Faktor apa saja yang berpengaruh terhadap keberhasilan sebuah usaha ekonomi kreatif

 Belakangan ini banyak orang yang tertarik dengan dunia wirausaha, terlebih setelah melihat langsung para pebisnis yang sukses menjalankan wirausaha hingga meraih omset sekian. Bahkan para pekerja kantoran banyak yang memutuskan untuk resign dari pekerjaannya dan banting stir di dunia wirausaha.

Tentu sangat menggiurkan ketika kita melihat contoh yang sudah sukses, tapi jangan lupa untuk melihat setiap cerita di balik kesuksesan mereka. Ada banyak hal yang perlu dipelajari karena pada faktanya beberapa dari mereka juga harus mengalami kepahitan terlebih dahulu sebelum usahanya bisa sesukses sekarang. Berikut 7 faktor yang mempengaruhi kesuksesan wirausaha:

1) Faktor Modal

Sudah menjadi sebuah rahasia umum apabila modal atau jumlah anggaran yang dimiliki oleh seorang pebisnis, dapat menjadi faktor pendukung keberhasilan usaha yang tengah dijalankan. Modal yang terlalu kecil dapat membuat usaha menjadi macet dan sulit berkembang, meskipun risiko yang harus ditanggung juga lebih minim.

Sedangkan modal besar tentu bisa membuat bernafas lega, karena disini Anda memiliki peluang besar untuk langsung mengembangkan sayap bisnis. Salah satunya dengan mendukung promosi besar-besaran melalui iklan online dan offline, endorsement, menjadi sponsor, dan sebagainya. Karena Anda memiliki modal yang bisa digunakan.

2) Faktor Produk

Sebagai wirausaha, sudah tentu peran Anda disini adalah sebagai seorang produsen yang membuat produk. Pemilihan produk yang akan diluncurkan ke pasaran juga bisa menjadi faktor penentu kesuksesan atau kegagalan bisnis Anda. Oleh sebab itu, sangat dianjurkan untuk memilih jenis produk yang memang dijamin terus laku dan diminati.

Di samping itu, pertimbangkan juga pemilihan bahan baku yang akan digunakan. Baik dari segi harga, kualitas, dan ketersediaan. Jangan sampai produksi jadi mampet di tengah jalan, karena kesulitan mencari bahan baku. Dan ingat juga, bahwa bisnis Anda dikenal dengan ciri khas bahan yang digunakan, jadi jangan mengecewakan konsumen.

3) Faktor Pasar

Hal tersulit dalam berwirausaha adalah menyesuaikan produk yang dibuat dengan selera pasar. Mulai dari apakah produk Anda mendapatkan tempat dan peluang menjanjikan saat diturunkan di pasaran, hingga apakah produk tersebut akan dapat diterima konsumen. Terlebih untuk produk jenis baru yang belum familiar dengan masyarakat Indonesia.

Sebelum gegabah melakukan produksi besar-besaran, sebaiknya lakukan uji coba produk di pasar. Jika hasilnya positif, maka lanjutkan. Tapi jika berbanding terbalik dengan ekspektasi, maka pikirkanlah lagi. Penekanan jumlah produksi akan meminimalisir kerugian akibat penumpukan produk yang tidak laku di gudang.

4) Faktor Perencanaan

Bussines planning memang salah satu komponen terpenting untuk menentukan kesuksesan berwirausaha. Tanpa perencaan yang tepat, akurat, dan jelas maka usaha yang dibangun tidak akan bisa maju. Karena dalam proses perencanaan inilah Anda akan membuat tujuan usaha beserta visi dan misi-nya.

5) Faktor Manajemen

Dalam membangun sebuah bisnis, Anda juga harus memiliki manajemen yang jelas sehingga sumber daya manusia dapat terorganisir. Ini sangat penting, supaya setiap orang mengetahui apa peran fungsinya dalam usaha yang sedang Anda rintis. Sehingga tercipta keselarasan dalam pekerjaan dan SDM menjadi lebih optimal.

6) Faktor Persaingan

Belakangan ini, tingkat pembangunan industri di Indonesia memang menanjak cukup drastis, dan sialnya adalah bahwa hal tersebut juga diikuti dengan ekspansi pasar bebas atau kebanjiran produk import dengan harga lebih murah. Sehingga persaingan bisnis juga menjadi semakin ketat. Oleh sebab itu, maka dianjurkan membuat produk yang inovatif dan kreatif.

7) Faktor SDM

Pemilihan pekerja atau sumber daya manusia memang memberikan dampak sangat besar bagi kemajuan sebuah bisnis. Oleh karenanya, maka sangat dianjurkan untuk berhati-hati melakukan perekrutan. Pastikan hanya para profesional yang menempati bidang yang membutuhkan keahlian tertentu, dan jangan asal memilih karena bisa berdampak negatif.

Nah Itulah beberapa faktor yang berpengaruh terhadap kesuskesan wirausaha. Semoga bisa Anda terapkan untuk usaha yang Anda jalankan sekarang, Jika anda membutuhkan software POS dalam bisnis, anda bisa langsung menghubungi Leukeun. Informasi lebih lanjut kunjungi website kami di:www.Leuekeun.com

Fitria Ardiana , 7111415043 (2019) FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KEBERHASILAN INDUSTRI KECIL DAN MENENGAH BERBASIS INDUSTRI KREATIF DI KABUPATEN MAGELANG. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

Faktor apa saja yang berpengaruh terhadap keberhasilan sebuah usaha ekonomi kreatif

Faktor apa saja yang berpengaruh terhadap keberhasilan sebuah usaha ekonomi kreatif

PDF (FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KEBERHASILAN INDUSTRI KECIL DAN MENENGAH BERBASIS INDUSTRI KREATIF DI KABUPATEN MAGELANG) - Published Version
Download (1MB) | Preview

