Bagaimana pengaruh teknologi bagi kehidupan manusia?

Oleh : Wahyu Pangestu
*)Mahasiswa IAIN Syekh Nurjati Cirebon Jurusan Komunikasi dan Penyiaran Islam

TEKNOLOGI komunikasi dan informasi saat ini berkembang dengan sangat pesat. Hampir di seluruh penjuru dunia teknologi menjadi sebuah candu yang tidak dapat dipisahkan dari kehidupan manusia. Segala aspek kehidupan terpengaruh oleh adanya perkembangan teknologi tersebut, tidak dapat dipungkiri bahwa dengan semakin berkembangnya teknologi akan mempermudah segala aktivitas kehidupan manusia. Keterbatasan jarak yang memisahkan antara satu individu dengan individu lain dapat dikesampingkan dengan semakin berkembangnya teknologi, jika zaman dahulu dalam berkomunikasi hanya dapat menggunakan surat dan telepon sekarang sudah dapat menggunakan video call yang memungkinkan untuk saling bertatap muka di depan layar hand phone atau komputer untuk saling bertukar informasi sehingga kendala jarak yang jauh tidak begitu terasa.

Merasa sangat mudah untuk mencari informasi dan berita melalui internet atau merasa gampang untuk menghubungi seseorang yang berbeda lokasinya dengan kita, semua pasti telah merasakan begitu canggihnya kemajuan teknologi komunikasi pada zaman ini. Keseluruhan kemajuan membawa dampak yang sangat baik pula bagi kehidupan masyarakat. Berikut, akan diuraikan apa saja yang menjadi dampak bagi masyarakat mengenai kemajuan teknologi komunikasi. Kemajuan teknologi adalah sesuatu yang tidak bisa kita hindari dalam kehidupan ini, karena kemajuan teknologi akan berjalan sesuai dengan kemajuan ilmu pengetahuan. Setiap inovasi diciptakan untuk memberikan manfaat positif bagi kehidupan manusia. Memberikan banyak kemudahan, serta sebagai cara baru dalam melakukan aktivitas manusia. Khusus dalam bidang teknologi masyarakat sudah menikmati banyak manfaat yang dibawa oleh inovasi-inovasi yang telah dihasilkan.

Berkembang Cepat
Teknologi informasi berkembang pesat dengan meningkatnya perkembangan teknologi dengan pendukungnya dan perkembangan teknologi komunikasi yang ada. Teknologi komunikasi berkembang cepat dengan meningkatnya perkembangan teknologi elektronik, sehingga suatu informasi dapat disampaikan dengan cepat dan tepat. Kemajuan teknologi saat ini tidak bisa dipisahkan dari kehidupan masyarakat. Berbagai informasi yang terjadi di berbagai belahan dunia kini telah dapat langsung diketahui berkat kemajuan teknologi.

Di era yang maju ini sangat pesat, banyak sekali perangkat atau alat yang dapat digunakan untuk komunikasi. Banyak Teknologi Komunikasi yang berkembang dengan cepat dengan dukungan teknologi yang saat ini. Banyak sekali media komunikasi yang berperan dalam kehidupan manusia, seperti internet, hanphone, gadget dan sebagainya.

Hampir setiap teknologi mempunyai dua sisi dampak positif dan negatif. Demikian pula halnya dengan perkembangan teknologi komunikasi. Berdampak positif karena adanya teknologi komunikasi dapat mendorong lahirnya berbagai inovasi baru yang mempermudah hidup manusia. Berdampak negatif karena teknologi komunikasi memberikan dampak pada kehidupan sosial, dimana norma- norma yang berlaku seringkali diabaikan dan sering terjadi kejahatan teknologi yang merugikan masyarakat.

Dengan teknologi, di mana pun kita berada, di negara mana pun kita berada, kita dapat mengetahui informasi – informasi, atau kejadian -kejadian di tempat lain seakan – akan ada di tempat sekeliling kita. kemajuan ilmu pengetahuan, terutama teknologi di bidang informasi, yang telah menggiring umat manusia menjadi suatu kesatuan, di antaranya sudah tidak asing lagi bagi kita yakni : TV, hand phone, dan internet.

Teknologi yaitu pemikiran manusia untuk membantu memecahkan persoalan yang ada. Teknologi diharapkan dapat menjadi fasilitator dan interpreuner. Namun tidak dapat dipungkiri bahwa adanya perubahan atau perkembangan teknologi yang berdampak pada kehidupan manusia.

