Mengapa perilaku kesatuan dan persatuan harus dijaga dalam lingkungan sekolah

Jakarta -

Mengapa persatuan dan kesatuan sangat penting bagi bangsa Indonesia? Pertanyaan tersebut pasti pernah terlintas di benak detikers. Untuk memahami sebuah makna akan lebih baik paham terlebih dahulu tentang makna persatuan dan kesatuan.

Dalam substansi persatuan dan kesatuan bangsa terdapat sejumlah konsep dasar seperti persatuan, kesatuan, bangsa, integrasi nasional, nasionalisme, dan patriotisme. Persatuan secara sederhana berarti gabungan (ikatan, kumpulan, dan sebagainya) dari beberapa bagian menjadi sesuatu yang utuh.

Persatuan bangsa berarti persatuan bangsa Indonesia yang menghuni wilayah Nusantara. Bersatunya bangsa Indonesia sendiri didorong atas kemauan yang sadar dan penuh tanggung jawab untuk mencapai kehidupan bangsa yang bebas dan penuh tanggung jawab untuk mencapai kehidupan bangsa yang bebas dalam suatu wadah negara yang merdeka, berdaulat, adil, dan makmur.

Persatuan dalam bangsa perlu terus dibina. Jika hal tersebut terus dibina akan melahirkan kesatuan bangsa, yakni suatu kondisi yang utuh yang memperlihatkan keamanan, kesentosaan, dan kejayaan.

Mengapa persatuan dan kesatuan sangat penting bagi bangsa Indonesia? Jawabannya tentu agar bangsa Indonesia terhindar dari konflik dan dapat hidup berdampingan.

Melansir dari laman Kemdikbud, Negara Kesatuan Republik Indonesia adalah suatu bentuk negara yang luas dan memiliki beragam adat, suku, keyakinan, serta budaya yang memiliki tujuan dasar menjadi bangsa yang merdeka, bersatu, berdaulat, adil, dan makmur.

Nilai-nilai persatuan dan kesatuan merupakan jiwa lahirnya NKRI karena hal tersebut terkait dengan keragaman bangsa Indonesia. Nilai-nilai persatuan dan kesatuan dalam kehidupan bangsa Indonesia secara jelas dapat dipahami dari dasar negara Pancasila dan konstitusi negara, UUD NKRI Tahun 1945.

Berikut adalah manfaat persatuan dan kesatuan dalam kehidupan bernegara:

1. Dapat menjaga keutuhan dan keamanan.

2. Memperkuat jati diri bangsa.

3. Kemajuan bangsa dapat dirasakan dalam segala bidang.

4. Terciptanya suasana tenteram dan nyaman.

Persatuan dan kesatuan juga mencerminkan dari sila ketiga Pancasila yaitu Persatuan Indonesia dari Persatuan Indonesia tersebut masyarakat Indonesia harus menjadi satu, dan jangan sampai terpecah belah.

Contoh dari perilaku persatuan dan kesatuan dalam lingkungan masyarakat yang erat dengan semboyan bersatu kita teguh bercerai kita runtuh salah satunya adalah saling menghormati dan menghargai dengan sesama warga masyarakat, menjaga hubungan baik dengan tetangga dan selalu berperilaku sopan kepada semua warga yang berada di lingkungan sekitar kita.

Jadi mengapa persatuan dan kesatuan sangat penting bagi bangsa Indonesia, agar Indonesia tidak terpecah belah dan tetap saling menghargai satu sama lain. Paham ya detikers?

Simak Video "Cegah Upaya Kelompok Intoleransi, Danrem Kumpulkan Elemen Masyarakat Bogor"



(atj/nwy)

Sebab dan Akibat Tidak Adanya Persatuan dan Kesatuan di Lingkungan Sekolah, Foto: Flickr

Persatuan dan kesatuan harus senantiasa dijaga di dalam kehidupan sehari-hari, baik di lingkungan rumah, sekolah, maupun masyarakat. Apabila kamu masih mengenyam pendidikan di bangku sekolah, maka kamu perlu menghindari sebab dan akibat tidak adanya persatuan dan kesatuan di lingkungan sekolah.

Berdasarkan buku Wawasan Nusantara, Sri Widayarti, S.Pd, (2020:43), menjaga persatuan dan kesatuan di mana saja kita berada merupakan perbuatan yang mengamalkan sila ke-3 dari Pancasila, yang merupakan dasar Negara Kesatuan Republik Indonesia.

Sesuai semboyan bangsa Indonesia, 'Bhinneka Tunggal Ika', persatuan dan kesatuan sangat penting di dalam kehidupan berbangsa dan bernegara, karena Indonesia terdiri dari beraneka ragam suku bangsa dan keyakinan.

Meskipun perbedaan dapat menyebabkan perpecahan, tetapi perbedaan dan keberagaman suku bangsa dan agama di Indonesia seharusnya tidak menyebabkan perpecahan, tetapi menyatukan setiap warga negara dengan keunikan masing-masing. Keberagaman ini dapat memberikan warna yang menarik di dalam kehidupan kita semua.

Sebab dan Akibat Tidak Adanya Persatuan dan Kesatuan di Lingkungan Sekolah, Foto: Pixabay

Nah, ini adalah 3 sebab dan akibat yang dapat bermunculan akibat tidak adanya usaha untuk menjaga persatuan dan kesatuan di lingkungan sekolah:

Perilaku sombong dan tidak peduli terhadap teman sekolah bisa merenggangkan hubungan dengan teman sekolah.

Membeda-bedakan teman dari ras, suku, maupun agama merupakan perbuatan yang tidak sesuai dengan sila ke-3 dari Pancasila. Hal ini dapat mengakibatkan berbagai dampak buruk, seperti pertengkaran yang mungkin saja menjurus ke tawuran.

