Kenapa banyak yang menggunakan wordpress?

Sebelum blog ini dibuat, saya sempat berdiskusi dengan dengan beberapa teman tentang CMS apa yang paling cocok saya gunakan untuk membuat blog maxmanroe.com. Seorang teman menyarankan saya untuk menggunakan Joomla, seorang lagi menyarankan saya untuk menggunakan Drupal, dan yang lainnya menyarankan untuk menggunakan CMS WordPress. Saya sendiri lebih suka menggunakan CMS WordPress karena menurut saya lebih mudah dibanding platform lain, dan berikut ini adalah alasan utama mengapa blog saya menggunakan WordPress:

1. WordPress Sangat Mudah Dipelajari

Pada CMS lain mungkin memiliki lebih banyak pilihan dalam hal organisasi konten dan faktor lainnya, namun ketika kita berbicara tentang kemudahan dalam penggunaannya, WordPress adalah pilihan terbaik. Selama ini saya sudah membuat beberapa website baik itu web affiliasi amazon.com ataupun website berbentuk blog, Saya menyadari bahwa mempelajari tentang WordPress jauh lebih mudah dibanding CMS lain.

Saya pernah mencoba menggunakan Drupal dan Joomla, dan saya membutuhkan waktu yang lama untuk melakukan settingan yang ternyata setelah selesai saya kerjakan hasilnya tidak seperti yang saya harapkan. Saya tidak mengatakan CMS tersebut kurang bagus, tapi faktanya adalah Drupal dan Joomlah tidak semudah menggunakan WordPress. Lebih tepatnya saya akan mengatakan bahwa Drupal dan Joomla adalah CMS untuk tingkat lanjut yaitu orang yang mengerti tentang coding.

2. WordPress Dapat Ditambahkan Fitur Baru Dengan Mudah

Sebenarnya CMS lain juga dapat ditambahkan fitur baru, namun tidak ada dari antara CMS itu yang memiliki plugins dan themes yang sangat user friendly seperti yang dimiliki oleh WordPress. Pada dashboard WordPress, saya dapat dengan mudah menambahkan fitur baru hanya dalam hitungan menit, atau bahkan dalam hitungan detik, sedangkan pada Drupal saya harus menghabiskan waktu lebih banyak waktu untuk mencari add-on – itupun kalau tersedia – lalu harus melakukan test-bug, mempelajarinya, dan banyak lagi, ini menghabiskan waktu dan kesabaran saya :P.

3. WordPress Relative Aman

Memang ada kemungkinan situs WordPress dapat di-hack orang, namun akan lebih mudah menjaga keamanan situs WordPress dibandingkan dengan menjaga keamanan situs yang menggunakan CMS lain. Kenapa saya bilang begitu? Ada dua alasan kenapa lebih mudah menjaga keamanan situs WordPress. Yang pertama adalah karena kita bisa mengupdate software WordPres dan mendapatkan update kemananan terbaru dengan sangat mudah dibandingkan dengan CMS lain. Yang kedua, WordPress memiliki beberapa plugins untuk keamanan yang lebih serius dimana plugins ini dapat mengunci keamanan situs tersebut dengan sangat rapat. Drupal dan CMS lain tentu memiliki solusi kemanan juga, namun tidak ada satupun dari antara CMS ini yang dapat menandingi pilihan yang tersedia pada pengguna WordPress.

4. WordPress Dapat Digunakan Secara Gratis

Memang Drupal dan CMS lainnya juga dapat di download secara gratis dan diinstal di hosting Anda, namun mereka tidak seperti WordPress yang menyediakan hosting gratis seperti pada WordPress.com. Bila kita ingin membuat sebuah blog dan tidak ingin mengeluarkan biaya maka WordPress.com dapat memberikan solusi itu, yang dibutuhkan hanya waktu untuk mengerjakannya. Ini membuat WordPress digunakan oleh banyak orang dan membantu dalam pengembangan WordPress itu sendiri menjadi CMS yang lebih mutakhir dibanding yang lain.

5. WordPress Memiliki Komunitas Yang Luas

Mungkin bagi kebanyakan pengguna WordPress, komunitas yang luas yang dimiliki oleh WordPress Adalah sebuah keuntungan lainnya. Apakah Anda ingin menambahkan fitur baru pada situs WordPress Anda saat ini atau ingin mencari ide dari orang lain yang ahli tentang WordPress, Anda pasti akan selalu menemukan seseorang di komunitas WordPress yang mau membantu Anda.

Itulah 5 alasan utama saya kenapa blog maxmanroe.com menggunakan CMS WordPress. Anda punya tambahan lain atau pendapat yang berbeda? Silahkan kirimkan pendapat Anda melalui komentar di bawah.

