Temukan fenomena alam yang menguatkan bukti kebenaran hari kiamat jelaskan


Temukan fenomena alam yang menguatkan bukti kebenaran hari kiamat jelaskan

Kiamat adalah peristiwa kehancuran dunia, alam semesta beserta seluruh isinya. Peristiwa maha dahsyat ini juga diabadikan dalam ayat-ayat Al-Quran dan umat Islam wajib mempercayainya. Namun kapan terjadinya hari kiamat ini tidak ada seorang pun atau makhluk apa pun yang mengetahuinya selain Allah سُبْحَانَهُ وَ تَعَالَى.

Nabi Muhammad 

Temukan fenomena alam yang menguatkan bukti kebenaran hari kiamat jelaskan
 bersabda, "Tidak akan terjadi hari kiamat sehingga kamu melihat sebelumnya sepuluh macam tanda". Sebelum datangnya hari kiamat, diyakini terdapat fase-fase dan tanda-tanda yang akan mendahuluinya. Berikut ini adalah 7 fenomena alam yang akan terjadi menjelang hari kiamat.


1. Turunnya Salju di Tanah Arab

Temukan fenomena alam yang menguatkan bukti kebenaran hari kiamat jelaskan


Kita semua tahu bila jazirah Arab adalah kawasan padang pasir nan kering lagi bersuhu panas. Curah hujan di wilayah ini pun tergolong rendah. Apalagi bila terjadi hujan salju di tempat ini, rasa-rasanya tidaklah mungkin. 

Namun beberapa tahun belakangan ini hujan salju disertai dengan cuaca ekstrem menghantam tanah Arab. Pada Januari 2013 yang lalu, gurun pasir yang berada di dekat Tabuk, Arab Saudi berubah menjadi hamparan salju putih. Fenomena aneh ini dipercayai sebagai salah satu tanda kiamat sudah semakin dekat.

2. Mengeringnya Sungai Eufrat

Temukan fenomena alam yang menguatkan bukti kebenaran hari kiamat jelaskan


Sungai Eufrat adalah sebuah sungai yang bermata air di Anatolia, Turki dan bermuara di Teluk Persia. Sungai ini merupakan salah satu sungai terpanjang yang berada di Asia bagian Barat dengan panjang mencapai 2.781 meter.

Badan antariksa NASA yang melakukan penelitian terkait hal ini dibuat terhenyak karena Sungai Eufrat mengalami kekeringan secara pasti. Mulai dari tahun 2003 hingga 2010 saja debit air sungai yang berada di Turki, Syiria, Irak, dan Iran ini telah kehilangan hingga 144 juta kilometer kubik. Dan tahun-tahun setelah itu, debit air yang berkurang semakin besar. Bila hal ini terus menerus terjadi iperkirakan Sungai Eufrat ini akan benar-benar kering dalam waktu yang tidak akan lama lagi.

3. Munculnya Gunung Emas di Eufrat

Temukan fenomena alam yang menguatkan bukti kebenaran hari kiamat jelaskan

Rasulullah bersabda bahwasanya tidak akan terjadi kiamat hingga Sungai Eufrat mengering dan menyibakkan gunung emas. Disebutkan pula bahwa menjelang kiamat orang-orang akan memperebutkan emas itu, dalam setiap 100 orang yang berperang, 99 orang akan terbunuh.

Sungai Eufrat yang dikatakan di dalamnya terdapat gunung emas ini kerap menjadi bahan perbincangan hangat dan tentu saja orang-orang mulai menebak-nebak di mana sesungguhnya lokasi gunung emas tersebut berada. Walaupun sampai saat ini masih sebatas dugaan dan persepsi semata.

4. Munculnya Dukhan

Temukan fenomena alam yang menguatkan bukti kebenaran hari kiamat jelaskan


Ad Dukhon atau Dukhon adalah salah satu tanda menjelang kiamat. Dukhan sendiri menurut bahasa berarti asap atau kabut. Banyak yang menduga bahwa dukhan ini akan terjadi akibat dari jatuhnya meteor ke muka bumi yang menyebabkan bumi tertutup asap dan kabut tebal. Dikisahkan begitu tebalnya kabut asap ini hingga jika seseorang menempelkan telapak tangannya persis di depan wajahnya, ia tidak dapat melihat tangannya tersebut.

Dukhan ini juga merupakan peristiwa yang ditakuti Dajjal karena asap ini akan membuat sebelah mata Dajjal meleleh sehingga buta sebelah serta memunculkan tulisan kafir di keningnya. Kabut asap ini juga akan mematikan bagi orang-orang kafir dan membuat cacat. Adapun bagi orang beriman kabut asap Dukhan tersebut hanya membuat mereka seperti orang terkena flu saja.

