Fund withdraw mnc sekuritas berapa lama

Jakarta - Trader saham tentunya ingin memperoleh keuntungan sebanyak-banyaknya dari jual beli saham. 

Head of Marketing Online Trading MNC Sekuritas Thomas Darmawan mengungkapkan beberapa tips yang dapat diaplikasikan untuk memperoleh keuntungan maksimal dari trading saham. Dia meyakini prinsip “siapa cepat, dia dapat” menjadi salah satu prinsip penting di dunia pasar modal.

Adu cepat dalam mendapatkan informasi terkini jelas sangat dibutuhkan bagi seorang trader saham. 

Tak dapat dipungkiri, pergerakan saham sangat dipengaruhi oleh sentimen yang sedang beredar. Kepercayaan investor terhadap suatu emiten biasanya tercermin dari naik turunnya suatu saham. 

"Trader saham membutuhkan informasi terbaru dan terpercaya, baik berita makro ekonomi, mikro ekonomi, ataupun aksi korporasi yang akan dilakukan emiten.  Semakin cepat informasi tersebut diperoleh trader, semakin awal pula keputusan jual beli saham dapat diambil,” jelas Thomas.

Dengan terbatasnya waktu untuk mengumpulkan informasi dari sumber-sumber berita yang tersedia, MNC Sekuritas memahami kebutuhan trader atas pusat informasi terintegrasi yang dapat diakses sambil memantau layar trading. Itulah sebabnya MNC Sekuritas melengkapi aplikasi MNC Trade New dengan Menu MNC Research.

“Analisa saham harian, pembahasan sektoral, berita terkait emiten, dan rekomendasi saham dari tim Riset MNC Sekuritas lengkap tersedia dalam satu aplikasi yang sama. Praktis sekali, tinggal klik sudah bisa mengakses informasi yang kita butuhkan,” katanya.

Selain adu cepat memperoleh informasi terkini, trader juga harus cepat dalam mengeksekusi order jual/ beli saham. Itulah sebabnya aplikasi online trading yang terpercaya dan cepat menjadi andalan trader dalam memaksimalkan potensi keuntungan.

“Selain MNC Research, MNC Trade New juga memiliki fitur bernama Speed Order. Fitur ini membuat nasabah dapat memasukkan order jual, beli, mengubah, bahkan membatalkan order dengan cepat. Di dunia trading saham, selisih sepersekian detik saja sudah bisa beda harga,” jelas Thomas.

Kemudahan dalam memperoleh informasi untuk keputusan investasi serta memasukkan order ke sistem ini juga didukung dengan Menu Online Fund Withdraw. Jika keuntungan dari penjualan saham sudah berhasil direalisasikan dan masuk ke Rekening Dana Nasabah (RDN), trader dapat menarik dana ke rekening reguler bank miliknya secara online di aplikasi MNC Trade New. Nasabah tidak perlu repot mengisi form penarikan dana secara manual, segalanya bisa dilakukan dengan mudah dan efisien,” tutupnya.

Ayo mulai investasi saham sekarang! Download aplikasi MNC Trade New: bit.ly/mnctradeall
Buka rekening saham secara online melalui menu Open Account!

MNC Sekuritas adalah salah satu broker saham di Indonesia yang terdaftar dan diawasi oleh OJK. Bernaung dibawah bendera MNC Group dengan aplikasi trading online saham andalannya MNC Trade.

Saya paling suka nih… kalau review aplikasi trading online, soalnya yang baca banyak hehehe

Saya sudah review dan pakai beberapa aplikasi trading dari berbagai broker, yaitu:

Nah, kali ini saya mau bahas sekuritas lainnya yang udah lama banget di request oleh salah satu pembaca saya, “Bang, review MNC Sekuritas dong!”.

Untuk menjawab permintaan tersebut, di artikel ini saya mau kasih tutorial cara mendaftar dan juga beli jual saham dari aplikasi trading MNC Trade

Kenalan dulu dengan MNC Sekuritas

Sebagai salah satu syarat mutlak dalam memilih sekuritas yang baik dan benar adalah dengan memilih sekuritas yang terpercaya dan amanah tentunya.

Ini biar investasi kita aman dan nyaman. Soalnya tau sendiri kan, lagi banyak kasus yang menerpa pasar modal kita beberapa bulan terakhir.

