Berikut yang bukan tujuan dari pelaksanaan pergelaran tari adalah

Cari soal sekolah lainnya

KOMPAS.com - Sebagai generasi muda diharapkan dapat terlibat dalam kegiatan bermuatan seni dan budaya. Salah satunya melalui pelestarian nilai budaya melalui pergelaran tari. 

Tahukah kamu apa yang dimaksud pergelaran tari?

Pengertian pergelaran tari

Dikutip dari situs resmi Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan RI, pagelaran adalah suatu kegiatan pertunjukan hasil karya seni kepada orang banyak pada tempat tertentu.

Pergelaran atau pagelaran tari adalah pekerjaan yang harus dilakukan dalam penampilan karya tari untuk mencapai suatu tujuan.

Pada dasarnya pagelaran adalah kegiatan konsumsi secara tidak langsung antara pemain dengan penonton untuk mencapai kepuasan masing-masing (baik penonton maupun pemain).

Baik tidaknya suatu pagelaran dapat diukur dengan melihat bagaimana respon dan tanggapan serta perhatian penonton selama pagelaran itu berlangsung.

Fenomena yang terjadi pada masyarakat ada suatu pagelaran yang ditinggalkan oleh penonton. Ini menandakan, pagelaran itu tidak dapat berkomunikasi dengan penontonnya.

Baca juga: Seni Tari: Pengertian dan Gerak Tari

Maksud dan tujuan pagelaran

Berikut ini maksud dan tujuan pagelaran tari yaitu:

  1. Untuk hiburan dalam acara tertentu
  2. Untuk menghibur masyarakat
  3. Untuk apresiasi
  4. Untuk ucapan khusus
  5. Untuk komersial
  6. Supaya kesenian tidak hilang
  7. Supaya kesenian dilestarikan

Baik buruknya suatu materi sajian tergantung pada tujuan penyelenggara pagelaran.

Maksud dan tujuan suatu pagelaran itu banyak sekali, baik dalam pagelaran kecil maupun dalam pagelaran besar.

Pemain adalah orang-orang yang terlibat langsung dalam kegiatan seni, baik sebagai juru sekar, juru gendang maupun yang memainkan suatu pemeran seorang tokoh.

Dalam pagelaran, pemain merupakan unsur terpenting. Karena kesuksesan serta keberhasilan suatu pagelaran tergantung kepada pemain.

Maka, pemain harus benar-benar siap pentas, dalam arti siap segala-galanya baik mentalitas maupun penguasaan materi sajian.

Sehingga pemain dapat bermain dengan sempurna serta dapat memberikan suatu kepuasan kepada penonton.

Dengan demikian penonton adalah merupakan salah satu unsur yang penting dalam suatu pagelaran.

Baca juga: Perencanaan Pameran Seni Rupa

Unsur pendukung pergelaran tari

Unsur-unsur pendukung dalam pergelaran tari meliputi:

  • Tempat pagelaran
  • Hal yang digunakan dalam pagelaran seperti:
  1. Dekorasi
  2. Pentas
  3. Tata cahaya
  4. Sound system
  5. Tata rias
  6. Tata busana
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Cari soal sekolah lainnya

Berikut yang bukan tujuan dari pelaksanaan pergelaran tari adalah

amandarizky445 amandarizky445

Jawaban:

b.untuk meringan kerja panitia pergelaran tari

Penjelasan:

maaf ya klo slh

Berikut yang bukan tujuan dari pelaksanaan pergelaran tari adalah

KalilaZweena KalilaZweena

Jawaban:

B.Untuk meringankan kerja panitia pergelaran tari

Penjelasan:

Berikut ini maksud dan tujuan pergelaran tari yaitu:

1.Untuk menghibur dalam acara tertentu.

2.Untuk menghibur masyarakat.

3.Untuk apresiasi.

4.Untuk ucapan khusus.

5.Untuk komersial.

6.Supaya kesenian tidak hilang.

7.Supaya kesenian dilestarikan.