Harga HP Samsung A12 RAM 4

Daftar harga a12 ram 4gb terbaru Oktober 2022

Samsung Galaxy A12 RAM 4GB 6GB Internal 128GB - Garansi Resmi SEIN

Rp2.499.000

Samsung Galaxy A12 Ram 4Gb Ada Minus dibaca dulu

Rp1.200.000

Samsung Galaxy A12 4 128 Ram 4GB Rom 128GB GARANSI RESMI SAMSUNG

Rp2.150.000

Samsung Galaxy A12 RAM 4GB

Rp1.800.000

Samsung Galaxy A12 RAM 4GB ROM 128GB

Rp2.150.000

SAMSUNG GALAXY A12 RAM 4GB ROM 128GB GARANSI RESMI

Rp2.160.000

Samsung A12 Ram 4Gb Internal 128Gb Resmi SEIN BNIB

Rp2.400.000

samsung A12 ram 4GB internal 128Gb garansi resmi SEIN

Rp2.200.000

Samsung A12 Ram 4gb internal 128 Resmi SEIN

Rp1.900.000

SAMSUNG GALAXY A12 RAM 4GB ROM 128GB GARANSI RESMI

Rp2.160.000
Data diperbarui pada 15/10/2022

Samsung A12 keluaran kapan?

Samsung A12 pertama kali dirilis pada akhir tahun 2020. Samsung sendiri memasarkan seri ini sebagai smartphone entry level untuk pengguna yang membutuhkan smartphone terjangkau dengan kapasitas baterai yang besar.

Tidak hanya itu, Samsung Galaxy A12 juga dilirik penggemarnya karena beberapa hal. Sebut saja ukuran layar yang lega, memori internal 128 GB, hingga dukungan quad camera berkualitas untuk kebutuhan fotografi sehari-hari.

Bagaimana spesifikasi Samsung A12?

  • Ukuran layar: 6,5 inci PLS LCD, 720x1600 pixels, 270 ppi density, 20:9 ratio, 82.1% screen-to-body ratio
  • Chipset: Mediatek MT6765 Helio P35 (12nm)
  • CPU: Octa-core (4x2.35 GHz Cortex-A53 & 4x1.8 GHz Cortex-A53)
  • GPU: PowerVR GE8320
  • OS: Android 10, upgradable to Android 11, One UI 3.1
  • RAM: 4 GB/6 GB
  • Memori internal: 128 GB
  • Ukuran HP: 164 x 75.8 x 8.9 mm
  • Berat HP: 205 g
  • Kamera belakang: 48 MP, f/2.0, 26mm (wide), AF; 5 MP, f/2.2, 123˚ (ultrawide); 2 MP, f/2.4, (macro); 2 MP, f/2.4, (depth)
  • Kamera depan: 8 MP, f/2.2
  • Perekaman video: 1080p@30fps
  • Baterai: Li-Po 5000 mAh, non-removable, Fast charging 15W
  • SIM: Dual SIM (Nano-SIM, dual stand-by)
  • USB: USB Type-C 2.0
  • WLAN: Wi-Fi 802.11 b/g/n, Wi-Fi Direct, hotspot
  • Bluetooth: 5.0, A2DP, LE
  • Sensor: Fingerprint (side-mounted), accelerometer

Seperti apa desain Samsung Galaxy A12?

Samsung A12 hadir dengan desain yang cukup unik. Bagian bodi belakangnya didesain dengan detail tekstur garis diagonal dalam finishing yang tidak terlalu mengkilap. Desain bertekstur ini membuat smartphone jadi tidak terlalu licin.

Selain itu, bagian ujung Samsung A12 juga dibuat sedikit membulat untuk menambah kenyamanan saat menggenggam. Smartphone yang memiliki ukuran bodi 164 x 75.8 x 8.9 mm ini juga sangat mudah dioperasikan dengan satu tangan.

Meskipun masih mengandalkan material polikarbonat pada rangka dan bodi belakangnya, tetapi tampilan Samsung A12 juga terlihat cukup stylish. Modul kamera belakangnya dikemas dalam rbentuk kotak, sementara kamera depannya memakai desain water drop notch.

Sayangnya, karena dibekali kapasitas baterai hingga 5000 mAh maka bobot smartphone ini jadi terasa agak berat. Bobotnya mencapai hingga 205 gram.

Apa saja pilihan warna Samsung Galaxy A12?

Samsung A12 diluncurkan dalam beberapa pilihan warna. Opsi yang tersedia antara lain warna hitam, putih, dan biru.

Berapa ukuran layar Samsung Galaxy A12?

Samsung A12 memiliki ukuran layar yang cukup luas yaitu 6.5 inci. Tampilannya juga terasa semakin lega berkat desain Infinity-V yang dipakainya.

Meskipun layarnya sudah dibuat lega, sayangnya Samsung A12 ini masih memakai panel PLS LCD dengan resolusi 720 x 1600 pixels. Alhasil, kualitas tampilannya jadi tidak terlalu tajam seperti tipe panel AMOLED. Meski begitu, untuk kelas harganya yang terjangkau kekurangan ini masih bisa dimaklumi.

