kebiasaan burukmu menjadi lebih baik dan sehat, dengan mengonsumsi makanan bergizi dan rajin berolahraga.

Cara Mengatasi Muka Bengkak Tiba-Tiba

Apakah wajah bengkak bisa sembuh sendiri?

ilustrasi kulit wajah/metamorworks/shutterstcock

Muka bengkak tiba-tiba sangat umum terjadi di pagi hari. Kalau kamu mengalami kondisi ini, sebaiknya kompres wajah dengan air dingin. Kamu juga bisa menggunakan air hangat untuk melancarkan peredaran darah pada muka, agar tidak terjadi pembengkakan di pagi hari.

Muka bengkak tiba-tiba juga bisa disebabkan karena tubuh dehidrasi. Saat mengalami dehidrasi, sel tubuh akan mengambil cairan pada jaringan tubuh dan menyimpannya, sehingga menyebabkan muka terlihat lebih bengkak. Untuk mencegah dehidrasi, konsumsi air putih minimal 2 liter sehari.

Tetapi jika muka bengkak tiba-tiba ini disebabkan karena alergi atau infeksi, sebaiknya segera konsultasikan kepada dokter, agar kondisi ini segera diatasi dan mendapatkan obat-obatan yang sesuai.

Bagaimana menghilangkan bengkak di wajah?

Cara Mengatasi Wajah Bengkak Ketika Bangun Tidur.
Cuci muka dengan air dingin. Mencuci muka dengan air dingin segera setelah bangun tidur dapat membantu mengurangi bengkak di wajahmu. ... .
Kompres wajah dengan mentimun. ... .
Kompres wajah dengan air hangat. ... .
Minum air putih..

Apakah bengkak di wajah bisa sembuh sendiri?

Sebagian kasus bengkak pada wajah akan sembuh dengan sendirinya, terutama jika disebabkan oleh cedera atau alergi ringan. Anda hanya perlu bersabar dan menunggunya. Namun, jika bengkak pada wajah tidak membaik atau berkurang setelah beberapa hari, kunjungilah dokter. Hindari penggunaan obat pereda nyeri tertentu.

Bagaimana cara menghilangkan bengkak?

Cara paling tepat untuk mengobati bengkak, kapan pun dan bagaimana pun itu terjadi, adalah dengan mengompresnya agar cepat sembuh dan rasa sakitnya hilang. Tapi mana yang lebih baik untuk meredakan bengkak: kompres pakai air hangat atau air dingin.

Apa akibat wajah bengkak?

Muka bengkak dapat disebabkan oleh kebiasaan saat tidur, efek samping makanan dan obat, serta masalah kesehatan, seperti alergi, infeksi, atau ketidakseimbangan hormon. Jika pembengkakan tidak berangsur mereda atau bertambah parah, segera konsultasi dengan dokter untuk diagnosis lebih lanjut.