Sebuah mobil kecil mendorong sebuah truk besar yang mogok

RENCANA PERENCANAAN PEMBELAJARAN

Kelas / Semester      : X MIA / Ganjil

Materi Pokok             : Hukum Newton Tentang Gerak dan Penerapannya

Sub Materi Pokok    : Hukum II dan III Newton dan Penerapannya


KI 1        :  Menghayati dan mengamalkan ajaran agama yang dianutnya.

KI 2        :  Mengembangkan perilaku (jujur, disiplin, tanggungjawab, peduli, santun, ramah   lingkungan, gotong royong, kerjasama, cinta damai, responsif, dan pro-aktif) dan menunjukan sikap sebagai bagian dari solusi atas berbagai permasalahan bangsa dalam berinteraksi secara efektif dengan lingkungan social dan alam serta dalam menempatkan diri sebagai cerminan bangsa dalam pergaulan dunia.

KI 3        :  Memahami dan menerapkan pengetahuan faktual, konseptual, prosedural dalam

ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya, dan humaniora dengan wawasan kemanusiaan , kebangsaan, kenegaraan, dan peradaban terkait fenomena dan kejadian, serta menerapkan pengetahuan prosedural pada bidang kajian yang spesifik sesuai dengan bakat dan minatnya untuk memecahkan masalah. 

KI 4       :  mengolah, menalar, dan menyaji ranah konkret dan ranah abstrak terkait dengan pengembangan dari yang dipelajarinya di sekolah secara mandiri, dan mampu menggunakan metode sesuai kaidah keilmuan.

B.       Kompetensi Dasar dan Indikator Pencapaian

Indikator Pencapaian Kompetensi

1.1 Bertambahnya keimanannya dengan menyadari   hubungan keteraturan dan kompleksitas alam dan jagad raya terhadap kebesaran Tuhan yang menciptakannya

1.1.1Menganalisis gejala alam dan keteraturannya dan kompleksitas ciptaan Tuhan dalam cakupan Hukum II dan III Newton.

2.1Menunjukkan perilaku ilmiah (memiliki rasa ingin tahu; objektif; jujur; teliti; cermat; tekun; hati-hati; bertanggung jawab; terbuka; kritis; kreatif; inovatif dan peduli lingkungan) dalam aktivitas sehari-hari sebagai wujud implementasi sikap dalam melakukan percobaan , melaporkan, dan berdiskusi.

 2.1.1. Membuat laporan berdasarkan data atau informasi apa adanya

2.1.2. Aktif dalam kerja kelompok

2.1.3. Berpendapat atau melakukan kegiatan

2.1.4. Melaksanakan tugas individu dengan

2.1.5. Mengerjakan/mengumpulkan tugas

sesuai dengan waktu yang ditentukan

3.1 Memahami gerak lurus, dan pengaruh     gaya terhadap gerak berdasarkan hukum Newton, serta penerapannya pada gerak makhluk hidup dan gerak benda dalam kehidupan sehari-hari

3.1.1 Mendeskripsikan bunyi hukum II dan III Newton.

3.1.2 Mengidentifikasi penerapan Hukum Newton II dan III dalam kehidupan sehari-hari

4.1. Mengolah dan menganalisis data hasil percobaan Hukum II dan III Newton

Melalui kegiatan membaca literatur, percobaan, menanya, mendiskusikan, menyimpulkan, dan mengomunikasikan dilengkapi dengan quiz peserta didik diharapkan mampu:

1.      Menjelaskan pengertian Hukum Newton II

2.      Mengidentifikasi penerapan Hukum Newton II dalam kehidupan sehari-hari

3.      Menjelaskan pengertian Hukum Newton III

4.      Mengidentifikasi penerapan Hukum Newton III dalam kehidupan sehari-hari

1.    Bola yang semula diam, akan bergerak saat ditendang. Hal tersebut karena bola menerima gaya dorong akibat dari tendangan.

2.    Perahu kita akan terdorong ke depan saat kita mendayung air ke arah belakang. Gaya dorong yang diterima perahu akan sama besar dengan gaya yang kita lakukan saat mendayung.

“Percepatan dari suatu benda akan sebanding dengan jumlah gaya (resultan gaya) yang bekerja pada benda tersebut dan berbanding terbalik dengan massanya”.

