Kesalahan umum yang sering terjadi pada gerakan berguling kedepan di atas peti lompat adalah

Senam Lantai Kelas 12 – Soal Dan Jawaban Lengkap – Banksoalku.net

Hallo guys, hari ini admin posting lagi soal dan jawaban mata pelajaran pendidikan jasmani olahraga dan kesehatan (penjas orkes) bab senam lantai.

Semoga soal latihan ini bisa digunakan untuk menambah pemahaman kalian dan juga membantu kalian dalam mengerjakan tugas. Semangaat!!

Yuk langsung simak latihan soal di bawah ini yaa!

I. Pilihan Ganda

1) Saat melakukan gerakan guling ke depan bagian tubuhu yang mengenai matras terlebih dahulu adalah … (A) Pinggang (B) Punggung (C) Panggul (D) Kepala

(E) Tengkuk 

2) posisi badan saat akan melakukan mengguling ke belakang yang benar adalah …
(A) Membelakangi matras
(B) Disamping matras 
(D) Didepan matras 
(D) Di sebelah kanan  matras 
(E) Di sebelah kiri matras 

3) Sikap akhir guling ke belakang memerlukan ….
(A) Telentang
(B) Telungkup 
(C) Jongkok
(D) Miring 
(E) Tidur

4) Gerakan mengguling ke belakang memerlukan ….
(A) Kekuatan kedua tungkai 
(B) Kekuatan kedua tangan 
(C) Kekuatan otot perut 
(D) Keseimbangan 
(E) Kelentukan 

5) Posisi yang membantu saat menolong gerakan guling ke depan adalah ….
(A) Di depan yang memerlukan guling      
(B) Di belakang yang memerlukan guling 
(C) Di samping yang memerlukan guling 
(D) Di sebelah kanan matras 
(E) Di sebelah kiri matras    

6) Gerakan mengguling ke depan memerlukan unsur ….
(A) Kekuatan otot 
(B) Kelincahan 
(C) Keseimbangan 
(D) Kelentukan 
(E) Kecepatan 

7) Sikap lilin adalah sikap meluruskan badan dengan sikap ….
(A) Kedua kaki dibuka selebar bahu 
(B) Kedua kaki rapat keatas 
(C) Badan tegak diatas 
(D) Badan dan kaki lurus 
(E) Kedua lengan menompang pinggul 

8) Sikap lilin tergolong gerakan senam lantai yang bertujuan untuk melatih ….
(A) Kelincahan 
(B) Kekuatan 
(C) Keseimbangan  (D) Daya tahan

(E) Kecepatan

9) Sikap lilin yang benar kedua tungkai harus …
(A) Lurus keatas 
(B) Dibengkokkan 
(C) Ditekuk sedikit 
(D) Direnggangkan
(E) Dirampingkan

10) Sikap atau posisi awal sikap lilin adalah ….
(A) Berdiri tegak 
(B) Tidur terlentang
(C) Jongkok 
(D) Tidur terlungkup 
(E) Berbaring

11) Nama induk organisasi senam indonesia adalah ….
(A) PSSI
(B) Persani  
(C) FIFA
(D) FIA
(E) IAG 

12) Sikap badan terlentang yang membusur , bertumpu pada kedua tangan dan kedua kaki dengan siku-siku dan lutut lurus , merupakan gerakan …
(A) Kayang
(B) Sikap lilin 
(C) Berguling ke depan 
(D) Berguling ke belakang 
(E) Meroda

13) Senam yang gerakanya dengan alat dan dilakukan diatas matras disebut senam ““

(A) Alat 
(B) Perlombaan
(C) Kekuatan 
(D) Lantai 
(E) Irama 

14) Berikut ini yang merupakan gerakan senam lantai tanpa alat adalah ….
(A) Guling depan diatas peti lompat 
(B) Guling ke belakang diatas peti lompat
(C) Lompat kangkang diatas peti lompat 
(D) Sikap lilin
(E) Lompat jongkok diatas peti 

15) Pernyataan berikut yang bukan merupakan ciri gerakan meroda adalah ….
(A) Fase utama tangan bergerak bergantian 
(B) Fase terakhir kedua kaki mendarat bersamaan 
(C) Ada fase posisi badan terbalik 
(D) Fase akhir kedua kaki mendarat bergantian 
(E) Ada fase tangan memegang kaki

16) Saat melakukan gerakan berguling ke belakang , kepala menunduk ke dada , dilakukan pada saat …
(A) Panggul mendarat diatas matras
(B) Kedua tangan bertumpu pada matras
(C) Kedua tangan bersilang pada matras 
(D) Kedua tangan memegang matras
(E) Membungkukkan badan 

17) Kesalahan umum yang sering terjadi pada saat melakukan gerakan kayang adalah ….
(A) Bahu tidak diletakkan diatas matras saat tangan dibengkokkan 
(B) Keseimbangan tidak terjaga dan oleng karena mendarat dengan menggunakan lutut
(C) Sikap kepala yang terlalu menengadah 
(D) Penempatan siku-siku tangan terlalu keluar garis lebar badan 
(E) Siswa terlalu cepat/kuat menolak 

18) Penempatan tangan terlalu jauh di belakang sehingga sikapnya salah dan tidak membuat tolakan merupakan kesalahan pada gerakan ….
(A) Kayang
(B) Guling 
(C) Guling belakang 
(D) Meroda 
(E) Sikap lilin 

19) Gerakan senam lantai yang mendukung gerakan meroda yakni….
(A) Sikap lilin
(B) Sikap berbaring duduk 
(C) Sikap angkat tubuh 
(D) Sikap melenting 
(E) Sikap berdiri

20) Gerakan meroda bertumpu pada ….
(A) Dua tangan 
(B) Satu kaki 
(C) Dua tangan dan dua kaki
(D) Dua kai 
(E) Kepala


II. Essay

1) Jelaskan tujuan melakukan senam lantai !

