Sebutkan dua gaya yang diperlombakan dalam perlombaan renang

Aksi Tim perenang Artistik Korea Utara. ©2018 Liputan6.com/Fery Pradolo

JATIM | 28 Februari 2020 15:15 Reporter : Vinna Wardhani

Merdeka.com - Berenang merupakan jenis kegiatan olahraga yang memiliki banyak penggemar. Olahraga air ini bahkan telah dipilih sebagai salah satu cabang kompetisi olahraga nasional. Tidak hanya tingkat nasional, tingkat internasional juga telah menetapkan renang sebagai salah satu cabang olahraga yang dilombakan.

Jika Anda termasuk orang yang belum bisa berenang. Sudah saatnya Anda mencoba untuk mempelajari cara berenang.

Selain menyehatkan, renang atau berenang merupakan kegiatan yang mengasyikkan. Kegiatan olahraga ini telah banyak diketahui dapat membantu memperbaiki postur tubuh serta membantu menjaga berat badan. Apabila Anda ingin memulai proses belajar renang, berikut macam-macam gaya renang yang mudah untuk Anda pelajari.

2 dari 7 halaman

Shutterstock/Netfalls - Remy Musser

Teknik dari gaya renang bebas menekankan pada kebebasan penggunaan tangan dan kaki agar Anda dapat meluncur di air. Gaya renang bebas ini tetap memiliki aturan dalam pengaplikasiannya, sekalipun namanya gaya bebas.

Mula-mula posisikan badan berada di permukaan. Kemudian posisi tangan mengayuh ke depan dan kaki menendang menyerupai gerakan gunting.

Teknik pernafasan gaya berenang ini memanfaatkan posisi tangan saat berada di atas untuk mengayuh. Kepala digelengkan ke kanan atau kiri kemudian menarik nafas dengan mulut.

3 dari 7 halaman

2019 Merdeka.com/Pixabay

Gaya renang punggung adalah teknik renang dengan posisi tubuh terlentang menghadap atas. Posisi punggu berada di dalam air. Gerakan pada kaki dan tangah sama seperti pergerakan gaya bebas.

Perbedaan gaya renang punggung dan gaya renang bebas terletak pada arah yang berlawanan dari gerakan tangan dan kaki. Karena wajah berada menghadap atas, teknik pengambilan nafas dari gaya renang punggung lebih mudah karena dapat dilakukan kapan saja.

4 dari 7 halaman

Shutterstock/bikeriderlondon

Gaya renang selanjutnya adalah gaya renang dada. Istilah internasional dari gaya renang satu ini adalah breaststroke swim. Gaya renang dada ini adalah teknik berenang yang menyerupai pergerakan berenang dari katak.

Gaya renang ini akan menimbulkan pergerakan yang lebih lambat dari gaya bebas. Oleh karena itu jika Anda ingin melakukan renang dengan tempo santai, gaya ini adalah pilihan.

Teknik gaya renang dada menitik beratkan pada kekuatan tangan dan kaki untuk menggerakkan tubuh ke depan. Teknik renang dada memposisikan dada menghadap permukaan air.

Kedua kaki menendang ke arah luar kemudian kedua tangan lurus ke depan. Kemudian tangan membuka ke samping untuk mendorong tubuh bergerak ke depan.

Ambil nafas setelah satu kali gerakan tangan-kaki atau dua kali gerakan tangan-kaki. Gaya renang satu ini biasanya diajarkan pada perenang pemula.

5 dari 7 halaman

huffingtonpost.com

Sesuai namanya, gaya renang kupu-kupu memiliki gerakan yang mirip dengan kupu-kupu. Gaya renang satu ini telah diakui pada tahun 1933.

Nama lain dari gaya renang satu ini adalah butterfly stroke. Ada pula yang menyebut gaya renang kupu-kupu sebagai gaya renang lumba-lumba. Gaya renang juga ini telah dipertandingkan pada perlombaan renang.

Teknik renang gaya kupu-kupu memposisikan dada menghadap ke air. Kemudian kedua lengan bersamaan ditekan ke bawah, ke belakang, ke arah luar, baru kemudian kembali ke depan di atas permukaan air.

Pada saat tangan di tarik ke belakang, posisi kedua kaki juga ikut menekan ke bawah. Pada saat kaki dan tangan bergerak seperti ini, anda dapat mengambil nafas di atas permukaan air.

Gaya renang kupu-kupu ini dapat dikatakan gaya berenang yang cukup sulit dibanding gaya renang yang lain. Membutuhkan kekuatan yang cukup besar dari perenang untuk dapat melakukan gerakan gaya ini. Irama tangan dan kaki dalam melakukan teknik gerakan ini sangat penting untuk mengontrol kecepatan.