Secara matematis, hukum II Newton dapat dirumuskan sebagai berikut:

“Setiap aksi akan menimbulkan reaksi, jika suatu benda memberikan gaya pada benda yang lain maka benda yang terkena gaya akan memberikan gaya yang besarnya sama dengan gaya yang diterima dari benda pertama, tetapi arahnya berlawanan.”

 Secara matematis, hukum III Newton dapat dinyatakan dengan rumus berikut:    

Keterangan: ΣF = resultan gaya (N)

Pendekatan Pembelajaran: Scientific

Model Pembelajaran : Cooperative Learning

Metode Pembelajaran : Penugasan, Tanya Jawab, Diskusi Dan Ceramah

6.        Media, Alat, dan Sumber Belajar

·         Media Pembelajaran        : PPT tentang Hukum II dan III Newton .

·         Alat Pembelajaran                        : Papan tulis, proyektor, dan spidol

·         Sumber Belajar                 : Aip S, dkk. Praktis Belajar FISIKA SMA Jilid 1, Pusat Perbukuan Depdiknas.

1.   Guru mengucapkan salam.

2.   Guru bersama peserta didik berdoa sebelum pelajaran dimulai.

Guru: “Pada pembahasan sebelumnya kita telah mempelajari Hukum 1 Newton, yang berbunyi “sebuah benda akan tetap bergerak  dengan kelajuan konstan kecuali  jika pada benda   bekerja   gaya yang tidak  seimbang.” Contoh hukum newton 1 dalam kehidupan sehari-hari: Ketika mobil bergerak cepat dan di rem mendadak maka penumpang akan merasa terdorong ke depan. Mobil yang dalam kondisi berhenti, kemudian bergerak cepat ke depan maka penumpang akan terdorong ke belakang.”

· Motivasi: “Coba pehatikan ilustrasi mengenai aplikasi hukum 1 newton di depan, “mengapa orang itu bisa terpental keluar mobil saat direm mendadak?”Q1.”

4.    Guru menyampaikan tujuan pembelajaran.

Q2. Peserta didik harus menuliskan tujuan pembelajaran yang disampaikan oleh guru.

1.    Peserta didik menjawab salam.

2.    Peserta didik bersama guru berdoa sebelum pelajaran dimulai.

3.    Peserta didik menuliskan jawaban quis kesatu dengan tanggungjawab, rasa ingin tahu, mengenai fenomena yang terjadi dalam aplikasi hukum 1 newton.

4.    Peserta didik menulis tujuan pembelajaran yang disampaikan oleh guru.

1.    Guru menunjukkan materi hokum II dan III Newton dalam media pembelajaran proyektor.

2.    Guru menunjukan simulasi berupa gambar aplikasi hukum 1 newton dalam kehidupan sehari-hari.

       Guru memberikan pertanyaan kepada peserta didik berupa penjelasan gambar untuk merumuskan masalah.

Q3. “Coba jelaskan apa yang di maksud resultan gaya, apa hubungan resultan gaya dengan hukum II newton”?

Membagi peserta didik dalam kelompok kecil.

Pernyataan: “Sekarang coba anak-anak buat kelompok kecil”

“perhatikan gambar tentang gaya aksi-reaksi : Ada sebuah bola digantung dengan tali pada dinding

Tentukan manakah pasangan gaya aksi-reaksi?

Q5. “Perhatikan gambar mengenai penerapan hukum II dan III newton!
Manakah gambar
penerapan hukum 2 dan 3 Newton dalam kehidupan sehari-hari, dan jelaskan mengapa gambar tersebut temasuk hukum newton II atau III?

 Q6. “Sebuah sedan mendorong sebuah truk yang mogok.  Massa truk jauh lebih besar dari massa sedan. Pernyataan mana di bawah ini yang benar?”

a. Sedan memberi gaya pada truk, tetapi truk tidak memberi gaya pada sedan.

b. Sedan memberi gaya yang lebih besar pada truk, dibandingkan gaya truk pada sedan.

c. Gaya yang diberikan sedan pada truk sama besarnya dengan  gaya yang diberikan truk pada sedan.

d. Truk memberi gaya yang lebih besar pada sedan, dibandingkan gaya sedan pada truk.

e. Truk memberi gaya pada sedan, tetapi sedan tidak memberi gaya pada truk.