Apakah Samsung Galaxy A12 sudah Gorilla Glass?

Kekurangan lain dari Samsung A12 adalah belum adanya perlindungan Gorilla Glass pada layarnya. Kamu jadi harus lebih berhati-hati untuk menghindari goresan pada bagian layarnya ya.

Berapa resolusi kamera Galaxy A12?

Samsung A12 dilengkapi dengan empat buah kamera atau Quad Camera. Konfigurasinya terdiri atas kamera utama 48 MP (f/2.0), lensa ultra wide 5 MP (f/2.2, 123˚), lensa makro 2 MP (f/2.4), dan depth sensor 2 MP (f/2.4). Sementara itu, di bagian depannya terdapat kamera selfie 8 MP (f/2.2).

Apakah kamera Samsung Galaxy A12 bagus?

Kamera smartphone ini tergolong baik untuk kelas harga Samsung A12 yang tidak terlalu mahal. Perpaduan lensa yang dipakainya membuat smartphone ini jadi bisa diandalkan untuk mengambil foto dengan sudut yang lebar, foto bokeh, dan untuk memotret objek pada jarak dekat.

Kualitas foto kamera utama 48 MP pada siang hari juga terasa tajam dengan dynamic range yang cukup luas. Hanya saja, kemampuan kamera dalam kondisi low light memang masih perlu ditingkatkan. Meski saturasi warna yang ditampilkan baik, tapi kualitas foto low-light masih punya noise yang sedikit mengganggu. Akan lebih baik jika Samsung menyematkan fitur Night Mode di kamera smartphone ini.

Tidak hanya itu, Samsung Galaxy A12 juga mampu memberikan hasil foto selfie yang bagus. Adanya fitur Selfie Focus dan Smart Beauty bisa membuat hasil foto selfie kamu semakin cantik di smartphone ini.

Sayangnya, kamera Galaxy A12 tidak terlalu spesial untuk kebutuhan merekam video. Kamera utama 48 MP atau kamera selfie di smartphone ini memang sudah mendukung perekaman standar video 1080p@30fps dengan kualitas yang cukup baik di kelasnya. Hanya saja, Samsung belum membekali ponsel ini dengan fitur stabilisasi.

Berapa RAM Samsung A12?

HP Samsung A12 dipasarkan dalam dua pilihan varian yaitu RAM 4 GB dan RAM 6 GB. Kamu pun bisa memilih yang paling sesuai dengan kebutuhan.

Sementara itu, baik varian RAM 4 GB atau 6 GB sama-sama dipasangkan dengan memori internal 128 GB. Spesifikasinya ini cukup besar untuk kelas harga Samsung A12 yang tergolong murah. Kalaupun masih merasa kurang, kamu juga bisa memperluas kapasitas penyimpanan di smartphone ini hingga 1 TB dengan memakai memori eksternal tambahan.

Apakah Samsung A12 bagus untuk main game?

Meski masih bisa diandalkan untuk pemakaian kasual, tapi performa smartphone Samsung A12 masih kurang ngebut untuk bermain game berat. Salah satu penyebabnya ada pada pemilihan chipset yang dianggap kurang bertenaga.

Smartphone ini mengandalkan chipset MediaTek Helio P35 (12 Nm) yang dikombinasikan dengan CPU Octa-core (4x2.35 GHz Cortex-A53 & 4x1.8 GHz Cortex-A53) dan kartu grafis GPU PowerVR GE8320. Performa chipset tersebut belum bisa menyaingi smartphone yang ditenagai Snapdragon 636 ataupun Snapdragon 665. Hasilnya, saat dipakai untuk bermain game dengan pengaturan grafis yang tinggi, frame rate akan turun sehingga performa akan sedikit nge-lag. Namun, kalau kamu hanya memakai smartphone ini untuk bermain game yang tergolong ringan, performanya masih cukup layak kok.

Berapa kapasitas baterai Samsung A12?

Samsung Galaxy A12 dibekali baterai 5000 mAh. Kapasitas baterai ini tentu tergolong besar untuk kelas smartphone entry level di tahun perilisannya.

Apakah Samsung Galaxy A12 sudah fast charging?

Samsung sudah membekali smartphone ini dengan dukungan Fast Charging 15W. Hanya saja spesifikasi ini terasa kurang ngebut untuk mendukung pengisian baterai 5000 mAh di Samsung A12 yang tergolong jumbo.

Berapa lama ngecas HP Samsung Galaxy A12?

Karena masih mengandalkan pengisian daya cepat 15W, kamu membutuhkan waktu sekitar 3 jam untuk mengisi ulang baterai di Samsung A12 hingga penuh. Kalau kamu punya waktu yang terbatas, hal ini tentu jadi kekurangan yang cukup mengganggu.

Apakah Samsung A12 punya sensor sidik jari?