Dampak positif dan negatif teknologi bagi kehidupan manusia tentu berbagai macam. Digitalisasi diciptakan untuk memberikan kemudahan manusia di berbagai bidang. Namun kenyataannya, teknologi juga membawa dampak buruk bagi manusia. Maka, perlu diketahui apa saja dampak yang timbul akibat berkembangnya teknologi.

Dampak yang muncul akibat perkembangan teknologi tersebut haruslah disikapi secara bijak. Sebagai manusia yang hidup di era modern, perkembangan teknologi sudah tidak terelakan lagi, sehingga tidak mungkin menutup diri. Lalu, apa saja dampak dari perkembangan teknologi?

Dampak Positif Teknologi

Kemajuan teknologi pada era ini mengakibatkan semakin mudahnya kehidupan. Tidak hanya di bidang ekonomi saja, teknologi juga mempermudah sistem pendidikan, kesehatan, dan lain-lain. Sudah tidak bisa dipungkiri lagi, teknologi memiliki dampak positif bagi masyarakat, diantaranya:

1. Memudahkan Pendidikan

Dalam bidang pendidikan, teknologi berperan penting sebagai pengubah sistem pembelajaran yang dulunya konvensional. Sistem pembelajaran yang sebelumnya cenderung monoton kini berubah dengan adanya peran teknologi sebagai penunjang media belajar. Siswa pun tidak akan mudah bosan selama proses belajar berlangsung.

2. Menunjang Kesehatan

Dengan adanya kemajuan teknologi, akses kesehatan pun juga semakin mudah. Dalam bidang kesehatan, penerapan teknologi bisa dilihat dari adanya smart card yang berisi tentang catatan medis pasien. Selain itu, kemajuan teknologi juga memudahkan dokter dalam mendiagnosis penyakit pasien dengan bantuan berbagai pencitraan, seperti MRI, CT Scan, dan lain-lain.

3. Memudahkan Berbisnis

Dampak positif dan negatif teknologi bagi kehidupan manusia juga ada di bidang bisnis. Di zaman dulu manusia biasa melakukan jual beli di pasar dan bertemu langsung dengan pelanggan. Kini semakin berkembangnya teknologi, manusia diberikan kemudahan untuk bisa berbelanja dari rumah.

Para pedagang bisa memposting produknya pada e-commerce sehingga akan menjangkau pasar lebih banyak. Para konsumen pun bisa langsung memilih produk dari rumah sehingga mengurangi biaya transportasi dan waktu. Dengan munculnya e-commerce, kedua belah pihak bertransaksi tanpa harus saling bertemu.

4. Menghubungkan Berbagai Orang

Kemajuan teknologi yang semakin pesat memudahkan orang-orang untuk saling berhubungan. Jika terdahulu sulit bagi seseorang untuk bertemu jika jarak jauh, kini jarak bukan lagi halangan untuk saling berhubungan. Dengan adanya teknologi, orang-orang bisa berkomunikasi tanpa batasan.

5. Penyebaran Informasi Sangat Cepat

Hal yang sangat mencolok dari perkembangan teknologi adalah cepatnya penyebaran informasi. Dewasa ini informasi apa pun bisa langsung didapat dalam waktu yang sangat singkat. Keberadaan internet membuat informasi bisa diakses bahkan dalam hitungan detik.

Dampak Negatif Teknologi

Seperti koin dengan dua sisi, ada sisi lain pula dari kemajuan teknologi saat ini. Meskipun memiliki segudang dampak positif, kemajuan teknologi juga memiliki dampak negatif bagi masyarakat. Apa saja dampak negatif yang ditimbulkan dari perkembangan dan kemajuan teknologi? Simak ulasannya:

1. Pelanggaran Hak Cipta

Dibalik banyaknya manfaat teknologi dalam membantu kehidupan manusia, tak dapat dihindari bahwa kecanggihan tersebut juga membawa dampak buruk. Salah satunya adalah maraknya kasus pelanggaran hak cipta. Pelanggaran hak cipta memungkinkan oknum-oknum menjual kembali suatu hal atau barang tanpa adanya izin.

Pelanggaran hak cipta yang banyak terjadi ialah kasus pembajakan film, plagiat karya, penggandaan tanpa izin, sampai penjiplakan konten. Maraknya pelanggaran hak cipta tentu akan sangat merugikan para pencipta karya nya. Maka dari itu, dibuat undang-undang yang menangani hak cipta.

