Apakah soda kue bisa menghilangkan rasa pahit daun pepaya?

Ada banyak cara yang bisa dilakukan untuk menghilangkan rasa pahit daun pepaya nih, Ma!

Table of Contents

  • 1. Direndam dengan garam dapur untuk menghilangkan rasa pahit
  • 2. Direbus dengan beberapa lembar daun jambu biji
  • Editors' Picks
  • 3.Rebus dengan asam jawa bisa membantu memperkuat aroma daun pepaya saat dimasak
  • 4. Direndam menggunakan gula pasir untuk menetralisir rasa pahit
  • 5. Daun singkong bisa direbus bersamaan dengan daun pepaya untuk menghilangkan rasa pahit
  • 6. Meremas daun pepaya dengan air mengalir menggunakan tangan 
  • Pakai apa supaya daun pepaya tidak pahit?
  • Apakah soda kue bisa menghilangkan rasa pahit pada daun pepaya?
  • Apa yang menyebabkan daun pepaya pahit?
  • Apa fungsi penambahan soda pada perebusan daun singkong?

Apakah soda kue bisa menghilangkan rasa pahit daun pepaya?

Daun pepaya menjadi salah satu bahan yang bisa diolah menjadi berbagai menu makanan favorit keluarga. Hanya saja, daun pepaya yang tidak diolah dengan baik masih akan menyisakan rasa pahit ketika dikonsumsi. 

Perlu diketahui bahwa rasa pahit tersebut berasal dari getah bunga pepaya, sehingga menganggu lidah saat dimakan. Rasa inilah yang membuat sebagian orang enggan mengonsumsi daun dan bunga pepaya walau sudah ditumis. 

Padahal untuk mengurangi rasa pahit dari dalam daun pepaya bisa dilakukan dengan beberapa cara, sehingga tetap enak dimakan karena memang memiliki gizi yang tinggi. 

Jika Mama ingin mengetahui beberapa cara yang bisa digunakan untuk menghilangkan rasa pahit dari daun pepaya, kali ini Popmama.com telah merangkumnya. 

Bisa menjadi pengetahuan baru nih, Ma!

1. Direndam dengan garam dapur untuk menghilangkan rasa pahit

Pixabay/katie175

Garam dapur bisa menjadi salah satu cara untuk menghilangkan rasa pahit daun pepaya. Rasa asin yang dimiliki oleh garam dapur dapat mengurangi rasa pahit yang terkadung dalam daun pepaya. 

Cara menggunakannya, cuci bersih terlebih dahulu daun pepaya lalu rendam dengan air yang sudah dicampur dengan garam. Rendam sekitar 1 jam untuk memastikan rasa pahit dari daun pepaya bisa benar-benar hilang. 

Setelah selesai di rendam, Mama bisa meniriskannya sambil diremas. Dengan menggunakan garam dapur, setidaknya mampu membuat rasa pahit pada daun pepaya hilang ketika dikonsumsi. 

Cara ini tidak akan membuat daun pepaya berubah menjadi asin ya, Ma. 

2. Direbus dengan beberapa lembar daun jambu biji

Pinterest.com/Đinh Thắng

Jika Mama sedang berusaha untuk menghilangkan  rasa pahit yang ada di dalam daun pepaya, maka merebusnya dengan daun jambu biji bisa menjadi salah satu pilihan. 

Cara menggunakannya, Mama perlu mencuci bersih daun pepaya dan daun jambu biji dengan air mengalir agar semua bakteri hilang. Setelah semuanya benar-benar bersih, kedua daun tersebut bisa direbus sekaligus. 

Rebus daun pepaya dengan 4-5 lembar daun jambu biji di dalam air. Tunggu sejenak dan biarkan sampai air rebusan benar-benar mendidih, setelah itu baru bisa diangkat. 

Angkat daun pepaya yang sudah direbus tadi, lalu ditiriskan. Jika sudah selesai itu berarti daun pepaya sudah siap diolah menjadi masakan favorit keluarga. 

3.Rebus dengan asam jawa bisa membantu memperkuat aroma daun pepaya saat dimasak

Pexels/Pixabay

Untuk sebagian orang, daun pepaya tidak disukai karena memiliki rasa yang pahit. Padahal ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk menghilangkan rasa pahit dari daun pepaya. 

Merebus daun pepaya yang ingin diolah bersama asam jawa bisa menjadi salah satu pilihan untuk menghilangkan rasa pahit. 

Cara menggunakannya, setelah daun pepaya dicuci menggunakan air bersih bisa langsung direbus dengan asam jawa secukupnya. Tunggu setidaknya 15-20 menit, lalu tiriskan daun pepaya yang sudah direbus ke dalam wadah tertentu.

Perlu Mama ketahui bahwa asam jawa juga bisa memperkuat aroma dari daun pepaya ketika diolah menjadi makanan tertentu. 

