Bagaimana sikap badan dan tangan sebelum meluncur ketika berenang?

Bagaimana sikap badan dan tangan sebelum meluncur ketika berenang?

Photo by Guduru Ajay bhargav from Pexels

Gerak dasar renang gaya bebas

Bobo.id - Ada macam-macam gaya renang yang bisa kita gunakan saat berenang. Misalnya gaya dada, gaya punggung, gaya kupu-kupu, gaya bebas, dan lain-lain.

Kali ini Bobo ingin membahas tentang salah satu gaya renang, yaitu gaya bebas.

Seperti gaya renang yang lain, renang gaya bebas juga memiliki gerakan dasar yang harus kita ketahui.

Namun sebelum itu, kita cari tahu terlebih dahulu manfaat renang gaya bebas, yuk!

Baca Juga: Gerak Dasar Renang Gaya Dada: Gerakan Meluncur, Gerakan Kaki, Gerakan Lengan, dan Pengambilan Napas

Manfaat Renang Gaya Bebas

Berikut ini adalah manfaat renang gaya bebas yang bisa kita rasakan:

- Menambah tinggi badan.

- Melatih otot-otot tubuh.

- Meningkatkan daya tahan tubuh.

- Memperkuat pernapasan.

- Melatih kerja otak.

- Membentuk postur tubuh ideal.

Nah, sekarang kita sudah tahu manfaat renang gaya bebas. Sekarang kita cari tahu apa saja gerak dasar renang gaya bebas, yuk!

1. Meluncur pada Renang Gaya Bebas

Meluncur sering dilakukan ketika bermain air di kolam renang. Bagaimana caranya?

Saat meluncur, posisi badan mengapung di permukaan air. Kedua lengan dalam posisi lurus ke depan, sementara kedua kaki (tungkai) lurus ke belakang.

Dengan menggerakkan badan, kita akan bisa meluncur.

Gerakan meluncur bisa dilakukan secara sendiri atau dengan bantuan alat. Alat yang bosa kita gunakan adalah papan pelampung.

Kamu juga bisa meminta bantuan teman untuk belajar meluncur.

Baca Juga: Gerak Dasar Renang Gaya Punggung: Gerakan Meluncur, Gerakan Kaki, Gerakan Lengan, dan Pengambilan Napas

a. Meluncur Tanpa Alat Bantu

Berikut ini adalah langkah-langkah untuk belajar melakukan gaya meluncur:

- Sikap badan berdiri di tepi kolam renang.

- Badan dibungkukkan ke depan. Kedua tangan dijulurkan lurus ke depan. Pandangan tertuju pada air kolam renang.

- Tolakkan kaki pada dinding kolam hingga meluncur. Saat meluncur, kedua lengan, badan, dan kaki lurus sejajar permukaan air.

b. Meluncur dengan Alat Bantu

Berikut ini adalah langkah-langkah untuk belajar melakukan gaya meluncur dengan alat bantu:

- Sikap badan berdiri di tepi kolam renang. Satu kaki ditekuk ke belakang dan berpijak pada dinding kolam.

- Badan dibungkukkan ke depan. Kedua tangan dijulurkan lurus ke depan sambil memegang papan seluncur. Pandangan tertuju ke bawah.

- Lakukan tolakan kaki pada dinding kolam hingga posisi badan meluncur. Saat meluncur, posisi badan dalam keadaan lurus sejajar permukaan air.

Baca Juga: Dasar-Dasar Penyelamatan Diri di Air, Perhatikan saat Melakukan Olahraga Renang

2. Gerakan Tungkai

Seperti meluncur, gerakan tungkai bisa dilakukan baik menggunakan papan seluncur. Berikut ini adalah langkah-langkah untuk berlatih gerakan tungkai:

- Masuklah ke kolam renang dengan kedalaman sebatas dada.

- Berpeganglah pada dinding kolam atau papan pembelajaran untuk belajar gerakan tungkai.

- Saat lengan berpegangan, posisi badan telungkup sejajar permukaan air.

- Kedua tungkai digerakkan naik turun bergantian antara kanan dan kiri. Gerakan kaki dilakukan hingga paha kaki.

3. Gerakan Lengan

Gerakan lengan pada renang gaya bebas dilakukan seperti kita sedang mengayuh. Berikut adalah cara untuk melakukan gerakan lengan pada renang gaya bebas:

- Masuklah ke kolam renang. Sikap badan berdiri di dalam kolam.

- Bungkukkan badan sejajar permukaan air. Kedua lengan diluruskan ke depan sejajar permukaan air.

- Tarik lengan kiri ke bawah, terus ditarik sampai ke belakang. Angkat lengan kiri keluar permukaan air, ayunkan tangan kiri ke depan.

- Ketika lengan kiri diangkat keluar permukaan air, gerakkan lengan kanan ke bawah. Lakukan gerakan ini seperti menggerakkan lengan kiri.

