Posisi tidur suami istri romantis

Seperti apakah posisi tidur Anda bersama pasangan setiap malam? Saling memunggungi ataukah saling berpelukan? Siapa sangka, kebiasaan dan posisi tidur suami istri bisa menggambarkan bagaimana perasaan mereka kepada satu sama lain.

Jane Greer, Ph.D., seorang Relationship Expert mengatakan, “Bahasa tubuh saat tidur bisa memberitahu kita bagaimana perasaan seseorang yang sesungguhnya. Posisi tidur suami istri akan berbicara, bagaimana mereka mencari dukungan satu sama lain, bagaimana mereka saling bersandar secara fisik dan emosional, dan seberapa nyaman mereka dengan keintiman saat tidur.”

Artikel terkait: Arti Posisi Tidur Pasutri

9 Posisi Tidur Suami Istri yang Menggambarkan Hubungan Mereka

1. Kepala istri di dada suami

Posisi tidur suami istri romantis

Posisi tidur suami istri dengan kepala istri bersandar di dada suami.

Posisi tidur yang satu ini, menandakan bahwa istri merasa aman dalam pelukan suaminya. Jane mengatakan, dalam posisi ini istri merasa bahwa suami bisa menjaga dan melindunginya, baik secara emosional maupun secara fisik. Ketika terjadi masalah, istri bisa bersandar pada suami.

2. Posisi tidur suami istri dengan punggung saling bersentuhan

Posisi tidur suami istri romantis

Posisi ini menggambarkan bahwa suami istri saling menghormati. Anda berdua menghargai ruang privat satu sama lain, namun jika salah satu membutuhkan, yang lain akan tetap ada untuk membantu.

Jane mengatakan, posisi ini adalah refleksi dari perasaan suami dan istri yang ingin bersentuhan, namun tidak ingin terlalu dekat. Mengorbankan kenyamanan diri sendiri demi yang lain merasa tetap nyaman.

3. Kaki saling berkaitan

Posisi tidur suami istri romantis

Posisi ini menggambarkan bahwa suami dan istri mendambakan koneksi, tanpa merusak ruang pribadi mereka.

4. Wajah saling berhadapan

Posisi tidur suami istri romantis

Pelukan dengan wajah saling berhadapan menandakan bahwa suami dan istri begitu saling mencintai. Yang selalu ingin berbagi segalanya dengan pasangannya.

Artikel terkait : Ingin hubungan dengan suami makin romantis? Lakukan 8 hal ini!

5. Lengan di atas punggung pasangan

Posisi tidur suami istri romantis

Menurut Jane, posisi ini menandakan bahwa orang yang menaruh tangan di punggung pasangannya sedang memberi isyarat dukungan. Ia tahu bahwa pasangan sedang membutuhkan dukungan, sehingga ia hadir untuk memberikan itu semua pada pasangan.

6. Saling berjauhan

Posisi tidur ini menggambarkan bahwa suami dan istri kurang nyaman dengan sentuhan fisik. Namun menurut Jane, ini juga bermakna bahwa suami istri percaya dengan kekuatan hubungan mereka, sehingga tidak perlu sentuhan fisik untuk membuktikannya.

7. Berpegangan tangan

Posisi tidur suami istri romantis

Posisi tidur satu ini, menggambarkan bahwa Anda dan pasangan ingin tetap terkoneksi tanpa berpelukan. Sehingga berpegangan tangan adalah jawabannya.

Jane mengungkapkan bahwa posisi tidur seperti ini adalah gambaran perasaan aman karena suami istri bisa saling mengandalkan satu sama lain.

8. Posisi tidur saling berlawanan

Satu orang tidur dengan posisi tegak lurus, sedangkan lainnya meringkuk seperti bayi. Ini adalah gambaran preferensi mereka sebagai indvidu yang berbeda.

9. Posisi tidur suami memeluk dari belakang

Posisi tidur suami istri romantis

Jane berkata, “Pasangan yang tidur dengan posisi pelukan belakang atau spooning seperti ini, berusaha menyatukan tubuh mereka. Mereka adalah dua orang yang menyukai hal sama, berpakaian kembar dan hal-hal serupa lainnya.”

***

Kalau Anda dan pasangan, posisi tidurnya seperti apa?

Sumber: Cosmopolitan

Baca juga:

Ini Dia, 5 Posisi Tidur Paling Intim untuk Memancing Kemesraan Suami Istri

Hubungan Intim Bikin Anda Frustasi? Ini 4 Solusinya

Pentingkah Membuat Jadwal Hubungan Intim dengan Suami? Ini Jawabannya!

Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.