Kuota bantuan belajar indosat untuk aplikasi apa saja

Ilustrasi Belajar Online

Indosat Ooredoo kembali mendukung program kebijakan pemerintah Republik Indonesia khususnya terkait bantuan kuota bagi peserta Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ) di tengah pandemi COVID-19.

Kini setiap bulannya pengguna IM3 Ooredoo yang sudah mendaftarkan nomor ponsel yang dimiliki ke sekolah atau kampus sudah bisa memanfaatkan bantuan kuota data internet tersebut untuk pembelajaran online (daring).

Mulai bulan September 2020, besaran bantuan kuota data internet yang didapatkan oleh pengguna IM3 Ooredoo akan bervariasi sesuai dengan jenjang pendidikan.

Untuk PAUD akan mendapatkan total kuota 20GB yang terdiri dari kuota 5GB untuk akses ke semua, dan kuota belajar 15GB yang bisa digunakan untuk mengakses aplikasi dan situs belajar online. Untuk Pelajar memperoleh total kuota 35GB, 5GB untuk akses ke semua dan 30GB untuk kuota belajar.

Sementara untuk Guru total kuota yang diberikan adalah 42GB, 5GB untuk akses ke semua dan kuota belajar 37GB, serta total kuota 50GB untuk Mahasiswa dan dosen yang terdiri dari 5GB akses ke semua dan kuota belajar 45GB.

Untuk kuota belajar yang diperoleh dapat digunakan untuk mengakses aplikasi belajar online seperti Ruangguru, Zenius, Quipper, Rumah Belajar, Google Classroom dan lainnya serta ke lebih dari 300 portal universitas di Indonesia yang bisa digunakan selama 24 jam.

Baca Juga: Indosat Rilis CloudConnect, Solusi Berbasis NaaS Pertama di Indonesia

Bayu Hanantasena, Chief Business Officer Indosat Ooredoo, mengatakan, ”Selama pandemi, akses internet merupakan salah satu kebutuhan utama untuk kelancaran kegiatan pembelajaran secara online. Indosat melalui IM3 Ooredoo sejak awal terus mendukung para pelajar dan pengajar agar tetap semangat belajar online di rumah, dan kami sangat senang dapat kembali bersama-sama membantu pemerintah dalam pendistribusian bantuan kuota data internet untuk memastikan bahwa pendidikan di Indonesia dapat tetap bisa berlangsung meski dalam kondisi yang sulit.”

Lebih lanjut, bagi pelajar maupun pengajar yang ingin mengubah data nomor handphone-nya menjadi nomor IM3 masih bisa dilakukan melalui admin sekolah atau perguruan tinggi masing-masing untuk dapat menerima bantuan kuota data internet di bulan berikutnya, periode Oktober sampai dengan Desember 2020.

Sedangkan untuk pengguna yang telah menggunakan IM3 tidak perlu mengganti kartu untuk mendapat bantuan kuota belajar ini.

Baca Juga: Dukung Program PJJ, Indosat Ooredoo Sediakan Platform API Gift Data

Kuota bantuan belajar indosat untuk aplikasi apa saja
Kuota bantuan belajar indosat untuk aplikasi apa saja

Cara Cek Bantuan Kuota Indosat Dari Pemerintah – Pandemi virus corona telah merubah cara hidup kita selama ini. Sekarang ini semua kegiatan yang membuat kerumunan orang banyak terpaksa ditiadakan.

Termasuk dalam hal ini adalah kegiatan belajar mengajar di sekolah, mulai dari sekolah dasar hingga perguruan tinggi semuanya meniadakan belajar secara tatap muka langsung.

Sebagai gantinya kegiatan belajar dan mengajar yang dilakukan pelajar dan pengajar dilakukan secara daring atau online melalui internet dengan aplikasi seperti zoom atau google meet.

Kegiatan belajar dari rumah saja ini sudah dilaksanakan sejak maret saat awal virus covid-19 ini mulai masuk ke Indonesia hingga saat ini.

Tentunya kegiatan belajar mengajar ini tidak dalam kondisi yang mulus-mulus saja, ada kendala dari pelajar maupun pengajar. Salah satu kendala yang sering dikeluhkan adalah kuota internet.

Dengan belajar via daring ini semuanya jadi butuh akses internet dan ini memakan kuota internet yang cukup banyak. Apalagi tidak semua orang punya wifi atau akses internet unlimited masih sebagian besar menggunakan kuota.

Untuk meringan beban ini baik dari segi pelajar maupun pengajar pemerintah Indonesia memberikan bantuan insentifnya berupa bantuan kuota internet gratis untuk belajar yang diberikan setiap bulannya.

Tujuannya tidak lain tidak bukan untuk meringankan beban pelajar dan pengajar Indonesia mengingat tidak semua dari kita punya uang lebih untuk membeli kuota.

Buat teman-teman yang belum tahu atau belum mendapatkan kuota bantuan pemerintah ini, anda cukup mendaftar dengan cara mengisikan nomor HP pada sistem informasi di kampus anda.