Q7. Terdapat sebuah balok B massanya 2 kg ditarik dengan gaya F yang besarnya 6 Newton. Berapa percepatan yang dialami beban?

Q8. Perhatikan gambar dibawah ini!

Jika massa balok 4 kg dan antara balok dengan lantai tidak ada gesekan, maka balok tersebut dalam keadaan.. a. Diam (tidak bergerak). b. Bergerak lurus berubah beraturan ke kanan. c. Bergerak lurus berubah beraturan ke kiri. d. Bergerak lurus beraturan ke kanan.

e. Bergerak lurus beraturan ke kiri.

Mengarahkan peserta didik agar dapat mengolah data atau hasil diskusi menjadi rancangan presentasi

Q9. “Coba tuliskan ringkasan tentang materi yang telah disampaikan?”

Guru meminta perwakilan antar kelompok untuk menyampaikan hasil diskusi.

1.    Peserta didik mengamati materi hukum II dan III newton dalam media pembelajaran proyektor.

Peserta didik menuliskan jawaban mengenai pengertian dari resultan gaya dan hubungan resultan gaya dengan hukum II newton Q3. (Jawaban Terlampir)

Peserta didik berkumpul dan duduk sesuai dengan kelompoknya masing-masing.

Q4. Peserta didik duduk berkelompok mendiskusikan mengenai pasangan gaya aksi dan reaksi yang terlihat dari gambar.

“Peserta didik Peserta didik menuliskan jawaban (Jawaban Terlampir)

Q5. Peserta didik menuliskan jawaban soal evaluasi yang diberikan.

Q6. Peserta didik menuliskan jawaban soal evaluasi yang diberikan.

Q7. Peserta didik menuliskan jawaban soal evaluasi yang diberikan.

Q8. Peserta didik menuliskan jawaban soal evaluasi yang diberikan.

Peserta didik menulis ringkasan materi tentang hokum II dan III Newtom.

Peserta didik sebagai perwakilan kelompok menyampaikan hasil diskusi.

1.   guru bersama peserta didik memberikan kesimpulan dari pembelajaran.

2.   Mengakhiri pembelajran   dengan berdoa menurut kepercayaan masing masing.

1.    Peserta didik bersama memberikan kesimpulan dari pembelajaran.

2.    Peserta didik berdoa menurut kepercayaan masing masing.

Observasi Kegiatan Diskusi

2.     Bentuk Instrumen : Lembar Pengamatan

a.   Penilaian Sikap: Lembar observasi sikap peserta didik pada saat berdiskusi dengan kelompok ahli.

b.   Penilaian Pengetahuan: Penugasan dalam bentuk soal uraian.

               Kepala Sekolah                                                                                                                      Guru Mata Pelajaran

                                                                                                                Asri Sopia
 

1)    Instrumen Penilaian Kompetensi Sikap

LEMBAR PENILAIAN PADA KEGIATAN DISKUSI

Kelas/Semester      : X MIA / Ganjil

Topik                         : Hukum II dan III Newton

Indikator                      : Peserta didik menunjukkan perilaku kerjasama, rasa ingin tahu, dan displin sebagai wujud kemampuan memecahkan masalah dan membuat keputusan.

Sangat menunjukan sikap kerjasama dalam diskusi

Menunjukkan sikap kerjasama dalam diskusi

Kadang menunjukkan sikap kerjasama dalam diskusi.

Belum menunjukkan sikap kerjasama dalam diskusi.

