Bagaimana cara melengkapi atau mengubah informasi halaman Facebook?

Bagaimana cara melengkapi atau mengubah informasi halaman Facebook?

  • Local business or place

Halaman untuk bisnis lokal yang memiliki lokasi fisik. .

Contohnya : restoran atau toko.

  • Company, organization, or institution

Halaman untuk badan usaha atau organisasi besar.

Contohnya : Universitas, Perusahaan yang memiliki kantor,  toko dengan beberapa cabang.

  • Brand or Product

Halaman untuk mempromosikan sebuah merek atau produk tertentu.

  • Artist, Band, or Public Figure

Halaman untuk mempromosikan seseorang atau sekelompok orang.

Contohnya : Grup band, selebriti.

  • Entertainment

Halaman untuk mempromosikan event atau organisasi di dunia hiburan.

Contohnya : Music Award, Majalah, Film.

  • Cause or community

Halaman untuk mempromosikan sebuah komunitas atau kegiatan social atau non-profit.

Ada sedikit perbedaan di setiap kategori. Perbedaannya dijelaskan di tabel di bawah ini.

Bagaimana cara melengkapi atau mengubah informasi halaman Facebook?

Sesudah memiliki kategori, kamu akan diminta untuk menulis deskripsi singkat bisnis kamu, sebuah link/URL dari website bisnis kamu (kalau ada), dan mengisi foto profile.

  • About your page :

Jelaskan bisnis kamu dengan 155 huruf. Bagian ini akan ditampilkan dengan sangat jelas di posisi cukup atas di Facebook Page kamu.  Pastikan penjelasanmu menarik dan informative sebgai impresi awal.

  • URL:

Isi link di bagian ini kalau bisnis kamu memiliki halaman website.

  • Profile Picture:

Pasti semua sudah sangat paham fitur ini. Foto ini akan muncul setiap kali  kamu comment atau melakukan post dari Facebook Page.

Bentuk foto harus kotak (square) ukuran 180 x 180 pixels. Logo bisnis, atau foto produk unggulan cocok sebagai profile picture

Bagaimana kalau kamu ingin mengganti kategori bisnis kamu? Tidak usah kuatir. Kategori  Page bisa kamu ubah kapan saja kamu mau. Simple kan?

STEP 2 : Membuat dan mengisi Cover Photo

Setelah beres langkah pertama di atas,  YES! Facebook Page kamu langsung live, semua pengguna Facebook dapat melihatnya.

Ingin Facebook Page kamu lebih “ke-kinian”, heboh dan keren? Cover photo solusinya!

Pilih foto yang pas dan bagus. Karena foto ini akan mendominasi halaman paling atas dari Facebook Page kamu.  Foto adalah elemen visual yang paling gampang menarik perhatian dan memancing emosi pengunjung Page kamu.

Tapi kamu juga harus hati-hati, emosi yang terpancing harus  emosi positif.  Ini untuk mendukung branding produk yang kamu tawarkan, bukan sebaliknya.

Pilihan foto yang tepat dengan kualitas gambar yang prima adalah cara paling efektif meng up-grade kegantengan (kecantikan) Facebook page kamu.

Bagaimana cara melengkapi atau mengubah informasi halaman Facebook?

Button untuk memasang cover photo

Beberapa catatan yang harus kamu pahami :

  • Ukuran Foto

Ukuran untuk cover foto adalah 851 x 315 pixels.

Tapi kalau kamu buka Facebook di ponsel, cover foto yang ditampilkan hanya bagian tengahnya dengan ukuran 563 x 315 pixels.

Maka pastikan foto yang kamu upload dapat terlihat jelas di komputer desktop dan di ponsel.

Bagaimana cara melengkapi atau mengubah informasi halaman Facebook?

Dimensi ideal foto profile dan cover untuk Facebook Page

  • Membuat foto

Kamu dapat membayar  designer untuk bikin cover foto yang keren untuk kamu. Tapi kalau budget terbatas, kamu bisa bikin foto sendiri.

Ini beberapa tips yang dapat membantu kamu :

  • Kalau kamu ragu dengan kemampuan fotografi kamu, jangan dulu menyerah.

    Cara paling mudah dan cepat, ambil beberapa foto berkualitas tinggi secara free dari beberapa website seperti : Pixabay, atau Unsplash

  • Untuk editing ke foto dan mengubah foto keukuran yang pas, gunakan Photoshop jika kamu menguasai caranya.

Ada beberapa website yang dapat membantu kamu untuk edit foto dengan sangat mudah dan gratis. Antara lain:

  • Canva – Favorit kami di Aksato!

  • Adobe Spark

  • Pic Monkey

  • Befunky

Bagaimana cara melengkapi atau mengubah informasi halaman Facebook?

Lihatlah efek dari foto cover yang secara instan memper-keren Facebook Page.

STEP 3 : Melengkapi data di profil kamu

Setelah Facebook Page kamu tampil lumayan keren, langkah berikutnya melengkapi informasi dari bisnis kamu.

Untuk melengkapi data, kamu klik di link bergambar 3 titik yang terletak di bawah cover page. Setelah itu, klik opsi ‘Edit Page Info’ dari menu drop down yang keluar.

Bagaimana cara melengkapi atau mengubah informasi halaman Facebook?