6 dari 7 halaman

earth.com

Gaya renang samping merupakan gaya renang yang jarang diperlombakan dalam kompetisi. Tidak heran jika kemudian gaya renang ini menjadi gaya renang yang jarang diketahui. Gaya renang samping mengutamakan sisi samping bagian tubuh.

7 dari 7 halaman

2019 Merdeka.com/Pixabay

Gaya renang anjing memposisikan kepala berada di atas air. Posisi kaki dan tangan melakukan gerakan menendang seperti posisi anjing berenang. Oleh karena itu, gaya renang ini disebut sebagai gaya renang anjing, karena memang rangkaian gerakannya menyerupai gerakan anjing berenang.

(mdk/vna)

Hampir semua orang suka berenang. Selain menyehatkan dan menyenangkan, manfaat renang juga bisa menjaga kesehatan dan melatih pernafasan karena seluruh tubuh aktif bergerak. Disisi lain, sport renang juga menjadi salah satu cabang olahraga yang diperlombakan dengan berbagai macam gaya renang dan nomor.

9 Gaya Renang dan Penjelasannya

Kalau kamu berniat menjadi atlet renang professional, tentu harus tahu cara belajar berenang dan semua macam-macam gaya renang dengan benar.

Walaupun ada banyak gaya, tapi yang biasanya diperlombakan yaitu gaya dada, gaya bebas, gaya kupu-kupu, dan gaya punggung.

Setiap gaya tentu ada tekniknya tersendiri.

Nah langsung aja nih guys, berikut ini adalah 9 macam gaya renang lengkap dengan penjelasannya.

1. Gaya Bebas (Freestyle)

Untuk para pemula, gaya bebas adalah hal yang dasar dan paling banyak digunakan orang.

Seperti namanya, gaya bebas tidak terikat dengan teknik-teknik dasar atau aturan tertentu.

Cara melakukan gaya bebas termasuk mudah. Kedua tangan digerakkan jauh ke depan secara bergantian dengan gerakan mengayuh.

Sementara, kedua kaki dicambukkan naik turun ke atas dan ke bawah secara bergantian.

Untuk posisi badan menghadap ke permukaan air dan posisi wajah juga menghadap ke permukaan air.

Untuk mengambil nafas, kamu bisa menoleh ke aras kanan atau kiri di atas permukaan air.

2. Gaya Kupu-Kupu (Butterfly Stroke)

Selanjutnya adalah gaya kupu-kupu atau gaya lumba-lumba.

Gaya yang satu ini mampu membakar kalori yang ada pada tubuh secara maksimal.

Biasanya, perenang yang menggunakan gaya kupu-kupu dituntut untuk memiliki tenaga yang lebih kuat.

Cara melakukan gaya kupu-kupu yaitu posisi badan menghadap ke permukaan air.

Kedua lengannya ditekan ke bawah dan digerakkan ke arah luar sebelum mengayun secara bersamaan.

Sementara, kedua kaki menendang ke atas dan ke bawah secara bersamaan seperti gerakan sirip ekor ikan atau lumba-lumba.

Saat ingin mengambil nafas, kedua tangan dan badan mengayun ke depan sambil mengangkat kepala untuk mengambil oksigen.

Udara dihembuskan secara kuat dari dalam mulut dan juga hidung sebelum kepala muncul dari permukaan air dan saat kepala berada di permukaan air, udara dihirup lewat mulut.

3. Gaya Dada atau Gaya Katak (Breaststroke)

Gaya dada sering disebut gaya katak karena teknik yang digunakan mirip seperti katak yang sedang berenang.

Kekuatan yang digunakan untuk melakukan gaya dada adalah tangan dan kaki.

Gaya dada merupakan gaya renang dengan posisi badan menghadap ke permukaan air dan tubuh selalu dalam keadaan tetap atau stabil serta kepala berada dalam air dalam waktu lama.

Cara melakukan gaya dada, kedua kaki menendang ke arah luar sementara kedua tangan diluruskan ke depan lalu kedua tangan dibuka ke samping seperti gerakan membelah air agar badan maju lebih cepat ke depan.

Untuk pernapasan dilakukan ketika mulut sedang berada di atas permukaan air.

4. Gaya Punggung (Back Stroke)

Gaya punggung adalah kebalikan dari gaya bebas karena posisi punggung menghadap ke permukaan air atau dengan menengadahkan badan ke atas, bukan berbaring terkelungkup di air.

Sementara posisi wajah tetap berada di atas permukaan air, sehingga bebas untuk mengambil nafas.