Mengolok-olok teman sekolah akibat kondisi yang tengah dialaminya juga merupakan perbuatan yang memecah belah persatuan dan kesatuan. Selain itu, perbuatan ini juga bisa menyinggung perasaan temanmu, sehingga merusak hubungan baik kalian.

Padahal kita semua selaku makhluk sosial saling membutuhkan satu sama lain, termasuk ketika kesulitan di dalam pelajaran. Jika kamu menyakiti temanmu dengan olokan yang menyebalkan, maka mungkin saja ia tidak ingin untuk membantumu belajar lagi.

Setelah mengetahui 3 sebab dan akibat tidak adanya persatuan dan kesatuan di lingkungan sekolah di atas, mari kita jaga terus persatuan dan kesatuan Indonesia di mana pun kita berada.(BRP)


Page 2

Mengapa perilaku kesatuan dan persatuan harus dijaga dalam lingkungan sekolah


10 Contoh Perilaku yang Mencerminkan Persatuan dan Kesatuan di Lingkungan Sekolah dan Masyarakat_ Negara Republik Indonesia kaya akan berbagai suku bangsa, budaya, dan beragam agama. Keberagaman masyarakat Indonesia merupakan kekayaan bangsa yang patut dijaga dari segala bentuk intoleransi dan sikap primordialisme. Dalam lingkungan sekolah sudah pasti terdapat banyak siswa-siswi yang memiliki latar belakang yang berbeda baik dari segi budaya, agama, Bahasa, etnis, dll. Walaupun demikian perbedaan latar belakang siswa bukan menjadi penghalang bagi terwujudnya kerjasama yang menjdai cikal bakal tertanamnya sikap persatuan dan kesatuan dalam diri siswa. Ada beberapa perilaku atau kegiatan yang mencerminkan persatuan dan kesatuan di lingkungan sekolah. Berikut 10 Contoh Perilaku yang Mencerminkan Persatuan dan Kesatuan di Lingkungan Sekolah dan Masyarakat

5 Contoh Perilaku yang Mencerminkan Persatuan dan Kesatuan di Lingkungan Sekolah 



1. Kerja Bakti Membersihkan Kelas  Contoh perilaku yang mencerminkan persatuan dan kesatuan di lingkungan sekolah adalah melakukan kerja bakti membersihkan kelas bersama dengan teman-teman. Dengan begitu perilaku bergotong royong dan kerja sama yang dilakukan siswa akan menumbuhkan sikap persatuan dan kesatuan dalam diri siswa.


2. Piket Menjaga Keamanan Sekolah Bersama-Sama 

Selanjutnya contoh perilaku yang mencerminkan persatuan dan kesatuan di lingkungan sekolah adalah melakukan piket menjaga keamanan sekolah bersama-sama. Dengan begitu siswa akan belajar tentang tanggung jawab dalam menjalankan tugas.


3. Menjenguk Teman Kelas yang Sakit 

Contoh perilaku yang mencerminkan persatuan dan kesatuan di lingkungan sekolah adalah menjenguk teman kelas yang sakit sehingga memunculkan karakter kepedulian dalam diri siswa meskipun siswa yang sakit memiliki budaya dan keyakinan yang berbeda dengannya.


4. Menghormati Teman yang Berbeda Agama (Keyakinan) 

Contoh perilaku yang mencerminkan persatuan dan kesatuan di lingkungan sekolah adalah menghormati teman yang berbeda agama (keyakinan). Dengan begitu siswa akan belajar tentang toleransi terhadap sesama. Sikap toleransi sangat penting untuk dimiliki siswa karena hal tersebut akan menjadi bekal ketika hidup bermasyarakat dengan berbagai suku, ras, dan agama.


5. Membantu Teman yang Kesulitan 

Contoh perilaku yang mencerminkan persatuan dan kesatuan di lingkungan sekolah adalah membantu teman yang kesulitan. Dengan begitu siswa akan menumbuhkan rasa empati terhadap sesama.


5 Contoh Perilaku yang Mencerminkan Persatuan dan Kesatuan di Lingkungan Masyarakat 



1. Gotong Royong Membersihkan Lingkungan Bersama-Sama  Contoh perilaku yang mencerminkan persatuan dan kesatuan di lingkungan masyarakat adalah Gotong Royong Membersihkan Lingkungan Bersama-Sama


2. Mentaati Peraturan yang Berlaku di Masyarakat 

Contoh perilaku yang mencerminkan persatuan dan kesatuan di lingkungan masyarakat adalah Mentaati Peraturan yang Berlaku di Masyarakat


3. Berperilaku dengan Penuh Tenggang Rasa dan Toleransi 

Contoh perilaku yang mencerminkan persatuan dan kesatuan di lingkungan masyarakat adalah Berperilaku dengan Penuh Tenggang Rasa dan Toleransi


4. Menyumbangkan Harta kepada Warga yang Membutuhkan 

Contoh perilaku yang mencerminkan persatuan dan kesatuan di lingkungan masyarakat adalah Menyumbangkan Harta kepada Warga yang Membutuhkan


5. Saling Menghormati Orang yang Berbeda Agama dan Tidak Membeda-Bedakan Suku

Contoh perilaku yang mencerminkan persatuan dan kesatuan di lingkungan masyarakat adalah Saling Menghormati Orang yang Berbeda Agama dan Tidak Membeda-Bedakan Suku.

Demikianlah artikel 10 Contoh Perilaku yang Mencerminkan Persatuan dan Kesatuan di Lingkungan Sekolah dan Masyarakat, semoga artikel ini bermanfaat untuk anda.