Jawaban: Membentuk keindahan tubuh agar memiliki tubuh yang ideal, Membentuk dan mengencangkan otot tubuh

2. Apa yang dimaksud dengan gerakan sikap lilin !

Jawaban: Sikap yang dibuat dari sikap semula tidur telentang, kemudian mengangkat kedua kaki lurus (rapat) ke atas dengan kedua tangan menopang pinggang.

3. Jelaskan cara melakukan gerakan guling ke depan !

Jawaban: 

1) mula-mula sikap jongkok, kedua  kaki rapat, letakkan lutut ke dada, kedua tangan menumpu kira-kira 40 cm di depan ujung kaki

2) bengkokkan kedua tangan, letakkan pundak pada matras dengan menundukkan kepala, dagu sampai ke dada

3) lanjutkan dengan melakukan gerakan berguling kedepan, ketika panggul menyentuh matras, peganglah tulang kering dengan kedua tangan menuju posisi jongkok

4. Jelaskan cara melakukan gerakan kayang !

Jawaban:

1) badan tegak, kedua kaki dibuka selebar bahu

2) jatuhkan badan kebelakang

3) berusaha kembali ke sikap semula

5. Sebutkan bentuk-bentuk latihan senam lantai !

Jawaban: guling depan, guling belakang, kayang, sikap lilin, meroda, berdiri dengan kepala, dan berdiri dengan tangan.

6. Apa yang dimaksud dengan gerakan guling ke belakang ?

Jawaban: gerakan menggulingkan tubuh ke belakang mulai dari panggul-punggung-pundak hingga kembali ke sikap semula.

7. Sebutkan tahap-tahap melakukan gerakan sikap lilin!

Jawaban: semula tidur terlentang, kemudian mengangkat kedua kaki lurus (rapat) keatas dengan kedua tangan menopang pinggang

8. Jelaskan kesalahan-kesalahan yang sering dilakukan saat melakukan guling kedepan !

Jawaban: 

1) kedua tangan yang bertumpu tidak tepat (dibuka teralu lebar atau terlalu sempit, terlalu jauh atau terlalu dekat) dengan ujung kaki

2) tumpuan salah satu atau kedua tangan kurang kuat, sehinga keseimbangan badan kurang sempurna dan akibatnya badan jatuh kesamping

3) bahu tidak diletakkan di atas matras saat tangan dibengkokkan

4) saat gerakan berguling kedepan, kedua tangan tidak ikut menolak

9. Jelaskan kesalahan yang sering dilakukan pada saat melakukan gerakan kayang !

Jawaban: 

1) jarak kedua kaki dan tangan terlalu jauh

2) siku-siku bengkok, disebabkan kekakuan persendian siku dan bahu

3) badan kurang melengkung (membusur), disebabkan kurang lemas/lentuk pada bagian punggung dan kekakuan pada otot perut

4) sikap kepala yang selalu menengadah

5) kurangnya daya keseimbangan

10. Bagaimana cara memberikan bantuan pada sikap lilin dengan benar ?

Jawaban: memegang pergelangan kaki saat meluruskan kaki keatas

11. Bagaimana sikap akhir dari gerakan berguling ke belakang ?

Jawaban: kaki segera diayunkan ke belakang melewati kepala, dengan dibantu oleh kedua tangan menolak kuat, dan kedua kaki dilipat sampai ujung kaki dapat mendarat diatas matras, ke sikap jongkok

12. Apa yang dimaksud dengan gerakan meroda ?

Jawaban: suatu gerakan putaran badan 90 derajat kesamping dengan posisi badan terbalik (kepala berada dibawah), dengan tumpuan kedua tangan dengan kaki terbuka atau lebar

13. Apa yang menyebabkan seseorang melakukan kesalahan dalam melakukan sikap lilin ?

Jawaban: kurangnya keseimbangan, kurangnya fokus dan percaya diri.

14. Sebutkan unsur-unsur gerakan yang ada pada senam lantai !

Jawaban: mengguling, melompat, berputar di udara, menumpu dengan tangan atau kaki untuk mempertahankan sikap seimbang atau pada waktu meloncat ke depan maupun kebelakang

15. Jelaskan cara melakukan gerakan meroda !

Jawaban: 

1) Mula-mula berdiri tegak menyamping , kedua kaki dibuka sedikit lebar, kedua tangan lurus ke atas serong kesamping (menyeruai huruf V) dan pandangan kedepan, kemudian jatuhkan badan kesamping kiri, letakkan telapak tangan kesamping kiri, kemudian kaki kanan terangkat lurus keatas, disusul dengan meletakkan telapak tangan kanan disamping tangan kiri

2) saat kaki kanan diayun, kaki kiri ditolak pada lantai, sehingga kedua kaki terbuka dan serong kesamping, kemudian letakkan kaki kanan kesamping tangan kanan, tangan kiri terangkat disusul dengan meletakkan kaki kiri disamping kaki kanan

3) badan terangkat, kedua lengan lurus ke atas ke posisi semula

Baca juga artikel:

Video yang berhubungan

Postingan terbaru

LIHAT SEMUA