Berikut ini merupakan faktor-faktor yang dipertimbangkan dalam merancang produk kecuali

Dalam ilmu pemasaran ada 4 elemen dasar yang perlu direncanakan dengan matang. Yaitu Product, Price, Place dan Promotion. Dari semua komponen itu, percayalah produk adalah hal pertama yang harus dipikirkan lebih mendalam. Karena penting untuk mengembangkan produk yang tepat untuk target pasar kamu.

Kamu perlu mengambil keputusan tentang keunggulan yang bisa ditawarkan oleh produkmu sehingga bisa bersaing dengan banyaknya produk dengan kegunaan yang serupa di pasar konsumen.

Dengan pemahaman ini, lantas produsen dapat mulai membuat produk dengan mempertimbangkan hal-hal berikut:

1. Desain Produk

Desain produk berkaitan dengan bentuk, pola, dan warna dari produk tersebut. Tampilan yang baik dari sebuah produk, menarik perhatian awal dari calon pembeli. Desain juga berfungsi membuat produk menjadi lebih mudah digunakan, atau bisa jadi membingungkan bila digunakan.

2. Kualitas Produk

Kualitas sebuah produk bisa ditentukan dari material yang digunakan, dan dari manfaat yang dihasilkan. Sehingga harga tinggi dapat dibebankan jika produk memiliki kualitas yang unggul.

3. Fitur Produk

Banyak konsumen mencari produk berdasarkan fitur yang dimilikinya. Seberapa banyak fitur tersebut sehingga mempengaruhi banyaknya kegunaan dari sebuah produk tersebut.

4. Branding Produk

Branding bertujuan untuk membuat produk bukan hanya sekedar produk. Hal ini berkaitan dengan persepsi yang dirasakan oleh konsumen sehingga produk tersebut memiliki sebuah identitas yang dapat dipercaya oleh konsumen untuk membelinya.

 

Perencanaan Produksi

1. Pengertian Perencanaan Produksi

Langkah pertama yang harus dilakukan dalam proses produksi adalah menyusun suatu perencanaan mengenai apa yang akan dilakukan oleh perusahaan dimasa yang akan datang perencanaan ini penting untuk mempertahankan kelangsungan hidup dan perkembangan perusahaan. Dengan perencanaan yang baik maka segala kegiatan produksi dapat berjalan dengan lancar, serta seefektif dan seefesien mungkin.

Sofyan Assaury (1998: 23), “Manajemen Produksi dan Operasi” mendefinisikan Perencanaan Produksi sebagai berikut:

“Perencanaan produksi (Production Planning) adalah perencanaan dan pengorganisasian sebelumnya mengenai orang-orang, bahan-bahan, mesin-mesin dan peralatan lain serta modal yang diperlukan untuk memproduksi barang-barang pada suatu periode tertentu dimasa depan sesuai dengan yang diperkirakan atau diramalkan.”

Menurut Harold Koontz (1994:120),“Management : A Global Perspective “, mengenai pendapatnya tentang Perencanaan sebagai berikut:

“ Planning involve selecting mission and objectives and action to achieve them it require decision making , that is,choosing firm among alternative future courses of action. Plans thus provide a rational approach to achieve preselected objektives.”

Pendapat Herold dan Heinz Weihrich tentang perencanaan produksi dapat diartikan sebagai berikut: Perencanaan meliputi pemulihan misi dan tujuan organisasi juga tindakan-tindakan untuk mencapai misi dan tujuan tersebut. Semuanya itu membutuhkan keputusan yaitu memilih dari berbagai altenatif tindakan dimasa yang akan datang perencanaan harus memberikan pendekatan yang rasional untuk mencapai tujuan yang telah ditentukan.

Dari kedua pengertian diatas dapat ditarik kesimpulan bahwa perencanaan produksi merupakan pengelohan terhadap faktor-faktor produksi seperti bahan baku, tenaga kerja, modal dan peralatan sehingga dalam proses produksi suatu barang dapat dilaksanakan sesuai dengan tujuan yang ditetapkan, baik itu mengenai suatu barang, maupun jumlah dan waktu yang telah ditetapkan, dengan biaya yang optimal.

2. Tujuan Perencanaan Produksi

Perencanaan mengandung pengertian adanya penentuan tindakan dimuka sebelum suatu kegiatan dilakukan, karena adanya ketidakpastian dimasa yang akan datang. Melalui perencanaan diharapkan resiko ketidakpastian tersebut berkurang. Adapun tujuan dari perencanaan produksi adalah sebagai berikut:

  1. Untuk mencapai tingkat / level keuntungan (profit) yang tertentu.
  2. Misalnya, berapa hasil (output) yang diproduksi supaya dapat di capai tingkat / level yang diinginkan dan tingkat persentase tertentu dari keuntungan (profit) setahun terhadap penjualan (sales) yang diinginkan.
  3. Untuk menguasai pasar tertentu, sebagai hasil atau output perusahaan ini tetap mempunyai pangsa pasar ( Market Share) tertentu.
  4. Untuk mengusahakan supaya perusahaan pabrik dapat bekerja pada tingkat efesiensi tertentu.
  5. Untuk mengusahakan dan mempertahankan supaya pekerjaan dan kesempatan kerja yang sudah ada tetap pada tingkatnya dan berkembang.
  6. Untuk menggunakan sebaik-baiknya (efesien) fasilitas yang sudah ada pada perusahaan yang bersangkutan.

