Sebutkan hal yang perlu diperhatikan dalam budidaya ternak kesayangan berkaitan dengan masalah pakan

Sarana yang memadai perlu diperhatikan  sebelum anda mencoba untuk melakukan usaha budidaya ternak yang khusus (kesayangan) sebab sangat dibutuhkan sarana yang tepat agar bisa mendapatkan hasil yang optimal. 

Berikut ini kita akan mengulas tentang beberapa sarana dalam budidaya ternak khusus sesuai dengan jenis ternak yang akan dibudidayakan.

Bahan -bahan pokok utamanya dibagi menjadi 4 jenis yaitu :

  • Hewan yang akan dipelihara.
  • Pakan Hewan.
  • Obat-obatan.
  • Air.

a. Hewan yang akan dipelihara.

Pada umumnya, pemilihan ternak khusus atau kesayangan yang baik harus memiliki kriterianya sendiri, seperti : dari bentuk tubuh, gerak yang gesit dan lincah, bulu tidak rontok, pandangan matanya tajam, nafsu makannya baik dan kakinya tidak mengalami cacat. 

Jika anda hendak memelihara hewan kelinci sebagai hewan ternak kesayangan anda maka pemilihan ternak yang baik harus berumur di atas 35 hari atau 60 hari  sebab jika masih dibawa umur tersebut, bibit atau anakan kelinci masih membutuhkan susu dari induknya dan rentan terhadap kematian. 

Baca juga: Jenis - Jenis Ternak Khusus Kesayangan.

Pakan ternak adalah semua bahan yang diberikan kepada ternak yang berupa campuran dari berbagai macam bahan organik dan anorganik untuk memenuhi kebutuhan zat makan bagi pertumbuhan, perkembangan dan reproduksi ternak yang dibudidayakan dan manajemen pakan yang baik dapat membuat pertumbuhan ternak tercapai  sesuai dengan target yang telah ditentukan.

Pakan yang diberikan harus mengandung nutrisi yang lengkap dengan komposisi yang seimbang agar pemberian pakan  efisien dan sesuai dengan kebutuhan ternak itu sendiri. 

Beberapa jenis nutrisi yang dibutuhkan dalam pakan ternak, yaitu protein, mineral, vitamin, dan air agar ternak terpenuhi energinya. 

Pakan dengan kualitas yang baik yang memiliki jumlah gizi yang seimbang akan memberi pengaruh yang baik untuk ternak seperti cepat gemuk, selalu sehat atau tidak sakit-sakitan, berkembang dengan cepat, tidak banyak yang mati dan sakit akan berkurang serta jumlah anak yang akan lahir dan hidup sehat akan meningkat.

Jenis-jenis pakan yang bisa disiapkan bisa berupa jenis pakan alami dan buatan. Pakan alami berasal dari lingkungan sekitar seperti sayuran, biji-bijian, serangga, ulat kroto, jangkrik dan lainnya sedangkan pakan buatan di buat dan dicampur dari bahan-bahan campuran hewani dan nabati dengan memperhatikan kandungan gizi, sifat dan jenis ternak yang hendak mengkonsumsi pakan tersebut. Pada umumnya, pakan buatan yang banyak dijumpai berbentuk pelet.

Didalam setiap kegiatan, tentu pasti adanya yang namanya kendala dan tak terkecuali dalam berternak sekalipun, salah satunya adalah serangga, hama dan penyakit yang mengganggu pertumbuhan dan perkembangan budidaya tersebut. 

Untuk proses pencegahan, maka obat-obatan dapat diberikan kepada ternak dalam proses penanggulangan hama dan penyakit. Jenis obat - obatannya bisa berupa obat-obatan alami dan buatan. 

Obat alami berasal dari ekstrak tumbuhan seperti lidah buaya, daun pisang, aau daun pepaya) sedangkan yang nonalami atau buatan bisa berasal dari zat kimia yang dapat mematikan sumber penyakit pada ternak.

Baca juga: Jenis budidaya satwa harapan.

Air tentunya memiliki peranan yang vital atau sangat penting dalam budi daya ternak. Air sangat diperlukan untuk membantu proses pengolahan makan didalam saluran pencernaan pada ternak, terlebih lagi untuk proses produksi susu bagi indukan ternak yang sedang menyusui. 