- Angkat lengan kanan keluar dari permukaan air. Ayunkan lengan kanan ke depan.

- Lakukan gerakan secara berulang-ulang.

Baca Juga: Pernah Lihat Aturan Memakain Pakaian Renang di Kolam Renang? Cari Tahu Sebabnya, yuk!

4. Pengambilan Napas pada Renang Gaya Bebas

Saat berenang, kita bernapas menggunakan mulut. Pengambilan napas pada renang gaya bebas dilakukan dengan cara berikut:

- Miringkan kepala ke kanan atau kiri. Pengambilan napas dilakukan pada akhir gerakan menarik (pull).

- Sebagian mulut atau seluruhnya di atas permukaan air untuk menghirup udara.

- Masukkan kepala ke dalam air, kemudian embuskan napas melalui mulut. Udara dikeluarkan sedikit demi sedikit sebagai bentuk pengaturan napas. 

5. Rangkaian Gerakan Renang Gaya Bebas

Koordinasi merupakan kombinasi secara menyeluruh dari rangkaian gerakan renang gaya bebas.

Bagaimana cara koordinasi gerakan renang gaya bebas?

Baca Juga: Membuat Mata Perih Saat Berenang, Sebenarnya Zat Apa yang Ada di Kolam Renang?

Berikut ini adalah cara untuk melakukan rangkaian gerakan renang gaya bebas:

- Lengan kanan mendayung ke bawah di samping badan.

- Tarik kepala ke atas, siku ditekuk sedikit. Luruskan kepala di atas permukaan air. Pada saat ini, lengan kiri tetap dalam kondisi lurus ke depan.

- Ketika lengan kanan lurus ke depan, lengan kiri melakukan gerakan seperti gerakan lengan kanan.

- Lakukan pengembalan napas pada renang gaya bebas.

- Lakukan latihan secara berulang-ulang.

Sumber: Aktif Berolahraga: Pendidikan Jasmani, Olahraga dan Kesehatan Kelas IV SD/MI, Berton Supriadi Simamora, Tahun 2019.

-----

Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan pengetahuan seru, langsung saja berlangganan majalah Bobo dan Mombi SD. Tinggal klik di https://www.gridstore.id

Atau teman-teman bisa baca versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di ebooks.gramedia.com

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Bagaimana sikap badan dan tangan sebelum meluncur ketika berenang?

Gerakan meluncur merupakan salah satu gerakan dasar dalam renang. Setiap gaya renang selalu diawali dengan gerakan meluncur. Gerakan meluncur dilakukan dengan posisi badan sejajar dengan permukaan air.

Pembahasan

Gerakan meluncur merupakan salah satu gerakan dasar dalam renang. Setiap gaya renang selalu diawali dengan gerakan meluncur. Gerakan meluncur dilakukan untuk mempermudah gerakan lanjutan dalam gaya renang. Gerakan meluncur dilakukan dengan posisi badan sejajar dengan permukaan air.

Cara melakukan gerakan meluncur dalam renang adalah.

  1. Awalan dilakukan dengan posisi badan berdiri di dinding kolam.
  2. Posisi salah satu kaki di tekuk dan telapak kaki menempel pada dinding kolam.
  3. Kemudian bungukkan badan ke depan dan luruskan kedua tangan kedepan. Pastikan posisi kedua tangan dan badan sejajar dengan permukaan air.
  4. Kemudian dorong badan ke depan dengan menolakkan kaki pada dinding. Setelah kaki menolak, posisi kedua kaki lurus dan rapat.
  5. Ketika meluncur posisi tangan, badan, dan kaki membentuk satu-kesatuan garis lurus.

Pelajari lebih lanjut

1. Materi tentang kesalahan-kesalahan yang sering dilakukan saat melakukan gerakan meluncur brainly.co.id/tugas/1001266

2. Materi tentang cara melakukan variasi gerakan meluncur brainly.co.id/tugas/14949856

3. Materi tentang latihan gerakan meluncur para renang gaya punggung brainly.co.id/tugas/27570649

-----------------------------

Detil jawaban

Kelas: 7 SMP

Mapel: Penjaskes

Bab: Bab 8 - Aktivitas Air

Kode: 7.22.8

#AyoBelajar

  • Bagaimana sikap badan dan tangan sebelum meluncur ketika berenang?

  • Bagaimana sikap badan dan tangan sebelum meluncur ketika berenang?

    sebenernya aku kelas 5 sd kok anak smp? btw jawabannya apa yaa kok gk nyambung

  • Bagaimana sikap badan dan tangan sebelum meluncur ketika berenang?

    Sebenarnya sih Gw Kls 6 Tpi Kok Belajar anak SMP??

  • Bagaimana sikap badan dan tangan sebelum meluncur ketika berenang?

    oranggw orang gila betul gak