Mengapa kita harus MEMPELAJARI budaya daerah

Belajar tentang budaya dari beberapa daerah, memiliki manfaat baik bagi kehidupan. Berbagai macam cara dan sudut pandang yang berbeda, membuatmu semakin terbuka dengan perbedaan yang ada. Memahami segala hal yang ada dalam kehidupan ini, akan membuatmu semakin berdaya dan berkembang.

Inilah alasannya mengapa mempelajari budaya dari orang lain, bermanfaat untuk kamu lakukan, karena memberikanmu pandangan baru untuk menjalani kehidupan. Belajar tentang budaya di suatu daerah, khususnya lokal, itu bukan menandakan bahwa kamu gak maju terhadap perkembangan zaman.

Namun, tentu saja lebih luas dari itu, proses belajar tentang apa pun, pasti selalu ada hal yang memberikanmu ilmu, yang bisa membuat kepribadianmu tetap maju. Berikut lima manfaat dari mempelajari berbagai budaya yang ada di beberapa daerah.

ilustrasi orang berwawasan luas (pexels.com/Andrea Piacquadio)

Manfaat dari belajar budaya yang ada di beberapa daerah, akan membuat wawasanmu menjadi semakin luas. Dalam sebuah budaya, selalu ada pola hidup yang berkembang dan dijalankan oleh masyarakatnya. Setiap budaya juga pasti memiliki cara yang berbeda dalam menjalankan suatu kegiatan.

Dari satu budaya saja, ilmu pengetahuan dan wawasanmu sudah semakin bertambah. Mulai dari cara masyarakatnya bertahan hidup, menjalani aktivitas kesehariannya, hingga pola pikir dalam menyikapi suatu hal. Wawasan yang semakin luas, akan membuatmu semakin berkualitas.

Baca Juga: Berlibur Sambil Belajar Budaya Jawa di Museum Ullen Sentalu

ilustrasi orang muda yang memiliki kemampuan beradaptasi (pexels.com/MART PRODUCTION)

Belajar budaya yang berbeda dari setiap daerah, tentunya kamu juga akan belajar memahami kebiasaan yang sering dilakukan oleh masyarakat di suatu daerah. Dengan belajar memahaminya, ketika suatu saat kamu berada di daerah tersebut, maka kamu gak akan kesulitan untuk beradaptasi.

Budaya memang tak terpisahkan dari adat dan kebiasaan, maka sudah pasti jika belajar tentang budayanya, kamu pun juga akan belajar tentang aturan yang berlaku dan berbagai kebiasaan yang dilakukan masyarakatnya. Belajar adat dan kebiasaan inilah yang nantinya memudahkanmu dalam proses penyesuaian diri dalam sebuah interaksi.

ilustrasi percakapan (pexels.com/Andrea Piacquadio)

Budaya selalu berkaitan dengan bahasa. Mempelajari suatu budaya tertentu, tak pernah lepas dari bahasa daerah tersebut. Manfaat berikutnya dari belajar budaya yang berbeda, juga bisa menjadi sarana untukmu mempelajari bahasanya. Bahasa merupakan hal yang selalu ada dalam kehidupan manusia.

Ini tentunya akan memudahkanmu saat berkomunikasi dengan masyarakat di daerah tersebut. Untuk bisa berkomunikasi dengan orang-orang yang memiliki budaya berbeda, jika kamu menguasai bahasanya, maka komunikasi yang terjadi akan lancar dan mampu mengurangi kesalahpahaman.

ilustrasi sikap saling menghargai (pexels.com/Keira Burton)

Setiap daerah memiliki budayanya masing-masing, dari hal ini sudah jelas bahwa perbedaan adalah hal yang sangat terlihat. Jika dikaitkan dengan manfaat bagi kepribadian, dengan mempelajari berbagai budaya yang berbeda, itu dapat membentuk kepribadianmu menjadi sosok yang mampu bersikap menghargai.

Kamu akan menjadi pribadi yang lebih terbuka dengan perbedaan, serta mampu menerimanya dengan sudut pandang yang positif. Belajar banyak budaya, dapat membuatmu mengerti dan memahami bahwa hal yang berbeda, itu adalah sesuatu yang indah. Keindahan merupakan hal yang sudah seharusnya dihargai.

Baca Juga: 5 Fakta tentang Wayang Kulit, Warisan Budaya Indonesia

Baca Artikel Selengkapnya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Assalamualaikum, Alkians.

Bagaimana kabar kalian semua? Semoga sehat selalu ya!

Tak terasa dalam waktu dekat ini SMPIT Al Haraki akan menggelar sebuah event luar biasa. Nama event tersebut adalah Alki In d’Fest. Alki In d’Fest adalah program di SMPIT Al Haraki yang bertujuan mengenalkan budaya internasional kepada siswa dan siswi di level 7 dan 8 dengan menghadirkan native dari berbagai negara yang akan mengenalkan budaya negara, makanan khas, bahasa, pendidikan dan landmark yang menjadi di negara mereka masing-masing. Acara Alki In D’Fest selalu dinanti-nantikan oleh seluruh warga SMPIT Al Haraki. Mengapa? Karena kalian semua akan turut terlibat dalam kegiatan ini, baik siswa, guru, karyawan bahkan orang tua dan komite sekolah. Semuanya akan mempersiapkan segala sesuatunya, dari mulai dekorasi, makanan khas, bahkan kostum khas dari negara asal native yang diundang.

