Warna tembok Lilac cocok dengan warna apa?

MOMSMONEY.ID - Selain warna pink, warna lilac alias ungu muda banyak difavoritkan oleh perempuan untuk menunjang penampilan. Pasalnya, warna ini memberikan kesan yang anggun dan elegan. 

Tak hanya untuk urusan fashion, warna lilac juga populer digunakan untuk mendekorasi interior kamar tidur untuk memberikan kesan kamar yang cantik.

Jika Anda tertarik untuk mendekorasi kamar tidur dengan warna lilac, tengok beberapa kamar tidur di bawah ini. Semuanya mengaplikasikan warna lilac di kamar tidur dengan cara yang beragam, namun efek yang dihasilkan tetap sama: kamar tidur jadi terlihat elegan dan manis.

Baca Juga: Rekomendasi Toko Kerajinan Keramik untuk Home Decor, Bikin Rumah Tampil Beda!

Perpaduan warna yang seimbang 

Mungkin Anda berpikir kalau mengecat seluruh sisi dinding kamar dengan warna lilac sudah cukup untuk menghadirkan kesan anggun di kamar. Memang tidak ada salahnya, namun Anda bisa sedikit bereksperimen dengan perpaduan warna lilac supaya tidak monoton.

Kamar tidur di atas hanya menggunakan warna lilac pada satu sisi dinding kamar, tepatnya pada sisi kepala kasur. Sisa dinding kamar dicat dengan warna putih yang netral dan cocok dipadukan dengan warna lilac.

Furnitur dan pernak-pernik kamar tidur yang lainnya pun juga menggunakan kombinasi warna pink, lilac, dan putih sebagai pelengkap.

Kesan chic yang manis

Warna lilac cocok untuk diaplikasikan pada berbagai gaya interior, mulai dari gaya klasik yang chic hingga gaya modern yang minimalis. Bahkan, Anda bisa menggabungkan gaya klasik dan modern sehingga penampilan kamar Anda semakin unik.

Kamar tidur di atas menggunakan furnitur dan dekorasi yang terlihat klasik, namun tetap terlihat minimalis. Supaya warna lilac tidak terlihat datar, gunakan berbagai variasi warna dan motif.

Misalnya, gunakan warna putih keunguan yang manis pada dinding dan gunakan sprei berwarna lilac dengan motif yang detail. Suasana kamar yang chic pun akan semakin terasa.

Warna lilac untuk kamar anak

Tak hanya orang dewasa, anak-anak pun bisa menggunakan warna lilac di kamar mereka. Anda dapat memilih variasi warna lilac dengan tone hangat atau dingin sesuai selera.

Kamar tidur anak di atas menggunakan warna lilac dengan tone dingin untuk menciptakan kesan kalem dan nyaman di dalam ruangan.

Sebagai pelengkap, ada tambahan pernak-pernik berupa karpet dengan warna senada dan furnitur dengan warna putih yang membantu mengimbangi warna lilac di dalam kamar.

Baca Juga: Inspirasi Kamar Tidur Warna Biru yang Kalem dan Menenangkan

Kamar simpel dan minimalis

Warna pastel yang lembut seperti lilac biasanya cocok digunakan pada interior kamar yang simpel dan minimalis karena tidak terlihat menyolok.

Selain itu, warna lilac yang lembut bisa menjadi alternatif untuk mengganti warna putih yang cenderung membosankan pada kamar minimalis.

Kamar tidur pada gambar di atas menggunakan warna lilac kebiruan yang terlihat kalem pada dindingnya. Kemudian, pemilik kamar menggunakan furnitur dekorasi yang simpel supaya penampilan kamar tetap terlihat minimalis.

Warna lilac sebagai aksen

Jika Anda ingin menghadirkan warna lilac di kamar tidur tanpa harus menggunakan warna tersebut di dinding kamar, coba tambahkan pernak-pernik atau dekorasi kamar berwarna lilac.

Kamar tidur di atas menggunakan warna putih yang mendominasi penampilan kamar, tapi pemiliknya bisa menghadirkan warna lilac yang manis lewat beberapa pernak-pernik kamar seperti selimut, bantal, dan karpet.

Kuncinya, gunakan warna netral sebagai dasar, lalu tambahkan dekorasi favorit Anda dengan warna-warna lilac yang senada.

Nah, itulah beberapa dekorasi kamar berwarna lilac yang bisa Anda jadikan inspirasi. Walaupun sama-sama berwarna lilac, tapi penggunaannya cukup berbeda pada masing-masing kamar. Jadi, penampilan kamar tidak monoton.

Bagaimana, apakah Anda semakin mantap menggunakan warna lilac yang anggun dan elegan pada kamar?