Abstract

Sektor Industri pengolahan memiliki peranan penting dalam meningkatan perekonomian di Jawa Tengah, salah satu industri pengolahan yang memiliki kontribusi terbesar untuk dikembangkan adalah Industri Kecil dan Menengah atau IKM. Kabupaten Magelang merupakan daerah dengan jumlah unit usaha tertinggi di Provinsi Jawa Tengah yaitu 39.601 industri, terdapat 10.824 industri yang menghasilkan komoditas kerajinan dengan memanfaatkan kearfian lokal dengan capaian tersebut kabupaten Magelang digolongkan menjadi daerah ekonomi kreatif berbasis kearifan lokal oleh Bank Indonesia dan Badan Ekonomi Kreatif, sifat kewirausahaan dan perkembangan teknologi yang rendah karena sifat pengolahan yang masih tradisional dan pengelolaan usaha yang bersifat turun temurun. Capaian ini tidak didukung dengan laju pertumbuhan PDRB di Kabupaten Magelang yang relatif masih rendah dibandingkan daerah lain di Provinsi Jawa Tengah, diharapkan dengan tingginya jumlah unit usaha kontribusinya terhadap PDRB tinggi tapi masih rendah. Pengambilan sampel menggunakan teknik non probability sampling dengan pendekatan Convenience sampling, responden penelitian berjumlah 100 responden pengusaha IKM yang menghasilkan komoditas kerajinan. Metode analisis data menggunakan PLS dengan bantuan software WarpPLS 6.0 dengan model pengukuran reflektif untuk masing-masing variabel laten penelitian. Hasil penelitian diperoleh bahwa terdapat pengaruh positif signifikan Jaringan bisnis terhadap Keberhasilan usaha, Promosi terhadap Keberhasilan usaha, dan Dukungan pemerintah terhadap keberhasilan usaha. Lebih lanjut, Karakteristik wirausaha tidak memiliki pengaruh terhadap Keberhasilan usaha dan Minat berwirausaha tidak memiliki pengaruh terhadap Keberhasilan usaha. Perlu menumbuhkan jiwa kewirausahaan dan minat sejak dini untuk pengusaha agar usahanya dapat berkembang secara optimal. Selain itu pemerintah perlu mematangkan program-program dan memperluas informasi tentang perluasan akses pasar secara optimal serta dapat memanfaatkan website aplikasi buatan pemerintah untuk mengenalkan produk secara lebih luas dan memperluas informasi agar pengusaha IKM yang terlibat di website aplikasi buatan pemerintah mampu merasakan manfaatnya dengan peningkatan penjualan karena informasi keunggulan produk yang diiterima oleh konsumen lebih akurat

Actions (login required)

Faktor apa saja yang berpengaruh terhadap keberhasilan sebuah usaha ekonomi kreatif
View Item

1. Lakukan wawancara pada pelaku usaha mikro atau kecil dalam bidang budaya tanaman hias 2. Tanyakan modal pemasaran yang mereka gunakan 3. Tanyakan k … endala terhadap modal yang mereka gunakan 4. Buatlah analis menurut pikiran kamu terhadap modal distribusi yang di pilih pelaku usaha tersebut.

2. pt. indo jaya merupakan perusahaan yang bergerak dibidang produksi sparepart otomotif dengan lama penyimpanan 10 hari, proses produksi adalah 4 har … i dengan jangka waktu penerimaan piutang 6 hari. bahan mentah yang dibutuhkan diantaranya : a. upah tenaga kerja langsung rp 12.400.000 b. bahan mentah a rp 25.900.000 c. bahan mentah b rp 18.750.000 (30 kg) d. bahan pembantu rp 4.000.000 (50 kg) e. pengeluaran lain rp 12.000.000 anda diminta menghitung modal kerja yang dibutuhkan pt. indo jaya dengan menggunakan metode kas rata-rata harian !

Apa yang di maksud dengan valuve and satisfaction pada aspek pemasaran

Benda diletakkan pada jarak 12cm dari cermin cekung jarak fokus ke cermin 4 cm, tinggi benda 2 cm tentukan: a. jarak bayangan ke cermin b. tinggi baya … ngan c. kebesaran bayangan d. gambar bentukan bayangan

Dalam pembuatan suatu produk maka di butuhkan sebuah prototipe. pertanyaannya kenapa setiap pembuatan produk di butuhkan prototipe jelaskan

Muatan SB7. Cerita Sangkuriang berasal dari ProvinsiJawa Baratb Jawa TengahC Jakartad. Jawa Timur8. Keragaman mata pencaharian pen-duduk Indonesia seb … aiknya kita ...a perangisyukurikikisd. abaikan13. Tujuan membuat sketsa sebelum menggambar bentuk tiga dimensi adalahmemudahkan dalam menggambarbentukb sebagai formalitasuntuk pelengkapd. sebagai penghias14. Langkah pertama dalam membentukkarya tiga dimensi menggunakan lilinmainan adalaha membuat bagian-bagian* menyusun bagian-bagianС. mewarnaid. membuat sketsaC9. Bermacam mata pencaharian yang di-tekuni penduduk Indonesia, disebabkanoleh....a keturunan<kondisi alamC keinginan individud. pilihan15. Berikut ini yang termasuk benda tigadimensi kecualia kendi X vas bungab. gerabah d lukisan​

Jelaskan apa yang kamu ketahui mengenai kapabilitas pengembangan ! *

Jelaskan mengenai karier posisi menejemen sebagai salah satu jenis kerier pada industri pariwisata

Kewenangan bsn sebagai lembaga penentu standarisasi produk nasional adalah

Mempergunakan sepenuhnya ruang yang ada merupakan asas...