Air juga harus memenuhi beberapa persyaratan tertentu agar ternak dapat tumbuh dengan baik. Pemberian air kepada ternak sebaiknya diberikan  Ad Libitum (tidak terbatas) 

Alat atau perlengkapan yang dibutuhkan sebagai sarana pendukung dalam proses berternak kesayangan, antara lain : 


  • Kandang.
  • Tampat minuman.
  • Tempat pakan. 
  • Timbangan. 
  • Sprayer, dan 
  • Alat pembersih kotoran

Semua peralaan tersebut wajib hukumnya untuk ada dan disiapkan untuk mendukung kelancaran proses berternak yang baik dan sehat.

Tujuan dari pemeliharaan ternak kesayangan berbeda-beda, tergantung pada jenis ternak yang hendak dibudi dayakan. Teknik yang perlu diperhatikan dalam budi daya ternak kesayangan adalah : 

  • Pemeliharaan kandang. 
  • Pemilihan bibit.
  • Pola pemberian pakan, dan 
  • Pencegahan hama penyakit.

Kandang yang bersih dan nyaman sangatlah penting untuk kelangsungan hidup ternak. Kandang harus rutin dibersihkan  untuk menjaga kelembabannya minimal seminggu sekali. Hal tersebut sangatlah penting sebagai pencegahan tumbuhnya jamur atau bakteri penyakit yang tidak diinginkan. Mulai dari tempat makan, minum, lantai kandang juga harus rutin dibersihkan.

Baca juga: Alat dan sarana budi daya ternak harapan.

Bibit ternak adalah ternak yang mempunyai dan mewariskan sifat unggul serta memenuhi persyaratan tertentu untuk di kembangbiakkan. Pemilihan bibit yang baik merupakan kunci utama keberhasilan budi daya ternak dengan cara melakukan seleksi. 

Seleksi bibit dapat dilakukan dengan ara memperhatikan catatan kemampuan produksi setiap individu, dan penampilan fisik ternak dimana calon yang dipilih adalah yang memiliki bentuk seimbang dan tidak memiliki cacat.

Pakan merupakan faktor utama penentu produkstivitas suatu ternak. Biaya pakan menempati 60-80 % dari jumlah total biaya usaha peternakan. Pakan yang diberikan kepada ternak juga berbeda-beda sesuai dengan jenis hewan yang diternak, umur dan produktivitas ternaknya. 

Pemberian pakan ternak harus memperhatiakan jumlah kebutuhan, waktu pemberian, dan cara pemberian pakan.

Jika ternak anda adalah kelinci maka pakan untuk kelinci harus memiliki porsi 80 % tumbuhan hijau dan 20 % konsentrat. 

Untuk jenis pakan hijau, pastikan harus dalam keadaan layu namun tidak busuk sebab proses pelayuan berguna untuk mempertinggi serat kasar, juga untuk menghilangkan getah atau racun yang dapat menimbulkan kejang-kejang serta diare. 

Pakan tambahan atau konsentrat bisa diberikan dalam bentuk pelet atau bekatul yang dicampur dengan sayuran.

Kesehatan dari pada ternak yang dibudi dayakan mutlah harus dijaga. Kesehatan dari ternak sangat erat hubungannya dengan tingkat produksi yang berpengaruh pada masalah penghasilan usaha peternakan. 

Umumnya, pencegahan hama dan penyakit dilakukan dengan menjaga kebersihan lingkungan kandang, pemberian pakan yang sesuai dan memenuhi gizi, serta menyingkirkan sesegera mungkin ternak yang sakit agar tidak menjangkiti ternak lain yang masih sehat.

Berkaitan dengan masalah kesehatan, beberapa hal harus  diperhatikan antara lain :

  • Lahan yang hendak dijadikan tempat mendirikan kandang harus bebas dari penyakit menular,
  • Kandang harus kuat dan aman serta nyaman dan bebas penyakit.
  • Periksa kesehatan ternak yang baru dibeli dan jika terdapat tanda - tanda kurang sehat, lakukan karantina dan segera obati.
  • Jaga kandang agar tidak lembab dan bebas dari genangan air.
  • Lakukan penyemprotan desinfektan, atau proses pencucihamaan kandang dan lingkungan sekitarnya, dan 
  • Lakukan vaksinasi secara teratur.
Demikian ulasan diatas, semoga bermanfaat dan terimakash atas waktu yang anda berikan.
Sumber : KEMENDIKBUD-RI_Jakarta,2017.

Penulis : Suci Paresti, Dkk. 

