Bagaimana cara membaca mad jaiz munfasil

Mad Jaiz Munfashil | Pengertian Mad Jaiz Munfashil | Cara Membaca Mad Jaiz Munfashil | Contoh Mad Jaiz Munfashil |

DAFTAR ISI :

1. Pengertian Mad Jaiz Munfashil

2. Cara Membaca Mad Jaiz Munfashil

3. Contoh Mad Jaiz Munfashil

Pengertian Mad Jaiz Munfashil

Mad jaiz munfasil adalah salah satu dari 13 bagian dari hukum mad far’i dalam ilmu tajwid. Secara etimologi, mad berarti panjang, jaiz artinya boleh, dan munfashil adalah terpisah atau di luar kata.

Secara istilah, apabila ada mad thabi’i yang bertempat di akhir kata setelah itu terdapat hamzah yang bertempat di kata yang lain setelahnya dan tidak ada yang memisahkan antara mad dan hamzah tersebut.


Cara Membaca Mad Jaiz Munfashil


Cara membaca  mad jaiz munfashil kadar panjang bacaan itu sama dengan mad wajib muttashil, dipanjangkan menjadi dua setengah (2 ½) alif atau sama dengan empat sampai lima harakat (ketukan).


Contoh Mad Jaiz Munfashil

Bagaimana cara membaca mad jaiz munfasil

Baca Juga :   Shalat Hari Raya Idul Fitri dan Tata Cara Pelaksanannya: Pengertian, Waktu, Cara Mengerjakan dan Sunah sebelum Shalat

Mad Jaiz Munfashil – Pembahasan kita kali ini adalah tentang mad jaiz munfashil, yang merupakan bagian kedua dari pembahasan mad far’i. Panjang mad jaiz melebihi panjang mad thabi’i. Hal itu disebabkan karena hamzah yang terdapat setelahnya. Berikut pembahasan tentang mad jaiz munfashil secara menyeluruh.

Pengertian Mad Jaiz Munfashil

Mad secara bahasa artinya adalah tambahan atau bisa juga dimaknai dengan “panjang”.

Jaiz artinya “boleh”. Panjang bacaan mad ini, boleh dibaca 2, 4 atau 5 harakat.

Munfashil berarti terpisah, yaitu terpisahnya mad dengan hamzah (mad di akhir kata, sedangkan hamzah di awal kata setelahnya).

Contoh:

Bagaimana cara membaca mad jaiz munfasil

Keterangan:

Yang diberi warna merah adalah mad, bertemu hamzah tetapi terpisah. Mad di suatu kata, sedangkan hamzah di kata yang lain. Ini yang dinamakan munfashil.

Sebab Penamaan Mad Jaiz Munfashil

Sebab dan alasan kenapa mad ini dinamakan dengan mad jaiz munfashil;

Disebut Mad Jaiz, karena mad ini boleh dibaca 2 harakat [bagi sebagian ahli qurra’] dan boleh dibaca 4 atau 5 harakat menurut ulama qurra’ lainnya termasuk riwayat Hafsh dari jalur Syatibiyyah.  

Dinamakan Munfashil, karena terpisahnya mad dengan hamzah (karena berbeda kata) atau dengan pemaknaan lain; masing-masing (mad dan hamzah) berada pada kata yang terpisah.

Panjang Mad Jaiz Munfashil

Hukum bacaan panjang pada mad jaiz adalah:

Mad jaiz munfashil boleh dibaca panjang 2 harakat menurut sebagian ahli qurra’ seperti Ibnu katsir, as-Susi dan juga riwayat Hafsh dari Jalur at-Thayyibah.

Dan boleh dibaca panjang 4 atau 5 harakat (seperti mad wajib muttashil) menurut ulama qurra’ yang lain, termasuk riwayat Hafsh dari jalur Syatibiyyah.

Catatan:

Bagi yang membaca Alquran mengikuti jalur Syatibiyyah, maka bacaan panjang mad jaiz adalah 4 atau 5 harakat dan tidak boleh dengan panjang 2 harakat.

Maka, mad jaiz itu wajib atau harus dibaca panjang 4 atau 5 harakat, jika mengikuti jalur dari jalur Syatibiyyah.

Adapun penamaan atau penyebutan “jaiz” (boleh), karena boleh dibaca 2 harakat, tetapi bukan jalur Syatibiyyah.

Jalur Syatibiyyah adalah jalur bacaan yang kita gunakan dalam membaca Alquran. Dengan demikian, ketika kita membaca mad jaiz munfashil, bacaan panjangnya harus lah 4 atau 5 harakat.

Pembagian Mad Munfashil

Mad Munfashil dibagi menjadi dua dari segi bentuk terpisahnya:

1. Infishal Haqiqi; yaitu terpisah nya mad dengan hamzah secara nyata atau terlihat jelas. Infishal haqiqi adalah jika huruf mad tertulis dalam mushaf dan lafal (bunyi) -nya juga ada.

Bagaimana cara membaca mad jaiz munfasil

2. Infishal Hukmi; yaitu terpisah nya mad dengan hamzah secara hukumnya saja, karena secara tulisan tidak terpisah [seperti tidak ada mad]. Infishal hukmi adalah huruf mad tidak tertulis dalam mushaf, tetapi bunyi mad ada.

