Apakah otot lurik bekerja diluar kesadaran?

17 September 2021, 07:30 WIB

Sofia | Humaniora

Apakah otot lurik bekerja diluar kesadaran?

  sumber.belajar.kemdikbud.go.id/ otot lurik

TAHUKAH Anda fungsi utama otot pada manusia adalah membantu tubuh untuk bergerak? Otot yang ada di tubuh manusia ada otot polos, otot lurik, dan otot jantung.

Otot yang membuat kita bisa bergerak adalah otot rangka atau otot yang melekat pada tulang.Otot ini dikendalikan oleh sistem saraf pusat dan bisa mengontrol gerakan motorik kasar seperti berjalan, berlari, berenang, dan lain sebagainya.

Nah  dengan adanya otot maka rangka tubuh dapat digerakan. Sekarang mari kita mengenal apa itu otot lurik 

Baca juga: Ini Hewan-Hewan yang Menjalani Metamorfosis Sempurna

Otot lurik hampir secara eksklusif melekat pada kerangka dan membentuk sebagian besar jaringan otot tubuh. Serat berinti banyak berada di bawah kendali sistem saraf somatik dan menimbulkan gerakan dengan kekuatan yang diberikan pada kerangka yang mirip dengan tuas dan katrol. 

Pada otot lurik terdapat tendon. Otot yang ujung atasnya mempunyai dua tendon disebut otot bisep. Otot yang ujung atasnya mempunyai tiga tendon disebut otot trisep.

Ciri-ciri otot lurik antara lain:

  • Sel otot lurik berbentuk silinder yang memiliki bagian gelap dan terang sehingga tampak seperti lurik

  • Memiliki inti banyak

  • Otot bekerja atas kesadaran perintas otakn dan dapat mengalami kelelahan

  • Otot melekat pada rangka sehingga disebut otot rangka. (OL-1)

PERLU kalian ketahui otot merupakan satu bagian tubuh yang berperan penting pada manusia. Salah satu jenis sistem jaringan yang terdapat di dalam tubuh itu memiliki peran sebagai sistem gerak aktif. 

Baca juga: Ini Ciri-Ciri Otot Lurik, Fungsi Serta Kerjanya

Otot manusia terbagi menjadi 3 jenis, yaitu otot polos, otot lurik, dan otot jantung. Ketiganya memiliki bentuk dan tugas yang berbeda pada tubuh. Nah, apa itu otot polos? Simak penjelasannya.

Pengertian Otot Polos 

Otot polos merupakan salah satu dari tiga jenis otot yang dimiliki manusia. Otot polos disebut polos karena tidak memiliki lurik. Otot polos adalah otot yang bekerja secara tidak sadar yang berada hampir di seluruh bagian tubuh.

Menurut salah satu penelitian yang dilakukan J Gordon Betts dalam tulisannya yang berjudul "Anatomy dan Psikologi" (2017), otot polos bekerja secara tidak sadar dan tidak membutuhkan energi yang besar dalam melakukan kontraksi yang berkelanjutan. 

Selain itu, otot polos juga menjadi penunjang utama dalam tubuh kita yang bergerak dalam waktu lama dan tanpa jeda, hampir setiap bagian pada tubuh kita tersusun dari jaringan otot polos.

Ciri-ciri Otot Polos

  • Berbentuk gelendong dengan kedua ujungnya meruncing 
  • Bersifat elastis
  • Memiliki tebal sekitar empat hingga lima mikrometer
  • Memiliki panjang sekitar 20 hingga 300 mikrometer
  • Mempunyai satu inti sel, terletak di tengah sel 
  • Otot bekerja di luar kesadaran, bekerja lambat, teratur, dan tidak cepat lelah
  • Terdapat pada dinding alat-alat tubuh bagian dalam seperti paru-paru, pembuluh darah, lambung, usus, dan indung telur.

Jenis Otot Polos

Otot polos yang terdapat di dalam tubuh manusia terdiri dari 2 jenis otot polos, yaitu otot polos unit tunggal dan otot polos unit ganda.

Otot polos unit tunggal adalah otot polos yang terdiri dari susunan-susunan serabut yang bekerja secara kolektif, hasilnya adalah kontraksi otot yang panjang dan seragam. Sedangkan otot polos unit ganda bekerja secara individu atau mandiri.

Letak Otot Polos

Dilansir dari National Center for Biotechnology Information, otot polos hadir pada seluruh saluran pencernaan, saluran pernafasan, pembuluh darah, pembuluh limfatik, ginjal, dinding perut, kandung kemih, saluran reproduksi, rahim, prostat, sistem intergumen, otot rambut, otot siliaris, dan juga iris mata.

Fungsi Otot Polos

Adapun beberapa fungsi otot polos pada tubuh yang perlu anda ketahui, terlebih otot polos lebih cenderung bekerja diluar kesadaran. Berikut adalah beberapa fungsi otot polos pada tubuh:

  1. Membantu pencernaan
  2. Detoksifikasi
  3. Menjaga keseimbangan elektrolit
  4. Pengaturan tekanan darah
  5. Pengaturan aliran urin
  6. Transportasi oksigen untuk jaringan

Demikian ulasan tentang otong polos. Semoga membantu! (OL-1)

Mengenal jenis otot manusia

GridKids.id - Di dalam tubuh kita ada yang dinamakan dengan otot, Kids.