Lalu, apa sih manfaat yang bisa kita dapatkan dari mempelajari budaya internasional? Yuk, kita simak baik-baik penjelasan di bawah ini.

1. Memperluas Pengetahuan dan Pengalaman

Mempelajari budaya negara lain berarti menambah pengetahuan dan pengalaman kita mengenai bahasa, kebiasaan dan budaya negara lain yang tentunya akan sangat berbeda dengan negara kita bahkan daerah kita. Hal ini dapat meningkatkan wawasan kita dalam bermasyarakat serta bagaimana melestarikan dan membangun budaya yang kita miliki.

2. Mengurangi Culture Shock

Apa itu Culture Shock? Culture Shock adalah rasa syok atau terkejut karena perbedaan budaya yang dirasakan oleh seseorang karena perpindahan mereka ke suatu tempat yang memiliki budaya yang bertolak belakang dengan budaya asalnya. Mengenal budaya internasional dapat mengurangi culture shock saat kita berpergian atau berpindah ke suatu daerah atau negara tertentu loh. Hal ini terjadi karena kita telah mengenal kebiasaan orang-orang dan budaya di negara yang kita tuju. Sehingga kita tidak terlalu merasakan jomplang saat berkunjung atau bertemu dengan orang dari negara lain.

3. Menumbuhkan Rasa Saling Menghargai

Mempelajari budaya internasional dapat menjadi ajang bagi kita untuk saling mamahami orang lain saat melakukan komunikasi dengan mereka dan menghargai perbedaan yang ada. Sehingga kita dapat menghindari konflik akibat perbedaan budaya, ras, agama, ataupun bahasa.

Luar biasa sekali manfaat yang dapat dipetik dari mempelajari Budaya Internasional ya. Semoga dengan hadirnya Alki in D’Fest nantinya dapat bermanfaat untuk seluruh warga SMPIT Al Haraki. Semakin penasaran ya, Alki in D’Fest akan seperti apa tahun ini. Yuk, mari sama-sama kita nantikan.

MENGAPA KITA HARUS MEMPELAJARI BUDAYA LAIN

mengapa kita harus mempelajari budaya lain?. Ketika kita  Berbicara masalah budaya,  , komunikasi  tidak bisa terlepas dari kehidupan kita. Terciptanya budaya karena adanya manusia. Tanpa adanya manusia maka tidak akan adanya budaya begitupun sebaliknya. Budaya dan manusia mempunyai kaitan yang erat yang tidak akan pernah bisa terpisah.

Budaya adalah suatu cara hidup yang berkembang, dimiliki bersama oleh sekelompok orang, dan diwarisi dari generasi ke generasi. Budaya terbentuk dari banyak unsur. Di mulai dari agama, politik, bahasa, pakaian seni dan adat istiadat. Budaya adalah suatu pola hidup yang menyeluruh, budaya bersifat komplek dan luas. Ketika seseorang berusaha berkomunikasi dengan orang-orang yang berbeda budaya, maka ia harus menyesuaikan diri dengan perbedaan-perbedaannya, membuktikan bahwa kita mempelajarinya.

Kita sering mengalami kesulitan jika tidak mengetahui perbedaan budaya kita dengan budaya orang lain. Mengapa kita dituntut untuk mempelajari budaya lain agar kita tidak culture shock dan tidak  salah dalam memahami maksud yang di sampaikan kepada kita. Ketika kita tidak mengetahui budaya daerah maupun Negara lain, maka kita pasti akan mengalami yang namanya culture shock. Culture shock itu sendiri didefinisikan sebagai kegelisahan yang mengendap yang muncul dari kehilangan semua lambang dan simbol yang familiar dalam hubungan sosial. contonya: pengalaman dari seorang teman saya ketika dia mengikuti pertukaran belajar ke jerman, ketika dia mengunjungi salah satu universitas yang ada di jerman, dia melihat pasangan sedang berciuman di depan umum. Dia pun mengalami culture shock karena tidak pernah melihat ini sebelumnya di negara sendiri. Itulah salah satu akibat dari tidak mengetahui budaya orang. Karena di setiap negara mempunyai budaya yang berbeda-beda.



·        Mempelajari budaya bisa menjadi tolak ukur buat kita sendiri agar kita lebih banyak mengetahui hal-hal yang baru dan mampu menghadapi tantangan di masa depan.

·        Belajar budaya menjadi bekal buat kita dalam beradaptasi ataupun dalam bergaul.

·        Dengan banyak mengetahui budaya orang, maka kita akan lebih mudah untuk membandingkan satu budaya dengan budaya lainnya.

·        saling menghargai sesama antarbudaya dan lebih cerdas menghargai budaya  sendiri.

Itulah bebarapa hal mengapa kita harus mempelajari budaya lain, agar kita lebih cerdas dalam memahami berbagai macam perbedaan.

Video yang berhubungan

Postingan terbaru

LIHAT SEMUA