Tujuan nato aktif menjalin kerjasama dengan organisasi internasional adalah

Jakarta -

Apa itu NATO? NATO adalah? Anggota NATO? Tujuan NATO? mungkin masih banyak yang punya pertanyaan-pertanyaan seperti itu terkait dengan NATO. Apalagi di tengah kondisi perang yang memanas antara Rusia dan Ukraina.

NATO adalah sebuah organisasi internasional pertahanan yang dibuat oleh negara-negara dari Blok Barat. Berikut tujuan, struktur, dan anggotanya.

NATO adalah kependekan dari North Atlantic Treaty Organization yang dalam Bahasa Indonesia dikenal dengan nama Pakta Pertahanan Atlantik Utara.

NATO merupakan organisasi militer global untuk keamanan bersama. NATO sendiri merupakan bentuk dukungan terhadap perjanjian Persetujuan Atlantik Utara. NATO didirikan pada 4 April 1949, berdasarkan persetujuan Atlantik Utara yang ditandatangani di Washington, D.C Amerika Serikat.

Sejarah

Sejarah atau latar belakang lahirnya organisasi NATO berkaitan dengan munculnya perang dunia II antara Blok Barat dan Blok Timur. Hal itu memunculkan dua kekuatan adidaya yaitu Uni Soviet dan Amerika Serikat akibat memiliki ideologi yang saling bertentangan, seperti dikutip Modul Sejarah Kemdikbud Kelas XII karya Slamet Dumandi.

Uni Soviet dengan ideologi komunis dan Amerika dengan ideologi liberalis. Masing masing dari kedua negara ini kemudian membuat blok besar. Negara - negara Eropa Barat bergabung dengan Blok Barat, sedangkan Eropa Timur dirangkul oleh Blok Timur. Blok Barat diketuai oleh Amerika Serikat, kemudian melakukan penghadangan militer pada kekuatan Blok Timur.

Bagi Blok Barat, NATO adalah organisasi atau lembaga pertahanan bersama, artinya setiap serangan yang mengarah ke anggota NATO dianggap serangan bagi seluruh negara anggota NATO.

Blok Timur sendiri dikomandani oleh Uni Soviet yang mendirikan Pakta Warsawa sebagai tandingan NATO. Indonesia tidak memiliki peranan dalam NATO, karena organisasi ini melingkupi area Atlantik Utara.

Daftar Negara Anggota NATO

Pada 4 April 1949, sebanyak 12 deklarator negara blok Barat berkumpul di Brussel, Belgia untuk menandatangani pembentukan persekutuan militer bernama NATO.

Berikut adalah daftar negara anggota NATO:

  • Amerika Serikat
  • Inggris
  • Prancis
  • Kanada
  • Belanda
  • Luksemburg
  • Denmark
  • Iskandia
  • Italia
  • Norwegia
  • Portugis
  • Belgia.

NATO awalnya didirikan oleh 12 negara, dalam perkembangannya, negara-negara lain menyusul bergabung dengan NATO. Saat ini sudah ada 30 negara yang menjadi anggota NATO. (Apa itu NATO, NATO adalah, Anggota NATO, Tujuan NATO)

  • Yunani (tergabung tahun 1952)
  • Turki (tergabung tahun 1952)
  • Jerman (sebagai Jerman Barat tergabung pada tahun 1955)
  • Spanyol (tergabung tahun 1982)
  • Republik Ceko (tergabung 1990)
  • Hungaria (tergabung 1990)
  • Polandia (tergabung 1990)
  • Bulgaria (tergabung 2004)
  • Estonia (tergabung 2004)
  • Slovenia (tergabung 2004)
  • Latvia (tergabung 2004)
  • Lituania (tergabung 2004)
  • Rumania (tergabung 2004)
  • Slovakia (tergabung 2004)
  • Albania (tergabung 2009)
  • Kroasia (tergabung 2009)
  • Montenegro (tergabung 2017)
  • Makedonia Utara (tergabung 2020)

Tujuan NATO

Tujuan dibentuknya NATO adalah keinginan mempertahankan dominasi Amerika Serikat dan sekutunya terhadap Uni Soviet dan menghapus sengketa politik ekonomi internasional.