2. Muncul Kejahatan Siber

Istilah cyber crime merupakan suatu tindak kriminal yang dilakukan secara online dan melibatkan perangkat komputer. Oknum tersebut nantinya akan mencuri data-data pribadi kemudian menjualnya untuk mendapat keuntungan. Maka, pengguna harus bersikap bijak dan berhati-hati saat memberikan data pribadi.

3. Pornografi, Penipuan, Perjudian

Ketiga tindakan tersebut tentu sudah seringkali di dengar karena marak terjadi. Hal tersebut memang menjadi imbas dari kemajuan teknologi digital. Kecanggihan teknologi digital disalahgunakan oleh oknum-oknum untuk menyebarluaskan video pornografi, penipuan online, dan juga tindak perjudian.

4. Cyberbullying

Adanya media sosial membuat penggunanya bisa menyembunyikan identitas di balik akun yang dibuat. Hal ini sering mengakibatkan cyberbullying terhadap orang lain. Di media sosial banyak terjadi perundungan kepada suatu akun atau orang. Meski terlihat sepele perundungan di media sosial bisa berdampak negatif pada korbannya.

5. Penyebaran Malware

Penyebaran malware adalah salah satu dampak negatif perkembangan teknologi lainnya. Malware bisa merusak komputer dan juga data-data yang ada di komputer. Bahkan, terkadang malware juga digunakan untuk meminta uang kepada korbannya.

Itulah dampak yang bisa ditimbulkan dari berkembang pesatnya teknologi di era sekarang. Dampak positif dan negatif tersebut tentunya akan berimbas pada kehidupan sehari-hari. Dampak positif dan negatif teknologi bagi kehidupan manusia pastinya tidak dapat dihindari.

Bagaimana pengaruh teknologi bagi kehidupan manusia?
ilustrasi teknologi. i-scoop.eu

TRENDING | 19 April 2021 12:21 Reporter : Mutia Anggraini

Merdeka.com - Perubahan teknologi hingga kini masih terus terjadi dan semakin dirasakan hingga di berbagai sendi kehidupan manusia. Teknologi merupakan sesuatu hal yang diciptakan untuk memudahkan manusia memenuhi kebutuhan hidupnya. Secara tak disadari, teknologi akan terus berevolusi dan berkembang mengikuti zaman.

Banyak aspek kehidupan manusia yang semakin tersentuh dengan teknologi. Dunia medis, sarana komunikasi, pendidikan, ekonomi, dan masih banyak lagi aspek yang tak luput dari adanya teknologi.

Seiring berkembangnya teknologi, jumlah penggunanya pun juga turut meningkat. Sebut saja pada teknologi informasi dan komunikasi yang berkembang begitu pesat di Indonesia. Dilansir dari laman Kementerian Kominfo RI, hingga saat ini tercatat sebanyak 82 juta masyarakat telah berhasil menggunakan dan memanfaatkan teknologi internet.

Tak selalu menguntungkan, terjadinya perubahan teknologi juga akan membawa sejumlah dampak negatif bagi kehidupan manusia. Simak ulasan mengenai perubahan teknologi hingga dampaknya yang berhasil dirangkum dari berbagai sumber berikut ini.

2 dari 5 halaman

Abad 21 menjadi saksi bisu betapa pesatnya perkembangan dan perubahan teknologi di kehidupan manusia. Manfaatnya pun kian terasa di berbagai aspek.

Bagaimana pengaruh teknologi bagi kehidupan manusia?

humanresourcesonline.net

Beberapa aspek tersebut antara lain sebagai berikut,

Ekonomi dan Bisnis

Perubahan teknologi membawa dampak yang signifikan bagi para pegiat ekonomi dan bisnis. Dengan kemunculan teknologi, ruang dan waktu pun dapat dipersempit untuk mencapai tujuan perusahaan.

Pendidikan

Aspek kedua yang tak luput terimbas adanya perubahan teknologi adalah bidang pendidikan. Banyak teknologi yang tercipta dari dan digunakan untuk kemajuan pendidikan di suatu wilayah.

Sosial

Selain ekonomi dan pendidikan, bidang sosial juga terkena dampak dari adanya perubahan teknologi. Teknologi memungkinkan manusia untuk tetap saling terhubung meski terhalang jarak dan waktu yang berbeda.

