Sebutkan tujuan utama promosi produk makanan internasional

» prawira kurtilas sem2 xi bukusiswa rev2017 terampilmatematika blogspot com

» Perencanaan Usaha Kerajinan dari Bahan Limbah Berbentuk Menghitung Titik Impas Break Event Point Usaha Kerajinan dari Bahan Limbah Berbentuk Bangun Ruang Strategi Promosi Produk Hasil Usaha Kerajinan dari Bahan Limbah Berbentuk Bangun Ruang Laporan Kegiat

» Ide dan Peluang Usaha Kerajinan dari Bahan Limbah Berbentuk Bangun Ruang

» Sumber Daya yang Dibutuhkan dalam Usaha Kerajinan dari Bahan Limbah Berbentuk Bangun Ruang

» Perencanaan Pemasaran Usaha Kerajinan dari Bahan Limbah Berbentuk Bangun Ruang

» Kerajinan dari Limbah Bunga Kering Kerajinan dari Limbah Tempurung Kelapa Kerajinan dari Limbah Kayu Kerajinan dari Limbah Akar Bambu

» Kerajinan dari Limbah Tulang Ikan Kerajinan dari Limbah Botol Plastik Kerajinan dari Limbah StyrofoamGabus

» Kerajinan dari Limbah Karet Ban Kerajinan dari Limbah Kaleng Kerajinan dari Limbah Botol Kaca

» Manfaat Kerajinan dari Bahan Limbah Berbentuk Bangun Ruang Potensi Kerajinan dari Bahan Limbah Berbentuk Bangun Ruang

» Perancangan Produk Keselamatan Kerja Membuat Pola dan Menggunting Botol Minuman Bagian Atas Membuat Pola dan Memotong Botol Minuman Bagian Bawah Membuat Pola dan Membentuk Hiasan Membentuk Hiasan lampu Bagian atas

» Membuat Pola dan Memotong Botol Minuman Kecil Membuat Pola dan Motif Hiasan pada Limbah Tempat CD Membuat Hiasan pada Limbah Tempat CD Membuat Lubang pada Tempat CD dan Botol Minuman Mengelem Botol Kecil dan Tempat CD Mengelem Tempat Lampu dan Pemasangan

» Hasil Pengecatan untuk Hiasan Lampu Penggabungan Hiasan Lampu Bagian Atas dan Bagian Bawah Hasil Akhir Hiasan Lampu dari Limbah Botol Minuman Pemanfaatan Kerajinan Hiasan Lampu

» Menghitung Biaya Pokok Produksi Usaha Kerajinan dari Bahan

» Pengertian Promosi Usaha Kerajinan dari Bahan Limbah Berbentuk Bangun Ruang Menentukan Strategi Promosi Produk Hasil Usaha Kerajinan dari

» Melakukan Promosi Produk Hasil Usaha Kerajinan dari Bahan Limbah Berbentuk Bangun Ruang

» Pengertian dan Manfaat Laporan Kegiatan Usaha Kerajinan dari Bahan Limbah Berbentuk Bangun Ruang

» Menganalisis Laporan Kegiatan Usaha Kerajinan dari Bahan Limbah Berbentuk Bangun Ruang

» Perencanaan Usaha Produk Peralatan Konversi Energi Sistem Produksi Usaha Konversi Energi Menghitung Titik Impas Break Even Point Bidang Konversi Energi Promosi Produk Hasil Usaha Produk Peralatan Konversi Energi Laporan Kegiatan Usaha Produk Peralatan Kon

» Ide dan Peluang Usaha Sumber Daya yang Dibutuhkan

» Menentukan jenis dan kualitas produk Standar Proses Produksi

» Kebutuhan Pasar terhadap Produk Bidang Konversi Energi

» Konversi Energi Angin Konversi Energi Surya Matahari

» Energi Air Aneka Produk Bidang Konversi Energi

» Biogas Aneka Produk Bidang Konversi Energi

» Potensi Produk Bidang Konversi Energi di Daerah

» Pembuatan Arang Arang Briket

» Perencanaan Produksi Rekayasa Konversi Energi Alat dan Bahan yang Dibutuhkan Pengemasan Produk Bidang Konversi Energi

