Bagaimana cara menyambungkan Bluetooth laptop dengan HP?

Tentang Lenovo

  • Perusahaan kami
  • Berita
  • Hubungan investor
  • Berkelanjutan
  • Kepatuhan produk
  • Keamanan Produk
  • Lenovo Open Source
  • Informasi hukum
  • Pekerjaan di Lenovo

Toko

  • Laptop & Ultrabooks
  • Tablet
  • Desktop & semua-yang
  • Workstation
  • Aksesoris & perangkat lunak
  • Server
  • Penyimpanan
  • Jaringan
  • Penawaran Laptop
  • Outlet

Dukungan

  • Driver & Perangkat Lunak
  • Tata Cara
  • Pencarian garansi
  • Parts Lookup
  • Hubungi Kami
  • Periksa Status Perbaikan
  • Imaging & Security Resources

Sumber daya

  • Tempat untuk membeli
  • Belanja bantuan
  • Status
  • Spesifikasi Produk (PSREF)
  • Forum
  • Registrasi
  • Aksesibilitas Produk
  • Informasi lingkungan
  • Gaming Community
  • LenovoEDU Community
  • LenovoPRO Community

© Lenovo.
| | | |

Cara Menyambungkan Bluetooth HP ke Laptop | Gadget2Reviews.Com – Sekarang ini kebanyakan orang lebih sering menyimpan file seperti foto, video atau dokumen lainnya pada smartphone mereka. Hal ini tidak lain karena ponsel keluaran terbaru saat ini sudah mempunyai kapasiatas memori penyimpanan yang besar.

Akan tetapi tentu saja, kapasiatas penyimpanan HP juga terbatas. Bahkan jika memori ponsel hampir penuh terkadang bisa membuat ponsel menjadi lambat. Oleh sebab itu banyak pengguna HP android kemudian memindahkan data-data ponsel ke hardisk laptop.

Banyak cara yang bisa digunakan untuk mengirim foto atau file lainnya dari HP ke laptop. Paling sering dilakukan pengguna yaitu dengan menggunakan kabel data usb. Selain itu juga bisa dengan cara nirkabel yaitu melaui koneksi bluetooth dari ponsel ke laptop.

Selain untuk keperluan tranfers data, kamu juga bisa menghubungkan headset bluetooth juga.

Nah, pada artikel kali ini kami akan memberikan panduan cara mengaktifkan bluetooth di laptop dan menyambungkannya ke HP android. Dengan begitu kamu tidak perlu menggunakan kabel USB hanya untuk memindahkan file dari HP ke laptop atau sebaliknya.

Cara Menghubungkan Bluetooth HP ke Laptop Windows

Bagaimana cara menyambungkan Bluetooth laptop dengan HP?

Hampir semua merk ponsel android sekarang ini pasti dilengkapi dengan fitur konektifitas bluetooth. Tentunya sebelum mengikuti tutorial kamu harus memastikan spesifikasi laptop yang digunakan sudah dilengkapi juga dengan bluetooth. Jika tidak ada, kamu bisa menggunakan perangkat bluetooth eksternal.

Cara menyambungkan bluetooth HP ke laptop sebenarnya tidak terlalu jauh berbeda seperti halnya dilakukan antar ponsel. Hanya saja ketika akan menghubungkan perangkat bluetooth di laptop ke ponsel android akan sedikit lebih kompleks pengaturannya. Termasuk juga mengenai driver dan cara mengaktifkan bluetooth di laptop.

Nah, berikut ini kami sudah merangkum cara menyambungkan bluetooth dari HP ke komputer baik itu pada OS Windows 7, 8 atau 10. Jadi silahkan kamu sesuaikan dengan sistem operasi pada laptop yang kamu gunakan.

Cara Menyambungkan Bluetooth HP ke Laptop Windows 7

Windows 7 merupakan sistem operasi yang saat ini paling sering diinstall pada laptop atau PC. Nah, buat kamu yang mau mengirim data dari HP via bluetooth.

Berikut langkah-langkah cara menyambungkan kedua perangkat dari HP ke laptop Windows 7 yang bisa kamu ikuti.

  • Pertama aktifkan terlebih dahulu bluetooth di HP dan pastikan pengaturannya bisa terlihat oleh perangkat lain.
  • Selanjutnya klik pada Show hidden icon yang ada di pojok bawah kanan layar laptop lalu pilih Bluetooth Devices.
  • Selanjutnya klik opsi Add Device kemudian tunggu hingga nama bluetooth HP tampil di layar laptop.
  • Jika sudah terdeteksi, silahkan kamu pilih perangkat tersebut kemudian tekan tombol Next.
  • Nantinya akan tampil di layar monitor kode verifikasi untuk menyambungkan bluetooth HP ke laptop.
  • Kembali ke HP ponsel, lalu tekan OK.

