Apakah pria yang Hilang di Cadas Pangeran sudah ditemukan?

Yana Supriatna, sosok lelaki yang dikabarkan hilang misterius di Cadas Pangeran kini ditemukan, bahkan dikonfirmasi Kapolres Sumedang. /Instagram.com/banjarnahor

PIKIRAN RAKYAT - Yana Supriatna (40) pria yang dikabarkan hilang di Cadas Pangeran Sumedang, Jawa Barat, akhirnya ditemukan pada Kamis, 18 November 2021.

Menurut Analis SAR Basarnas, Joshua Banjarnahor, Yana ditemukan di Cirebon dalam keadaan sehat walafiat tidak seperti apa yang terdengar di pesan suara (VN) sebelumnya.

Yana diduga merupakan salah satu pelaku modus tindak pidana penipuan dan kini harus menjalani pemeriksaan lebih lanjut.

"Selanjutnya kami serahkan kepada pihak kepolisian," kata Analus SAR Basarnas, sebagaimana dikutip dari akun Instagram @banjarnahor.

Baca Juga: Pelatih Mulai Muak dengan Tingkah Praveen Jordan dan Melati Daeva, Nova: Mereka Tidak Nasionalis

Di sisi lain, dalam kasus ini diterka ada penyalahgunaan laporan terhadap Tim SAR untuk melakukan pencarian.

Atas dugaan tersebut, pihak Basarnas memberi peringatan kepada siapa pun yang membuat laporan palsu dengan ancaman jeratan hukum.

"Bila hal ini disalahgunakan, tanggung akibatnya karena dapat dijerat hukuman," kata Banjarnahor via akun Instagram pribadinya.

Sebelumnya, dalam upaya mencari Yana di Cadas Pangeran, Tim SAR Gabungan mengerahkan 1 Unit Rescue D-max, 1 Set Palsar Mountenering, 1 Set Peralatan Alkom, 1 Set Peralatan Medis dan PD Personal dengan unsur SAR yang terlibat yaitu Kantor SAR Bandung, Kodim Sumedang, Polres Sumedang dan BPBD Sumedang.

Page 2

Yana Supriatna, sosok lelaki yang dikabarkan hilang misterius di Cadas Pangeran kini ditemukan, bahkan dikonfirmasi Kapolres Sumedang. /Instagram.com/banjarnahor

Dua anjing pelacak milik dari Polda Jabar dikerahkan cari Yana yang hilang misterius di Cadas Pangeran, Sumedang, Kamis (18/11/2021).

Laporan Kontributor TribunJabar.id Sumedang, Kiki Andriana

TRIBUNNEWS.COM - Pria yang sempat hilang misterius di Jalan Cadas Pangeran, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat akhirnya ditemukan.

Namun, pria bernama Yana Supriatna itu ditemukan bukan di daerah Cadas Pangeran.

Melainkan berada di Cirebon, Jawa Barat.

Diketahui, Yana dilaporkan hilang sejak Selasa (16/11/2021) malam.

Polisi pun telah mengerahkan petugas hingga anjing pelacak untuk mencari keberadaan korban di sekitar Cadas Pangeran.

Kabar ditemukannya Yana, warga Babakan Regol, Desa Sukajaya, Sumedang Selatan, Sumedang itu dibenarkan Kapolres Sumedang, AKBP Eko Prasetyo Robbyanto. Kabar itu tersiar Kamis (18/11/2021) petang.

"Benar, yang bersangkutan ditemukan," kata AKBP Eko Prasetyo Robbyanto melalui sambungan telepon.

Baca juga: FAKTA Pria Hilang Misterius di Cadas Pangeran, Sempat Kirim Pesan Suara: Ada Orang Sumedang Nebeng

Baca juga: 200 Petugas dan 2 Anjing Pelacak Cari Keberadaan Yana yang Hilang Misterius di Cadas Pangerang 

Namun, bukan di Cadas Pangeran Yana ditemukan, melainkan jauh di Cirebon.