Contoh infishal hukmi pada ya’ nida’ (ya’ panggilan “ wahai”)

Bagaimana cara membaca mad jaiz munfasil

Contoh infishal hukmi pada ha’ tanbih

Bagaimana cara membaca mad jaiz munfasil

Keterangan:

Secara tulisan dalam mushaf, mad tidak ada, tetapi bunyi atau pelafalan ada. Agar tidak salah dalam membaca Alquran, maka diberi alif kecil sebagai tanda mad [yang tidak ditulis dalam mushaf].

Perbedaan antara infishal haqiqi dan infishal hukmi

1. Boleh waqaf (berhenti) pada huruf mad pada infishal haqiqi dan panjang berubah menjadi 2 harakat.  Misal berhenti pada kata “maa” dan “fii” pada contoh berikut:

Bagaimana cara membaca mad jaiz munfasil

2. Tidak boleh waqaf (berhenti) di huruf mad pada infishal hukmi, karena seperti satu kata yang tidak terpisah.  Misal berhenti di lafal “yaa” atau “haa” pada contoh di bawah ini:

Bagaimana cara membaca mad jaiz munfasil

Yang Dikategorikan sebagai Mad Jaiz Munfashil

Mad Shilah Thawilah

Mad Shilah Thawilah adalah: “ha’ dhamir (kata ganti) yang dibaca panjang lebih dari 2 harakat ketika lanjut, dengan syarat ha’ dhamir tersebut terletak di antara dua huruf yang berharakat dan huruf kedua nya adalah hamzah”.

Contoh mad shilah thawilah:

Bagaimana cara membaca mad jaiz munfasil

Panjang Mad Shilah Thawilah

Mad shilah thawilah boleh dibaca panjang 2, 4 atau 5 harakat sama seperti mad jaiz munfashil. Itu lah sebabnya mad shilah thawilah (mad shilah kubra) dikategorikan sama seperti mad jaiz munfashil.

Boleh dibaca dengan panjang 2 harakat, apabila mengikuti jalur bacaan Thayyibah.

Dan wajib atau harus dibaca panjang 4 atau 5 harakat, jika mengikuti jalur Syatibiyyah.

Dan jalur Syatibiyyah adalah jalur bacaan yang kita gunakan dalam membaca Alquran. Jadi, ketika kita membaca mad shilah thawilah, harus dibaca panjang 4 atau 5 harakat, bukan dengan bacaan panjang 2 harakat.

Baca Juga: Mad Shilah Qashirah dan Mad Shilah Thawilah

Tanda Mad Jaiz Dalam Mushaf

Mad Jaiz mempunyai tanda agar pembaca menyadari bahwa bacaan tersebut dibaca panjang melebihi mad thabi’i. Tidak ada perbedaan antara tanda panjang mad jaiz di mushaf Madinah, maupun di mushaf Standar Indonesia. Hal ini berbeda dengan mad wajib muttashil, yang tanda-nya berbeda antara mushaf Madinah dan mushaf Standar Indonesia.

Bagaimana cara membaca mad jaiz munfasil

Kesimpulan

Meskipun secara hukum mad jaiz boleh dibaca dengan panjang 2 harakat, tetapi secara prakteknya harus diperhatikan.

Bahwa mad jaiz dan mad shilah thawilah hanya boleh dibaca 2 harakat jika mengikuti jalur Thayyibah dalam riwayat Hafsh dari Imam Ashim. Tetapi, jika mengikuti jalurnya imam Syatibi [dalam riwayat Hafsh dari Imam Ashim juga] yang disebut dengan jalur Syatibiyyah, maka mad jaiz dan mad shilah thawilah harus dibaca panjang 4 atau 5 harakat sama seperti mad wajib muttashil.  Wallallahu a’lam

Bagaimana cara membaca mad jaiz munfashil menurut Imam Hasyim?

Pembahasan.
Dengan membaca huruf hijaiyyah yaitu sebanyak 1 alif atau 2 harkat..
Dengan membaca huruf hijaiyyah yaitu sebanyak 2 alif atau 4 harkat..
Dengan membaca huruf hijaiyyah yaitu sebanyak 3 alif atau 6 harkat..

Apa saja contoh mad jaiz munfasil?

Contoh mad Jaiz Munfasil:.
Surat Al Kautsar ayat 1. إِنَّا أَعْطَيْنَاكَ الْكَوْثَرَ Innaa a'thaiynaakal Kautsar. ... .
Surat Al Insyiqaq ayat 16. فَلَا أُقْسِمُ بِالشَّفَقِ Maka sesungguhnya Aku bersumpah dengan cahaya merah di waktu senja,.
Surat Al Infithar ayat 15. فَلَا أُقْسِمُ بِالْخُنَّسِ ... .
Surat Al Qadar ayat 1..

Apa sebab mad jaiz munfasil?

Secara istilah, pengertian Mad Jaiz Munfasil adalah apabila ada mad thabi‟i yang bertempat di akhir kata setelah itu terdapat hamzah yang bertempat di kata yang lain setelahnya dan tidak ada yang memisahkan antara mad dan hamzah tersebut.

Apa arti Jaiz dan munfasil?

Dikutip dari laman Ilmu Tajwid, Senin (19/9/2022), Mad secara etimologi artinya adalah panjang. Sedangkan Jaiz memiliki boleh, dan Munfashil artinya adalah terpisah atau di luar kata.