Dimensi tokoh lakon yang meliputi ciri-ciri badan ini adalah

Saya sedang membaca buku James N. Frey yang berjudul How to Write a Damn Good Novel, dan menemukan penjelasan yang bagus banget soal karakter. Menurut Frey, ada dua jenis karakter dalam novel, yaitu karakter bulat dan karakter datar.

Bedanya apa, sih?

Karakter bulat dan karakter datar

Karakter datar biasanya digunakan untuk memunculkan tokoh-tokoh yang hanya mengatakan satu-dua kalimat saja. Misalnya: karakter pelayan, loper koran, bartender, dll. Mereka mungkin tampak berwarna-warni dan mencolok, temperamental atau tampak tenang. Namun, mereka selalu ada di sekeliling, tidak pernah di tengah-tengah cerita. Pembaca tidak sepenuhnya tertarik kepada mereka. Mereka karakter yang mudah dilabeli dengan satu sifat saja: rakus, atau saleh, atau pengecut, dan seterusnya.

Mereka tidak memiliki kedalaman; penulis tidak mengeksplorasi motif maupun konflik pribadi mereka—keraguan yang mereka miliki, rasa bersalah, dll. Selama karakter datar ini dipakai untuk mengisi peran kecil di novelmu, tidak apa-apa. Namun, jika digunakan untuk peran penting seperti penjahat utama, tulisan dramatis akan berubah menjadi melodrama.

Karakter lainnya adalah karakter “bulat”, “penuh”, atau “tiga dimensi”. Semua tokoh penting di novelmu haruslah tipe ini, bahkan para antagonisnya. Tokoh-tokoh bulat sulit dilabeli. Mereka memiliki motif yang kompleks serta keinginan membungungkan, dan hidup dengan renjana serta ambisi. Pembaca sudah mengetahui sebelum mereka muncul dalam novel, kalau tokoh-tokoh ini mengalami kehidupan yang kaya dan penuh. Pembaca menginginkan keintiman dengan karakter-karakter tersebut karena mereka ingin tahu.

Lajos Egri, dalam buku The Art of Dramatic Writing (1946) menggambarkan karakter bulat sebagai tiga dimensi. Dimensi pertama adalah fisiologis, kedua, sosiologis, ketiga, psikologis.

Dimensi fisiologis karakter termasuk tinggi dan berat badan karakter, usia, jenis kelamin, ras, kesehatan, dll. Cantik atau buruk rupa, pendek atau tinggi, kurus atau gemuk—semua ciri fisik ini memengaruhi cara karakter berkembang, sama halnya hal-hal tersebut memengaruhi manusia.

Masyarakat membentuk karakter kita berdasarkan penampilan, ukuran, jenis kelamin, warna kulit, bekas luka, kecacatan, keabnormalan, alergi, postur, dll. Gadis pirang bermata biru yang mungil dan rapuh tumbuh dengan harapan-harapan yang berbeda dibandingkan saudaranya yang berhidung seperti jarum dan bermata seperti serangga. Untuk mengembangkan tokoh bulat, kita harus benar-benar memahami fisiologis dari karakter.

Dimensi fisiologis karakter termasuk tinggi dan berat badan karakter, usia, jenis kelamin, ras, kesehatan, dll. Cantik atau buruk rupa, pendek atau tinggi, kurus atau gemuk—semua ciri fisik ini memengaruhi cara karakter berkembang, sama halnya hal-hal tersebut memengaruhi manusia.

Masyarakat membentuk karakter kita berdasarkan penampilan, ukuran, jenis kelamin, warna kulit, bekas luka, kecacatan, keabnormalan, alergi, postur, dll. Gadis pirang bermata biru yang mungil dan rapuh tumbuh dengan harapan-harapan yang berbeda dibandingkan saudaranya yang berhidung seperti jarum dan bermata seperti serangga. Untuk mengembangkan tokoh bulat, kita harus benar-benar memahami fisiologis dari karakter.