4. Direndam menggunakan gula pasir untuk menetralisir rasa pahit

Freepik/Faozun

Jika Mama ingin mengolah daun pepaya menjadi hidangan favorit keluarga tanpa adanya rasa pahit, Mama bisa menggunakan gula pasir. 

Cara menggunakannya, pastikan untuk mencuci bersih daun pepaya sebelum direndam. Kemudian rendamlah daun pepaya yang ingin diolah di dalam air, tuangkan gula pasir secukupnya untuk menetralisir rasa pahit.

Mama perlu mengunggu sekitar 1 jam agar gula pasir bisa bekerja untuk menghilangkan rasa pahit di dalam daun pepaya. 

5. Daun singkong bisa direbus bersamaan dengan daun pepaya untuk menghilangkan rasa pahit

Pixabay/mayapujiati

Dengan bantuan daun singkong, Mama bisa menjadi salah satu cara untuk menghilangkan rasa pahit yang ada di dalam daun pepaya. 

Cara menggunakannya, Mama perlu mencuci bersih daun pepaya dan daun singkong dengan air mengalir sebelum direbus. Setelah itu, taruh kedua daun tersebut ke dalam wadah yang sama untuk direbus. 

Tunggu hingga air benar-benar mendidih dan kedua daun memiliki tekstur empuk. Kemudian, angkat dan tiriskan agar bisa langsung diolah lebih lanjut.

6. Meremas daun pepaya dengan air mengalir menggunakan tangan 

Freepik/User6393596

Salah satu cara lain yang bisa dilakukan untuk menghilangkan rasa pahit dari daun pepaya yakni dengan meremasnya di bawah air mengalir. 

Mama hanya perlu mengambil daun pepaya yang akan diolah, kemudian diremas menggunakan tangan di bawah air mengalir. Lakukan ini hingga beberapa menit sampai getah yang ada di dalam daun pepaya bisa benar-benar hilang. 

Kemudian, daun pepaya sudah bisa diolah lebih lanjut. Itulah beberapa cara yang bisa digunakan untuk menghilangkan rasa pahit dari daun pepaya. 

Semoga informasi ini bermanfaat ketika Mama ingin mengolah daun pepaya menjadi hidangan favorit keluarga. 

Baca juga: 

  • Memiliki Rasa Pahit, Ini 7 Manfaat Daun Pepaya Untuk Kesehatan
  • 5 Manfaat Daun Pepaya untuk Ibu Hamil Muda
  • Daun Singkong untuk Ibu Hamil, Aman Dikonsumsi atau Tidak?

Pakai apa supaya daun pepaya tidak pahit?

Caranya adalah dengan merebus daun pepaya bersama daun singkong atau daun mengkudu, maka rasa pahitnya bisa berkurang.

Apakah soda kue bisa menghilangkan rasa pahit pada daun pepaya?

Cukup pakai setengah sendok teh soda kue untuk 300 gram daun pepaya, dengan begitu warnanya tetap hijau. Sesudah daun pepaya direbus, segera angkat dan tiriskan. Selanjutnya remas-remas daun supaya getahnya keluar dan rasa pahit berkurang.

Apa yang menyebabkan daun pepaya pahit?

Rasa pahit yang terdapat pada daun pepaya didapatkan dari kandungan alkaloid karpain dan enzim papain (Krishna et al. 2008). Daun pepaya mengandung senyawa alkaloid yang berfungsi sebagai antioksidan.

Apa fungsi penambahan soda pada perebusan daun singkong?

Digunakan untuk membantu mengembangkan adonan yang memiliki bahan yang bersifat asam seperti buttermilk.

Apakah soda kue bisa menghilangkan rasa pahit?

Berkumur dengan larutan soda kue Baking soda ternyata dapat membantu menetralkan rasa pahit pada mulut Anda. Anda dapat melakukan cara ini sebelum makan agar rasa makanan tidak terpengaruh oleh rasa pahitnya. Caranya, larutkan 1/4 sendok teh baking soda dan 1/2 sendok teh garam dalam secangkir air hangat.

Rebus daun pepaya biar ga pahit pake apa?

Caranya adalah dengan merebus daun pepaya bersama daun singkong atau daun mengkudu, maka rasa pahitnya bisa berkurang.

Berapa lama waktu merebus daun pepaya?

Merebus berulang kali Rebus terlebih dahulu daun pepaya selama 1 jam, kemudian buang air bekas rebusan dan cuci dengan air yang mengalir. Daun pepaya direbus kembali selama 30 menit. Setelah itu, angkat dan olah sesuai yang kamu inginkan.

Apa fungsi penambahan soda pada perebusan daun singkong?

Digunakan untuk membantu mengembangkan adonan yang memiliki bahan yang bersifat asam seperti buttermilk.