Jelaskan mengapa melakukan perjalanan wisata alam Bermanfaat untuk menjaga kebugaran tubuh

Halodoc, Jakarta - Tidak hanya momen pergantian tahun yang dijadikan sebagai ajang liburan, bagi masyarakat Indonesia libur lebaran juga merupakan momen liburan yang tepat dilakukan bersama keluarga. Pasalnya pemerintah menetapkan cuti bersama yang waktunya cukup panjang sehingga sayang jika tidak dimanfaatkan untuk sekalian liburan.

Biasanya para pemudik memanfaatkan momen libur lebaran inu dengan mengunjungi area wisata di kampung halaman mereka. Sementara itu, area wisata di dalam kota juga ramai dipadati pengunjung yang tidak pergi mudik.

Liburan merupakan salah satu kebutuhan yang penting untuk dilakukan. Liburan telah menjadi gaya hidup bagi sebagian orang. Tidak hanya mampu mengurangi stres akibat tekanan rutinitas sehari-hari, liburan sebagai bagian dari gaya hidup sehat mampu mendatangkan manfaat yang positif untuk kesehatan.  Nah, berikut ini manfaat liburan yang wajib kamu tahu:

Baca Juga: 4 Rekomendasi Tempat Liburan 2019 Paling Sehat

Meningkatkan Kemampuan Kognitif

Ternyata liburan juga mampu meningkatkan kemampuan kognitif seseorang. Pasalnya, perjalanan ke tempat baru mempertemukan kamu dengan lingkungan baru dan berbagai pengalaman yang baru. Hal ini merangsang otak untuk membangun ketahanan sel yang dapat menunda kemunculan penyakit degeneratif.

Saat liburan kamu bertemu dengan orang baru, lingkungan baru, budaya baru, dan situasi yang baru yang membantu meningkatkan memori dan konsentrasi seseorang.

Menurunkan Risiko Penyakit Kardiovaskular

Melansir Forbes, Dr. Mehmet Oz menyatakan bahwa liburan menurunkan sebanyak 32 persen angka kematian yang diakibatkan penyakit kardiovaskular pada pria. Sementara itu, kurangnya liburan dikaitkan dengan risiko penyakit kardiovaskular pada wanita.

Hal ini juga dibuktikan dengan bukti lainnya. Seperti yang dilansir The Chopra Center, terdapat informasi yang ditampung oleh Framingham Heart Study, salah satu penelitian menunjukan bahwa wanita yang liburan setiap enam tahun atau lebih jarang memiliki risiko penyakit kardiovaskular delapan kali lebih tinggi.

Manfaat ini didapatkan karena selama liburan, aktivitas fisik seseorang meningkat dan menjaga kesehatan jantung.  Jadi, sempatkanlah berlibur, setidaknya sekali dalam setahun.

Baca Juga: 4 Alasan Lebih Pilih Wisata Alam untuk Liburan

Mencegah Depresi

Tak perlu diragukan lagi manfaat liburan bagi kesehatan mental. Menjalankan rutinitas yang sama setiap hari pastinya membosankan dan mungkin membuat kamu bosan bahkan merasa tertekan. Oleh karena itu, kamu wajib meluangkan waktu untuk berlibur. Dengan berlibur, kemana pun destinasi yang kamu suka, akan membuat kamu merasa lebih bahagia, lebih tenang, dan terhindar dari depresi.

Meningkatkan Sistem Kekebalan Tubuh

Meluangkan waktu untuk liburan juga meningkatkan sistem kekebalan tubuh kamu. Ketika melakukan perjalanan, tubuh beradaptasi dengan lingkungan baru dan kemungkinan akan bertemu dengan berbagai macam bakteri baru yang dapat berbahaya bagi tubuh, dan antibodi yang kamu miliki akan siap melindungi tubuh dari patogen berbahaya tersebut.

Tubuh yang terus beradaptasi ternyata tidak membuat antibodi semakin lemah, malah sebaliknya. Antibodi dalam tubuh akan dapat semakin kuat dalam melawan berbagai patogen. Oleh karena itu, mereka yang kerap melakukan perjalanan memiliki tubuh yang tidak mudah terserang penyakit.

Baca Juga: Kurang Piknik, Pekerja Wanita Lebih Rentan Kena Stres

Itulah beberapa manfaat liburan bagi kesehatan tubuh dan pikiran. Jika kamu mengalami masalah kesehatan, jangan ragu untuk menggunakan fitur Talk to a Doctor pada aplikasi Halodoc, ya. Mudah kok, diskusi dengan dokter spesialis yang kamu inginkan dapat dilakukan lewat Chat atau Voice/Video Call. Dapatkan juga kemudahan membeli obat secara online, kapan dan di mana saja, hanya dengan men-download aplikasi Halodoc di Apps Store atau Google Play.

Kegiatan berwisata atau berlibur merupakan sebuah kegiatan yang menyenangkan. Setiap orang kini selalu memburu untuk menyediakan sedikit waktunya guna melakukan sebuah perjalanan. Dengan beragam dan bermacam-macam lokasi wisata yang bisa kita kunjungi, membuat kita terkadang merasa bingung sendiri untuk menentukan pilihan.