» Menghitung BEP Menghitung Titik Impas Break Even Point Usaha Peralatan Konversi Energi

» Manfaat Promosi Sasaran Promosi

» Laporan Kegiatan Pembuatan Produk Bidang Konversi Energi

» Informasi Proyek Pembuatan ModelProduk Tugas Pengembangan Proyek Nama Produk Pekerjaan dan Pendidikan Terkait Organisasi Langkah Kerja

» Lampiran Portofolio Evaluasi Diri individu Evaluasi Diri kelompok

» Titik Impas Break Even Promosi Penerapan Sistem Pembenihan ikan

» Ide dan Peluang Usaha Pembenihan Ikan Hias Sumberdaya yang dibutuhkan dalam Pembenihan Ikan Hias

» Perencanaan usaha Pembenihan Ikan Hias Kebutuhan pasar terhadap Benih Ikan Hias

» Perencanaan Produksi Alat dan Bahan yang dibutuhkan Proses Produksi Ikan Hias

» Pemeriksaan kualitas hasil produksi Ikan Hias Pengemasan Produk Ikan Hias

» Diberokkan Disesuaikan dengan daya tampung

» Pengangkutan Pengertian Titik Impas Break Event Point Manfaat dari BEP

» Contoh Menghitung BEP Menghitung Titik Impas Break Event Point Usaha Pembenihan Ikan Hias

» Pengertian Promosi Tujuan Strategi Promosi Penjualan Fungsi Strategi Promosi Penjualan

» Kegiatan Promosi Penjualan Promosi Produk Hasil Usaha Pembenihan Ikan Hias

» Menghitung Titik Impas Break Even Point Usaha Makanan Internasional Promosi Produk Hasil Usaha Makanan Internasional Laporan Kegiatan Usaha Makanan Internasional

» Faktor Produksi Tenaga Kerja Faktor Produksi Modal

» Perencanaan Pemasaran Usaha Makanan Internasional

» Penyusunan Proposal Makanan Internasional

» Pengertian dan Karakteristik Makanan Internasional

» Teknik Pengolahan Makanan Internasional

» Bahan Kemas Olahan Makanan Internasional

» Teknik Pengemasan Makanan Internasional

» Pengertian Titik Impas Break Even Point Strategi Menetapkan Harga Jual Makanan Internasional

» Pengertian Promosi Promosi Produk Hasil Usaha Makanan Internasional

Show more

Dalam sebuah bisnis, ada berbagai macam strategi yang dapat digunakan untuk meningkatkan penjualan dan salah satu strategi tersebut adalah promosi. Promosi adalah bentuk strategi yang bersifat memasarkan produk dengan tujuan untuk menarik minat pelanggan agar membeli produk atau jasa yang ditawarkan. Tentunya, ada pilihan jenis-jenis promosi yang dapat digunakan sesuai dengan kebutuhan bisnis Anda.

Fungsi Dari Promosi Produk atau Jasa

Sebelum Anda mengetahui jenis-jenis promosi yang dapat Anda lakukan untuk meningkatkan penjualan produk atau jasa, anda perlu mengetahui fungsi dari promosi agar Anda dapat membuat strategi promosi yang tepat. Adapun fungsi dari promosi sebagai berikut:

  • Sebagai sarana untuk menjelaskan informasi produk atau jasa kepada calon pelanggan
  • Menawarkan produk atau jasa secara langsung kepada calon pelanggan
  • Menjalin hubungan yang baik dengan calon pelanggan ataupun membina hubungan dengan pelanggan lama
  • Menarik minat pelanggan untuk menghasilkan sebuah proses transaksional yang dapat menaikkan penjualan bisnis Anda

Jenis-jenis Promosi

Ada berbagai jenis-jenis promosi yang dapat Anda lakukan untuk bisnis Anda, seperti:

1. Traditional Marketing

Salah satu cara promosi yang sudah lama ada dan masih digunakan hingga saat ini adalah traditional marketing. Cara promosi ini menggunakan media cetak seperti koran, brosur, papan reklame, dan lainnya, serta media elektronik seperti TV dan Radio. Cara promosi ini memang dapat menjangkau pasar dalam area yang luas, namun biaya yang digunakan relatif mahal jika Anda ingin menayangkan iklan bisnis Anda seperti melalui TV ataupun papan reklame.