Ini saya ambil profil lengkapnya dari situs resmi MNC Sekuritas.

PT MNC Sekuritas (“MNC Sekuritas” atau “Perusahaan”) merupakan perusahaan efek yang didirikan pada tahun 1989 dan berada di bawah naungan PT MNC Kapital Indonesia Tbk dan kini telah berkembang menjadi perusahaan efek lokal yang berkomitmen menjawab kebutuhan masyarakat Indonesia.

Layanan:

  1. Equity 
  2. Fixed Income
  3. Investment Banking 
  4. Riset

Seiring dengan berjalannya waktu, MNC Sekuritas melakukan penyempurnaan produk online trading berupa aplikasi perdagangan saham online yaitu MNC Trade New pada tahun 2016, serta menjawab kebutuhan akan produk investasi saham syariah melalui MNC Trade Syariah pada tahun 2017.

Tidak hanya itu, Perseroan mulai memperkenalkan produk tabungan saham pertama yang dilengkapi dengan fitur perlindungan (asuransi) yaitu MNC GEMESIN Plus pada tahun 2018.

Pada tahun 2019, MNC Sekuritas meluncurkan wakaf saham digital pertama di Indonesia yaitu MNC Wakafku.

Pada tahun yang sama, dengan komitmen untuk terus berinovasi, Perseroan meluncurkan aplikasi stock-screening yang dapat memberikan informasi mengenai arah pergerakan saham dan informasi saham-saham yang masuk dalam radar secara real-time bernama MNC StockRadars.

Sejarah lengkap MNC Sekuritas bisa kamu lihat dibawah ini.

Fund withdraw mnc sekuritas berapa lama

Bagaimana, sudah kenal kan dengan sekuritas yang satu ini?

Yuk lanjut lagi ke bagian lainnya.

Syarat mendaftar akun saham di MotionTrade

Untuk menjadi seorang investor saham pada sebuah sekuritas tentu kamu harus memuhi syarat dan mengetahui ketentuan yang berlaku. Karena, bisanya setiap sekuritas memiliki kebijakan yang berbeda-beda.

Berikut ini adalah spesifikasi detail jika mau ingin jadi investor saham via MNC Sekuritas

Setoran awal MNC Sekuritas

Untuk akun online trading, maka setoran awal minimum adalah Rp 100,000. Kamu bisa top awal lebih dari jumlah tersebut, misalnya Rp 1 juta, asal tidak dibawah minimum.

Fee transaksi di MotionTrade

Jika terdaftar sebagai akun umum online trading, biaya yang dikenakan adalah fee transaksi Buy/ Sell 0,18%/ 0,28% atau minimum fee 10 ribu rupiah jika tidak tercapai 10 ribu rupiah di hari tersebut (total fee transaksi).

Untuk akun online trading Akademisi dan tabungan saham MNC Gemesin Plus (Gemar Menabung Saham Indonesia) tidak ada minimum fee transaksi.

Kelebihan dan Kekurangan MotionTrade

Kelebihan

  1. Broker yang profesional dan rutin meng-update mengenai kondisi pasar saham, pergerakan teknikal dan fundamental.
  2. Layanan client visit untuk nasabah institusi dengan mengikutsertakan tim Riset MNC Sekuritas.
  3. Akses point of sales tersebar secara luas di berbagai kota di Indonesia.
  4. Tersedia kelas edukasi saham bagi pemula maupun tingkat lanjutan.
  5. Kemudahan dan kenyamanan transaksi dengan layanan yang cepat dan fee kompetitif.
  6. Inovasi produk bagi nasabah ritel untuk investasi yang maksimal
  7. MNC GEMESIN Plus adalah tabungan saham dengan manfaat proteksi, dengan minimum investasi sebesar Rp 100.000,- per bulan. GEMESIN adalah singkatan Gemar Menabung Saham Indonesia yang diluncurkan pada tahun 2016, dengan manfaat plus yang ditambahkan pada tahun 2018 berupa asuransi kecelakaan diri dengan pilihan uang pertanggungan sesuai kebutuhan.
  8. MNC WAKAFKU adalah program wakaf saham digital pertama di Indonesia, di mana nasabah dapat mewakafkan saham, uang, dan surat-surat berharga melalui menu di aplikasi online trading MNC Trade New.