Seiring dengan perkembangan maka banyak sekali bermunculan destinasi-destinasi wisata baru yang semakin memanjakan kita. Kita bisa menemukan berbagai macam wisata belanja di berbagai daerah. Sebut saja wisata belanja di jogja, wisata belanja di Bali, wisata belanja di bandung, dan masih banyak lagi tempat wisata belanja yang bisa kita kunjungi. Namun, kebutuhan untuk selalu berdekatan dengan alam tak akan pernah bisa dihilangkan. Banyak sekali keunggulan wisata alam yang membuatnya menjadi salah satu jenis kegiatan wisata yang selalu diburu oleh para wisatawan.

Seiring dengan kemajuan jaman, banyak sekali tempat wisata yang selalu berhubungan dengan gedung atau pusat perbelanjaan. Tapi, setiap orang akan selalu merasa membutuhkan suatu suasana yang bisa dikatakan baru bagi petualangannya. Sebuah wisata alam akan selalu menarik untuk dikunjungi dan merasakan pengalamannya. Ada beberapa keunggulan wisata alam yang wajib kalian ketahui. Keunggulan yang menyebabkan wisata ini tak pernah sepi peminat. Keunggulan tersebut antara lain,

1. Membangun Kreatifitas Diri

Jelaskan mengapa melakukan perjalanan wisata alam Bermanfaat untuk menjaga kebugaran tubuh
Jelaskan mengapa melakukan perjalanan wisata alam Bermanfaat untuk menjaga kebugaran tubuh
Salah satu keunggulan wisata alam yang banyak ditemukan dan dirasakan adalah meningkatkan kemampuan diri untuk lebih kreatif. Hal ini tentunya sangat bermanfaat dalam kehidupan sehari-sehari, dimana terkadang kita dituntut untuk dapat berpikir secara cepat dan tepat.

Disinilah keunggulan dari wisata alam yang tak dapat ditemukan pada jenis wisata lain. Ketika kita berkunjung ke sebuah lokasi wisata alam, maka kita kan dihadapkan pada berbagai macam kemungkinan yang bisa saja terjadi.

Kemungkinan yang terkadang tak dapat kita prediksi datangnya, seperti hujan yang mendadak, atau bahkan keharusan untuk menginap, bahkan bisa sampai kemungkinan untuk tersesat. Kemungkinan untuk tersesat akan sangat besar ketika kita berada di alam bebas tanpa persiapan yang matang. Salah satu kegiatan yang cukup sering dilakukan saat melakukan wisata alam adalah camping atau berkemah.

Banyak sekali tempat wisata alam yang memang menyediakan lahan-lahan untuk camping. Seperti beberapa tempat wisata di Jogja dan tempat wisata di bandung yang memang bisa digunakan sebagai lokasi camping yang cukup menyenangkan. Jika kita melakukan camping di alam yang benar-benar terbuka, seperti area pegunungan maka kita akan dituntut untuk beradaptasi.

Bagaimana harus menyiasati berbagai macam kekurangan yang kita miliki. Disinilah kemampuan berpikir kita akan di asah dan di uji, kemampuan untuk berkreasi memanfaatkan berbagai hal yang berada di sekitar kita dengan maksimal.

2. Menjaga Kebugaran Tubuh

Jelaskan mengapa melakukan perjalanan wisata alam Bermanfaat untuk menjaga kebugaran tubuh
Jelaskan mengapa melakukan perjalanan wisata alam Bermanfaat untuk menjaga kebugaran tubuh
Melakukan perjalanan wisata alam sebenarnya sangat banyak manfaatnya bagi tubuh kita. Berjalan dan menikmati suasana alam bisa dikatakan merupakan sebuah proses olah raga yang cukup efektif untuk tetap menjaga kondisi tubuh agar tetap fit.

Hal ini berhubungan dengan kondisi yang terdapat di alam, seperti udaranya yang segar dan sejuk, jauh dari polusi, keheningan suasananya yang bisa membuat kita lebih tenang. Namun, hal yang paling penting disini adalah kebersihan udaranya yang bisa kita rasakan udara yang bersih dan segar tersebutlah yang tak dapat kita temukan penggantinya.

Mungkin, memang banyak sekali peralatan yang memiliki tekhnologi canggih yang bisa menggantikan atau menyamai kebersihan udara di alam bebas. Tapi, sesuatu yang asli dan langsung dari alam dan bisa kita rasakan tentunya akan memiliki rasa yang berbeda dan manfaat yang lebih terasa. Kita bisa saja berkunjung ke berbagai tempat wisata air terjun di Indonesia yang tersebar di setiap kota. Berkunjung ke tempat-tempat tersebut kita akan bisa mendapatkan udara yang masih segar dan masih sangat asli.