Tidak  menunjukkan sikap kerjasama dalam diskusi

Sangat menunjukkan rasa ingin tahu pada saat diskusi

Menunjukkan rasa ingin tahu pada saat diskusi

Kadang menunjukkan rasa ingin tahu pada saat diskusi

Belum menunjukkan rasa ingin tahu pada saat diskusi

Tidak  menunjukkan rasa ingin tahu pada saat diskusi

Sangat  Menunjukkan sikap disiplin pada saat diskusi

Menunjukkan sikap disiplin pada saat diskusi

Kadang menunjukkan sikap disiplin pada saat diskusi

Belum menunjukkan sikap disiplin pada saat diskusi

Tidak  Menunjukkan sikap disiplin pada saat diskusi

Quiz 1: Ketika naik mobil maka akan terjadi 2 kemungkinan,yang pertama mobil diam tiba tiba bergerak dan ketika melaju kencang tiba tiba mobil di rem mendadak.Pada kemungkinan pertama (mobil diam tiba tiba bergerak ),tidak terlalu berbahaya karena Tubuh akan tertahan oleh jok mobil ,tetapi kemungkinan kedua (mobil tiba-tiba di rem) sangat berbahaya karena tubuh cenderung bergerak dan jika tidak memakai sabuk pengaman tubuh akan terhenyak pada dashboard.Seorang akan mengalami gaya tekan dashboard mobil sekitar 10 kali berat badannya jika dihentikan mendadak pada kelajuan70 km/jam. Dengan memakai sabuk pengaman maka akan meminalisai kecelakaan. Kaitannya karena Menurut hukum Newton I suatu benda akan cendrung mempartahankan kedudukannya.Jika benda diam cenderung tetap diam dan jika benda bergerak maka akan cenderumg terus bergerak.

1.     Menjelaskan pengertian Hukum Newton II

2.    Mengidentifikasi penerapan Hukum Newton II dalam kehidupan sehari-hari

3.    Menjelaskan pengertian Hukum Newton III

4.    Mengidentifikasi penerapan Hukum Newton III dalam kehidupan sehari-hari

Quiz 3: Resultan gaya adalah penjumlahan dari gaya- gaya yang bekerja pada suatu benda. Sesuai dengan hukum II Newton yang berbunyi:

"Percepatan dari suatu benda akan sebanding dengan jumlah gaya (resultan gaya) yang bekerja pada benda tersebut dan berbanding terbalik dengan massanya". Bahwa resultan gaya dan hokum 2 newton saling berhubungan.

2)    Instrumen Penilaian Kompetensi Pengetahuan:

perhatikan gambar tentang gaya aksi-reaksi :

Ada sebuah bola digantung dengan tali pada dinding

Tentukan manakah pasangan gaya aksi-reaksi?

Pada gambar di atas gaya-gaya yang bekerja adalah sebagai berikut.

F1 = gaya yang diberikan tali pada dinding

F2 = gaya yang diberikan dinding pada tali

F3 = gaya yang diberikan bola pada tali

F4 = gaya yang diberikan tali pada bola

F1 dan F2 serta F3 dan F4 adalah pasangan gaya aksi-reaksi. Kedua pasang gaya tersebut bekerja pada dua benda yang berbeda dan saling berinteraksi. Besar gaya F1 dan F2 adalah sama tetapi arahnya berlawanan. Demikian pula dengan gaya F3 dan F4.

Sedangkan gaya F2 dan F3 bukan pasangan gaya aksi-reaksi karena kedua gaya tersebut bekerja pada satu benda yang sama, yaitu tali.

F3 dan w bukan merupakan pasangan aksi-reaksi meskipun kedua gaya tersebut besarnya sama, berlawanan arah, dan bekerja pada dua benda yang berbeda, karena kedua gaya tersebut tidak saling berinteraksi.

Jadi, dari kelima gaya tersebut yang merupakan pasangan aksi-reaksi adalah:

Perhatikan gambar mengenai penerapan hukum II dan III newton! A.

Manakah gambar penerapan hukum 2 dan 3 Newton dalam kehidupan sehari-hari, dan jelaskan mengapa gambar tersebut temasuk hukum newton 1 atau 2?

A.   Ketika kita duduk maka kursi yang kita duduk memberikan gaya ke kita dengan menahan kita agar tidak jatuh. Hukum III Newton.

B.   Ketika orang berenang, tangannya yang bergerak mendayung juga mendesak air sehingga air medorong badan kita untuk melaju ke depan. Hukum III newton.

C.   Ketika mendorong angkot, seluruh penumpang turun agar massa angkot berkurang sehingga angkot mudah untuk didorong.Hukum II Newton.

Sebuah sedan mendorong sebuah truk yang mogok. 