Dimensi kedua adalah sosiologis. Berada di kelas sosial apa karakter Anda? Di lingkungan seperti apa karakter itu tumbuh? Sekolah macam apa yang dia masuki? Bagaimana sikap orangtuanya soal seks, uang, dll? Apakah tokoh ini diberikan kebebasan atau tidak sama sekali? Apakah tokoh itu punya banyak teman, sedikit, atau tidak punya sama sekali; seperti apa mereka? Untuk benar-benar memahami karakter, kita harus mampu mengusut sampai ke akarnya. Karakter manusia ditempa dalam iklim sosilogis, entah itu manusia sungguhan ataupun karakter fiksi. Kecuali sang novelis memahami dinamika perkembangan karakter, motivasi karakter tidak akan benar-benar dimengerti. Motivasi sang tokohlah yang membuat konflik dan membangun tensi naratif yang harus dimiliki novelmu jika ingin berhasil menggenggam perhatian pembaca.

Dimensi ketiga, dimensi psikologis adalah produk dimensi fisiologis dan sosiologis. Dalam dimensi psikologis, kita menemukan fobia dan mania, kompleksitas, ketakutan, pola rasa bersalah dan hasrat, fantasi, dan seterusnya.

Kamu tidak perlu menjadi psikolog untuk menulis novel. Namun, kamu harus menjadi pengamat umat manusia dan memahami mengapa manusia melakukan apa yang mereka lakukan dan mengatakan apa yang mereka katakan.

Buatlah dunia ini sebagai laboratoriummu, dan buatlah tokoh-tokoh yang hidup agar pembaca lebih mudah mengidentifikasi diri dengan tokohmu.

-Jia-


Karakterisasi adalah suatu usaha untuk menampilkan karakter atau watak dari tokoh yang diperankan. Tokoh-tokoh dalam drama, adalah orang-orang yang berkarakter. Jadi seorang pemain drama yang baik harus bisa menampilkan karakter dari tokoh yang diperankannya dengan tepat. Dengan demikian penampilannya akan menjadi sempurna karena ia tidak hanya menjadi figur dari seorang tokoh saja, melainkan juga memiliki watak dari tokoh tersebut.

Agar kita dapat memainkan tokoh yang berkarakter seperti yang dituntut naskah, maka kita harus terlebih dahulu mengenal watak dari tokoh tersebut. Suatu misal, kita dapat peran menjadi seorang pengemis. Nah, kita harus mengenal secara lengkap bagaimana sifat-sifatnya, tingkah lakunya, dsb. Apakah dia seorang yang licik, pemberani, atau pengecut, alim, ataukah hanya sekedar kelakuan yang dibuat-buat.

Demikianlah, kita menyadari bahwa untuk memerankan suatu tokoh, kita tidak hanya memerankan jabatannya, tetapi juga wataknya. Misalnya :

Tokoh (A) … jabatan (lurah) … watak (licik, pura-pura, pengecut)

Tokoh (B) … jabatan (jongos) … watak (baik hati, ramah, jujur, mengalah)

Untuk melatih karakteristik dapat dipakai cara sebagai berikut :

  • Dengan menirukan gerak-gerak dasar yang biasa dilakukan oleh pengemis, kakek, anak kecil, pemabuk, orang buta, dsb. (yang dimaksud dengan gerak-gerak dasar disini adalah cirri-ciri khas)

  • Dua orang atau lebih, berdiri dan berkonsentrasi, kemudian salah satu memberi perintah kepada temannya untuk bertindak / berlaku sebagai tokoh dari apa yang diceritakan. Untuk membantu memberi suasana, dapat memakai musik pengiring.

Untuk memperdalam mengenai karakteristik, maka agaknya perlu  juga kita mempelajari observasi, ilusi, imajinasi dan emosi. Untuk itu marilah kita kenali satu persatu.