"Ketemu di daerah Dawuan, Cirebon, saat ini masih dalam perjalanan menuju Sumedang," kata Eko.

CNN Indonesia

Kamis, 18 Nov 2021 21:39 WIB

Ilustrasi. Pria yang sempat hilang di Cadas Pangeran kini sudah ditemukan. (Foto: PDPics/Hasmat Ali)

Bandung, CNN Indonesia --

Sempat dikabarkan hilang secara misterius di Cadas Pangeran, Sumedang, Yana Supriatna (40), ditemukan petugas kepolisian di Cirebon. Insiden ini diduga cuma modus pria tersebut yang disebut sebagai tersangka tindak pidana.

Kabar ditemukannya Warga Dusun Babakan Regol, Desa Sukajaya, Kecamatan Sumedang Selatan itu dibenarkan oleh Supervisor Pusat Pengendalian Operasi Penanggulangan BPBD Kabupaten Sumedang, Rully Surya.

"Menurut informasi (ditemukan) tadi siang. Kita menunggu dari pihak kepolisian benar apa enggaknya. Tapi bisa dipastikan sudah ketemu," kata Rully melalui sambungan telepon, Kamis (18/11) malam.



Menurut Rully, Yana dalam kondisi sehat dan saat ini diberangkatkan petugas kepolisian dari Cirebon ke Sumedang.

Dengan ditemukannya Yana, Kantor SAR Bandung resmi menghentikan pencarian. Keterangan penghentian operasi disampaikan Kantor SAR Bandung melalui akun Instagram @basarnas_jabar.

"Diduga modus dan orang yang dicari merupakan salah satu tersangka tindak pidana," demikian tertulis dalam akun tersebut.

Dalam cuplikan video singkat, Kuwu Ciherang dalam sebuah pesan suara memberikan imbauan agar operasi SAR dihentikan.

"Imbauan yang mencari korban Cadas Pangeran, sudah hentikan pencarian. Ini hanya modus, orangnya ada di Cirebon. Sudah ditangani oleh pihak yang berwajib. Sekarang menuju Majalengka-Sumedang. Orang itu ketemunya di Cirebon. Sekali lagi hentikan pencarian," kata kuwu tersebut.

Yana dilaporkan hilang secara misterius dalam perjalanan pulang dari Bandung menuju kediamannya di Desa Sukajaya, di sekitar Jalan Cadas Pangeran, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, Selasa (16/11) malam.

Pihak kepolisian menyebut Yana sempat menyampaikan pesan sebelum dinyatakan menghilang.

(hyg/arh)

Saksikan Video di Bawah Ini:

TOPIK TERKAIT

Selengkapnya

Merdeka.com - Seorang pria bernama Yana Supriyatna belakangan tengah menjadi perbincangan masyarakat. Pasalnya ia sempat diduga hilang di kawasan jurang Cadas Pangeran, jalan penghubung Sumedang - Bandung, Jawa Barat pada Selasa (16/11) lalu.

Bahkan, Kepolisian Resor Sumedang sampai menerjunkan ratusan personel gabungan untuk melakukan pencarian dengan menyisir sungai yang berada tepat di bawah jalan raya, termasuk di kawasan hutan sekitar melalui bantuan anjing pelacak.

Namun belakangan beredar kabar di media sosial bahwa pria berusia 40 tahun itu tidak hilang misterius seperti yang diberitakan. Namun ia justru ditemukan di wilayah Dawuan, perbatasan Majalengka - Cirebon dalam keadaan sehat. Berikut fakta-faktanya.

2 dari 3 halaman

Viral pria di Sumedang ditemukan usai hilang di Cadas Pangeran

©2021 Ig Banjarnahor/ Merdeka.com

Sebagaimana dimuat di laman Instagram @infobandungraya baru-baru ini, Yana dikabarkan hilang di kawasan Jalan Cadas Pangeran yang ternyata terlibat kasus pidana di wilayah hukum Sumedang, Jawa Barat.