Kesehatan

Banyak inovasi yang memungkinkan manusia mendapatkan teknologi canggih di bidang kesehatan untuk mengatasi berbagai gangguan pada tubuh manusia. Hingga kini, ilmuwan pun terus menggali serta menggunakan teknologi di bidang kesehatan.

Pertanian

Kebutuhan pangan manusia semakin tercukupi dengan munculnya berbagai peralatan canggih yang mendukung di bidang pertanian. Perubahan tersebut dapat dirasakan dengan semakin pendeknya waktu yang dibutuhkan para petani untuk memperoleh hasil maksimal.

3 dari 5 halaman

Memiliki manfaat yang banyak di kehidupan manusia, ternyata teknologi harus melewati banyak proses hingga akhirnya dapat diterima. Di antaranya yakni sebagai berikut,

Tahap pertama perubahan teknologi adalah invensi atau kemunculan suatu ide. Ide tersebut dapat berasal dari adanya permasalahan yang membutuhkan solusi atau merupakan produk dari penyempurnaan proses sebelumnya.

Ide yang muncul tersebut lantas dikembangkan agar semakin lengkap sebelum dipublikasikan. Dalam hal ini, ada beberapa faktor yang menjadi penentu inovasi. Beberapa di antara yaitu pengetahuan, keterampilan, hingga pengalaman seorang inventor.

Tahap terakhir dari perubahan teknologi adalah difusi atau proses pengenalan produk ke publik. Inventor harus menemukan cara agar penemuannya dapat diterima dan melebur di kehidupan manusia.

4 dari 5 halaman

Bagaimana pengaruh teknologi bagi kehidupan manusia?
© Picjumbo

Hadirnya teknologi yang semakin maju membuat banyak perubahan di berbagai aspek kehidupan. Berbagai manfaat dan dampak positif yang dirasakan tersebut antara lain yaitu,

Serba Mudah

Perubahan teknologi membuat segala aspek kehidupan manusia menjadi serba mudah. Hal ini lantaran adanya pertukaran informasi yang cepat dan banyak peralatan canggih memungkinkan manusia untuk semakin mudah mendapatkan kebutuhannya.

Meningkatkan Geliat Ekonomi

Adanya perubahan teknologi yang serba cepat membuat aktivitas dan mobilitas manusia menjadi semakin tinggi. Dengan meningkatnya hal tersebut, maka perputaran uang dan barang pun juga akan semakin berbanding lurus.

Semakin Efektif dan Efisien

Kecepatan dan ketepatan menjadi unsur yang dihasilkan dari adanya perubahan teknologi. Proses yang menguras waktu dan biaya cukup tinggi pun kini semakin ditinggalkan manusia. Teknologi terbaru akan menyediakan waktu dan biaya yang lebih sedikit bagi manusia.

Meningkatkan Inovasi dan Daya Kreativitas

Adanya teknologi yang terus berkembang memungkinkan manusia untuk selalu berpikir kritis dan inovatif. Banyak permasalahan dari kehidupan sehari-hari yang lantas menimbulkan perkembangan teknologi ke arah selanjutnya.

5 dari 5 halaman

Meski memiliki banyak dampak positif di berbagai sendi kehidupan, namun perubahan teknologi juga tak luput dapat memberikan sejumlah dampak negatif. Beberapa di antaranya yaitu sebagai berikut,

Mempengaruhi Kehidupan Sosial

Berkembangnya teknologi seolah mampu mengikis interaksi sosial yang terjadi sesama manusia. Intensitas dan bentuk komunikasi pun menjadi berubah. Banyak manusia yang lantas lebih memilih untuk menghabiskan waktu dengan teknologi karena dianggap lebih menguntungkan, cepat, dan efektif.

Menciptakan Ketergantungan

Adanya kemudahan yang diciptakan oleh teknologi lantas membuat manusia menjadi ketergantungan. Akibatnya, manusia cenderung tak dapat beraktivitas jika tak menggunakan peralatan canggih yang mendukung.

Membatasi Gerak Fisik Manusia

Ketergantungan terhadap teknologi tak jarang membuat manusia menjadi jauh dari aktivitas fisik. Kemudahan hidup seolah membuat manusia justru cenderung untuk memilih gaya hidup tak sehat dengan mengandalkan berbagai teknologi untuk mendapatkan kebutuhannya.

(mdk/mta)