Tujuan NATO juga berusaha menciptakan situasi aman dan damai di kawasan Atlantik Utara, melindungi negara-negara Eropa dan Amerika Utara dari pengaruh komunisme, juga berperan aktif dalam upaya menciptakan perdamaian dunia.

Selan itu, NATO bertujuan untuk mengembalikan dan menjaga keamanan wilayah Atlantik Utara.

Hal itu seperti tertuang dalam Pasal ke-51 dari Piagam PBB yang digunakan untuk pertama kalinya dalam sejarah pada 12 September 2001, sebagai tindak balasan terhadap peristiwa serangan teroris 11 September 2001 terhadap AS yang terjadi sehari sebelumnya.

Pasal itu diberlakukan agar jika sebuah anggota Pakta Warsawa melancarkan serangan terhadap Sekutu Eropa dari PBB, itu akan dianggap sebagai serangan terhadap seluruh anggota (termasuk Amerika Serikat sendiri), yang mempunyai kekuatan militer terbesar dalam persekutuan tersebut.

Pakta Warsawa

Uni Soviet dan negara-negara Eropa Timur komunis mendirikan aliansi pertahanan dengan nama Pakta Warsawa. Pendiri Pakta Warsawa adalah Nikita Khrushchev.

Dikutip dari Modul Sejarah Peminatan Paket C Setara SMA/MA Kelas XII oleh Aminullah,S.Pd., M, dkk, Pakta Warsawa adalah aliansi militer dari negara-negara yang disebut Blok Timur.

Nama Pakta Warsawa berasal dari tempat ditemukannya kesepakatan aliansi pada 14 Mei 1955 di Warsawa, Polandia. Anggota Pakta Warsawa adalah negara-negara di kawasan Eropa Timur. Anggota Pakta Warsawa adalah Uni Soviet, Albania, Polandia, Romania, Hongaria, Jerman Timur, Cekoslovakia, dan Bulgaria.

Tujuan pendirian Pakta Warsawa adalah untuk bersatu mengorganisasikan diri, dalam upaya menandingi dan agar siap menghadapi kemungkinan munculnya ancaman oleh Blok NATO atau Blok Barat.

Nah, itu tadi penjelasan mengenai apa itu NATO, NATO adalah, Anggota NATO, Tujuan NATO, serta kaitannya dengan Pakta Warsawa. Detikers, sekarang jadi makin paham bukan?

(fdl/fdl)

Dulu waktu ada Perang Dingin antara Amerika Serikat dengan Uni Soviet, terbentuklah sebuah organisasi bernama NATO. Organisasi apakah ini dan apa tujuan pembentukannya? Apa saja negara anggota organisasi ini? Bagaimana eksistensinya setelah perang dingin berakhir? Yuk pelajari lebih lanjut!

Setelah Perang Dunia II, muncul 2 negara powerful, yaitu Amerika Serikat dan Uni Soviet. Kebetulan, kedua negara ini menganut ideologi-ideologi yang bertentangan satu dengan yang lain. Amerika Serikat berideologi kapitalisme, Uni Soviet berideologi komunisme.

Lo udah pernah denger tentang Perang Dingin, kan? Bukan perang sambil hujan-hujanan atau perang di musim dingin, ya. Itu lho, perang yang terjadi antara Amerika Serikat dengan Uni Soviet tanpa ada konflik langsung. Maksudnya gimana tuh? Jadi mereka berantemnya gak langsung ketemu, melainkan “melalui” negara-negara lain yang terbagi atas dua blok: Blok Barat dan Blok Timur.

Coba tonton video belajar Zenius ini deh, tentang awal terjadinya Perang Dingin!

