Bagaimana sikap saat melayang di udara pada lompat jauh

commit to user 12

3. Melayang di Udara Sikap Badan Saat di Udara

Setelah pelompat menumpu pada balok tumpuan, maka dengan posisi badan agak condong ke depan ia akan terangkat melayang di udara bersamaan dengan ayunan kedua lengan ke depan atas. Menurut A. Hamidsyah Noer 2000: 74 “sikap saat melayang adalah sikap setelah gerakan lompatan dilakukan dan badan sudah terangkat tinggi ke atas”. Sikap badan dan gerakan badan di udara sangat erat kaitannya dengan kecepatan awalan dan kekuatan tolakan. Karena pada waktu lepas dari papan tolak, badan si pelompat dipengaruhi oleh suatu kekuatan yang disebut “daya tarik bumi”. Daya tarik bumi ini bertitik tangkap pada suatu titik yang disebut titik berat tubuh. Letak titik berat tubuh terletak kira- kira pada pinggang si pelompat sedikit di bawah pusar agak belakang Sarwono 2008: 7 menyatakan bahwa “tarikan daya bumi merupakan salah satu penentang terbesar yang ditemui atlet. Untuk melayang di udara setinggi mungkin, memelihara keseimbangan tubuh, melempar jauh, semua memerlukan pemahaman mengenai tentang bagaimana daya tarik bumi bekerja”. Daya tarik bumi akan menarik atlet dengan berfokus pada titik berat tubuhnya. Salah satu usaha untuk mengurangi daya tari bumi tersebut adalah harus melakukan tolakan yang sekuat-kuatnya disertai ayunan kaki dengan kedua lengan ke arah lompatan. Semakin cepat awalan dan semakin kuat tolakan yang dilakukan, maka akan semakin besar daya yang ditimbulkan. Hal ini mengakibatkan akan mengurangi daya tarik bumi yang ditimbulkan sehingga akan semakin lebih lama dapat membawa titik berat tubuh melayang di udara. Dengan demikin akan didapat hasil lompatan yang lebih tinggi dan lebih jauh, karena kedua kecepatan ini akan mendapatkan perpaduan resultante yang menentukan lintasan gerak dari titik berat tubuh tersebut. Hal yang perlu diperhatikan pada saat melayang di udara yaitu menjaga keseimbangan tubuh, sehingga akan membantu pada waktu pendaratan. A. Hamidsyah Noer 2000: 74 mengemukakan bahwa, “Pada saat melayang di udara keseimbangan harus dijaga jangan sampai terjatuh, bahkan kalau mungkin harus diusahakan membuat sikap atau gerakan untuk menambah jarak jangkauan lompatan, usaha ini disebut gaya”. commit to user 13 Hal ini berarti, pada saat melayang di udara merupakan letak yang membedakan gaya dalam lompat jauh. Adapun cara melakukan sikap badan di udara menurut Depdiknas 1992: 49-50 sebagai berikut: a Sesaat setelah menumpu, kaki tumpu segera diluruskan selurus-lurusnya. b Mengangkat pinggul ke muka atas. c Diusahakan selama mungkin di udara dengan cara menjaga keseimbangan dan persiapan pendaratan. d Pada saat melayang di udara, kedua kaki sedikit ditekuk sehingga posisi badan berada dalam sikap jongkok. e Sikap tubuh saat melayang di tentukan oleh gaya dalam lompat jauh yaitu: gaya jongkok tuck style, gaya menggantung atau melenting hang style dan gaya berjalan di udara walking in the air. Untuk lebih jelasnya gerakan melayang di udara lompat jauh gaya jongkok disajikan pada gambar berikut: Gambar 3. Sikap Melayang di Udara gaya Jongkok Aip Syarifuddin, 1992:25

4. Pendaratan

Cara melakukan sikap melayang di udara lompat jauh gaya jongkok adalah (1) saat kaki menolak, titik berat badan ke arah atas, kemudian kaki tolak menyusul kaki ayun, (2) saat pada posisi melayang, kedua lutut kaki ditekuk sehingga badan pada posisi / sikap jongkok, (3) saat akan mendarat, arahkan kedua kaki ke depan, bersamaan kedua lengan lurus ke depan.

Gaya dalam lompatan jauh dibagi berdasarkan sikap badan di udara. Pada gaya jongkok, posisi badan melayang dengan berjongkok, yaitu kedua kaki ditekuk.

Sedangkan peragaan mendarat berbagai gaya sama, dengan mengarahkan kaki ke depan.

Pada langkah pertama, misalnya, kaki kanan menolak, posisi kaki kiri telah berayun lurus ke depan, sehingga menyusul kaki kanan.

Kemudian, kaki kanan tersebut diayunkan ke depan dengan lutut ditekuk sehingga menyusul kaki kiri yang sudah di depan.

