Cara live di grup fb Lite

Kemungkinan sebagian pengguna media sosial belum tahu cara siaran langsung di Facebook Lite. Fitur ini memang sudah cukup lama hadir dan menjadi salah satu minat banyak orang.

Maka dari itu, bagi seseorang yang menyukai live streaming, media ini bisa menjadi salah satu tempat terbaik. Pasalnya, diklaim bisa lebih menghemat kuota. Jika ingin mengetahui lebih lanjut, maka terus simak penjelasan berikut.

Baca Juga: Tidak Sulit, Ini Cara Menghapus Semua Pesan di Facebook


Pengguna Facebook mungkin tidak seramai dulu. Fungsi bertukar pesan pun tergantikan oleh media sosial lainnya. Namun, bukan berarti tenggelam begitu saja.

Facebook masih tempat yang cocok untuk posting konten, foto, atau membuat grup. Apalagi ditambah dengan fitur live streaming yang mampu mengembalikan minat penggunanya kembali.

Fitur ini sangat cocok untuk menampilkan aktivitas atau kegiatan yang sedang berlangsung. Bisa juga untuk mempromosikan produk, baik pakaian, peralatan dapur, dan lainnya.

Adanya siaran langsung lebih dipercaya konsumen karena tidak ada proses editan. Selain itu, konsumen juga akan tahu apakah barang yang dijual sesuai dengan gambar. Penjual pun bisa lebih leluasa mendeskripsikan produknya.

Selain itu, bisa berinteraksi langsung dengan konsumen melalui komentar pada saat siaran langsung. Itu hanya salah satu contoh kegunaan live steaming. Lalu, bagaimana cara melakukan siaran langsung di Facebook Lite? Berikut penjelasannya.

1. Unduh dan Instal Aplikasi Facebook Lite

Cara live di grup fb Lite
(Sumber: Play.google.com)

Langkah pertama yang harus seseorang lakukan adalah mengunduhnya. Aplikasi ini hampir sama dengan Facebook biasanya, hanya berbeda dari fitur unggulannya.

Ikon aplikasi ini hurufnya berwarna biru, sedangkan latarnya warna putih. Ukurannya pun sangat ringan, hanya 1,6 MB. Namun, jika sering digunakan akan semakin meningkat, apalagi untuk siaran langsung.

Meskipun demikian, aplikasi ini cocok di ponsel Android dengan ruang internal besar maupun kecil. Aplikasi ini telah banyak yang menggunakannya terbukti dari angka unduhannya telah mencapai 1 milyar lebih.

Selain itu, Facebook Lite bisa digunakan pada Android versi lama dan mendukung semua jaringan. Namun, kualitas gambarnya kurang bagus. Mungkin penyebabnya karena memang bobot aplikasi ini rendah.

Download Facebook Lite di Google Play Store

Download Facebook Lite di App Store

2. Login ke Akun

Setelah aplikasi terinstal di ponsel pengguna, selanjutnya tinggal masuk ke akun Facebook. Jika sudah lupa dengan nomor atau email yang dipakai, maka bisa membuatnya ulang.

Pengguna bisa menggunakan email atau nomor telepon. Namun, sebaiknya pakai alamat yang sekiranya mudah diingat. Apalagi akun Facebook bisa terhubung dengan berbagai aplikasi lainnya.

Baca Juga: 5 Trik Rahasia Cara Menghapus Semua Foto di Facebook Lengkap

3. Klik Ikon Siaran Langsung

Cara live di grup fb Lite
(Sumber: Leskompi.com)

Setelah berhasil masuk ke aplikasi Facebook Lite, maka pengguna akan dihadapkan ke halaman beranda. Tampilannya hampir sama dengan Facebook biasa, namun lebih sederhana.

Hal itu karena sebagian fitur yang berat tidak tercantum dalam aplikasi ini. Maka dari itu, ukurannya lebih ringan. Fitur siaran langsung pun mudah pengguna temukan. Letaknya berada di bawah kolom untuk membuat status. Pengguna tinggal mengkliknya untuk memulai siaran langsung.

4. Klik Ikon Siaran Langsung

Langkah selanjutnya adalah mengatur orang yang bisa melihat live streaming yang pengguna adakan. Dalam pengaturannya terdapat 3 pilihan, yaitu publik, teman, dan teman kecuali.

Jika pengguna memilih publik, maka pengguna Facebook, baik yang sudah berteman atau belum bisa menonton. Namun, tidak pada semua pengguna, hanya menyesuaikan dengan tema acaranya.

Misalnya, seseorang melakukan siaran langsung dengan hastag promosi baju. Kemudian, siaran tersebut akan direkomendasikan kepada pengguna yang menyukai hal itu.

Biasanya terlihat dari seringnya menonton acara serupa atau mengikuti grup mengenai promosi baju. Oleh karena itu, live streaming tersebut juga direkomendasikan kepadanya. Berbeda halnya jika menggunakan layanan iklan di Facebook, maka jangkauannya lebih luas.

Jika memilih opsi teman, maka hanya orang-orang yang berteman di Facebook yang bisa menontonnya. Sedangkan pilihan yang ketiga berfungsi jika ada teman yang ingin dikecualikan.

Jadi, orang tersebut tidak akan bisa menonton siaran langsung yang pengguna buat, meskipun sudah berteman. Penjelasan ini tentunya membuat lebih paham mengenai pengaturan di fitur ini.