Jika kita berbicara tentang dunia blogging atau penerbitan pasti tidak terlepas dari beberapa platform website ternama seperti WordPress, Blogspot, Joomla dan lain-lain. Saat ini, situs WordPress adalah salah satu platform yang paling banyak di gunakan untuk blog atau situs web.

Namun tak sedikit juga yang bertanya, kenapa harus menggunakan WordPress? Artikel ini akan menjelaskan secara lengkap alasan mengapa WordPress menjadi pilihan yang tepat bagi Anda yang ingin membuat website dan menggunakan Content Management System (CMS).

Dengan platform CMS seperti WordPress, Anda dapat masuk ke dasbor untuk membuat halaman situs web Anda sendiri, menambahkan konten, dan menyesuaikan desain. Kemudian CMS akan menghasilkan kode.

Ingatlah bahwa dengan pilihan CMS yang tepat, Anda dapat memulai blog, membuka toko eCommerce, membuat situs web tutorial, membuat portofolio, dan banyak lagi.

Daftar Isi

Alasan Menggunakan WordPress

Jika Anda melihat fungsinya, WordPress sangat ideal untuk pengguna yang mengutamakan fleksibilitas daripada kenyamanan. Beragam fitur dan fungsinya menjadikan WordPress ideal untuk mengembangkan proyek apa pun, baik itu blog pribadi atau situs web eCommerce multi-level.

Kenapa banyak yang menggunakan wordpress?

Trending

Cara Meningkatkan Viewers Youtube Dengan Cepat

Selain itu, ada alasan mengapa Anda harus menggunakan WordPress sebagai website:

Gratis

Salah satu alasan utama mengapa Anda harus menggunakan WordPress daripada CMS (Content Management System) lain adalah karena WordPress tersedia secara gratis. Hal ini tentunya sangat membantu, apalagi jika Anda seorang pemula yang ingin membuat website informasi atau bisnis.

Sangat serbaguna

Meskipun awalnya di buat untuk platform blogging, WordPress telah berkembang. Sekarang Anda dapat membangun situs web apa pun dengan platform ini.

Jenis situs web apa yang dapat Anda buat melalui WordPress?

  • Toko online – dengan WordPress, Anda dapat menyediakan transaksi dan mengelola daftar item.
  • Website bisnis – dari 100 situs web bisnis terpopuler saat ini, 14,7% menggunakan WordPress.
  • Lamaran kerja – Anda atau perusahaan Anda dapat mengirimkan lamaran kerja.
  • Forum – platform yang tersedia bagi pengguna dan komunitas online untuk mendiskusikan niche tertentu.
  • Portal informasi – Anda dapat menggunakan WordPress untuk mengatur dan berbagi informasi dengan anggota komunitas online Anda.
  • Blog – WordPress dapat digunakan untuk membuat blog pribadi atau bisnis.
  • Portofolio – pamerkan pekerjaan Anda untuk mencari pekerjaan dan promosi.
  • Situs web pendidikan – menyelenggarakan kursus dan kelas online Anda sendiri.

Mudah Dipelajari

Kita telah mengetahui sebelumnya bahwa ada banyak CMS yang dapat Anda gunakan, tetapi jika Anda ingin mudah menggunakan WordPress adalah pilihan yang tepat.

Karena di CMS lain seperti Joomla dan Drupal tidak semudah yang Anda bayangkan, hanya orang yang sudah tahu tentang coding yang bisa membukanya.

Bayangkan jika Anda seorang pemula dan tidak tahu coding, Anda mungkin akan kesulitan menggunakannya.

Mudah di kelola

WordPress hadir dengan sistem manajemen bawaan. Faktor ini memungkinkan Anda untuk memperbarui plugin dan tema dari dasbor admin WordPress Anda. WordPress juga dapat memberi tahu Anda ketika versi baru tersedia, sehingga Anda dapat memperbarui situs hanya dengan mengklik tombol.

Kemudian untuk melindungi data Anda dari peretasan, Anda dapat dengan mudah menggunakan plugin cadangan otomatis WordPress untuk mencadangkannya dan menyimpannya dengan aman di lokasi yang lebih aman. Keuntungan lainnya adalah WordPress dapat dikelola menggunakan aplikasi seluler.

Aman dan Kuat

Meskipun relatif aman dan memiliki banyak fitur untuk mencegah WordPress di retas oleh orang yang tidak bertanggung jawab, kemungkinan itu tetap ada.

Namun, ada dua alasan mengapa WordPress lebih aman daripada CMS lainnya.

  • Pertama, WordPress selalu menyediakan pembaruan perangkat lunak dan pembaruan keamanan. Inilah yang membuat WordPress aman dan nyaman digunakan.
  • Kedua, WordPress memiliki plugin sebagai sistem keamanan website. Plugin ini terbukti efektif dalam melindungi website.