Kekurangan

  1. Pendaftaran via aplikasi mobile hanya bisa untuk akun reguler dan wajib pakai rekening BCA.

Untuk kamu investor pemula gak usah takut daftar akun di MNC Sekuritas, karena kamu bakalan diajarin juga cara investasi saham untuk pemula.

Kamu bisa belajar secara daring melalui aplikasi ZOOM untuk mengikuti materi sekolah pasar modal online.

Topik yang diangkat juga beragam, mulai dari edukasi dasar hingga market outlook. Ini sih cocok banget untuk kamu yang baru terjuk ke investasi saham.

Jadwal edukasinya juga sering diadakan. Saya ada screenshot halamannya seperti dibawah ini.

Fund withdraw mnc sekuritas berapa lama

Untuk akses halaman di atas, kamu bisa kunjungi https://www.mncsekuritas.id/education/register.

Cara daftarnya bisa langsung klik link “Register” ya.

STEP BY STEP: Cara daftar MNC Sekuritas

Nah… kalau sudah sudah beres. Udah tau profile broker, udah tau S&K dan juga setoran awalnya, kini saatnya kita mulai ke bagian cara daftarnya.

Sekarang kita masuk kebahasan inti dari artikel ini, yaitu cara daftar akun saham.

Namun sebelum itu, buat kamu yang belum punya aplikasi MNC Trade download dulu dengan ketuk tombol di bawah ini sesuai dengan smartphone kamu ya!

Fund withdraw mnc sekuritas berapa lama

Fund withdraw mnc sekuritas berapa lama

Kalau sudah punya aplikasinya, selanjutnya siapkan dulu data dan hal lainnya seperti dibawah ini:

  1. Daftar saat jam kerja, jam 9 pagi oke tuh. Karena kalau jam kerja, akun lebih cepat diproses.
  2. Berpakaian sopan dan mukanya rapi, jangan pasang muka baru bangun tidur, karena nanti bakalan selfie dengan e-KTP.
  3. WAJIB Punya tabungan BCA. Iya, daftar online via aplikasi hanya untuk pengguna tabungan BCA.
  4. Akun yang di dapat adalah akun reguler. Jika ingin punya akun syariah, maka daftarnya lewat website > https://www.mncsekuritas.id/opening_account.
  5. Nomor HP aktif untuk pendaftaran.
  6. Punya uang cash di tabungan BCA minimal Rp 100 ribu rupiah. Ini karena minimal setoran awalnya memang gitu. Mau lebih boleh, kurang jangan!
  7. Masukkan kode referral MotionTrade by MNC Sekuritas: MUHCYSD.

Masukkan kode referral: MUHCYSD

Nah, kalau semua syarat di atas sudah kamu miliki dan terpenuhi, saatnya buka aplikasi MNC Trade dan mulai pendaftaran rekening baru seperti gambar di slide dibawah ini.

*klik gambar untuk memperbesar

Setelah pendaftaran selesai dan dikirimkan email seperti di slide terakhir di atas, maka kamu tinggal tunggu email selanjutnya, yaitu email berisi info RDN.

H+1 setelah daftar, keesokah harinya, saya menerima email berisi info RDN, seperti dibawah ini.

Fund withdraw mnc sekuritas berapa lama
Langkah 1

Lihat kotak hijau di atas kan?

Itu rekening tempat penampungan dana kamu selama pakai MNC Sekuritas. Danannya bakalan aman disitu.

Cara top up RDN

Setelah menerima no RDN, selanjutnya kamu melakukan transfer dana sesuai dengan budget yang kamu punya.

Ini wajib dilakukan, kalau tidak akun kamu tidak bisa diproses untuk pengiriman user ID, password dan PIN.

Top up RDN sama seperti transfer bank seperti pada umumnya, kalau bingung, bisa lihat tutorial dibawah ini. Pada tutorial ini, saya akan deposit sebesar Rp 100,000.

*klik gambar untuk memperbesar

Setelah top up dan kirim email untuk bukti transfernya, kamu bisa menunggu lebih kurang 1×24 jam.

Tapi dibagian ini rada aneh.

Saya tidak bisa kirim bukti transfer ke RDN melalui email MNC, jadi saya sempat bertanya ke CSnya via pesan Instagram.

Lucunya, saat sedang tunggu jawaban dari CS MNC, email yang berisi user id, password dan PIN tiba. Padahal saya belum kirim email untuk bukti transfer ke RDN.