Jelaskan cara melakukan melayang di udara lompat jauh gaya jongkok

Bagaimana sikap saat melayang di udara pada lompat jauh

Cara / sikap melayang di udara gaya jongkok dalam atletik lompat jauh adalah

  1. Ketika kaki tumpu menolak, titik berat berat badan menuju atas, kemudian diikuti gerakan kaki tolak diayunkan sehingga menyusul kaki ayun.
  2. Sikap ketika badan melayang, kedua kaki sedikit ditekuk, sehingga badan berada pada posisi jongkok.
  3. Kemudian, ketika akan melakukan sikap mendarat, kedua kaki di arakan ke depan, diikuti kedua lengan yang juga diayunkan dan diluruskan ke depan.

Penjelasan

Dalam gaya jongkok pada intinya sikap badan di udara berjongkok.

Pada saat melakukan tolakan, posisi dari kaki ayun dibengkokkan dan berada di depan secara horizonta.

Lalu kaki tumpu tersebut ditekuk, dan diayunkan ke depan menyusul kaki ayun yang menekuk, kondisi tersebut layaknya orang yang sedang melayang sambil berjongkok.

Nah, sikap akhir, dari semua gaya adalah kedua kaki diarahkan ke depan bersiap melakukan pendaratan, sehingga kakinya dulu yang mendarat bukan pantat.

Jawabannya

Jelaskan cara melakukan melayang di udara lompat jauh gaya jongkok

Gaya jongkok lompat jauh yang benar, dilakukan dengan langkah yang tertera dalam buku cetak PJOK halaman 138 di bawah ini. 📕📗📘📙

Bagaimana sikap saat melayang di udara pada lompat jauh

Jawaban berdasarkan buku, telah diverifikasi BENAR.

Bagaimana sikap saat melayang di udara pada lompat jauh

Bagaimana sikap saat melayang di udara pada lompat jauh
Lihat Foto

ANTARA FOTO/MOHAMMAD AYUDHA

Foto dirilis Selasa (1/12/2020), memperlihatkan atlet National Paralympic Committee (NPC) cabang olahraga lompat jauh Atletik Setio Budi Hartanto menjalani pemusatan latihan Pelatnas di Stadion UNS, Solo. Meski Pelatnas dilaksanakan pada masa pandemi Covid-19, namun tidak menyurutkan semangat para atlet untuk terus mengikuti program latihan guna persiapan Paralimpiade Tokyo 2021.

KOMPAS.com - Gaya dalam lompat jauh terbagi menjadi tiga, yaitu berjalan di udara (walking in the air), jongkok (tuck), dan menggantung (hangstyle).

Pengertian gaya melayang di udara adalah di mana gerakan lompat jauh seolah-olah sedang berjalan ketika melayang di udara.

Ketika melayang di udara, kaki digerakkan seperti berjalan cepat.

Berikut penjelasan mengenai gaya berjalan diudara dalam lompat jauh dikutip dari buku Pendidikan Jasmani, Olahraga, dan Kesehatan untuk SMP/MTs Kelas IX yang disusun oleh Sarjono dan Sumarjo (2010).

Baca juga: Jenis-jenis Gaya Lompat Jauh

Gaya berjalan di udara lompat jauh, terdiri dari teknik awalan, tolakan, gerakan melayang di udara, dan penderatan.

Teknik Awalan
  1. Ambil ancang-ancang untuk awalan sekitar 30-40 meter.
  2. Lari perlahan-lahan kemudian kecepatan ditingkatkan sampai maksimal kira-kira 10 meter mendekati balok tumpu.
  3. Perhatikan langkah kaki agar tak melakukan kesalahan.

Baca juga: Urutan Gerakan Melakukan Lompat Jauh

Teknik Tolakan
  1. Tahapan dalam lompat jauh di antaranya adalah tolakan. Untuk menghasilkan tolakan maksimal maka menggunakan kaki terkuat.
  2. Pada saat melakukan tolakan kaki bagian pertama yang menyentuh balok tolak dan kaki tolak sedikit ditekuk.
  3. Kaki ayun, diayunkan dari belakang melewati kaki tumpu.
Gerakan Melayang di Udara
  1. Setelah kaki dilepas dari tolakan kemudian melayang di udara dengan 2,5 langkah, kaki seperti berjalan dengan menendang kaki ke depan.
  2. Langkah pertama, berakhir dengan kaki ayun berada di depan dan kaki penolak sesaat lepas dari tanah.
  3. Langkah kedua, berakhir dengan kaki tolak berada di depan.
  4. Pada setengah langkah terakhir kaki ayun bergabung dengan kaki tolak.
  5. Dengan kedua lengan diayun dari belakang ke depan untuk melakukan imbangan sikap berjalan.

Baca juga: Lompat Jauh: Teknik Dasar, Peraturan, dan Sejarah dalam Atletik

Teknik Mendarat
  1. Saat melakukan pendaratan, kedua lutut harus ditekuk untuk mempertahankan berat badan ke depan.
  2. Kedua kaki mendarat di bak pasir secara bersamaan, berat badan dipertahankan agar tidak jatuh ke belakang.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca berita berikutnya