Baca juga : Planet Nibiru (X) dan Munculnya Dukhan

5. Keluarnya Ad Dabbah dari dalam bumi

Temukan fenomena alam yang menguatkan bukti kebenaran hari kiamat jelaskan


Menjelang datangnya hari kiamat dan terbitnya matahari dari sebelah barat, akan muncul hewan melata dari dalam tanah. Hewan ini disebut sebagai Ad Dabbah atau Dabbatul Ardh. Hewan melata ini akan keluar di antara bukit Shafa dan Marwa, kota Mekah dengan membawa tongkat Nabi Musa dan cincin Nabi Sulaiman. Ia juga dapat berbicara kepada manusia.

Tidak diketahui dengan pasti bentuk sesungguhnya dari hewan ini. Beberapa riwayat menyebutkan bahwa Ad Dabbah memiliki tubuh yang sangat besar dan melata. Hewan ini akan keluar setelah matinya Ya'jud dan Ma'jud. Apa tujuan dari munculnya hewan ini? Tak lain adalah untuk memberi tanda pada wajah manusia. Ia akan membuat wajah orang beriman menjadi cerah, dan sebaliknya wajah orang kafir menjadi gelap. Sehingga antara orang mukmin dan kafir begitu terlihat berbeda.

6. Angin Lembut yang Membinasakan Kaum Muslim dan Orang Beriman

Temukan fenomena alam yang menguatkan bukti kebenaran hari kiamat jelaskan


Menjelang hari kiamat kelak, Allah سُبْحَانَهُ وَ تَعَالَى akan mengutus angin lembut untuk mencabut ruh orang-orang beriman di mana pun ia berada di muka bumi ini. Maka setelah angin lembut tersebut datang, tak tersisa lagi manusia yang beriman kepada Allah سُبْحَانَهُ وَ تَعَالَى. Di dunia hanya akan tersisa hanyalah orang-orang paling durjana. Kelak manusia-manusia inilah yang akan mengalami, merasakan, dan melihat dengan mata kepala mereka sendiri kehancuran alam semesta yang mengerikan.

Rasulullah 

Temukan fenomena alam yang menguatkan bukti kebenaran hari kiamat jelaskan
 bersabda bahwasannya Allah سُبْحَانَهُ وَ تَعَالَى mengirimkan angin dari arah Yaman yang lebih lembut dari sutera. Angin ini tidak akan meninggalkan seorang pun yang di dalam hatinya terdapat keimanan seberat biji sawi melainkan ia mencabutnya (mewafatkannya).

7. Terbitnya Matahari dari Sebelah Barat

Temukan fenomena alam yang menguatkan bukti kebenaran hari kiamat jelaskan


Peristiwa matahari terbit dari barat akan menjadi permulaan kehancuran alam semesta. Akhir-akhir ini ilmuwan NASA telah membenarkan bahwa memang ada kemungkinan bahwa suatu hari nanti matahari akan terbit dari sebelah barat. Sebuah fakta mengejutkan bahwa posisi kutub bumi mulai mengalami pergeseran.

Temukan fenomena alam yang menguatkan bukti kebenaran hari kiamat jelaskan
Cahaya dari langit bikin gempar Netizen. ©istimewa

DUNIA | 20 September 2015 06:36 Reporter : Muhammad Radityo

Merdeka.com - Merujuk tradisi agama samawi disebutkan adanya dua jenis kiamat (akhir zaman), yaitu kiamat kecil dan kiamat besar. Tanda-tanda berakhirnya dunia itu dijabarkan dalam kitab suci.

Manusia yang mempercayai nubuat kitab suci lantas terusik atas fenomena alam yang tidak terduga dan sulit terjelaskan dengan pembuktian ilmiah. Beberapa jejadian terekam kamera yang masuk daftar ini akhirnya diyakini sebagian orang sebagai pertanda bila dunia mulai dekat dengan akhir zaman.

Contohnya laut yang berwarna merah darah di China, sampai tiupan aneh dari langit di beberapa negara disebut-sebut sangkakala oleh netizen.

Ilmuwan berusaha menjelaskan fenomena-fenomena alam itu wajar terjadi dan tidak berkaitan apapun dengan akhir zaman. Namun tetap saja, spekulasi netizen kadung merebak atas gambar-gambar yang beredar di dunia maya.

Dikumpulkan dari bermacam sumber, berikut merdeka.com merangkum lima fenomena alam terekam kamera yang banyak diyakini sebagai pertanda akhir zaman:

2 dari 6 halaman

Temukan fenomena alam yang menguatkan bukti kebenaran hari kiamat jelaskan
Awan berbentuk raksasa di chile. ©2015 Merdeka.com

Sosok berbentuk manusia raksasa muncul di langit Chile setelah gunung Calbuco mengalami erupsi. Sosok tersebut dibentuk dari kumpulan awan dan asap yang tersisa dari letusan gunung Calbuco.

