Jelaskan secara rinci koordinasi gerakan pada renang gaya bebas dada punggung dan kupu

Jelaskan secara rinci koordinasi gerakan pada renang gaya bebas dada punggung dan kupu

Photo by mali maeder from Pexels

Kombinasi dan Koordinasi Gerakan Renang Gaya Dada.

Bobo.id - Apakah ada teman yang hobi berenang? Kalau iya, mungkin kamu sudah tidak asing dengan gerakan renang gaya dada.

Seperti yang kita tahu, gaya renang ada berbagai macam. Mulai dari gaya dada, gaya punggung, gaya bebas, dan lain-lain.

Sebelumnya Bobo sudah pernah membahas tentang gerak dasar renang gaya dada.

Gerak dasar renang gaya dada terdiri dari, gerakan meluncur, gerakan kaki, posisi tubuh, gaya tangan, dan pengambilan napas.

Nah, di artikel kali ini Bobo akan membahas tentang kombinasi dan koordinasi gerakan renang gaya dada.

Yuk, kita simak penjelasannya!

Baca Juga: Gerak Dasar Renang Gaya Dada: Gerakan Meluncur, Gerakan Kaki, Gerakan Lengan, dan Pengambilan Napas

Kombinasi Gerakan Renang Gaya Dada

Dilansir dari Aktif Berolahraga - Pendidikan Jasmani, Olahraga, dan Kesehatan oleh Berton Supriadi Simamora, berikut adalah langkah-langkah melakukan kombinasi gerakan renang gaya dada:

1. Bersiaplah di pinggir kolam. Masuklah ke dalam kolam dan posisikan dirimu untuk berdiri di pinggir kolam.

2. Tekuk salah satu kaki di tembok, sambil menjulurkan lengan ke depan dan rapatkan telapak tanganmu.

3. Ambil napas melalui mulut, kemudian masukkan kepala ke air diikuti dorongan kaki. Lakukanlah gerakan meluncur dengan kuat. 

4. Lakukan kombinasi gerakan meluncur dan gerakan kaki. Gerakkan kaki ke atas dan bawah secara berirama.

5. Setelah gerakan meluncur melambat, gerakkan lenganmu dengan membuka tangan ke luar dengan posisi ibu jari di bawah.

6. Dorong air menggunakan kedua tangan dengan kuat. Angkat kepala ke permukaan air dan ambil napas melalui mulut.

Baca Juga: 3 Teknik Mengapung dalam Latihan Renang, Materi Penjasorkes Kelas 3 SD

7. Tekuk kaki dari lutut dan lakukan gerakan menendang ke samping, kemudian diluruskan ke belakang. Lengan ditarik selebar bahu atau setengah lingkaran (kira-kira 90°).

8. Masukkan lagi kepala dalam air. Kombinasikan gerakan kaki dan lengan dengan menekuk tangan ke bawah dada (posisi telapak tangan menghadap ke dalam).

9. Kombinasikan gerakan kaki dan lengan, rapatkan kedua pangkal paha dan luruskan. Dorong tangan ke depan, posisi telapak tangan berhadapan.

10. Luruskan tungkai dan lengan seperti gerakan meluncur.

11. Ulangi gerakan ini secara urut dan berulang-ulang. Lakukan gerakan ini dengan jarak 5–10 meter.

12. Saat mengakhiri gerakan renang gaya dada, akhiri dengan posisi tubuh lurus dan sejajar.

Koordinasi Gerakan Renang Gaya Dada

Dalam melakukan renang gaya dada, kita perlu melakukan koordinasi antara satu gerakan dengan gerakan yang lainnya.

Berikut adalah beberapa contoh koordinasi gerakan renang gaya dada:

1. Gerakan Tangan dan Perpapasan

Gerakan ini dilakukan untuk melatih koordinasi tangan dengan pengambilan napas.

Gerakan bisa kita lakukan dengan meluncur terlebih dahulu. Kemudian, kedua tangan diayunkan untuk mendorong tubuh.

Dorongan dilakukan dengan kuat agar kepala bisa terangkat. Saat kepala terangkat, ambil napas melalui mulut.

Saat kepala berada di dalam air keluarkan udara perlahan melalui hidung.

Baca Juga: Macam-Macam Gaya Renang Beserta Manfaatnya, Mulai dari Gaya Bebas hingga Gaya Kupu-Kupu

2. Gerakan Kaki dengan Pernapasan

Saat meluncur, cobalah untuk meluruskan kaki ke belakang. Kemudian, tekuk kaki dan dorong ke samping untuk menekan air.

Saat melakukan dorongan, kaki diayunkan dengan kuat. Tujuannya agar kepala terangkat ke permukaan.

Saat kepala di permukaan, ambil napas. Posisi tangan diluruskan ke depan memegang pelampung tanpa dorongan. 

Nah, teman-teman itulah tadi penjelasan tentang kombinasi dan koordinasi gerakan renang gaya dada. Agar semakin mahir, jangan lupa untuk terus berlatih, ya!

Sumber: Buku Aktif Berolahraga: Pendidikan Jasmani, Olahraga, dan Kesehatan Kelas V SD/MI, Berton Supriadi Simamora, 2019.