Saya tentu minta penjelasan dari pihak MNC, apakah kirim email tersebut wajib dilakukan atau tidak.

Jawabannya adalah wajib.

Semua nasabah yang mau buka akun wajib mengirim bukti transfer ke RDN.

Tapi, untuk nasabah yang sudah dikirim email user id, itu artinya TIM MNC Sekuritas udah cek RDN saya. Jadi, tidak perlu kirim bunti transfer lagi.

Intinya adalah… setelah top up, kamu teta harus kirim bukti transfer. Kalau pun kejadiannya sama seperti saya gak bisa terkirim email, tunggu hingga 1×24 jam.

Kalau dalam 1×24 jam belum masuk email User id, password dan PIN, baru kamu bisa hubungi pihak MNC Sekuritas.

Cara ganti password dan PIN MNC Sekuritas

Jika sudah dapat email selanjutnya yang berisi detail account kamu, maka saatnya ubah password dan PIN dulu.

Ini wajib.

Saat pertama login kamu bakalan diminta untuk ganti password dan PIN.

Untuk ganti password dan PINnya, kamu bisa lihat gambar tutorial dibawah ini.

*klik gambar untuk memperbesar

DONE!!!!!!

Daftar kaun sudah, top up RDN sudah, ganti password dan PIN sudah. Kini kamu sudah bisa gunakan akunnya untuk beli jual saham.

STEP BY STEP: Cara beli saham dari MNC Sekuritas via MNC Trade

Untuk menyempurnakan artikel ini, saya akan lengkapi juga dengan tuotrial cara beli sahamnya. Tapi, gak sekarang. Soalnya saya sedang menunggu harga yang tepat untuk masuk.

Cara beli saham ini akan menggunakan saham MNC Group sendiri, yaitu PT Media Nusantara Citra Tbk dengan kode saham MNCN sebanyak 1 lot.

*klik gambar untuk memperbesar

Selamat, saham sudah berhasil dimiliki!

Saham yang dibeli nantinya bisa ditambah jumlah lotnya dengan cara membeli rutin dengan cara yang sama.

Atau…

Kalau mau jual kamu bisa melakukan hal yang sama dengan kebalikan pada menu tab SELL.

Sebagai informasi, semua saham yang kamu beli ada buktinya nanti dalam bentuk email. Biasa akan dikirimkan pada sore hari. Bentuknya email seperti gambar dibawah ini.

Fund withdraw mnc sekuritas berapa lama

Untuk melihat semua bukti transaksi kamu pada hari transaksi, bisa buka file PDF seperti pada kotak merah diatas.

Hasilnya akan terlihat seperti gambar dibawah ini.

Fund withdraw mnc sekuritas berapa lama

Nah, bukti transaksi inilah yang biasanya digunakan sebagai bukti mahar saham untuk yang menikah atau yang mau kasih kado ultah untuk orang yang paling spesial di hidup kamu dalam bentuk saham.

Sekarang giliran kamu yang coba beli saham. Keren kan kalau bisa jadi salah satu pemilik perusahaan besar di Indonesia.

Tanya jawab seputar MNC Sekuritas

MNC Trade adalah sebuah sistem online trading online milik MNC Sekuritas yang tersedia dalam bentuk software untuk PC dan aplikasi mobile untuk Android dan iOS.

Minimal setoran awal Rp 100,000.

Buy/ Sell 0,18%/ 0,28% atau minimum fee 10 ribu rupiah jika tidak tercapai 10 ribu rupiah di hari tersebut (total fee transaksi).

Kurang lebih 3 hari selesai. Semua tergantung dari cepatan kamu melakukan lakukan setoran awal dan sistem dari MNC juga.

Bagaimana, tidak sulit kan daftar akun dan beli saham di MNC Sekuritas?

Buat kamu yang masih pemula, mesti banyak belajar agar bisa maksimalkan profit di saham. Kamu bisa follow akun IGnya MNC Sekuritas dan ikuti berbagai pelatihan saham online yang biasa mereka adakan.

Oke…. sampai disini artikel kali ini.

Semoga bermanfaat ya. Seperti biasa, jika ada pertanyaan bisa tinggalkan di kolom komentar atau mau berbagai pengalaman trading di MNC juga bisa kasih feedback di kolomg komentar. Terima kasih!