Dalam foto di bawah ini terlihat bahwa kumpulan awan membentuk sosok seperti manusia raksasa. Masyarakat sekitar percaya kemunculan sosok tersebut adalah sebuah tanda dari Tuhan, setelah tanda lainnya berupa letusan gunung Calbuco.

Gunung Calbuco sendiri sudah tidak meletus selama 40 tahun dan baru kali ini meletus lagi. Pada hari Rabu lalu, tingkat bahaya gunung Calbuco ditingkatkan menjadi 'emergency' setelah meletus. Saat meletus, Calbuco memuntahkan banyak debu dan asap hingga 12 mil ke angkasa.

Sosok raksasa itu sendiri ditangkap oleh Hariet Grunewald, warga berusia 33 tahun yang tinggal di kota terdekat, Puerto Montt.

"Ketika mendengar gunung meletus, aku segera berlari ke jendela dan mengambil foto. Kemudian aku melihat sosok manusia raksasa itu muncul. Awalnya kupikir itu hanya gambaran dalam kepalaku saja. Tapi kemudian semua teman dan keluarga yang melihat juga setuju," ungkapnya.

Masyarakat lokal lainnya percaya bahwa erupsi yang tak biasa ini merupakan tanda bahwa Tuhan sedang marah. Mereka menganggap munculnya sosok raksasa itu sebagai peringatan dan pertanda.

"Gunung meletus adalah cara Tuhan untuk menunjukkan bahwa dia sedang marah. Dan (sosok raksasa) itu menunjukkan bahwa Dia selalu mengawasi kita dan segala perilaku kita," jelas Juanma ortiz Arrendondo, seorang warga lokal berusia 60 tahun.

3 dari 6 halaman

Temukan fenomena alam yang menguatkan bukti kebenaran hari kiamat jelaskan
Suara Langit. ©2015 Merdeka.com

Warga Jerman dikejutkan video suara dari langit mirip terompet beberapa bulan lalu. Fenomena alam yang belum dapat dijelaskan itu ternyata terjadi di banyak negara selama nyaris lima tahun terakhir.

Seperti dilansir inquisitr, Senin (25/5), manusia di pelbagai belahan dunia ramai-ramai mengunggah video pengalaman mereka mendengar suara aneh dari langit. Video paling lama dalam catatan Youtube diunggah pada 2011 dari Belarusia.

Berikutnya, rekaman serupa diunggah warga Amerika Serikat, Ukraina, Kanada, hingga Jepang. Hingga Mei 2015, tiap bulan ada saja pengguna Youtube yang mengunggah rekaman suara aneh dari langit. Selalu muncul perdebatan di kolom komentar mengenai keaslian video tersebut oleh para pengguna Internet.

Aaron Taylor, warga Kota Montana, AS, ikut mengunggah rekaman pengalamannya mendengar suara langit pada 18 Februari 2012. Dia mengaku terkejut karena suara yang dia dengar mirip cerita Kitab Injil tentang terompet Sangkakala, penanda akhir zaman. Deskripsi kiamat melibatkan alunan terompet dari langit juga diimani umat Muslim dan Yahudi.

"Walau kita berusaha mencari jawaban logis (suara-suara itu), gagasan bahwa ini tanda akhir zaman bermunculan di kepala saya. Bagaimana bila suara ini termasuk nubuat tersebut," kata Taylor.

Belum ada keterangan dari jurnal ilmiah maupun upaya konfirmasi pada ilmuwan kredibel untuk menjelaskan hadirnya suara-suara dari langit itu. Di blog maupun forum diskusi online, muncul beberapa teori. Di antaranya suara hasil penggalian bawah tanah, tekanan pipa gas, hingga gempa bumi.

4 dari 6 halaman

Temukan fenomena alam yang menguatkan bukti kebenaran hari kiamat jelaskan
Cahaya langit. ©istimewa

foto yang memperlihatkan cahaya putih yang sekilas seperti berasal dari langit menghebohkan dan menjadi viral di media sosial. Cahaya putih tersebut diunggah ke internet pertama kali oleh seseorang bernama Kirby Cameron.

"Apa ini? foto-foto ini beredar pagi ini (16/8). Kirby Cameron menyebarkan gambar ini dan menyebutkan jika gambar ini diambil pada Jumat (15/8) sore saat terjadi badai di selatan Fort Myers sepanjang Daniels. Apakah ada di antara Anda yang mengambil foto kilat dan mendapatkan gambar seperti ini?" tulis stasiun televisi NBC2 News melalui akun Facebook-nya seperti dikutip merdeka.com, Selasa (18/8).