Fifih Fauziah

0 752 19min read

  • Share on Facebook
  • Share on Twitter
  • Google+
  • Reddit
  • Pinterest
  • Linkedin
  • Tumblr

Budi daya ternak kesayangan tentunya sangat penting untuk kita ketahui, entah yang bersifat spontanitas maupun ilmiah. Kita dari semenjak TK telah diajarkan bagaimana agar kita selalu menyayangi ternak di sekitar dan bagaimana agar menjaganya.

Pada artikel yang satu ini, kami rangkum materi Budi daya ternak kesayangan. Disini menemukan banyak informasi yang terdapat pada buku Kemendikbud RI keluaran resmi dan pemerintah.

Bab 3 Budi Daya Ternak Kesayangan

Jenis-Jenis Ternak kesayangan

  1. Kelinci Hias
  2. Hamster
  3. Burung Merpati
  4. Burung Kicauan

Sarana dan Teknik Budi Daya Ternak Kesayangan

1. Bahan-bahan

Hewan yang akan dipelihara

Bibit kelinci yang baik untuk dipelihara hendaknya berumur di atas 35 hari, atau sudah berumur 60 hari. Saat di bawah umur 35 hari, anak kelinci masih membutuhkan susu dari induk dan rentan terhadap kematian bibit.

Bakalan kenari yang berkualitas baik memiliki ciri antara lain, tidak cacat fisik; berkepala besar; mata besar; dan terlihat melotot; memiliki paruh yang berpangkal lurus; lebar, panjang, besar, dan tebal; lubang hidung dekat dengan mata; sayap yang mengepit dan cengkeraman kuat; leher panjang dan padat; nafsu makan tinggi; lincah; dan sering berkicau/bersuara.

Pakan

Obat-obatan

Air

2. Peralatan

Kandang, tempat minum, tempat pakan, timbangan, sprayer, dan pembersih kotoran.

  1. Pemeliharaan Kandang
  2. Pemilihan Bibit
  3. Pemberian Pakan
  4. Pencegahan Hama dan Penyakit

Sehubungan dengan masalah kesehatan, beberapa hal harus diperhatikan, yaitu:

  1. lahan yang hendak didirikan kandang harus bebas dari penyakit menular,
  2. kandang harus kuat, aman, nyaman, dan bebas penyakit;
  3. periksa kesehatan ternak yang baru dibeli. Jika terdapat tanda-tanda kurang sehat, ternak dapat segera diobati;
  4. jaga kandang dan lingkungannya agar tidak lembab, dan bebas genangan air;
  5. lakukan penyemprotan desinfektan, atau proses penyucihamaan kandang dan lingkungan sekitarnya; dan
  6. lakukan vaksinasi secara teratur.

Baca Juga: Materi Prakarya Kelas 7 Kerajinan Bab 1 Kerajinan Serat

Contoh Budi Daya Ternak kesayangan

1. Kelinci

a. Perencanaan

  1. Menentukan jenis ternak kesayangan yang akan dibudidayakan.
  2. Menentukan dan mempersiapkan kandang yang akan digunakan untuk budi daya ternak kesayangan.
  3. Menentukan jadwal kegiatan budi daya.
  4. Menyiapkan kebutuhan sarana, alat, dan bahan.
  5. Menentukan tugas individu.

b. Persiapan Sarana Produksi

Bahan-bahan :

[1] kelinci umur 35 60 hari

[2] Pakan hijauan dan konsentrat

[3] Obat-obatan

[4] Vitamin atau probiotik

Alat-alat :

[1] Timbangan

[2] Tempat makan dan minum

[3] Pembersih kotoran

c. Proses Budi Daya Ternak Kesayangan

1. Siapkan kandang sesuai dengan jenis kelinci yang akan dipelihara.

Kelinci berukuran rata-rata dari 3,6 kg atau lebih, membutuhkan kandang dengan panjang kurang lebih 1,2 meter, lebar 0,6 meter, dan tinggi 0,6 meter. Kelinci harus bisa berbaring dan meregangkan diri dengan nyaman, dan masih ada ruang untuk tempat makanan dan air, sertam kotak kotoran.

Kandang luar ruangan untuk kelinci dapat dibeli atau dibangun sendiri. Kandang harus memiliki ruang bagi kelinci untuk bersarang, melompat di sekitar, tempat pakan dan air, kotak kotoran, dan kandang latihan [exercise pen] untuk memberikan ruang ekstra pada kelinci untuk bergerak.