Massa truk jauh lebih besar dari massa sedan. Pernyataan mana di bawah ini yang benar?”

a. Sedan memberi gaya pada truk, tetapi truk tidak memberi gaya pada sedan.

b. Sedan memberi gaya yang lebih besar pada truk, dibandingkan gaya truk pada sedan.

c. Gaya yang diberikan sedan pada truk sama besarnya dengan  gaya yang diberikan truk pada sedan.

d. Truk memberi gaya yang lebih besar pada sedan, dibandingkan gaya sedan pada truk.

e. Truk memberi gaya pada sedan, tetapi sedan tidak memberi gaya pada truk.

c.Gaya yang diberikan sedan  pada truk sama besarnya dengan  gaya yang diberikan truk pada sedan.

Terdapat sebuah balok B massanya 2 kg ditarik dengan gaya F yang besarnya 6 Newton. Berapa percepatan yang dialami beban?

Berdasarkan Hukum Newton II

F = m.a (dengan F = 6 N dan m = 2 kg)

Perhatikan gambar dibawah ini!

Jika massa balok 4 kg dan antara balok dengan lantai tidak ada gesekan, maka balok tersebut dalam keadaan.. a. Diam (tidak bergerak). b. Bergerak lurus berubah beraturan ke kanan. c. Bergerak lurus berubah beraturan ke kiri. d. Bergerak lurus beraturan ke kanan.

e. Bergerak lurus beraturan ke kiri.

Perhatikan dari gambar bahwa:  = 20 N- 32N = -12N

Jawaban : c Bergerak lurus berubah beraturan ke kiri

2.        Rubrik Penilaian Kognitif

Jika peserta didik mampu menuliskan jawaban sangat sesuai dan lengkap kunci jawaban

Jika peserta didik mampu menuliskan jawaban sesuai kunci jawaban

Jika peserta didik menuliskan jawaban kurang sesuai kunci jawaban

Jika peserta didik tidak menuliskan jawaban sesuai kunci jawaban

Jika peserta didik tidak menuliskan jawaban.

Jika peserta didik mampu menuliskan jawaban sangat sesuai dan lengkap dan memilih gambar yang tepat kunci jawaban

Jika peserta didik mampu menuliskan jawaban sesuai kunci jawaban

Jika peserta didik menuliskan jawaban kurang sesuai kunci jawaban

Jika peserta didik tidak menuliskan jawaban sesuai kunci jawaban

Jika peserta didik tidak menuliskan jawaban.

Jika peserta didik mampu menuliskan jawaban sangat sesuai dan lengkap kunci jawaban

Jika peserta didik mampu menuliskan jawaban sesuai kunci jawaban

Jika peserta didik menuliskan jawaban kurang sesuai kunci jawaban

Jika peserta didik tidak menuliskan jawaban sesuai kunci jawaban

Jika peserta didik tidak menuliskan jawaban.

Jika peserta didik mampu menuliskan jawaban sangat sesuai dan lengkap mencantumkan diketahui dari soal dan ditanyakan dari soal sesuai kunci jawaban

Jika peserta didik mampu menuliskan jawaban sesuai kunci jawaban

Jika peserta didik menuliskan jawaban kurang sesuai kunci jawaban

Jika peserta didik tidak menuliskan jawaban sesuai kunci jawaban

Jika peserta didik tidak menuliskan jawaban.

Jika peserta didik mampu menuliskan jawaban sangat sesuai dan lengkap mencantumkan diketahui dari soal dan ditanyakan dari soal sesuai kunci jawaban

Jika peserta didik mampu menuliskan jawaban sesuai kunci jawaban

Jika peserta didik menuliskan jawaban kurang sesuai kunci jawaban

Jika peserta didik tidak menuliskan jawaban sesuai kunci jawaban

Jika peserta didik tidak menuliskan jawaban.

