Bagaimana cara menemukan informasi dari suatu teks

Bagaimana cara menemukan informasi dari suatu teks

Designed by brgfx / Freepik

Ilustrasi belajar bahasa Indonesia, mencari informasi penting dari teks dan membuat peta pemikiran.

Bobo.id - Teman-teman, dalam program Belajar dari Rumah di TVRI hari ini, ada materi Bahasa Indonesia tentang cara mencari informasi penting dari teks.

Dalam tayangan itu, ada soal latihan bagi teman-teman SD kelas 4-6, yaitu “Carilah teks yang membahas fenomena saat ini, seperti pandemi covid19 dan atau banjir. Lalu buatlah peta pemikiran yang menarik dari teks tersebut!”.

Nah, Bobo akan membuat contoh peta pemikiran dari sebuah teks tentang pandemi COVID-19.

Tapi, sebelumnya kita cari tahu dulu tentang cara mencari informasi penting dari teks, yuk!

Mencari Informasi Penting dari Teks

Apa teman-teman tahu apa itu informasi?

Informasi adalah sekumpulan fakta yang menggambarkan sebuah peristiwa atau kejadian tertentu.

Informasi bermanfaat agar kita mengetahui atau memahami suatu hal.

Cara agar kita bisa memperoleh sebuah informasi penting dari teks, ada beberapa langkah yang perlu kita lakukan:

1. Membaca judul teks.

2. Membaca teks dengan cermat untuk mengetahui isi teks.

3. Membuat daftar pertanyaan untuk setiap paragraf, sehingga memudahkan dalam memperoleh informasi dari teks.

Baca Juga: Contoh Pertanyaan untuk Ditanyakan pada Narasumber Saat Wawancara, Materi Belajar dari Rumah SD Kelas 4-6

Membuat Daftar Pertanyaan Mencari Informasi dalam Teks

Dalam menyusun pertanyaan untuk setiap paragraf, kita bisa menggunakan tujuh kata tanya.

Apa kamu tahu apa saja tujuh kata tanya itu?

Yap, benar! Ada kata tanya apa, di mana, kapan, siapa, mengapa, bagaimana, dan berapa.

Pertanyaan itu akan membantu kita menyajikan informasi penting dari sebuah teks dalam peta pikiran.

Peta pikiran adalah sebuah diagram yang digunakan untuk menyajikan informasi yang diperoleh dari teks.

Peta pikiran juga bisa dibuat secara kreatif, misalnya menggunakan gambar yang menjelaskan informasi di dalamnya.

O iya, teman-teman bisa memilih beberapa kata tanya, sesuai dengan informasi dari teks yang teman-teman baca.

Sekarang, kita liat contoh peta pemikiran dari sebuah teks, yuk!

Baca Juga: Contoh Pantun Nasihat dengan Tema Menjaga Kesehatan dan Tips Membuat Pantun Nasihat

Contoh Peta Pemikiran Informasi dari Teks tentang Pandemi COVID-19

Jaga Kesehatan Selama Pandemi, Simak Cara Mencegah Penularan COVID-19

Selama masa pandemi COVID-19 masih berlangsung, kita harus melakukan cara pencegahan penularan penyakit COVID-19. Pencegahan penularan virus penyebab COVID-19 harus dilakukan supaya pasien penyakit ini tidak semakin banyak. Selain itu, vaksin penyakit ini masih dikembangkan, sehingga semua orang berisiko tertular virus penyebab COVID-19

Ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk mencegah penularan COVID-19:

1. Selalu mencuci tangan menggunakan sabun dengan air mengalir selama minimal 20 detik

2. Selalu mengenakan masker dengan tepat sesuai imbauan WHO saat berada di tempat umum

3. Selalu menjaga jarak minimal 1-2 meter dan menghindari kerumunan saat berada di tempat umum

4. Menerapkan pola hidup bersih dan sehat serta hanya keluar rumah atau ke tempat umum jika diperlukan

Cara mencegah penularan COVID-19 harus diterapkan oleh siapa saja di mana saja, mulai dari membiasakan diri saat di rumah hingga saat berada di tempat umum.

Dari teks di atas, kita bisa membuat peta pemikiran seperti ini:

Bagaimana cara menemukan informasi dari suatu teks

Bobo.id

Contoh peta pemikiran dari teks tentang COVID-19

Baca Juga: Contoh Gangguan pada Sistem Peredaran Darah Manusia dan Penyebabnya

-----

Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan pengetahuan seru, langsung saja berlangganan majalah Bobo dan Mombi SD. Tinggal klik di www.gridstore.id/

Atau teman-teman bisa baca versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di ebooks.gramedia.com

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Untuk menemukan informasi dari sebuah teks bacaan yaitu;

1. Bacalah teks bacaan dengan seksama.

2. Tentukan topik dari teks yang dibaca.

3. Catatlah setiap informasi penting dari teks bacaan melalui gagasan pokok pada tiap paragraf.

4. Rangkailah gagasan pokok setiap paragraf dalam bentuk tulisan menggunakan bahasa sendiri.

Setelah menemukan informasi, kita dapat menyampaikannya kembali menggunakan bahasamu sendiri.

JAKARTA - Menemukan informasi penting dalam teks bacaan ternyata tidak sulit seperti yang dibayangkan.