2. Berikan pakan dua kali sehari yaitu pagi hari pukul 08.30 dan sore hari pukul 13.30.

Air minum diberikan setiap hari dalam jumlah tidak terbatas dan diganti setiap pagi dengan membersihkan dahulu sisa air minum sebelumnya. Kelinci adalah hewaan herbivora. Mereka membutuhkan sayuran agar sistem pencernaannya tetap lancar.

Mengunyah serat panjang batangm juga membantu mencegah masalah gigi dan menumpulkan gigi kelinci yang terus berkembang [hipsodon]. Kelinci terkenal sangat menyukai wortel, namun hanya boleh diberikan sesekali karena wortel mengandung banyak gula. Perkenalkan sayuran sedikit demi sedikit untuk menghindari gangguan pencernaan.

Baca Juga: Materi Prakarya Kelas 9 Bab 4 Pengolahan Hasil Peternakan dan Perikanan

3. Pisahkan kelinci jantan dan betina

Pisahkan kelinci jantan dan betina ketika sudah memasuki masa puber/siap kawin, masukkan ke dalam kandang satu per satu. Umur betina siap kawin 5-6 bulan dan umur jantan siap kawin 6-7 bulan. Kawin alam dilakukan dengan membawa kelinci betina ke kandang kelinci pejantan.

2. Hamster

Bahan

Hamster sehat yang akan dipelihara.

Pakan

Pellet, kacang hijau, wortel, mentimun, selada, jagung, sawi putih, papaya, apel.

Obat-obatan dan bahan lainnya

Obat anti parasite, sampo, pewangi, pasir mandi

Peralatan

Kandang akuarium, Kandang kawat, Besi, Wadah plastic

Sekam, serbuk kayu.

Keuntungan menggunakan serbuk kayu antara lain:

  • Berfungsi sebagai alas kandang agar hamster bisa lebih nyaman dan empuk.
  • Sebagai penghangat bagi hamster terutama di saat udara sedang dingin.
  • Sebagai bahan untuk membuat sarang.
  • Sebagai penyerap kelembaban dan sangat berguna untuk menyerap air seni.
  • Sebagai tempat menaruh bayi hamster.

Tempat minum, tempat makan

Rolling hamster, hamster bath, pasir wangi

Tahapan Memelihara Hamster

a. Memilih Hamster

  1. Kesehatan hamster
  2. Tingkat agresifitas hamster

b. Proses Adaptasi Hamster di Lingkungan Baru

c. Pemeliharaan Hamster dengan Pemberian Pakan dan Minum

Perawatan Kandang Hamster

  1. Tempatkan hamster di dalam bola hamster atau di area bermainnya.
  2. Gunakan sabun pencuci khusus kandang hewan.
  3. Bilas kandang setelah dibersihkan dan pastikan kandang benar-benar kering [air telah menguap] dan tidak ada sisa larutan pencuci yang menempel pada bagian-bagian kandang. Hamster memiliki indra penciuman yang sensitif dan dapat terganggu dengan adanya bau sabun.
  4. Gantilah alas kandang yang lama dengan yang baru dengan sedikit mencampurkan serbuk kayu yang lama di dalam kandang mereka yang sudah bersih.

Baca Juga: Materi Prakarya Kelas 8 Semester 2 Bab 1 Kerajinan Bahan Limbah Keras

Pemeriksaan Kesehatan

Pemeriksaan kesehatan hamster dapat dilakukan ketika membersihkan kandang. Kesehatan hamster dapat dilihat dari keadaan jenis kotorannya. Kotoran yang lembut menandakan hamster terkena diare.

Ketiadaan kotoran dalam kandang menandakan hamster mengalami konstipasi/sembelit [penyakit penyumbatan usus].

Daftar Pustaka

Suci Paresti, Dewi Sri Handayani Nuswantari, Sukri, IchdaChaerudin. 2017. Prakarya SMP/MTs Kelas VIII Semeter I. Jakarta : Pusat Kurikulum dan Perbukuan, Balitbang, Kemendikbud.

Share

  • Share on Facebook
  • Share on Twitter
  • Google+
  • Reddit
  • Pinterest
  • Linkedin
  • Tumblr

Previous article Materi Prakarya Kelas 8 Bab 2 Teknologi Informasi dan Komunikasi [TIK]

Next article Materi Prakarya Kelas 8 Bab 4 Pengolahan Bahan Pangan Serealia

Keseharian mengajar, hobi menulis dan membaca buku. Akun instagram @fifih_fauziyyah, Fb : Fifih Fauziyyah

Video yang berhubungan

Postingan terbaru

LIHAT SEMUA