3. Faktor–faktor yang mempengaruhi Perencanaan Produksi.

Dalam melaksanakan kegiatan perencanaan produksi harus diperhatikan faktor-faktor yang mempengaruhi proses produksi maupun kegiatan selanjutnya.

Menurut Sofjan Assaury (1998:23), dalam bukunya “Manajemen Produksi dan Operasi” secara garis besar faktor–faktor yang mempengaruhi perencanaan produksi dibagi menjadi:

1. Faktor internal, merupakan faktor–faktor yang berada dalam kekuasaan pimpinan perusahaan yang meliputi,

  • Kapasitas mesin dan peralatan.
  • Produksi tenaga kerja.
  • Kemampuan pengadaan dan penyediaan
  • Dan sebagainya.

2. Faktor eksternal, merupakan faktor-fator yang datangnya dari luar perusahaan yang berada diluar kekuasaan pimpinan perusahaan yang meliputi,

  • Kebijakan pemerintah.
  • Inflasi
  • Bencana alam.
  • Dan sebagainya

Adapun faktor-faktor yang perlu dipertimbangkan dalam produksi di samping apa yang telah disebut diatas, antara lain adalah :

  1. Sifat proses produksi.
  2. Jenis an mutu dari barang yang diproduksi
  3. Sifat dari barang yang diproduksi apakah barang baru atau barang lama.

4. Jenis-jenis Perencanaan Produksi.

Menurut Sujadi Prawirosentono (1997:82),“Manajemen Produkssi dan Operasi”, Perencanaan produksi yang terdapat dalam suatu perusahaan dapat dibedakan berdasarkan sebagai berikut :

Kriteria waktu.

Perencanan produksi dapat digolongkan menjadi : 

  • Jangka pendek ( 1 tahun). 
  • Jangka Menengah (2 sampai 3 tahun ) 
  • Jangka Panjang ( 3 samapi 5 tahun ) 

Namun demikian setiap rencana jangka menengah dan jangka panjang harus di sesuaikan dengan perubahan kondisi dan situasi.

Jenis Proses Produksi.

Perencanaan produksi dibagi menjadi dua golongan, yaitu:

  • Perencanan produksi terus–menerus (Continuous).
  • Perencanaan produksi terputus-putus ( Intermitten).

Kedua perencanaan produksi tersebut mempunyai implikasi terhadap jenis mesin yang dibeli, jenis tata letak, bentuk dan tata bangunan pabrik, jumlah bahan baku yang disediakan dan sebagainya.

Skala produksi

Perencanaan produksi digolongkan menjadi:

  • Perencanaan produksi skala kecil.
  • Perencanaan produksi skala menengah.
  • Perencanaan produksi skala besar.

5. Tahap-tahap Perencanaan Produksi

Menurut Adam dan Ebert (1992:78), ”Production Management and Operation” pada dasarnya produksi adalah suatu bagian dari bussines plan suatu perusahaan. Bussines Plan adalah suatu pernyataan tentang seluruh aktivitas bisnis suatu perusahaan untuk 6-18 bulan mendatang, dan biasanya dinyatakan dalam jumlah satuan uang dari seluruh hasil penjualan.

Rencana operasi sendiri terbagi atas Output Planning dan Capacity Planning, Output Planning terdiri dari Aggregate Output Planning, Master Production Schedule (MPS), Material Requirement Planning (MRP), dan Shoop floor Control. Sedangkan Capital Planning terdiri dari Aggregate Capacity Planning, Rough-cut Capacity Planning, Detailed Capacity Planning, dan Term Capacity Control.

Baca juga;  Pengertian dan Teori Lengkap Manajemen Operasional / Produksi

Aggregate Output Planning pada sisi produk dari suatu Bussines plan menunjukan biaya jumlah produk yang akan dibuat. Sedangkan Aggregate Output Planning dan proses mengevaluasi pemanfaatan seluruh kapasitas.

Tahap selanjutnya adalah membuat MPS yang menentukan jumlah produk individual yang akan di produksi per-minggu sesuai dengan jumlah permintaan.

Setelah dibuat MPS, barulah dibuat rencana-rencana yang lebih mendetail seperti MRP,yang merupakan rencana kebutuhan bahan baku dan Shop floor Control yang terdiri dari loading, sequencing, detailed schedulling dan expediting.

Page 2

Video yang berhubungan

Postingan terbaru

LIHAT SEMUA