Cara membatalkan email yang sudah terkirim di Outlook

Ilustrasi Gmail. Foto: Solen Feyissa via Unsplash

Cara menghapus email yang sudah terkirim tentunya sangat dibutuhkan oleh sebagian orang. Hal tersebut dikarenakan kita seringkali salah mengirim email.

Salah kirim email merupakan hal yang sering terjadi. Salah satunya adalah salah kirim email. Pastinya, kamu ingin segera menarik pesan tersebut sebelum dibaca oleh penerimanya.

Kamu tidak perlu lagi mengganti nama email atau menghapus akun jika salah kirim. Sebab, membatalkan pengiriman email sudah bisa dilakukan.

Berikut ini adalah tutorial bagaimana cara menghapus email yang sudah terkirim, dikutip dari Techlicious:

Cara Menghapus Email yang Sudah Terkirim di HP atau Laptop

1. Cara Menghapus Email yang Sudah Terkirim di Gmail

Ilustrasi Gmail. Foto: Krsto Jevtic via Unsplash

Kabar baiknya, Gmail memungkinkan kita untuk membatalkan pengiriman email dalam waktu yang singkat. Namun, cara ini hanya berlaku bagi pengguna yang sudah mengaktifkan fitur tersebut.

Jika fitur tersebut sudah aktif, maka akan muncul tombol 'Undo Send' setiap kali kamu selesai mengirim e-mail.

Cara Menghapus Email yang Sudah Terkirim di Gmail

Cara menghapus email yang sudah terkirim dapat dilakukan lewat Gmail. Sebab, Gmail telah menyediakan fitur khusus menghapus email yang terkirim.

1. Buka Setelan Gmail

Buka setelan Gmail dengan klik ikon berbentuk roda gigi. Klik tombol 'Lihat semua setelan'. Pilih tab 'Umum', yaitu tab paling kiri.

2. Klik Bagian 'Urungkan Pengiriman'

Scroll ke bawah hingga menemukan bagian 'Urungkan Pengiriman'. Pilih cara membatalkan email yang sudah terkirim lebih dari 30 detik, mulai dari 5, 10, 20, atau 30 detik. Setelah itu, scroll ke bagian paling bawah dan klik tombol 'Simpan perubahan'.

3. Batalkan Email yang Terkirim

Jika sudah mengaktifkan periode pembatalan ini, kamu bisa membatalkan email yang baru saja terkirim. Nantinya, akan muncul kotak dialog kecil di bawah. Lalu. klik 'Urungkan' saat ingin menarik pesan. Nantinya, pesan yang tidak jadi dikirimkan akan masuk ke dalam 'Draft'.

2. Cara Menghapus Email yang Sudah Terkirim di Outlook

Selain Gmail, Outlook juga menyediakan fitur untuk menghapus email yang sudah terkirim jika pengguna ingin menarik pesannya lagi. Berikut adalah cara menghapus email yang sudah terkirim di Outlook 2013 dan lainnya:

  1. Buka pengaturan Outlook yang berbentuk roda gigi di sebelah kanan atas.

  2. Klik 'Lihat semua pengaturan Outlook'.

Cara menghapus email yang sudah terkirim di Outlook. Foto: Nada Shofura/kumparan

  1. Pada menu paling kiri. pilih 'Email' dan 'Tulis dan balas'.

  2. Scroll ke bawah hingga menemukan bagian 'Batalkan pengiriman'.

  3. Tarik slider sesuai waktu pembatalan yang kamu inginkan. Sebaiknya, kamu memilih durasi waktu yang paling maksimal, yaitu 10 detik.

Cara menghapus email yang sudah terkirim di Outlook. Foto: Nada Shofura/kumparan

  1. Setelah mengaktifkan fitur tersebut, nantinya akan muncul tombol pembatalan di bawah jika kamu baru saja mengirimkan email. Klik 'Batalkan' jika ingin menghapus email yang sudah terkirim.

Cara menghapus email yang sudah terkirim di Outlook. Foto: Nada Shofura/kumparan

  1. Selanjutnya, kamu bisa memperbaiki pesan yang baru saja terkirim atau menghapusnya dengan klik ikon berlogo tempat sampah di bagian bawah.

Cara menghapus email yang sudah terkirim di Outlook. Foto: Nada Shofura/kumparan

  • Gunakan Fitur Recall Message di Outlook

Selain itu, Outlook juga menyediakan fitur 'Recall Message' yang dapat menghapus email di kotak masuk penerima.

Namun, cara ini berfungsi bagi pengguna dengan server Microsoft Exchange yang sama (rekan satu perusahaan) atau dengan orang yang menggunakan akun Microsoft 356.

Ilustrasi mengirim email. Foto: Wes Hicks via Unsplash

  1. Periksa email kamu apakah sudah di 'Kotak Terkirim' atau masih di 'Kotak Keluar'.

  2. Jika pesan masih di 'Kotak Keluar', kamu bisa menggesernya ke 'Draft' dan pesan tidak akan terkirim. Lalu, kamu bisa langsung menghapusnya.

  3. Jika sudah berada di 'Kotak Terkirim', kamu bisa klik dua kali pada pesan tersebut.

  4. Pilih menu 'Message' dan klik 'Move' dan 'Action'. Selanjutnya, klik 'Recall This Message'.

Cara menggunakan fitur Recall Message di Outlook. Foto: Techlicious

  1. Kamu bisa memilih "Delete unread copies of this message" atau "Delete unread copies and replace with new message", kemudian klik 'OK'.

Cara menggunakan fitur Recall Message di Outlook. Foto: Techlicious

Kini kamu sudah tahu cara menghapus email yang sudah terkirim. Kamu bisa menggunakan beberapa cara di atas jika salah mengirim email atau ingin memperbaikinya.