OBSERVASI

Observasi adalah suatu metode untuk mempelajari / mengamati seorang tokoh. Bagaimana tingkah lakunya, cara hidupnya, kebiasaannya, pergaulannya, cara bicaranya, dsb. Setelah kita mengenal segala sesuatu tentang tokoh tersebut, kita akan mengetahui wujud dari tokoh itu. Setelah itu baru kita menirukannya. Dengan demikian kita akan menjadi tokoh yang kita ingini.

ILUSI

Ilusi adalah bayangan atas suatu peristiwa yang akan terjadi maupun yang telah terjadi, baik yang dialami sendiri maupun yang tidak. Kejadian itu dapat berupa pengalaman, hasil observasi, mimpi, apa yang dilihat, dirasakan, ataupun angan-angan, kemungkinan-kemungkinan, ramalan, dsb.

Cara-cara melatihnya antara lain :

  • Menyampaikan data-data tentang suatu kecelakaan, kebakaran, dsb.

  • Bercerita tentang perjalanan keliling pulau Jawa, ketika dimarahi guru, dsb.

  • Menyampaikan pendapat tentang lingkungan hidup, sopan santun dikampung, dsb.

  • Menyampaikan keinginan untuk menjadi raja, polisi, dewa, burung, artis, dsb.

  • Berangan-angan bahwa kelak akan terjadi perang antar planet, dsb.

IMAJINASI

Imajinasi adalah suatu cara untuk menganggap sesuatu yang tidak ada menjadi seolah-olah ada. Kalau ilusi obyeknya adalah peristiwa, maka imajinasi obyeknya benda atau sesuatu yang dibendakan. Tujuannya adalah agar kita tidak hanya selalu menggantungkan diri pada benda-benda yang kongkrit. Juga diatas pentas, penonton akan melihat bahwa apa yang ditampilkan tampak benar-benar terjadi walaupun sesungguhnya tidak terlihat, benar-benar dialami sang pelaku. Kemampuan untuk berimajinasi benar-benar diuji bilamana kita sedang memainkan sebuah pantomim.

Sebagai contoh, dalam naskah OBSESI, terjadi dialog antara pemimpin koor dengan roh suci. Roh suci disini hanya terdengar suaranya, tetapi pemain harus menganggap bahwa roh suci benar-benar ada. Dalam contoh lain dapat kita lihat pada sebuah naskah yang didalamnya terdapat sebuah dialog, sebagai berikut : ” Hei letnan, coba perhatikan perempuan berkaca mata gelap didepan toko itu. Perhatikan topi dan tas hitam yang dipakainya. Rasa-rasanya aku pernah melihat tas dan topi itu dipakai Nyonya Lisa beberapa saat sebelum terjadi pembunuhan“. Yang dibicarakan tokoh diatas sebenarnya hanya khayalan saja. Perempuan berkaca mata gelap, bertopi, dan bertas hitam tidak terlihat atau tidak tampak dalam pentas.

Telah disebutkan bahwa obyek imajinasi adalah benda atau sesuatu yang dibendakan, termasuk disini segala sifat dan keadaannya. Sebagai latihan dapat dipakai cara-cara sebagai berikut :

  • Sebutkan sebanyak mungkin benda-benda yang terlintas di otak kita. Jangan sampai menyebutkan sebuah benda lebih dari satu kali.

  • Sebutkan sebuah benda yang tidak ada disekitar kita kemudian bayangkan dan sebutkan bentuk benda itu, ukurannya, sifatnya, keadaannya, warna, dsb.

  • Menganggap atau memperlakukan sebuah benda lain dari yang sebenarnya. Contohnya, menganggap sebuah batu adalah suatu barang yang sangat lucu, baik itu bentuknya, letaknya, dsb. Sehingga dengan memandang batu tersebut kita jadi tertawa terpingkal-pingkal.

  • Menganggap sesuatu benda memiliki sifat yang berbeda-beda. Misalnya sebuah pensil rasanya menjadi asin, pahit, manis kemudian berubah menjadi benda yang panas, dingin, kasar, dsb. Baca pos ini lebih lanjut

0.000000 0.000000

Video yang berhubungan

Postingan terbaru

LIHAT SEMUA