Bagaimana penggunaan kata baku dalam surat lamaran pekerjaan

Ilustrasi Contoh Surat Lamaran Kerja Foto: Shutterstock

Surat lamaran kerja umumnya adalah salah satu persyaratan yang harus dilengkapi pelamar ketika melamar pekerjaan. Surat lamaran kerja yang baik akan membantu recruiter dalam menyeleksi kandidat.

Salah satu tips pekerjaan yang harus diperhatikan adalah pembuatan lamaran kerja yang baik. Surat lamaran kerja biasanya disusun dalam bentuk dokumen singkat yang menjelaskan data diri pelamar, serta maksud dan tujuan pelamar menulis surat tersebut. Penulisan lamaran kerja tidak boleh terlalu panjang hingga lebih dari satu halaman.

Untuk memudahkan anda dalam menulis surat lamaran kerja yang baik dan benar, berikut beberapa hal yang harus diperhatikan

Menggunakan Bahasa yang Formal

Dalam penulisan surat lamaran kerja sebaiknya menggunakan Bahasa Indonesia atau Bahasa Inggris yang baku. Jangan menggunakan bahasa sehari-hari, karena hal tersebut akan dianggap tidak sopan dan mengurangi nilai anda di mata recruiter

Singkat, Padat, dan Jelas

Dalam penulisan, usahakan hanya memasukan poin-poin yang penting saja dan hindari kalimat yang tidak perlu. Poin pertama yang harus ada dalam surat lamaran kerja adalah pengenalan singkat tentang Anda, termasuk di dalamnya kelebihan dan kemampuan yang anda punya. Kedua, kata kunci yang berhubungan dengan pekerjaan yang Anda lamar. Jelaskan secara singkat mengapa Anda adalah orang yang tepat untuk pekerjaan tersebut.

Adapun format penulisan yang baik untuk surat lamaran pekerjaan adalah dengan menyertakan kop surat, kalimat pembuka, isi, hingga penutup. Hindari penggunaan format penulisan yang tidak baku.

Berikut contoh penulisan surat lamaran kerja yang baik dan benar dalam versi Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris

Jakarta, 06 Februari 2020

Jl. M. Husni. Thamrin No. 18

Sesuai dengan iklan lowongan pekerjaan dari PT. Mujur Perkasa, Pada Kanal Kolaborasi Kumparan tanggal 5 Februari 2020. Saya mengajukan diri untuk bergabung ke dalam Tim Accounting di PT. Sejahtera Perkasa. Adapun data diri saya sebagai berikut:

Saya dalam kondisi sehat jasmani dan rohani, dan lancar berbahasa Inggris secara lisan dan tertulis. Predikat lulusan di disiplin ilmu yang saya pelajari sangat memuaskan serta memiliki kemampuan akuntansi yang baik. Saya terbiasa bekerja dengan menggunakan komputer. Terutama mengoperasikan aplikasi paket MS Office, juga internet, maupun surat-menyurat dalam Bahasa Inggris.

Saat ini saya bekerja sebagai staff accounting di PT. Multi Finance. Saya senang untuk belajar dan dapat bekerja secara mandiri maupun kelompok dengan baik.

Sebagai bahan pertimbangan, saya lampirkan :

2. Foto copy ijazah S-1 dan transkrip nilai.

3. Foto copy sertifikat kursus/pelatihan.

Besar harapan Saya Bapak/Ibu bersedia meluangkan waktu untuk memberikan kesempatan wawancara, sehingga saya dapat menjelaskan dengan terperinci tentang potensi yang saya miliki.

Demikian surat lamaran ini saya buat dengan sebenar benarnya, dan terima kasih atas perhatian Bapak/Ibu.

Jakarta, February 06, 2020

Subject: Application for Employment

Jl. M. Husni. Thamrin No. 18

I was so excited when my former coworker, Jay, told me about your opening for an administrative assistant in your offices. A long-time Veggies to Go customer and an experienced admin, I would love to help the company achieve its mission of making healthy produce as available as takeout.

I’ve worked for small companies for my entire career, and I relish the opportunity to wear many hats and work with the team to succeed. In my latest role as an administrative assistant at Beauty Corp, I saved my employer thousands of rupiah in temp workers by implementing a self-scheduling system for the customer service reps that cut down on canceled shifts. I also learned web design, timesheet coding, and perfected my Excel skills.

I’ve attached my resume for your consideration and hope to speak with you soon about your needs for the role.

Handwritten Signature (for a hard copy letter)