Cara Menghubungkan Bluetooth di Laptop Windows 8

Selanjutnya buat kamu pengguna Windows 8, mungkin akan sedikit berbeda dari segi langkah dan tampilannya. Langsung saja kamu ikuti panduan cara mengaktifkan bluetooth di laptop Windows 8 berikut ini.

  • Pertama kamu perlu masuk ke PC Settings lalu pilih Settings > Change PC Settings.
  • Selanjutnya akan tampil beberapa opsi menu, pilih Wireless.
  • Nantinya kamu akan melihat opsi bluetooth, silahkan aktifkan tombol untuk menghidupkan bluetooth di Windows 8.

Nah, sekarang perangkat bluetooth di Windows 8 sudah dalam posisi ON atau aktif. Selanjutnya kamu juga bisa melakukan pengaturan tambahan untuk bisa menampilkan dan menyembunyikan Bluetooth.

  • Silahkan lakukan search setting dengan cara tekan tombol Windows + W lalu ketik Bluetooth.
  • Jika sudah tampil di layar laptop hasil pencariannya, silahkan pilih opsi Change Bluetooth Settings.
  • Nantinya akan diarahkan ke menu Bluetooth Settings, silahkan beri tanda ceklist pada opsi Allow Bluetooth devices to find this computer lalu klik OK.

Berikutnya kita akan melakukan pairing terlebih dahulu agar bisa terhubung dan bisa digunakan untuk transfer data. Silahkan kamu ikuti langkah-langkah cara menyambungkan bluetooth HP ke laptop Windows 8.

  • Pertama aktifkan terlebih dahulu bluetooth di HP dan pastikan pengaturannya bisa terlihat oleh perangkat lain.
  • Masuk ke PC Settings kemudian pilih opsi Add Devices untuk mencari perangkat bluetooth yang aktif.
  • Jika sudah ketemu pilih perangkat bluetooth HP tersebut, maka laptop kamu akan mengirim kode verifikasi.
  • Silahkan tekan Accept dan pilih Yes.

Cara Menyambungkan Bluetooth di Windows 10

Berikutnya buat kamu pengguna Windows 10, supaya bisa menyambungkan bluetooth HP ke laptop. Terlebih dahulu kamu perlu menghidupkan atau mengaktifkan bluetooth di laptop Windows 10.

Berikut langkah-langkah cara mengaktifkan bluetooth di laptop Windows 10 yang bisa kamu ikuti.

  • Klik pada Start Menu kemudian masuk ke Settings lalu pilih Devices.
  • Selanjutnya pada opsi Bluetooth, silahkan kamu aktifkan ke posisi ON.
  • Selesai, sekarang bluetooth yang ada di laptop Windows 10 kamu sudah aktif.

Berikutnya kita akan melangkah ke cara melakukan pairing atau menghubungkan kedua perangkat bluetooth agar bisa mengirim dan menerima file.

Silahkan kamu simak dan ikuti langkah-langkah cara menyambungkan bluetooth HP ke laptop Windows 10 berikut ini.

  • Pertama klik Show Hidden Icons yang ada di pojok kanan bawah tampilan layar, kemudian pilih Bluetooth Devices.
  • Selanjutnya pada menu yang tampil, pilih opsi Add a Bluetooth Device.
  • Aktifkan bluetooth di HP kamu, pastikan pada daftar perangkat tersedia muncul nama bluetooth laptop yang kamu gunakan. Selanjutnya tekan pada nama perangkat tersebut.
  • Nantinya pada laptop Windows 10 akan muncul notifikasi, silahkan kamu klik OK.
  • Selanjutnya kode konfirmasi disusul di HP layar kamu, silahkan tekan Ya.

Selesai, sekarang kamu sudah berhasil menghubungkan bluetooth HP ke laptop Windows 10. Artinya kamu sudah bisa kirim dan terima file dari ponsel ke laptop atau sebaliknya.

Cara Mengirim File Lewat Bluetooth Dari HP ke Laptop

Setelah kamu berhasil menghubungkan atau melakukan pairing, selanjutnya kamu sudah bisa mengirim file dari ponsel android kamu ke laptop atau sebaliknya dengan melalui koneksi Bluetooth.

Berikut langkah-langkah yang bisa kamu ikuti untuk cara mengirim file ke laptop dari HP android dengan menggunakan bluetooth. Pada contoh dibawah ini menggunakan laptop dengan OS Windows 10. Jadi mungkin ada sedikit perbedaan jika menggunakan Windows 7/8.