Selanjutnya: Inspirasi Wallpaper Motif Hewan yang Cocok untuk Kamar Anak

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

  • INDEKS BERITA

  • dekorasi kamar tidur minimalis
  • desain kamar tidur minimalis
  • ide kamar tidur minimalis
  • kamar tidur minimalis
  • Kamar Tidur
  • kamar tidur warna lilac
  • warna kamar tidur
  • warna lilac

Perpaduan warna lilac dengan kuning dan peach. Foto: Instagram.com/tantrinamirah

Warna lilac sudah menjadi tren fashion bagi kaum hawa. Bahkan, warna ungu muda ini sudah banyak digandrungi oleh para remaja. Mulai dari fashion hingga pernah-pernik yang berwarna ungu pastel ini.

Warna ungu muda ini sebenarnya merupakan warna bunga bernama latin Syringa Vulgaris atau yang lebih dikenal dengan nama bunga lilac. Warnanya yang cukup terang dan memberi aksen lembut, tak ayal dapat dapat menimbulkan kesan ceria bagi mereka yang mengenakan warna lilac ini.

Namun sayangnya, warna manis ini bukan merupakan warna dasar yang dapat dikombinasikan dengan warna apa saja. Makanya, akan timbul banyak pertimbangan saat ingin memadukan warna lilac dengan warna lainnya agar tidak terlihat aneh.

Nah, untuk memberikanmu refensi, berikut beberapa warna yang dapat di mix and match dengan warna lilac. Intip di sini, yuk!

Perpaduan warna lilac dengan hitam. Foto: Instagram.com/irennakristyn

Warna hitam kadang memang menjadi pelarian terakhir jika bingung memadupadankan ke warna lain. Nah, lilac pun ternyata cocok dipadukan dengan warna hitam. Kamu bisa coba deh perpaduan warna ini pada outfit-mu. Mau tampil boyish atau feminin pun bisa kok hijabers.

2. Lilac dengan kuning dan peach

Perpaduan warna lilac dengan kuning dan peach. Foto: Instagram.com/tantrinamirah

Tantri Namirah yang memang kerap tampil berbeda dengan outfit yang colorful, membuktikan bahwa perpaduan warna lilac dengan kuning dan peach, ternyata bisa menciptakan tampilan yang terlihat nyaman dipandang dan terlihat kalem. Siap untuk dicoba?

Perpaduan warna lilac dengan putih. Foto: Instagram.com/inasrana

Selain hitam, putih juga kadang bisa dijadikan pelarian terakhir. Kamu setuju?

Nah, jika kamu memang suka warna terang, perpaduan warna lilac dan putih ternyata sangat cocok, lho. Perpaduan warna ini pula pas sekali untuk kamu yang ingin tampil lebih feminin dan manis.

4. lilac dengan denim/jeans

Perpaduan lilac dengan denim/jeans. Foto: Instagram.com/meiraniap

Pemakaian jeans sebagai fashion item memang hampir dimiliki semua orang. Selain nyaman, jeans kadang membuat tampilanmu terlihat kasual dan modis. Bahkan, jeans cocok di padukan ke semua warna, termasuk lilac.

Selain lilac dan jeans, kamu juga bisa tambah perpaduan warna ini dengan putih. Kamu tetap bisa stylish kok dengan perpaduan warna tersebut.

Perpaduan lilac dengan krem. Foto: Instagram.com/inikiranaaa__

Kream menjadi warna netral yang cocok dipadukan dengan warna-warna lain, termasuk lilac. Untuk kamu yang mau terlihat kalem, perpaduan warna ini bisa jadi referensimu.

Nah, itulah beberapa warna yang cocok dijadikan referensi kamu untuk memadukannya dengan warna lilac. Jadi, sekarang kamu sudahh tidak bingung lagi kan memadukan warna lilac dengan warna apa? Selamat mencoba!

Cat tembok warna lilac cocok dengan warna apa?

Referensi Warna Jilbab yang Cocok Dengan Baju Warna Lilac.
Abu-abu. Keuntungan menggunakan warna lilac ini yaitu warnanya yang lebih fleksibel. ... .
2. Hitam. Warna gelap yang dipadukan dengan warna lembut merupakan salah satu perpaduan warna yang enak dipandang. ... .
Ungu Tua. ... .
4. Dusty Purple. ... .
Putih. ... .
6. Biru Muda. ... .
7. Dusty Pink. ... .

Cat warna ungu lilac cocok dengan warna apa?

Lilac yang sering dianggap sebagai ungu versi pastel tentu cocok dengan teman-teman sejenisnya yang juga bernuansa terang seperti pink, biru, kuning, hijau dan juga kuning pastel.

Warna lilac sama dengan warna apa?

Sebenarnya warna lilac ini adalah warna ungu muda yang pucat. Jadi, gradasinya berada di bawah warna ungu muda. Dilihat dari sejarah, warna lilac diyakini sudah ada sejak tahun 1775. Warna ini kerap kali salah dikenali dengan warna lavender.

Warna apa yang cocok dipadukan dengan warna ungu?

Tidak hanya sekadar dipadukan dengan warna hitam saja, tetapi oranye, hijau, biru, tosqa, kuning, dan lain-lainnya juga cocok untuk kamu gunakan. Padukan warna ungu dengan beberapa pilihan seperti di atas sesuai dengan selera.