Waktu itu kedua negara punya senjata yang sangat berbahaya, yakni nuklir. Kalau mereka saling serang, bisa-bisa gak ada yang menang soalnya senjatanya sama-sama kuat. Makanya, dalam Perang Dingin ini, bukan mereka yang berkonflik secara langsung melainkan negara-negara yang satu blok dengan masing-masing dari mereka. Nah, pada tahun 1949 ketika Perang Dingin masih berlangsung, terbentuklah NATO.

Kalo lo pengen tau lebih lanjut gimana Perang Dingin ini bisa terjadi, bisa nonton video belajar Zenius di sini, ya!

Tujuan nato aktif menjalin kerjasama dengan organisasi internasional adalah
North Atlantic Treaty Organization (NATO) (Dok. Wikimedia Commons)

Apa itu NATO?

NATO merupakan singkatan dari North Atlantic Treaty Organization, sebuah persekutuan militer yang terdiri atas Amerika Serikat dan beberapa negara lainnya pada tahun 1949. Apa aja sih, negara yang jadi anggota organisasi tersebut di tahun pertama mereka dibentuk?

Ada 12 negara yaitu Amerika Serikat, Belanda, Inggris, Islandia, Portugal, Perancis, Italia, Kanada, Belgia, Denmark, Luksemburg, dan Norwegia, atau yang dikenal juga dengan Blok Barat. Ketika itu, negara-negara Blok Barat sedang bersitegang dengan Blok Timur yang menganut komunisme. Negara-negara Blok Timur ada Albania, Cekoslovakia, Jerman Timur, Hongaria, Polandia, Bulgaria, dan dipimpin oleh Uni Soviet dalam Perang Dingin.

Latar Belakang dan Tujuan NATO

Tujuan nato aktif menjalin kerjasama dengan organisasi internasional adalah
Peta aliansi Blok Barat dan Blok Timur di masa Perang Dingin (Dok. Wikimedia Commons)

Latar belakang dibentuknya organisasi ini sendiri adalah karena kekhawatiran negara-negara Blok Barat akan ancaman yang mungkin aja datang dari Blok Timur selama Perang Dingin berlangsung. Apalagi kalo nantinya negara-negara tersebut bersatu dan membentuk suatu persekutuan militer juga (pada akhirnya, Blok Timur pada tahun 1955 juga membentuk persekutuan militer bernama Pakta Warsawa, lho!).

Tujuan NATO tertera jelas dalam pasal kelima pakta keamanannya: bahwa serangan militer apapun yang diarahkan kepada negara-negara anggota, dianggap serangan bagi seluruh persekutuan. Ketika satu anggota diserang, anggota lainnya akan mendampingi dan membantu mengatasinya, bila perlu dengan pasukan bersenjata. Perjanjian ini didiskusikan dan ditandatangani dalam sebuah pertemuan antara negara-negara Blok Barat pada 4 April 1949 di Washington, D.C.

Meskipun demikian, pada dasarnya organisasi ini berperan sebagai pencegah terjadinya agresi militer. Memang tadi disebutkan kalau memang perlu, masalah akan diatasi dengan pasukan bersenjata, tapi sebelum beralih ke metode tersebut, organisasi ini selalu mengupayakan penyelesaian secara diplomatis. Alhasil, mulai dari awal terbentuknya hingga akhir periode Perang Dingin, mereka belum pernah terlibat dalam agresi militer apapun, namun tetap waspada dan bersiap.

Eksistensi NATO Pasca Perang Dingin

Kalau begitu, bagaimana eksistensi NATO di dunia setelah Perang Dingin berakhir di 1991? Apakah mereka kemudian dibubarkan begitu aja kayak Pakta Warsawa?

Faktanya, organisasi ini masih terus beroperasi hingga sekarang. Bahkan, anggotanya terus bertambah hingga sekarang ada 30 anggota yang berasal dari Amerika Utara dan Eropa. Kemudian, gak hanya berfokus kepada menjaga wilayah para anggota, mereka sekarang juga memimpin Security Assistance Force (ISAF) atas mandat PBB.