----

Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Oleh Jariyah

Gerakan koordinasi renang gaya punggung hampir sama dengan gerakan koordinasi pada renang gaya bebas. Lengan dan kaki tidak bisa bekerja sendiri-sendiri, ritme dari gerakan kaki harus disesuaikan dengan ritme gerakan lengan.

Pelajaran: Penjaskes
Tema: Renang/Olahraga Renang

Pertanyaan lainnya: Mengapa olahraga renang disukai oleh anak-anak?

Dibawah ini tersedia pertanyaan lainnya yang berhubungan atau terkait dengan pertanyaan diatas:

Apa arti Lane marker dalam olahraga renang?

Lane marker : Tali lintasan – tali pemisah lintasan yang diberi pelampung yang debentangkan sepanjang kolam

Apa arti Lane marking dalam olahraga renang?

Lane marking : Garis lintasan – sebuah garis lintasan yang lurus berwarna hitam dan berada di dalam kolam renang

Apa arti Lap dalam olahraga renang?

Lap – satu jarak sepanjang kolam renang yang harus dilalui oleh seorang perenang dalam perlombaan

Itulah jawaban dari pertanyaan "Jelaskan Koordinasi Gerakan Pada Renang Gaya Punggung" dan juga pertanyaan terkait lainnya. Mudah-mudahan jawaban diatas bisa membantu kamu ya! Jika masih ada pertanyaan yang belum terjawab, kamu bisa cari dengan cara menulis pertanyaan kamu di kolom pencarian di atas.

Jelaskan secara rinci koordinasi gerakan pada renang gaya bebas dada punggung dan kupu

Berenang adalah salah satu jenis olahraga yang banyak diminati oleh berbagai dari mulai anak kecil hingga dewasa. Olahraga yang satu ini dikenal memiliki banyak manfaat seperti menambah tinggi badan, nafas yang bertambah panjang hingga meningkatkan ketahanan tubuh karenanya seluruh otot dalam tubuh bergerak sepenuhnya ketika Anda sedang berenang. Artikel kali ini akan mengajak Anda untuk mengenal berbagai macam gaya berenang yang akan menjadi referensi untuk Anda yang menyukai olahraga berikut:

Renang Gaya Dada – Breast Stroke

Gaya dada atau lebih popular dengan sebutan gaya katak merupakan gerakan berenang dengan posisi dada menghadap ke permukaan air,dan batang tubuh selalu dalam kondisi tetap. Gerakan kedua belah kaki menendang ke luar sementara itu kedua belah tangan lurus ke depan. Kemudian kedua belah tangan ke samping seperti membelah air, gerakan badan atau tubuh meniru seperti katak yang sedang berenang, sehingga renang gaya dada juga disebut dengan gaya katak.

Renang Gaya Punggung – Back Stroke

Pada gaya renang ini dilakukan dengan posisi punggung yang menghadap permukaan air bukan. Sehingga untuk melakukan pernafasan pada gaya punggung cukup mudah karena hidung dan mulut Anda berada di luar permukaan air. Akan tetapi, pada gaya ini perenang hanya dapat melihat atas dan tentunya tidak dapat melihat ke depan. Saat dalam perlombaan, perenang memperkirakan dinding tepi kolam renang dengan cara menghitung jumlah gerakan yang dilakukan dan start yang dilakukan yaitu didalam kolam renang. Dalam renang gaya punggung, gerakan kaki dan lengan sama dengan gaya bebas, tetapi dengan posisi tubuh telentang di permukaan air.

Renang Gaya Kupu-kupu – Butterfly

Gaya kupu-kupu ini sering disebut juga dengan gaya lumba-lumba. Cara untuk melakukan gaya kupu-kupu atau lumba-lumba ini adalah dengan posisi dada menghadap ke permukaan air, lalu secara bersamaan kedua belah lengan ditekan ke bawah dan digerakkan ke arah luar sebelum diayun kedepan. Sementara itu kedua kaki digerakkan ke bawah dan ke atas, seperti gerakan sirip ekor yang terdapat di ikan atau lumba-lumba. Untuk pernafasan dapat dihirup lewat mulut pada saat kepala berada di luar air dan dihembuskan kuat-kuat dari hidung dan mulut sebelum kepala muncul dari air. Bagi pemula gaya yang satu ini akan menyulitkan.

Renang Gaya Bebas – Free Style

Renang dengan gaya bebas merupakan gerakan renang yang banyak orang-orang gunakan karena gerakannya yang simple, mudah dipahami, dan mudah untuk dilakukan. Cara berenang dengan gaya ini adalah posisi dada menghadap kedalam permukaan air. Sedangkan kedua belah tangan secara bergantian digerakkan jauh ke depan dengan gerakan mengayuh dengan kuat agar memperoleh kecepatan penuh, sementara kedua belah kaki secara bergantian dicambukkan naik turun ke atas dan ke bawah. Kemudian ketika berenang dengan gaya bebas posisi wajah menghadap ke permukaan air dan ketika hendak mengambil nafas dilakukan pada saat salah satu lengan ke luar lalu badan menjadi miring dan kemudian kepala berpaling ke samping. Perlu diketahui bahwa gaya bebas ini merupakan gaya berenang paling cepat dibandingkan dengan gaya lainnya.

Jadi mana yang menjadi gaya favoritmu?