Hal itu berdasarkan surat Berita Sar Nomor 2917/SAR/1121/Perihal KMM 1 Orang Hilang di Hutan Cadas Pangeran Sumedang, yang menyebutkan bahwa 'Sehubungan Dengan Korban Merupakan Salah Satu Tersangka Terkait Dengan Tindak Pidana di Wilayah Hukum Polres Sumedang, Maka Ops Sar Setuju Untuk Ditutup/Selesai'.

Di unggahan surat tersebut juga disertakan voice note yang tersebar luas di grup WhatasApp yang mengatakan hal serupa agar pencarian tersebut dihentikan.

"Assalamualaikum Warahmatullahi wabarakatuh, imbauan saja ini mah untuk yang mencari korban di Cadas Pangeran, sudah dihentikan saja, karena ini modus dan sudah ditemukan di Cirebon dan sudah ditangani oleh pihak yang berwajib," sebut VN yang diunggah. 

Dikonfirmasi Tim Basarnas

©2021 Ig Banjarnahor/ Merdeka.com

Senada demikian, informasi tentang Yana yang bermasalah juga dikonfirmasi oleh anggota Basarnas bernama Joshua Banjarnahor lewat akun Instagramnya @banjarnahor. Di sana Joshua mengatakan bahwa pencarian Yana telah resmi ditutup karena diduga modus tindak kejahatan.

Menurut orang yang dicari tersebut bisa disangkakan kasus tindak pidana, karena membuat kegaduhan sehingga dimungkinkan dijerat hukuman.

"Bagi siapa saja yang butuh Pertolongan Evakuasi dapat menghubungi Basarnas, Akan tetapi bila hal ini disalahgunakan, tanggung akibatnya karena dapat di jerat hukuman. Selanjutnya kami serahkan kepada pihak Kepolisian," tulis Joshua, disertakan foto yang dilingkari merah dan diduga sebagai Yana.

3 dari 3 halaman

©2021 Ig Nenk Updatee/ Merdeka.com

Sementara itu di berbagai akun Instagram, nama pria asal Kampung Babakan Regol, Desa Sukajaya, Kecamatan Sumedang Selatan juga tersebut ramai dibicarakan.

Seperti dimuat di akun @nenk_update. Di sana diunggah pemberitaan bahwa Yana diduga menemui istri muda di kawasan Majalengka, Jawa Barat. Kemudian, turut disebutkan netizen di kolom komentar bahwa ia menghilang karena dikejar utang pinjaman online.

Namun menurut Kabag Ops Polres Sumedang, AKP Hario Prasetyo Seno, pihaknya masih belum bisa memastikan hal tersebut karena yang bersangkutan masih diperiksa di kantor polisi dan akan diberikan informasi secepatnya.

"Dari Satreskrim, yang bersangkutan sudah diamankan di daerah Dawuan ya sekitar Kamis sore pukul 16.00 WIB, dan kondisinya masih sehat wal afiat saat ini juga masih dilakukan pendalaman. Ini akan segera kami sampaikan rilis lengkapnya nanti," kata Hario, melansir dari kanal YouTube Jurnal Suma.

Tinggalkan Motor di Pinggir Jalan Cadas Pangeran

©2021 Ig Banjarnahor/ Merdeka.com

Sebelumnya Yana menghebohkan masyarakat karena diduga hilang di kawasan jalan penghubung Cadas Pangeran, Sumedang-Bandung dengan meninggalkan sepeda motor jenis bebek bernopol Z 2333 BA.

Selain meninggalkan motornya di lokasi, Yana juga sempat mengirimkan dua pesan suara yang seolah-olah dia hilang usai membonceng warga misterius di jalan tersebut sembari menangis. Pesan suara diketahui dikirimkan kepada sang istri bernama Kurniasih (45).

"Ya salat isya dulu di Simpang, kebetulan ada orang Sumedang juga yang nebeng," sebut Yana di VN pertama.

"Nggak nyangka orangnya jahat," sebut Yana di VN kedua, diiringi isak tangis.

Video yang berhubungan

Postingan terbaru

LIHAT SEMUA