2. Digital Marketing

Saat ini kita memasuki era digital di mana hampir sebagian besar orang menggunakan media sosial dalam keseharian mereka. Tidak heran jika hampir semua bisnis menggunakan digital marketing sebagai strategi promosi mereka. Anda bisa memanfaatkan media sosial seperti Instagram, Facebook, TikTok, dan Twitter sebagai media promosi untuk memperkenalkan produk Anda di dunia digital. Bentuk promosi produk dan jasa melalui pemasaran digital dapat menjangkau pasar yang lebih spesifik namun tetap luas dan juga biaya yang dikeluarkan relatif lebih terjangkau dibandingkan strategi pemasaran dengan memasang iklan pada TV atau papan reklame.

Baca Juga : 6 Tujuan Promosi yang Wajib Dipahami Setiap Pebisnis

3. Direct Marketing

Promosi secara langsung atau direct marketing mempunyai keuntungan tersendiri dalam mempromosikan bisnis Anda karena Anda menggunakan sales representative yang dapat berkomunikasi langsung dengan pembeli. Kegiatan promosi ini memang lebih efektif untuk mendapatkan interaksi langsung dengan pembeli dan juga membujuk mereka untuk membeli barang dan jasa yang Anda tawarkan. Namun, Anda memerlukan tenaga manusia tambahan dan juga tempat seperti toko atau stand untuk melakukan direct marketing.

4. Endorsement

Hampir mirip dengan digital marketing, endorsement juga masih memanfaatkan media sosial untuk mempromosikan bisnis Anda. Hal yang membedakan adalah jenis promosi endorsement memanfaatkan seorang influencer yang aktif di media sosial untuk mempromosikan produk dan jasa Anda melalui media sosial mereka. Secara singkatnya, Anda membeli jasa seorang influencer untuk mempromosikan atau meng-endorse bisnis Anda. Anda dapat menjangkau pasar yang lebih luas lagi dari para pengikut media sosial influencer tersebut dan juga mereka akan lebih tertarik untuk menggunakan produk dan jasa yang sudah digunakan oleh si influencer karena ada rasa percaya sesudah melihat promosi atau review yang sudah dilakukannya.

Gunakan Strategi Promosi yang Tepat

Itu dia jenis-jenis promosi yang dapat Anda gunakan untuk bisnis Anda. Pastikan Anda menggunakan strategi promosi yang tepat agar Anda dapat menjangkau calon pelanggan yang pasti akan tertarik dan bahkan melakukan proses transaksional dengan bisnis Anda. Selain itu, Anda juga bisa menyelipkan promosi penjualan seperti diskon, cashback, ataupun reward. Anda bisa mengunjungi website Sodexo untuk melihat pilihan produk reward yang dapat digunakan sebagai strategi promosi Anda.

Promosi Produk Hasil Usaha Makanan Khas Daerah

1. Sasaran Promosi Mempromosikan rumah makan adalah suatu tahapan yang cukup menantang bagi pemilik restoran atau warung makan. Promosi yang dilakukan haruslah tepat sasaran. Siapa yang akan menjadi konsumen utama produk makanan khas daerah yang kita buat, apakah anak-anak, remaja, atau orang dewasa. Tentunya kita tidak ingin menghambur-hamburkan uang untuk melakukan promosi yang kurang tepat sasaran. Berikut beberapa cara promosi rumah makan yang murah tapi tepat sasaran

a. Mulut ke mulut atau testimonial

Cara ini merupakan cara tradisional yang masih terbilang efektif hingga sekarang. Cara yang paling mudah adalah dengan mengundang atau datang ke grup arisan ibu-ibu dan berikan contoh produk makanan khas daerah yang sudah dibuat.Berikan kemasan dan rasa terbaik dari contoh makanan tersebut. Tetaplah jaga kualitas produk yang dihasilkan.Jangan sampai contoh yang diberikan lebih baik dari produk yang dijual.