Dalam foto tersebut, cahaya putih yang berbentuk seperti lampu neon tersebut menembus gumpalan awan hitam. Cahaya itu juga diiringi kilat. Saat mengambil gambar tersebut, Kirby Cameron tengah berada dalam mobilnya berada di perempatan jalan.

Foto tersebut kemudian mengundang komentar beragam dari netizen. Ada yang mengatakan gambar tersebut sebagai sebuah fenomena alam, ada yang menyebutnya sebagai gambar editan yang dibuat dengan menggunakan piranti lunak Photoshop.

"Ok jadi ini adalah bidang saya mencari tahu apakah gambar dan video adalah nyata atau palsu. Itu disebut aliran pencahayaan terjadi ketika petir menghantam sebuah sungai kecil atau kolam karena jumlah listrik yang sangat tinggi dan panas itu mengisolasi oksigen dalam air menyebabkan apa Anda lihat dalam gambar. Ya gambar itu nyata dan dunia belum berakhir dan bukan alien. Hnanya fenomena alam yang selama hidup saya, saya telah melihatnya dua kali," tulis pemilik akun Facebook Roy Luk.

5 dari 6 halaman

Temukan fenomena alam yang menguatkan bukti kebenaran hari kiamat jelaskan
Ombak darah di China. ©2014 Merdeka.com

Kejadian ini aneh tapi nyata, munculnya di Kota Shenzhen, Provinsi Guangzhou, sebelah selatan China. Warga dan pengunjung pantai Shenzhen kaget karena Selasa (25/11) pagi, muncul ombak warna merah darah seperti dilansir stasiun televisi CCTV News.

Awalnya warga menduga ada ikan yang dimangsa hiu. Tapi dugaan ini mentah, karena sama sekali tidak ada bau amis darah. Sebagian bahkan menyinggung soal ramalan dalam Injil, yang menandakan kiamat akan tiba ketika laut berwarna merah.

Setelah Dinas Kelautan setempat memeriksa, rupanya ombak warna darah itu disebabkan oleh membiaknya populasi ganggang merah. Tumbuhan laut itu punya nama latin noctiluca scintillans.

Kepala Dinas Kelautan Shenzhen Zhou Kai menyatakan ganggang ini seharusnya tidak beracun. Namun air laut yang diperiksa masih terus diperiksa.

"Jadi kami menyarankan warga dan wisatawan tidak bersinggungan dengan air laut terlebih dulu," kata Kai.

Pemerintah setempat menilai fenomena ini jarang, tapi sangat mungkin terjadi. Kai menilai tidak perlu mengaitkan ombak warna darah dengan takhayul macam-macam.

"Populasi ganggang itu disebabkan perubahan metereologis dan hidrologis di kawasan sekitar," ujarnya

6 dari 6 halaman

Temukan fenomena alam yang menguatkan bukti kebenaran hari kiamat jelaskan
Awan akhir zaman di Kosta Rika. ©2015 Merdeka.com

Awan berbentuk aneh nampak di Kosta Rika tiga hari lalu. Surat kabar the Daily Mail melaporkan, Sabtu (19/9), netizen di negara bagian tengah Benua Amerika ramai membagikan foto dan video awan tidak lazim tersebut.

Awan muncul di Ibu Kota San Jose, persis ketika negara itu merayakan hari kemerdekaan. Beberapa netizen meyakini awan itu sesuai dengan nubuat kitab suci tentang datangnya akhir zaman.

"Pemandangan ini sungguh mencengangkan. Ini adalah tanda dari Tuhan," kata warga bernama Jessie Montealegre.

Adapun pakar metereologi Gavin Pretor-Pinney memberi penjelasan ilmiah. Dia menampik awan itu sebagai fenomena unik.

Awan berbentuk seperti piringan itu adalah jenis pileus yang muncul sebelum badai muncul. Kepadatan kristal es di awan memicu efek fotografis berupa piringan di angkasa.

"Tapi memang harus diakui, awan jenis ini sangat jarang bisa dilihat dengan mata telanjang," kata Pinney.

(mdk/ard)

Baca juga:
Ilmuwan sebut manusia akan musnah sebelum dunia kiamat
Ngaku nabi, pria ini klaim asteroid jatuh picu kiamat September ini
Empat tanda-tanda bumi akan kiamat terekam kamera
Jelaskan suara 'Sangkakala', NASA sebut bumi bernyanyi tiap hari
Suara 'Sangkakala' mulai terdengar di seluruh dunia sejak 2011