Di menu ini akan ada beberapa kolom informasi yang bisa kamu isi. Info penting yang sebaiknya  kamu isi adalah:

  • Categories

Kamu dapat pilih 3 kategori tambahan dari bisnis kamu agar lebih spesifik.

  • Description

Berikan informasi tentang bisnis kamu dengan lebih rinci.

  • Phone

  • Location

Jika Page kamu memiliki opsi ini, beri alamat dari bisnis kamu yang dapat didatangi oleh customer

  • Hours

Jika Page kamu memiliki opsi ini kamu dapat memberi info jam buka dari bisnis kamu.

STEP 4 : Memberi akses Facebook Page kepada orang lain

Kalau ada orang lain yang membantu kamu mengatur Facebook Page ini, kamu perlu memberi akses pada mereka.  Abaikan langkah ini jika hanya kamu sendiri yang mengatur Facebook Page kamu.

Cara membuat akses ke Facebook Page:

  1. Masuk ke menu ‘setting’ melalui link yang terletak di pojok kanan atas dari Facebook Page

Bagaimana cara melengkapi atau mengubah informasi halaman Facebook?

2. Setelah berada di dalam menu setting, kamu pilih halaman ‘Page Roles’ dari berbagai menu yang terdapat di sisi kiri halaman.

Bagaimana cara melengkapi atau mengubah informasi halaman Facebook?

Di menu ini, kamu dapat memberi ‘Roles’ ke mereka yang akan diber iakses ke Facebook Page kamu.

Roles-nya adalah :

  • Admin :

Memiliki akses dan kontrol 100%  Facebook Page kamu, sama seperti kamu sendiri. Kamu pun memiliki role sebagai Admin secara otomatis.

  • Editor

Dapat mengubah page, mengirim message, melakukan posting sebagai page, memasang iklan di Facebook, melihat admin mana yang membuat posting atau comment, dan membuka Facebook Page Insights.

  • Moderator

Dapat menjawab dan menghapus comment di page, mengirim message sebagai page, melihat admin mana yang membuat posting atau comment, memasang iklan dan membuka Facebook Page Insights.

  • Advertiser

Dapat melihat admin mana yang membuat posting atau comment, memasang iklan dan membuka Facebook Page Insights.

  • Analyst

Dapat melihat admin mana yang membuat posting atau comment, dan membuka Facebook Page Insights.

  • Live Contributor

Dapat melakukan video live sebagai Facebook Page.

STEP 5 : Lakukan posting pertama di Facebook Page bisnis kamu!

Video di facebook sekarang ini lagi ngehits dan paling banyak dilihat orang. Facebook juga memprioritaskan live video untuk ditampilkan di para followers kamu.

Maka video atau video live adalah cara paling ampuh menarik pengunjung ke Facebook Page kamu. Konten lain yang juga tak kalah menariknya bisa berupa : status update, sharelink dari website lain atau foto.

Yak, Facebook Page bisnis kamu sekarang sudah siap!

Gunakanlah sekreatif dan sekonsisten mungkin. Isi dengan konten menarik sebanyak mungkin, sehingga Facebook Page dan bisnis kamu dapat tumbuh pesat.

Baca juga Artikel Lain dari Aksato di Bawah ini:

Bagaimana cara melengkapi atau mengubah informasi halaman Facebook?

Ditulis oleh Yudhi Hartono, dan di-edit oleh Yuni Hartono

Previous

Bingung Bikin Konten Bisnis Kamu di Instagram? 5 Ide untuk inspirasi kamu

Instagram MarketingYudhiJanuary 3, 2018instagram, digital marketing, media sosial

Next

Bagaimana Memulai Channel YouTube Dari Nol!

Online marketingYudhiDecember 23, 2017digital marketing, youtube, video, media sosial

Dimana pengaturan halaman Facebook?

Ketuk di kanan atas Facebook. Ketuk Halaman. Buka Halaman Anda, lalu ketuk Lainnya. Ketuk Edit Pengaturan, lalu ketuk Peran Halaman.

Bagaimana cara membuat info di Facebook?

Untuk menambahkan informasi dasar ke Halaman Anda:.
Ketuk. di kanan atas Facebook..
Ketuk Halaman..
Buka Halaman Anda dan lalu ketuk Edit Halaman..
Ketuk bagian yang ingin Anda edit dan tambahkan info Anda..
Ketuk Simpan Perubahan..

Bagaimana cara mengambil alih halaman Facebook?

Langkah-langkah untuk meminta akses ke Halaman dari Pengelola Bisnis:.
Buka Pengaturan Bisnis..
Di bawah Akun, klik Halaman..
Klik tombol menu pilihan Tambahkan berwarna biru..
Pilih Minta Akses ke Halaman..
Masukkan nama Halaman Facebook atau URL..
Gunakan tombol untuk memilih izin yang Anda perlukan..
Klik Minta Akses..

Kenapa halaman saya tidak muncul di pencarian Facebook?

Jika Halaman Anda tidak muncul di hasil pencarian Facebook, pastikan: Halaman Anda tidak memiliki batasan usia atau negara. Halaman Anda telah diterbitkan. Halaman Anda memiliki foto profil, foto sampul, dan tombol tindakan.