b. Promosi melalui jejaring sosial

Dewasa ini orang sudah tidak asing lagi dengan facebook, twitter, wordpress, youtube dan lain-lain. Gunakanlah media sosial ini untuk mempromosikan produk yang dibuat karena gratis dan mudah untuk dioperasikan. Lakukan cara promosi ini dengan mengupload gambar-gambar makanan yang dibuat. Berikan alamat dan nomor kontak rumah makan. Rajin-rajinlah untuk memberikan berita terbaru tentang restoran dan produk yang dibuat melalui media ini.

c. Loyalty programs

Promosi ini berupa pemberian point-point pada setiap pembelian. Jika pembeli sudah mencapai point tertentu, bisa diberikan voucher atau diskon khusus kepada pembeli.

d. Up-selling

Up-selling adalah suatu cara mempromosikan suatu produk saat pembeli sedang berinteraksi dengan penjual. Misalnya dengan memberitahukan manfaat dari produk tertentu atau menu baru dengan diskon tertentu. Tapi perlu kehati-hatian saat melakukan up-selling, jangan sampai pembeli merasa dipaksa untuk membeli suatu produk.

e. Mengadakan suatu acara

Acara seperti lomba memasak, kursus memasak secara gratis, acara ulang tahun atau acara anak lainnya. Acara seperti ini bisa menarik pelanggan untuk datang secara sukarela. Berikanlah contoh-contoh makanan atau promosipromosi kepada pelanggan selama acara berlangsung.

f. Email dan mobile marketing

Mintalah alamat email atau nomor handphone pembeli jika ada, untuk memberikan berita terbaru tentang makanan yang dibuat kepada pembeli. Tapi jangan lupa untuk menanyakan kepada pembeli apakah mereka bersedia untuk dihubungi melalui email atau sms jika terdapat promosi di rumah makan. Karena ada juga pembeli yang sering merasa terganggu untuk menerima promosi-promosi seperti ini. Ditakutkan pembeli justru akan lari jika kita memaksakan cara ini kepada mereka.

g. Blog dan video

Buatlah blog tentang rumah makan anda melalui blog gratis seperti wordpress atau blogger agar rumah makan yang kita miliki bisa diketahui oleh masyarakat lebih luas. Jika mungkin buatlah video tentang keistimewaan makanan yang kita buatdan upload di jejaring sosial seperti facebook atau youtube. Sehingga pembeli merasa tertarik untuk datang ke tempat usaha.

h. Stiker promosi di tempat-tempat menunggu

Stiker kecil tentang restoran bisa dibuat dan ditempelkan di tempat-tempat umum, terutama tempat-tempat dimana banyak orang menunggu dan antri seperti toilet, halte, dan angkutan kota. Atau anda juga bisa memberikan stiker mobil gratis di tempat parkir yang bertuliskan nama dan foto makanan yang disediakan di restoran.

2. Teknik Promosi

Promosi penjualan[sales promotion] merupakan kegiatan yang sangat penting dan merupakan bagian integral dari proses pemasaran. Berbagai cara dilakukan untuk mempromosikan produk yang dibuat. Lingkungan bisnis makanan inetrenasional saat ini telah menjadi sangat kompetitif karena meningkatnya jumlah warung makan/ restoran yang menawarkan produk mereka. Seorang wirausahawan harus mengetahui beberapa strategi penjualan untuk meningkatkan popularitas produk yang dihasilkan. Beberapa teknik promosi yang dapat dilakukan adalah :

a. Memberikan kupon [Coupons]