3). Instrumen Penilaian Kompetensi Keterampilan

Kemampuan Mempresentasikan Hasil Diskusi (Q9)

Peserta didik sangat mampu menganalisis dengan baik dan aktif saat diskusi

Peserta didik mampu menganalisis dengan baik saat diskusi

Peserta didik mampu menganalisis dengan cukup baik saat diskusi

Peserta didik kurang mampu menganalisis dengan baik saat diskusi

Peserta didik tidak mampu menganalisis dengan baik saat diskusi

Kemampuan Mempresentasi Hasil Diskusi

Peserta didik mampu mempresentasikan hasil diskusi dengan sangat baik dan mempraktekan dengan contoh benda di sekitar

Peserta didik mampu mempresentasikan hasil diskusi dengan sangat baik

Peserta didik mampu mempresentasikan hasil diskusi dengan cukup baik

Peserta didik kurang mampu mempresentasikan hasil diskusi dengan baik

Peserta didik tidak mampu mempresentasikan hasil diskusi dengan baik

Skor maksimum penilaian pengetahuan = 20

Skor maksimum penilaian sikap = 9

Skor maksimum penilaian keterampilan = 8

      Poster adalah   pengumuman berisi gambar dan tulisan yang ditempelkan pada dinding, tembok atau tempat-tempat umum yang strategis agar mudah dilihat dan diketahui banyak orang. Dalam  pengertian  yang lain. Biasanya sebuah poster berisi imbauan yang disertai gambar berwarna agar menarik orang untuk membacanya. Tujuan poster  adalah untuk memberitahu, mengingatkan kembali dan mengarahkan pembaca ke arah tindakan tertenu.      Poster ilmiah digunakan sebagai media untuk menyampaikan hasil penelitian dalam konferensi ilmiah baik nasional maupun internasional.  Penyajian karya ilmiah sering kali lebih baik dalam bentuk poster, karena lebih efisien. Karya ilmiah yang dipresentasikan sering kali  menyajikan audiens dengan banyak hal yang tentunya dapat menjadi membosankan,  sedangkan poster, dapat dilihat kapan saja, ditempel dalam waktu yang cukup lama sehingga dapat sering dibaca dan dapat dilihat oleh orang-orang dengan bidang penelitian yang berbeda

  Ayat Al-Qur'an Berkaitan dengan Fisika Tentang Relatifitas Waktu Al-qur’an adalah wahyu yang diturunkan Allah melalui perantara malaikat Jibril   kepada nabi Muhammad SAW. Di dalam al-qur’an terdapat petunjuk bagi kehidupan umat manusia. Al-Quran merupakan sumber ilmu pengetahuan yang didalamnya terdapat ayat-ayat yang mengisyaratkan tentang perintah dan manfaat  terhadap pengembangan ilmu dan teknologi. Dalam hal ini manusia dituntut untuk mempelajari, merenungkan, memikirkan, menelaah, dan menghayati ayat-ayat Allah yang tersirat dan tersurat  dalam Al-Quran. Di dalam Al-Quran terdapat ayat-ayat Allah SWT yang menjelaskan objek kajian ilmu, yaitu alam, manusia, dan kitab suci. Alam sebagai objek kajian ilmu selanjutnya melahirkan disiplin ilmu kimia, fisika, matematika, biologi, antropologi fisik, astronomi, kedokteran, farmasi, dan lain-lain .   Tentang Relatifitas Waktu.             Teori Relativitas Einstein ada dua macam yaitu teori relativitas khusus dan teori

 TEROPONG Teropong atau Teleskop adalah alat optik yang digunakan untuk melihat benda-benda yang sangat jauh seperti gunung dan bintang agar tampak lebih dekat dan jelas. Meskipun teropong sudah digunakan sejak abad ke-17 namun sampai sekarang tidak seorang pun yakin siapa yang pertama kali menemukan teropong Memang pada tanggal 2 Oktober 1608 Hans Lippershey pernah mencoba mempatenkan teleskop yang dibuatnya, tetapi ditolak oleh dewan penilai. Kemudian pada tahun 1609 Galileo membuat sebuah teleskop yang sekarang dikenal dengan sebutan teropong panggung. Setelah itu ia membuat banyak macam teleskop dan mendapat banyak penemuan dalam bidang astronomis yang membuatnya terkenal. Jenis-Jenis Teropong Teropong dibagi menjadi 2, yaitu: Teropong bias, terdiri atas beberapa lensa Teropong pantul, terdiri atas beberapa cermin dan lensa. Untuk teropongmasih bias terbagi menjadi beberapa jenis antara lain : Teropong bintang Teropong bumi Teropong prisma Teropong pang