Namun, kamu perlu melatih kemampuan membaca dengan membiasakan membaca setiap hari.

BACA JUGA:Komisi Informasi: Semua Informasi Pemilu Adalah Informasi Publik

Sehari-hari kita memang disuguhkan dengan banyak teks bacaan, bisa dari sekolah, kuliah, pekerjaan, bahkan.

Tidak hanya membaca, kita perlu memahami maksud dari suatu informasi yang dikonsumsi.

Kesalahpahaman bisa terjadi karena tidak mengerti informasi penting dalam teks bacaan.

Informasi sendiri merupakan pernyataan yang berisi sekumpulan data dan fakta yang telah diolah sedemikian rupa agar mudah diterima dan dipahami.

Setiap teks pasti memiliki informasi penting yang harus kita ketahui.

Berikut cara menemukan informasi penting dalam teks bacaan

1. Membaca Judul Teks

Ketika mendapat suatu informasi dari buku maupun internet kamu harus membaca judul teks terlebih dahulu.

Informasi penting biasanya sudah disinggung di judul teks. Dengan membaca judul teks akan membuat kamu mengetahui gambaran umum suatu informasi.

2. Skimming

Skimming merupakan kegiatan membaca sekilas. Tujuannya untuk mendapatkan poin-poin penting dan kesan umum suatu teks.

Dengan skimming kamu melatih gerak mata untuk melihat, memperhatikan, dan menemukkan informasi dalam waktu singkat.

3. Menentukan Kalimat Utama

Kalimat utama biasanya berada di awal suatu paragraf.

Tentukan kalimat utama dari setiap paragraf yang kamu baca. Dengan begitu, kamu akan mendapatkan informasi penting dalam teks bacaan.

4. Teliti dalam Membaca Teks Bacaan

Kemampuan satu ini penting dalam membaca teks bacaan.

Jika tidak teliti, informasi yang kita serap mungkin akan berbeda dengan yang seharusnya informasi itu disampaikan.

Dengan membaca teliti, kamu dapat paham makna setiap kalimat dan itu juga termasuk informasi penting.

5. Mencatat Isi Pokok Bacaan

Setelah membaca keseluruhan teks bacaan, kamu perlu mencatat isi pokok bacaan.

Hal ini tentu penting, ketika kamu lupa tentang informasi penting suatu teks bacaan, kamu dapat membacanya kembali.

  • #Informasi
  • #Teks Bacaan
  • #Informasi Penting

Informasi adalah sekumpulan fakta yang menggambarkan sebuah peristiwa atau kejadian tertentu.

Informasi bermanfaat agar kita mengetahui atau memahami suatu hal.

Cara menemukan sebuah informasi penting teks:

  1. Membaca judul teks.
  2. Membaca teks dengan cermat untuk mengetahui isi teks.
  3. Mencatat isi pokok bacaan (adiksimba).

Dengan demikian, cara menemukan informasi penting pada bacaan adalah membaca judul teks, membaca teks dengan cermat untuk mengetahui isi teks, dan mencatat isi pokok bacaan (adiksimba).  

Cari soal sekolah lainnya

KOMPAS.com - Informasi penting pada teks bacaan sering disebut sebagai gagasan pokok atau gagasan utama. 

Dikutip dari buku 22 Jenis Teks dan Strategi Pembelajaran di SMA/SMK (2017) oleh Kosasih, gagasan pokok adalah gagasan yang menjadi dasar pengembangan sebuah paragraf. 

Gagasan pokok atau infomrasi dalam sebuah teks bacaan merupakan sebuah keterangan atau berita yang bersifat untuk menambah pengetahuan seseorang. 

Letak informasi atau gagasan pokok ini dapat berada di awal paragraf maupun akhir paragraf. Informasi yang terletak di awal paragraf disebut paragraf deduktif. Sedangkan informasi yang berada di akhir paragraf disebut paragraf induktif. 

Salah satu hal untuk menemukan informasi pada teks bacaan adalah membaca dengan teliti teks tersebut. 

Baca juga: Cara Menemukan Gagasan Pokok di Setiap Paragraf

Berikut cara menemukan informasi pada teks bacaan yang disadur dari situs resmi Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia, yakni: 

Judul dalam sebuah teks bacaan biasanya mewakili isi dari teks tersebut. Sehingga dengan membaca judulnya dapat memberikan gambaran informasi dari teks bacaan. 

  • Membaca teks dengan teliti 

Baca teks dengan teliti dan perlahan. Pahami makna setiap kalimat pada teks untuk menemukan inti dari setiap paragraf. 

  • Mencatat isi pokok bacaan

Gunakan metode 5W+H (what, when, where, who, why, dan how) atau apa, kapan, dimana, siapa, mengapa, dan bagaimana pada teks bacaan. Ketika sudah menemukan jangan lupa untuk dicatat. 

Kalimat utama biasanya memiliki kata kunci. Kata kunci tersebut diulang pada kalimat lain atau digantikan dengan kata ganti. Kalimat tersebut juga dijelaskan dengan kalimat lainnya. Ketika sudah menemukan kata kuncinya, tandai kata tersebut. 

Baca juga: Perbedaan Gagasan Pokok dan Gagasan Pendukung

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

 

Cari soal sekolah lainnya