Organisasi ini juga menjembatani komunikasi antara negara-negara partner dan anggota agar bisa bekerja sama dalam menjaga perdamaian. Mereka berkomitmen untuk bisa berkontribusi secara aktif dalam mewujudkan perdamaian dan keamanan dunia.

Tujuan nato aktif menjalin kerjasama dengan organisasi internasional adalah
Bagian militer hanya dikerahkan apabila penyelesaian diplomatis tidak mempan (Dok. freepik)

Untuk memenuhi sasarannya, NATO dibagi atas 2 komponen, yaitu bagian politik dan militer, yang ada hubungannya dengan penyelesaian masalah–seperti yang udah gue ceritain tadi. Misal suatu keributan gak bisa diselesaikan secara diplomatis, bisa aja mereka mengerahkan pasukan militer untuk mengambil alih operasi penyelesaian konflik tersebut.

Baca Juga: Mengenal GNB (Gerakan Non-Blok) – Materi Sejarah Kelas 12

Setelah Perang Dingin selesai, NATO telah beberapa kali mengeksekusi beberapa operasi militer, seperti Operation Anchor Guide, Operation Ace Guard, Operation Allied Goodwill I & II, dan Operation Agile Genie. Dalam operasi-operasi ini, NATO memonitor krisis, mengirimkan suplai perlengkapan angkatan udara, mengirimkan bantuan kemanusiaan dan tim medis, dan juga menyediakan sejumlah pesawat terbang. Jadi, belum secara langsung terjun ke peperangan gitu, ya.

Tapi pada suatu saat, terlepas dari fokusnya untuk menjaga perdamaian, organisasi ini untuk pertama kalinya terlibat langsung dalam peperangan di Balkans, yang saat itu situasinya mengharuskan adanya peningkatan kegiatan politik dan militer. Pada tahun 1994, persekutuan ini menembak 4 pesawat tempur yang melewati zona terbang Bosnia dan Herzegovina.

NATO terus secara aktif menjaga keamanan dan kedamaian negara-negara anggotanya. Mereka mendorong adanya komunikasi yang demokratis melalui pendekatan diplomatis untuk menghindari konflik berkepanjangan. Pokoknya kalo ada masalah coba selesaiin dulu baik-baik sebelum “berantem” secara fisik.

Oh iya, inget gak sama pasal kelima NATO tadi? Dalam sejarah NATO, pasal itu cuma kepake sekali dalam sejarah NATO dari awal terbentuk hingga sekarang, yaitu setelah terjadinya serangan teroris 9/11 di Amerika Serikat.

Tujuan nato aktif menjalin kerjasama dengan organisasi internasional adalah

Pengaruh NATO Terhadap Indonesia

Lo mungkin bertanya-tanya, emangnya ada pengaruh NATO terhadap negara kita ini? Kan Indonesia gak termasuk negara anggota maupun partner?

Fyi, pada tahun 2016, Sekretaris Jenderal Kementerian Pertahanan Republik Indonesia menjalin kerjasama dengan Italia, salah satu negara anggota NATO yang tentunya yoi banget kalo di bidang pertahanan. Bentuk kerjasamanya meliputi kunjungan pelabuhan, pengiriman alutsista, serta pelatihan dan pendidikan militer melalui Indonesia-Italy Joint Defense Cooperation Committee.

Baca Juga: Konsep Perang Dingin atau Cold War – Materi Sejarah Kelas 12

Contoh Soal dan Pembahasan NATO

Gak kerasa, lo udah nyampe di akhir artikel ini, nih. Udah lebih kenal sama NATO, belum? Semoga udah, ya! Nah buat mengulas kembali apa yang udah lo baca, lo bisa coba jawab pertanyaan berikut ini, ya!

Apa alasan NATO dibentuk pada saat Perang Dingin?

a. Blok Barat ingin menyerang Blok Timur.b. Blok Timur khawatir akan ancaman dari Blok Barat.c. Blok Barat khawatir akan ancaman dari Blok Timur.

d. Untuk merayakan usainya Perang Dingin.