Menjaga kebugaran tubuh dengan melakukan perjalanan wisata alam memang akan memiliki manfaat yang berlebih. Kita akan diharuskan untuk bergerak dan berjalan menuju lokasi wisata, dan kita menghirup udara yang segar. Kebanyakan lokasi olahraga yang terkenal adalah tempat olahraga yang terkurung ruangan dalam sebuah gedung tertutup. Udara yang ada hanyalah berasal dari AC semata.

3. Mengurangi Stress

Jelaskan mengapa melakukan perjalanan wisata alam Bermanfaat untuk menjaga kebugaran tubuh
Jelaskan mengapa melakukan perjalanan wisata alam Bermanfaat untuk menjaga kebugaran tubuh
Stress adalah sebuah kondisi yang sangat lumrah ditemukan saat ini. apalagi bagi mereka yang bekerja dan selalu dikejar dengan berbagai macam permasalahan. Terlalu lama menyimpan stress memiliki efek yang kurang baik bagi tubuh.

Stress yang berkepanjangan sendiri akan sangat berpengaruh pada kesehatan tubuh kita. Setiap orang memiliki caranya sendiri-sendiri dalam mengatasi masalah yang satu ini. Ada yang mungkin akan mengurangi stress dengan mengkonsumsi makanan yang dia sukai. Ada pula yang mengalihkan dengan berbelanja dan sejenisnya. Ada pula yang mungkin akan melakukan kegiatan olahraga.

Namun, hal yang paling penting saat kita merasa stress adalah kita membutuhkan suatu pergantian suasana yang baru. pergantian suasana ini sangat berpengaruh besar pada kesegaran pikiran kita nantinya. Alam akan memberikan kita sebuah suasana dan pengalaman yang akan membuat rasa stress kita berkurang dan menghilang.

Alam memang memiliki sebuah kelebihan dan kemampuan untuk dapat mengurangi tingkat stress yang dialami oleh seseorang. Suasana alam yang hening dengan berbagai macam pemandangan pastinya akan sangat nikmat untuk kita jelajahi. Berkunjung ke alam sendiri tak selalu harus menuju alam bebas. Kita bisa saja berkunjung ke tempat bernuansa alam di Bogor, tempat bernuansa alam di jakarta, tempat bernuansa alam di bandung, tempat-tempat tersebut akan tetap memberikan efek yang sama bagi kita. Berdekatan dengan alam akan membuat kita lebih tenang.

4. Alam Mengajari Menghargai Hidup

Jelaskan mengapa melakukan perjalanan wisata alam Bermanfaat untuk menjaga kebugaran tubuh
Jelaskan mengapa melakukan perjalanan wisata alam Bermanfaat untuk menjaga kebugaran tubuh
Saat kita berkunjung dan menikmati suasana alam maka kita akan dihadapkan pada sebuah pemandangan yang menakjubkan. Bagaimana alam dapat hidup dan saling menghargai satu sama lain.

Bagaimana setiap sendi di alam dapat saling menopang satu sama lain. Jika kita sering berkunjung dan menikmati suasana alam maka kita kan dapat melihat semua itu. Bagaimana cara alam saling berhubungan satu salam lain yang tak terpisahkan. Dengan belajar dan melihat semua hal tersebut maka kita akan dapat lebih menghargai setiap hal yang berhubungan dengan kehidupan.

Kita akan lebih bisa berpikir secara jernih, berpandangan lebih luas, tidak mudah untuk ragu dalam mengambil sebuah keputusan yang berujung pada kerugian diri sendiri. Disini kita bisa saja berkunjung be berbagai wisata pantai di Ind0nesia sembari menikmati sunset terbaik di Indonesia yang disajikan oleh pantai-pantai tersebut.

Kita bisa juga berkunjung ke tempat scuba diving di Indonesia dan lebih mengenal berbagai macam aspek kehidupan yang pastinya akan membuat kita lebih tenang dan lebih mantap dalam melihat kehidupan. Alam dapat mengajari kita banyak hal tentang hidup, namun semuanya tergantung bagaimana kita dapat memaknai hal tersebut. Tapi, berkunjung dan melakukan perjalanan wisata alam tentunya akan sangat membantu kita dalam membuat pikiran kita lebih tenang, dan hati akan lebih terasa lapang.

Itu tadi beberapa contoh keunggulan wisata alam yang bisa kita dapatkan. Selain hal yang disebutkan diatas masih ada beberapa keunggulan lain yang bisa kita dapatkan seperti

  • Mempererat hubungan dalam keluarga atau persahabatan.
  • Mengurangi ketergantungan pada barang-barang elektronik.
  • Memperbaiki tingkat emosional diri.
  • Mengubah cara pandang seseorang.
  • Melatih diri untuk lebih mandiri.
  • Memberikan pengalaman nyata.
  • Alam menawarkan berbagai macam petualangan.

Nah, itu tadi keunggulan wisata alam yang bisa kalian dapatkan. Kegiatan berkunjung ke berbagai lokasi wisata alam merupakan sebuah hal yang sangat baik untuk dilakukan. Kegiatan tersebut bisa menjadi cara jitu untuk dapat mengatasi masalah kita. Semoga informasi tadi bermanfaat.