Teknik ini dilakukan dengan memberikan sertifkat yang memberi hak pada pemegangnya untuk mendapat pengurangan harga seperti yang tercetak untuk pembelian produk tertentu. Kupon dapat dikirim, disertakan atau dilampirkan pada produk, atau diselipkan dalam iklan di majalah dan Koran. Kupon agar efektif sebaiknya memberikan ptongan harga 15% sampai 20%

b. Price-of Deals/Discount [Potongan harga]

Teknik ini dilakukan dengan memberikan potongan harga langsung di tempat pembelian, biasanya potongan harga berkisar dari 10% -25%.

c. Premium and advertising specialties [Promosi special]

Teknik ini dilakukan dengan memberikan barang dengan biaya yang relatif rendah atau gratis sebagai insentif untuk membeli produk tertentu.

d. Contest and sweepstakes [Kontes dan Undian]

Teknik promosi yang dilakuakn dengan memberikan hadiah berupa tawaran kesempatan untuk memenangkan uang tunai, perjalanan atau barangbarang karena membeli sesuatu. Teknik ini dapat juga dilakukan dengan cara memberikan kontes tentang mebuat jingle atau logo produk makanan intersional yang akan dibuat.

e. Sampling and trial ofers [pemberian contoh produk]

Merupakan teknik promosi dengan memberikan penawaran gratis untuk sejumlah produk atau jasa. Sampel itu dapat dikirim dari rumah ke rumah, dikirim lewat pos, diambil di toko, disertakan pada produk lain atau dipajang dalam suatu penawaran iklan. Pemberian sample adalah cara yang paling efektif dan paling mahal untuk memperkenalkan suatu produk baru. Beberapa teknik yang dipergunakan pada sampling adalah :

1] In-store sampling yaitu pemberian contoh produk di dalam took

2] Door-to-door sampling yaitu pemberian contoh produk dengan mendatangi konsumen satu per satu. Teknik ini lumayan mahal karena besarnya biaya tenaga kerja, tetapi dapat efektif jika pemasar mempunyai informasi lokasi yang sesuai dengan segmentasi dan target yang akan dicapai pada area geograf tertentu.

3] Mail sampling yaitu mengirimkan contoh prosuk melalui jasa pos. Teknik ini merupakan alternatif dari distribusi door-to-door.

4] Newspaper sampling yaitu pengiriman contoh produk melalui surat kabar

5] On-Package sampling yaitu teknik dimana contoh barang disisipkan pada kemasan produk lain, sangat berguna untuk brands targeted

Contohnya: Pembelian makanan utama berhadiah ice cream.

6] Mobile sampling yaitu membawa keluar logo untuk menghiasi mall, area rekreasi, ecan raya dan pusat perbelanjaan.

7] Brand [Product] placement adalah teknik promosi untuk mencapai pasar dengan memasukan produk pada sebuah acara televisi atau film.

Contoh: artis melakuakn adegan makan/minum dengan menggunakan produk makanan internsional atau di warung makan/restoran.

8] Rebates [Rabat/ tawaran pengembalian tunai] yaitu memberikan pengurangan harga setelah pembelian terjadi. Konsumen mengirim bukti pembelian tertentu kepada produsen. Dikenal dalam tawaran barang konsumsi sebagai beli tiga, dapat satu gratis.

9] Frequency [Continuity] programs yaitu teknik promosi yang mengarah kepada program-program yang berkelanjutan, seperti menawarkan konsumen discount atau hadiah produk gratis untuk mencapai terjadinya pengulangan dalam pembelian atau langganan dari merk atau perusahaan yang sama.

10] Event Sponsorship yaitu menjadi spronsor pada suatu event besar yang banyak didatangi oleh konsumen. Seperti pertandingan balap mobil, konser musik atau acara amal, itu membuat merk sangat ditonjolkan pada acara tersebut sehingga membuat kredibilitas merk meningkat bersamaan dengan para penonton di acara tersebut.


Video yang berhubungan