Memiliki content management system Tepercaya

Banyak orang setuju bahwa CMS (Content Management System) yang di miliki WordPress adalah yang terbaik di antara CMS lainnya. Kenyamanan CMS ini memungkinkan Anda untuk menambahkan halaman, gambar, teks, dan banyak aktivitas lainnya dalam langkah sederhana dan mudah.

Instalasi sangat mudah

WordPress sangat ramah untuk pengguna baru. Platform ini di kenal dengan ‘ive-minute installation wizard’, yang berarti bahwa pengaturan dapat di selesaikan hanya dalam lima menit. Menyiapkan platform ini juga sangat mudah tanpa memerlukan keterampilan teknis apa pun.

Ada ribuan plugin gratis

Salah satu alasan WordPress menjadi CMS terbaik adalah karena terdapat ribuan plugin yang dapat di gunakan sesuai dengan kebutuhan website Anda. Untuk mendapatkan plugin, Anda hanya perlu mencari di pencarian plugin. Selain itu, dari sekian banyak plugin yang tersedia, banyak juga yang gratis.

SEO Friendly

Nah, inilah salah satu alasan mengapa banyak penerbit atau bisnis menggunakan WordPress sebagai platform bisnis mereka. WordPress sangat SEO Friendly. Misalnya, jika Anda mencari kata kunci di mesin pencari, peringkat 3 teratas biasanya di tempati oleh pengguna WordPress. Ini adalah bukti nyata bahwa WordPress adalah CMS yang paling cocok untuk bermain SEO.

30% Situs Web di Dunia Menggunakan WordPress

Tahukah Anda bahwa 30% situs web di seluruh dunia menggunakan WordPress? Penelitian yang dilakukan oleh W3Tech (perusahaan konsultan dari Austria) telah meneliti 10 juta situs web teratas di Alexa Rank yang menunjukkan bahwa 60% di antaranya menggunakan WordPress.

Mendukung beberapa jenis media

WordPress mendukung file media seperti .png, .jpg, .gif .mp3, .mp4, .pdf, .doc, dan banyak lagi. Anda dapat mengunggah hampir semua format file menggunakan pengunggah media bawaan.

Terlebih lagi, ada editor Gutenberg yang sempurna untuk konten multi-media. Anda dapat dengan mudah menggunakan fitur drag and drop untuk menambahkan media ke postingan Anda.

WordPress juga mendukung oEmbed seperti penyematan YouTube. Jika Anda ingin menyematkan video YouTube ke dalam postingan Anda, cukup klik tombol + di blok tertentu, lalu pilih menu sematkan dan masukkan tautannya.

Open source

Open Source berarti bebas untuk di gunakan. Artinya WordPress bisa di gunakan oleh siapa saja. Kemudahan penggunaan dan banyaknya fitur menarik yang tersedia membuat banyak publisher dan pebisnis tertarik menggunakan WordPress.

Ada ribuan tema dan pengaturan sederhana

Alasan menggunakan WordPress selanjutnya adalah karena ada ribuan tema yang di sediakan secara gratis dan sangat mudah untuk di atur.

Sehingga Anda dapat dengan mudah mengatur tampilan website sesuai keinginan Anda.

Banyak di gunakan oleh Perusahaan dan Organisasi Besar

Tidak mengherankan jika banyak perusahaan dan organisasi menggunakan WordPress sebagai CMS mereka. Mengingat kelebihan dan kemudahan yang di tawarkannya di bandingkan CMS lain.

Kesimpulan

WordPress ini memberikan banyak manfaat meskipun gratis dan open source. Pengguna baru dapat menggunakannya dengan instalasi yang mudah dan keamanan yang baik.

Dengan WordPress, Anda dapat membuat website apa pun, dari toko online hingga halaman resmi pemerintah. WordPress juga memiliki banyak koleksi plugin untuk meningkatkan fungsionalitas situs Anda.

Apa alasan orang memilih menggunakan WordPress?

Kenapa harus memakai WordPress?.
Open source. Salah satu alasan banyak orang memilih menggunakan WordPress karena open source. ... .
2. WordPress lebih ramah SEO. ... .
4. WordPress mudah dikelola. ... .
WordPress memiliki sistem keamanan yang baik. ... .
6. WordPress dapat digunakan untuk berbagai jenis media. ... .
7. WordPress tidak berbayar..

Apa keunggulan dari WordPress?

Salah satu kelebihan WordPress adalah banyaknya tema atau template website yang bisa Anda pilih. Di repository-nya sendiri terdapat lebih dari 7.000 tema gratis. Selain itu, hampir seluruh tema WordPress mudah dikustomisasi tanpa coding.

Berapa banyak pengguna WordPress?

Statistik Penggunaan WordPress Setiap bulan, ada 70 juta postingan yang dipublish di WordPress. Ada 409 juta orang yang mengunjungi lebih dari 20 miliar halaman WordPress setiap bulannya.