Apa itu otot? Kalau menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), otot adalah jaringan kenyal dalam tubuh manusia dan hewan yang berfungsi menggerakkan organ tubuh.

O iya, selain otot, pada tubuh manusia juga terdapat rangka, lo.

Otot adalah alat gerak yang aktif, sementara rangka tubuh adalah alat gerak pasif.

Baca Juga: Mengenal Fungsi Tulang dan Bagian-Bagian Tulang Manusia

Rangka tubuh manusia dibungkus oleh otot yang disebut sebagai daging.

Nah, dengan adanya otot maka rangka tubuh dapat digerakan, Kids.

Nah, sekarang mari mengenal tiga jenis otot manusia bersama-sama, yuk!

Ada otot polos, otot lurik, dan otot jantung.

Apakah otot lurik bekerja diluar kesadaran?

Mengenal 3 jenis otot manusia, yaitu otot polos, otot lurik, dan otot jantung. (Freepik/kjpargeter)

Bobo.id - Apakah teman-teman tahu apa saja jenis-jenis otot manusia?

Otot merupakan salah satu bagian dalam tubuh yang berfungsi untuk membantu sistem gerak manusia.

Sistem gerak manusia terdiri dari, tulang, rangka, sendi, dan juga otot.

Dilansir dari Kompas.com, otot dibedakan menjadi tiga jenis, yaitu otot polos, otot lurik, dan otot jantung.

Yuk, simak penjelasan lengkapnya tentang otot polos, otot lurik, dan otot jantung di sini!

Baca Juga: Macam-Macam Gerak Otot pada Tubuh Manusia

1. Otot Polos

Jumlah otot polos adalah satu dan terletak di bagian tengah dengan warna yang dimiliki polos. Otot polos memiliki ciri-ciri sebagai berikut:

- Berbentuk gelendong dengan kedua ujungnya meruncing

- Mempunyai satu inti sel, terletak di tengah sel

- otot bekerja di luar kesadaran, bekerja lambat, teratur, dan tidak cepat lelah

- Terdapat pada dinding alat-alat tubuh bagian dalam seperti paru-paru, pembuluh darah, lambung, usus, dan indung telur.


Page 2

Sarah Nafisah Selasa, 14 September 2021 | 13:15 WIB

Apakah otot lurik bekerja diluar kesadaran?

Mengenal 3 jenis otot manusia, yaitu otot polos, otot lurik, dan otot jantung. (Freepik/kjpargeter)

2. Otot Lurik

Pada otot lurik terdapat tendon. Otot yang ujung atasnya mempunyai dua tendon disebut otot bisep. Otot yang ujung atasnya mempunyai tiga tendon disebut otot trisep.

Ciri-ciri otot lurik antara lain:

- Sel otot lurik berbentuk silinder yang memiliki bagian gelap dan terang sehingga tampak seperti lurik

- Memiliki inti banyak

- Otot bekerja atas kesadaran perintah otak dan dapat mengalami kelelahan

- Otot melekat pada rangka sehingga disebut otot rangka.

Baca Juga: Macam-Macam Tulang Manusia Berdasarkan Jenisnya, Ada Tulang Rawan dan Tulang Keras

3. Otot Jantung

Ciri-ciri otot jantung yakni:

- Sel otot jantung berbentuk serabut lurik yang bercabang-cabang

- Sel mempunyai satu atau banyak inti sel dan terletak di tengah serabut

- Bekerja di luar kesadaran atau tidak diperintah otak. Namun, dipengaruhi oleh persediaan oksigen yang cukup.

Sekarang kita simak perbandingan antara otot polos, otot lurik, dan otot jantung, yuk!

Apakah otot lurik bekerja diluar kesadaran?

Apakah otot lurik bekerja diluar kesadaran?
Lihat Foto

shutterstock.com

Ilustrasi Otot

KOMPAS.com - Otot adalah kumpulan sel otot yang membentuk jarngan dan berfungsi untuk menggerakan organ tubuh.

Otot merupakan alat gerak yang aktif, sementara rangka tubuh merupakan sistem alat gerak pasif.

Dilansir Encyclopaedia Britannica (2015), otot adalah jaringan kontraktil yang dikelompokan ke dalam sistem terkoordinasi untuk efisiensi yang lebih besar.

Gerakan organ tubuh yang terjadi adalah kerja sama yang rumit dari serabut otot dan otot.

Rangka tubuh manusia dibungkus oleh otot yang disebut daging. Dengan adanya otot, maka rangka tubuh dapat digerakan.

Beberapa fungsi otot pada manusia, yakni:

  • Membantu sistem peredaran darah manusia
  • Membantu pernapasan
  • Membantu dalam proses pencernaan manusia
  • Membantu dalam proses reproduksi manusia
  • Menjaga keseimbangan

Baca juga: Sistem Gerak pada Manusia

Otot diklasifikasi menjadi tiga jenis, yakni:

Otot polos

Otot polos berada di dinding organ internal manusia seperti pembuluh darah, saluran pencernaan, kandung kemih datau rahim.

Disebut otot polos karena tidak memiliki garis-garis melintang atau lurik.

Jumlah otot polos hanya satu dan terletak di bagian tengah dengan warna yang dimiliki polos.