Baca:  Cara Menggunakan Kuota Edukasi Indosat IM3 Gratis 30GB

Kalau dikampus saya mengisi bisa via website atau aplikasi kampus saya dan secara otomatis pihak kampus/sekolah akan mendaftarkan nomor anda ke penerima bantuan subsidi kuota belajar ini.

Nantinya anda akan mendapatkan sms pemberitahuan mengenai konfirmasi penerimaan kuota ini. Jadi kalau teman-teman belum dapat bisa tanyakan ke pihak sekolah/sistem informasi sekolah anda masing-masing.

Tapi pada kali ini saya akan memberikan tutorial untuk mengecek bantuan kuota dari pemerintah untuk provider Indosat Ooredo, jadi biar teman-teman bisa tahu apakah kuota bantuan yang diberikan sudah masuk atau belum. Berikut pembahasannya.

Cara Mengecek Bantuan Kuota Indosat Dari Pemerintah

Berdasarkan informasi yang saya ambil dari situs website resmi Indosat Ooredoo untuk mengecek kuota bantuan belajar anda bisa melalui dial *123*075# atau melalui aplikasi myIM3.

Menariknya jika anda cek kuota belajar Indosat di aplikasi myIM3 ini teman-teman mendapatkan hadiah voucher belaja yang diberikan dari Indosai dengan menjawab kuis yang berisi soal-soal pelajar namanya ‘Kuis Pintar’ so bisa anda coba manfaatkan benefit yang ditawarkan.

Kembali ke topik pembicarannya, disini kalau teman-teman belum tahu besaran bantuan paket internet kuota belajar gratis yang diberikan pemerintah adalah sebagai berikut:

  • 20 GB untuk PAUD dibagi dengan 5 GB kuota internet & 15 GB kuota belajar
  • 35 GB untuk Siswa (SD,SMP sederajat, SMA sederajat) dibagi dengan 5 GB kuota internet & 30 GB kuota belajar
  • 42 GB untuk Guru dibagi dengan 5 GB kuota internet & 37 GB kuota belajar
  • 50 GB untuk Mahasiswa & Dosen 5 GB kuota internet & 45 GB kuota belajar

Baca:  Cara Mengaktifkan Kartu Indosat Yang Hangus

Untuk masa aktif paket internet bantuan kuota pemerintah ini adalah 30 hari.

Dan perlu teman-teman ketahui bantuan subsidi kuota belajar ini diberikan tidak hanya untuk sekolah negeri, jadi buat teman-teman swasta tidak perlu khawatir tidak mendapatkan bantuan kuota ini. Selama sekolah tersebut terdaftar di bawah naungan Kementerian Pendidikan Kebudayaan/Kemendikbud maka anda akan tetap mendapatkannya.

Keterangan: Untuk kuota internet teman-teman bisa manfaatkan untuk mengakses apapun di internet seperti halnya kuota utama paket internet biasanya. Sedangkan kuota belajar hanya bisa untuk mengakses aplikasi & website tertentu yang memang ditujukan untuk belajar.

Aplikasi ataupun website yang bisa diakses dengan kuota belajar Indosat seperti: zoom, google meet, google classroom, ruang guru, zenius, quipper, udemy, duolingo, edmodo, aplikasi whatsapp, website penguruan tinggi, dan masih banyak aplikasi lainnya.

Total ada 249 web/aplikasi belajar yang bisa anda akses dengan kuota belajar dan tentunya akan terus bertambah seiring waktu. Bisa di cek disini: daftar aplikasi & website kuota belajar indosat.

Untuk saat ini program bantuan kuota ini rencananya baru diberikan untuk 4 bulan saja dan mungkin saja akan bertambah lama tergantung dengan situasi dan kondisi. Berikut tanggal pemberian kuota bantuan belajar dari pemerintah setiap bulannya:

  • September 22-24 & 28-30
  • Oktober 22-24 & 28-30
  • November 22-24 & 28-30
  • Desember diinject bersamaan dengan proses dibulan November

Baca:  Cara Memasukan Kode Voucher Indosat Ooredoo

Harapannya dengan adanya bantuan subsidi kuota belajar dari pemerintah ini para murid atau pelajar atau mahasiswa bisa belajar dengan maksimal tanpa ada halangan kehabisan kuota atau tidak punya kuota.

Guru atau Dosen pengajar pun diberikan kuota bantuan gratis yang tidak kalah besarnya dengan pelajar harapanya juga agar pengajar bisa maksimal dalam kegiatan mengajar daring ini.

Walaupun sulit dan ada banyak sekali halangan dan rintangan dalam belajar online ini tapi perlu kita ingat ini semua dilakukan dalam rangka pencegah penyebaran virus covid-19 dengan meminimal kontak fisik satu sama lain.

Pendidikan memang penting tapi lebih penting lagi kesehatan diri kita. So dinikmati saja proses pembelajaran online ini apalagi pemerintah kita sudah turun tangan meringan beban melalui pemberian bantuan kuota belajar. Silakan dimanfaatkan dengan baik.

Sekian tutorial dari saya tentang cara untuk mengecek bantuan kuota belajar Indosat dari pemerintah. Semoga bisa bermanfaat.