  • Pastinya kamu terlebih dahulu harus berhasil menghubungkan bluetooth ponsel ke laptop sesuai dengan langkah-langkah diatas.
  • Klik ikon bluetooth yang tersembunyi di laptop yang ada di pojok kanan bawah tampilan layar.
  • Klik Bluetooth Devices, lalu pilih opsi Recive a File. Nantinya pada layar laptop akan muncul tampilan jendela dialog Bluetooth File Transfer.
  • Selanjutnya kembali ke ponsel android kamu, lalu cari dan pilih file atau gambar yang akan dikirim ke laptop lewat bluetooth.
  • Pada daftar perangkat bluetooth yang tersedia, silahkan kamu pilih sesuai dengan nama bluetooth laptop yang sudah disandingkan /paired sebelumnya.
  • Jika proses tersebut berhasil, nantinya file akan langsung terkirim ke laptop.
  • Kemudian kamu akan diminta untuk menentukan lokasi penyimpanan file. Silahkan pilih Browse untuk mengubahnya.
  • Terakhir klik Finish.

Cara kirim file dari laptop ke ponsel sebenarnya tidak terlalu berbeda langkah-langkahnya, silahkan kamu simak berikut ini.

  • Pastinya kamu terlebih dahulu harus berhasil menghubungkan bluetooth HP ke laptop sesuai dengan langkah-langkah diatas.
  • Klik ikon bluetooth yang tersembunyi di laptop yang ada di pojok kanan bawah tampilan layar.
  • Klik Bluetooth Devices, lalu pilih opsi Send a File.
  • Kemudian cari dan pilih daftar perangkat bluetooth yang sudah paired, cari yang sesuai dengan nama bluetooth HP kamu.
  • Selanjutnya klik tombol Browse, untuk mencari file yang akan dikirim.
  • Jika sudah, klik Next untuk memulai proses tranfser data.
  • Kemudian kamu juga harus memberikan konfirmasi penerimaan file di layar HP, silahkan tekan Terima.
  • Sekarang proses pengiriman file dari laptop ke HP sudah bisa berjalan.

Bagaimana mudah bukan ? Dengan mengirim dan menerima file dari HP ke Laptop atau sebaliknya via bluetooth, kamu tidak lagi memerlukan kabel data atau pun card reader.

Selain itu dengan cara mengirim file lewar bluetooth HP ke laptop bisa mencegah komputer kamu terkena virus yang sering bersembunyi di dalam memori. Semoga informasi dan tips diatas bisa bermanfaat, selamat mencoba.

  • Cara Menghubungkan Bluetooth HP ke Laptop Windows
    • Cara Menyambungkan Bluetooth HP ke Laptop Windows 7
    • Cara Menghubungkan Bluetooth di Laptop Windows 8
    • Cara Menyambungkan Bluetooth di Windows 10
  • Cara Mengirim File Lewat Bluetooth Dari HP ke Laptop

Bagaimana cara menghubungkan Bluetooth dari HP ke laptop?

Kamu bisa membuka pengaturan di HP dan klik Bluetooth. Setelah itu, ikuti cara di bawah ini. Buka 'pengaturan' di handphone kamu, kemudian klik pilihan 'Bluetooth'. Pilih 'Pair new device'. Nantinya, hal ini akan menemukan device yang tersembunyi untuk disambungkan ke laptop.

Bagaimana cara menyandingkan Bluetooth ke laptop?

Di PC Anda, pilih Mulai Pengaturan > > Perangkat > Bluetooth & perangkat lain > Tambahkan Bluetooth atau perangkat lain > Bluetooth. Pilih perangkat dan ikuti instruksi lainnya jika ada, lalu pilih Selesai.

Kenapa Bluetooth tidak bisa tersambung ke laptop?

Bluetooth laptop tidak terdeteksi biasanya dikarenakan kesalahan pada sistem, entah karena driver bermasalah, service bluetooth error, atau bahkan memang bluetooth disembunyikan. Biasanya bila terjadi kesalahan pada driver maka akan muncul tanda seru pada ikon bluetooth di taskbar dan di Device Manager.

Bagaimana cara mengatasi Bluetooth yang tidak bisa tersambung?

Jika mobil atau aksesori Bluetooth tidak dapat tersambung dengan ponsel Anda, cobalah solusi berikut..
Di ponsel, buka aplikasi Setelan..
Ketuk Perangkat tersambung. Ketuk "Bluetooth", jika Anda melihatnya..
Ketuk Sambungkan perangkat baru. nama aksesori Anda..