5. Menambahkan Deskripsi

Cara live di grup fb Lite
(Sumber: Berakal.com)

Terakhir yaitu menambahkan deskripsi agar penonton mengerti tujuan diadakan siaran langsung tersebut. Pengguna bisa menggunakan kalimat yang menarik supaya lebih banyak yang menonton.

Selain itu, juga bisa tag teman, menambahkan hastag, emoticon, dan lain sebagainya. Jadi, bisa menyesuaikan dengan temanya. Menandai akun lain biasanya jika melakukan siaran langsung bersama teman.

Adanya Facebook Lite hanya sebagai alternatif bagi orang yang memiliki keterbatasan ruang penyimpanan. Jadi, tetap bisa menggunakan Facebook dan menikmati fitur siaran langsung.

Namun, seperti yang disebutkan sebelumnya bahwa fiturnya tidak selengkap aplikasi Facebook biasa. Loading pada aplikasi ini cukup cepat, tetapi harus pengguna yang mengaksesnya. Hal itu karena tidak tersedia loading secara otomatis.

Aplikasi ini diluncurkan pada tahun 2015. Jadi, memang sudah cukup lama dan uniknya dari versi Lite adalah sudah sepasang dengan Messenger. Jadi, pengguna tidak perlu mengunduh aplikasi Messenger lagi.

Berbeda halnya dengan aplikasi Facebook biasa yang masih membutuhkan Messenger. Sebab, fitur pesan tidak bisa terakses lengkap jika tidak ada aplikasi tersebut.

Baca Juga: Tutorial Cara Menonaktifkan Messenger Facebook Terbukti Berhasil

Cara Melakukan Siaran Langsung di Facebook Lite Memakai Filter


Saat ini, melakukan siaran langsung memiliki fitur terbaru yang membuatnya lebih keren. Fitur tersebut adalah bisa menggunakan filter Instagram. Adanya filter ini sangat menarik dan bisa memilih sesuai keinginan.

Selain itu, bisa menjadikan penampilan lebih baik, seperti wajah glowing. Bisa juga mengubah penampilan menjadi lebih lucu dengan filter topi beruang, kelinci, dan lain sebagainya.

Caranya sangat mudah dan pastikan memiliki akun Instagram juga. Sebab, nanti harus mengubah pengaturan yang ada di Instagram terlebih dahulu. Bagi yang belum tahu, bisa mengikuti arahan berikut.

  1. Login ke akun Instagram. Jika belum punya, maka unduh dahulu di Google Play Store dan App Store dan daftar akun. Pengguna bisa menggunakan akun Facebook jika ingin cara yang lebih mudah.
  2. Kemudian, tekan garis atau titik 3 yang berada di sudut kanan bagian atas.
  3. Lalu, pilih menu pengaturan.
  4. Selanjutnya, klik opsi Akun yang Terhubung dan pengguna bisa memilih Facebook.
  5. Setelah itu, pengguna akan diarahkan untuk melanjutkan login ke akun Facebook. Hal ini untuk menghubungkan antara Instagram dan Facebook.
  6. Pengguna tinggal memasukkan alamat akun Facebook, kemudian klik Setuju.

Dengan demikian, filter IG sudah bisa digunakan pada live streaming Facebook. Namun, pastikan pada tulisan Facebook ada centang biru. Selanjutnya, pengguna tinggal mengaktifkan pengaturan di siaran langsung untuk bisa mengakses filter.

Caranya dengan klik ikon kamera warna biru, letaknya berada di sebelah kiri bagian bawah. Jika ada akses yang diminta, maka tinggal menyetujuinya saja. Baru kemudian, filter IG akan muncul dan pengguna bisa memilih berbagai efek juga di sana.Demikianlah pembahasan mengenai cara siaran langsung di Facebook Lite. Meskipun memiliki kekurangan yang tidak sedikit, tetapi aplikasi ini tetap direkomendasikan. Sebab, keunggulan yang pengguna rasakan cukup banyak. Selamat mencoba.

Jangan lupa untuk ikuti perkembangan website kita dengan LIKE Facebook, Follow Twitter dan InstagramPressburner.com. Jangan Lupa Juga Untuk Follow Instagramdan Subscribe Channel Youtube penulis.

Post Views: 286

Bagaimana cara siaran langsung di grup Facebook?

Untuk melakukan siaran langsung di grup Facebook:.
Dari Beranda Anda, klik Grup di menu kiri dan pilih grup tempat Anda ingin melakukan siaran langsung..
Klik Apa yang Anda pikirkan?.
Klik , lalu klik Video siaran langsung..

Bagaimana cara membuat siaran langsung di FB Lite?

Siaran Langsung di Facebook.
Ketuk Video Siaran Langsung di bagian atas Beranda..
Tulis deskripsi siaran langsung Anda..
Ketuk Siarkan Langsung..
Ketuk Selesai jika ingin mengakhiri siaran langsung Anda..

Bisakah live bareng di Facebook?

Anda hanya bisa menambahkan seseorang ke siaran langsung di profil atau grup atau bergabung ke siaran langsung di aplikasi Facebook untuk iOS atau Android.

Bagaimana cara live di Facebook agar banyak penonton?

Cara Menambah Penonton Live Facebook.
Memilih Tema Menarik untuk Penonton. ... .
Memberi Hadiah Kepada Penonton. ... .
3. Promosi di Facebook ADS. ... .
Promosikan di Media Sosial Lain. ... .
Cari Waktu yang Pas untuk Memulai. ... .
6. Beri Respon Baik Kepada penonton. ... .
7. Pakai Peralatan yang Memadai..