Samsung A12 memiliki fitur fingerprint sensor yang ditempatkan pada bagian sisi ponsel. Selain itu, smartphone ini juga dibekali fitur Samsung Knox yang bisa memberikan keamanan berlapis untuk menjaga informasi dalam ponsel dari malware.

Samsung Galaxy A12 pakai sistem operasi Android berapa?

Saat diluncurkan, Samsung A12 berjalan pada sistem operasi Android 10 dengan antarmuka berbasis One UI 3.1. Dengan adanya One UI Core tersebut kamu pun bisa menikmati berbagai fitur. Salah satunya seperti fitur Dark Mode untuk menambah kenyamanan memakai smartphone ini pada saat keadaan gelap.

Apakah Samsung A12 punya NFC?

Samsung A12 belum dibekali dengan fitur NFC. Padahal, kamu bisa menemukan beberapa smartphone di pasaran yang sudah dilengkapi dengan fitur NFC untuk menunjang proses pembayaran non tunai yang lebih mudah.

Apakah HP Samsung Galaxy A12 sudah 5G?

Samsung A12 belum mendukung jaringan 5G. Smartphone ini hanya dapat mendukung konektivitas jaringan GSM, HSPA dan LTE saja.

Apakah Samsung A12 anti air?

Samsung tidak melengkapi smartphone ini dengan sertifikasi tahan air. Namun, hal ini masih bisa dimaklumi mengingat harga Samsung A12 yang juga tergolong murah.

Apakah Samsung A12 bisa dual SIM?

Ya, bisa. Samsung A12 dibekali tiga slot kartu pada perangkat yang terletak di bagian kiri ponsel. Kamu bisa menemukan dua slot untuk SIM Card dan satu slot untuk memori eksternal.

Apakah HP Samsung Galaxy A12 cocok untuk pelajar?

Dengan spesifikasinya, HP Samsung A12 ini sudah cukup layak untuk memenuhi kebutuhan anak sekolah dan mahasiswa yang membutuhkan smartphone untuk belajar online. Pasalnya, spesifikasinya sudah dilengkapi ukuran layar lega hingga kapasitas baterai yang tergolong besar sehingga bisa menemani kamu saat harus melakukan aktivitas belajar secara online seharian. Tidak hanya itu, harganya yang terjangkau juga membuatnya cocok untuk kantong pelajar.

Apa kelebihan Samsung Galaxy A12?

  • Desain bodi terlihat cukup stylish
  • Ukuran layar lega
  • RAM dan ROM yang cukup besar untuk kelas harganya
  • Kapasitas baterai besar hingga 5000 mAh
  • Punya sensor fingerprint
  • Dilengkapi fitur pengaman Samsung Knox

Apa kekurangan Samsung Galaxy A12?

  • Kualitas layarnya kurang tajam
  • Pengisian daya baterai kurang cepat
  • Performa chipset kurang ngebut untuk bermain game berat
  • Belum ada Night Mode dan fitur stabilisasi di kamera

Apa perbedaan Samsung Galaxy A12 dengan Samsung A21?

Berada di kelas yang sama membuat Samsung A12 dan A21 sering dibandingkan. Berikut perbedaan keduanya:

  • Prosesor: Samsung A12 menggunakan prosesor MediaTek Helio P35 Octa-Core sedangkan seri Galaxy A21 menggunakan prosesor Exynos 850.
  • Kapasitas RAM: Samsung Galaxy A21 memiliki pilihan kapasitas RAM dan ROM yang lebih variatif dibandingkan Samsung A12.
  • Kamera: Kamera depan Samsung A12 memiliki resolusi sebesar 8MP, sedangkan kamera depan seri A21 memiliki resolusi sebesar 13 MP.
  • Sistem Operasi: Sistem operasi Samsung A21 dianggap masih tertinggal dari seri A12 yang sudah menggunakan One UI 2.5.

Berapa harga Samsung A12?

Saat dirilis, harga Samsung A12 cukup terjangkau. Namun, harga smartphone ini akan berbeda tergantung varian RAM yang kamu pilih ya.

Meski begitu, kamu tetap bisa beli HP Samsung A12 dengan lebih hemat lagi di iPrice. Di sini tersedia pembanding harga yang bisa membantumu untuk langsung menemukan penawaran harga Samsung A12 termurah dari berbagai toko online se-Indonesia.

Tunggu apalagi? Belanja sekarang juga melalui iPrice yuk!

Samsung Galaxy A 12 RAM 4 harga berapa?

Harga terbaik untuk Samsung Galaxy A12 4GB Hitam di Indonesia adalah Rp 2.070.000.

Berapa harga Samsung A12 2022?

Per Juni 2022, harga HP Samsung A12 secara resmi masih dibanderol Rp 2.299.000 untuk varian 4/128GB dan Rp 2.499.000 untuk varian 6/128GB.

Samsung A12 RAM 4 warna apa saja?

Tersedia pilihan warna Hitam, Putih, dan Biru.

Berapa harga Samsung Galaxy A12 RAM 6?

Harga terbaik untuk Samsung Galaxy A12 6GB Hitam di Indonesia adalah Rp 2.250.000.