Cara melakukan gaya punggung yaitu dengan mengayun kaki dan tangan secara bergantian menuju pinggang seperti gerakan mengayuh.

Mulut dan hidung berada di permukaan air untuk mengambil dan membuang napas dengan mulut atau hidung.

5. Gaya Anjing

Sebagian besar dari kalian pasti jarang sekali melihat perenang menggunakan gaya renang anjing.

Untuk gaya anjing memang tidak diikutsertakan dalam perlombaan apapun.

Tapi kalau kamu melatih gaya ini tentu bisa menambah kemampuanmu saat berenang.

Cara melakukan gaya anjing persis seperti anjing yang sedang berenang dengan kepala berada diatas air.

Sementara kedua tangan dan kaki digerak-gerakan di dalam air seperti anjing berenang.

6. Gaya Samping

Gaya samping juga sama dengan gaya anjing yaitu jarang digunakan dan tidak diikutsertakan dalam perlombaan apapun.

Sedangkan cara melakukan gaya samping, kamu bisa bisa menggunakan sisi bagian samping tubuh untuk melakukan aktivitas berenang.

7. Gaya Batu

Selain dari gaya renang resmi yang diperlombakan di atas, ada juga gaya lain yang banyak digunakan orang terutama bagi pemula yaitu gaya batu.

Sebenarnya gaya batu ini sekedar gaya iseng buat orang-orang yang belum bisa berenang.

Cara melakukan gaya batu tentu mudah, kamu hanya melipat kedua kaki sampai membentuk rangkulan tangan kemudian berputar-putar ke air dengan santai.

8. Gaya Luncur

Selain gaya batu, ada juga gaya luncur yang sering digunakan orang yang baru pertama latihan renang.

Cara melakukan gaya luncur tentu mudah, kamu hanya perlu menendang suatu pijakan seperti tembok dan meluruskan seluruh tubuh ke depan.

Gaya ini membuat kita tidak miring ke kanan ataupun ke kiri.

9. Gaya Tenggelam

Untuk gaya renang terakhir memang terdengar lucu, tapi sebagian orang juga melakukan gaya ini.

Gaya tenggelam cocok untuk latihan menahan napas di dalam air.

Cara melakukan gaya tenggelam tentu mudah sekali, kamu tinggal menenggelamkan seluruh tubuh ke dalam kolam dan selama mungkin menahan nafas.

Memang sih tidak sepenting gaya sebelumnya, gaya yang satu ini juga dibutuhkan buat kamu yang mau latihan nafas di dalam air.

Nah buat kalian yang mau belajar renang, pastikan terlebih dulu ya kedalaman kolam, sungai atau lainnya yang akan digunakan untuk latihan dan tentu dibimbing oleh orang yang sudah ahli untuk menghindari hal yang tidak diinginkan.

Jangan lupa juga mengenakan perlengkapan renang jika diperlukan.

Nomor Yang Diperlombakan Dalam Gaya Renang

Nomor perlombaan renang disusun berdasarkan jenis kelamin, gaya renang dan jarak tempuhnya.

Untuk gaya yang diperlombakan itu ada 4, gaya bebas, gaya dada, gaya punggung, dan gaya kupu-kupu.

Untuk nomor putra dan putri dalam perlomaan renang Olimpiade yaitu:

  • Gaya bebas: 50 m, 100 m, 200 m, 400 m, 800 m (putri), dan 1500 m (putra).
  • Gaya punggung: 100 m dan 200 m.
  • Gaya kupu-kupu : 100 m dan 200 m.
  • Gaya dada : 100 m dan 200 m.
  • Gaya ganti perorangan : 200 m dan 400 m.
  • Gaya ganti estafet : 4 x 100 m.
  • Gaya bebas estafet : 4 x 100 m dan 4 x 200 m.
  • Renang marathon: 10 km.

Sedangkan untuk nomor perlombaan renang putra putri yang diakui Federasi Renang Internasional dalam rekor dunia yaitu:

  • Gaya bebas: 50 m, 100 m, 200 m, 400 m, 800 m, 1500 m.
  • Gaya punggung: 50 m, 100 m, 200 m.
  • Gaya dada: 50 m, 100 m, 200 m.
  • Gaya kupu-kupu: 50 m, 100 m, 200 m.
  • Gaya ganti perorangan: 100 m (hanya lintasan pendek), 200 m, 400 m.
  • Gaya ganti estafet: 4×100 m.
  • Gaya bebas estafet: 4×100 m dan 4×200 m.

Video yang berhubungan

Postingan terbaru

LIHAT SEMUA