Obat flu batuk demam badan pegal

Selamat pagi MA

Saat daya tahan tubuh anda rendah sangat rentan untuk terkena suatu infeksi. Adanya berbagai keluhan yang anda rasakan merupakan gejala dari infeksi pada saluran pernafasan atas.

Penyebab Infeksi Saluran Pernafasan Atas

Infeksi ini dapat disertai berbagai gejala seperti batuk, pilek, demam, menggigil, badan ngilu atau pegal, lemas, pusing dan tidak nafsu makan. Penyebab infeksi saluran nafas yang dapat menyebabkan keluhan di atas adalah:

  • Infeksi virus COVID-19
  • Iritasi
  • Alergi
  • Infeksi flu atau virus influenza
  • Infeksi bakteri
  • Infeksi jamur

Apabila keluhan ini sering hilang timbul amati apakah ada pencetus atau pemicunya yang mengaraha pada iritasi atau alergi. Apabila anda beraktivitas di luar rumah atau kontak dengan orang yang terkonfirmasi positif terkena infeksi virus COVID 19, maka tidak ada salahnya anda melakukan tes skrinning dengan tes swab rapid antigen atau tes diagnostik dengan tes swab PCR.

Anda juga bisa berkonsultasi dengan dokter terlebih dahulu untuk bisa diberikan penanganan secara simptomatik (berdasarkan gejala) sementara atau menentukan kemungkinan diagnosa berdasarkan gejala seperti warna dan bentuk lendir, lamanya keluhan dirasakan, riwayat penyait sebelumnya dan pencetusnya.

Kemudian lakukanlah langkah-langkah untuk membantu meredakan gejala dan meningkatlkan daya tahan tubuh. Langkah-langkah yang dapat anda lakukan adalah:

  1. Hindari merokok dan minum lakohol
  2. Hindari penggunaan obat inhaler
  3. Minum air rebusan rempah-rempah seperti jahe, kayu manis, cengkeh, sereh, madu, lemon dan sebagainya
  4. Mandi air hangat
  5. Tidur cukup, tidak bergadang
  6. Makan bergizi seimbnag, perbanyak buah dan sayur serta air putih
  7. Olahraga ringan rutin 3-4x seminggu
  8. Minum suplemen multivitamin

Semoga bermanfaat

Salam sehat

dr. Pany CL

Obat flu generik bisa dipilih sebagai salah satu opsi untuk meredakan gejala flu seperti demam, batuk, hidung tersumbat, atau nyeri badan. Contoh obat flu paling ampuh dari golongan generik antara lain adalah paracetamol, ibuprofen, cetirizin, loratadine, guaifenesin, dan CTM. 

Flu sendiri adalah penyakit yang disebabkan oleh virus yang sifatnya self limiting disease alias bisa sembuh sendiri selama daya tahan tubuh kuat. Namun memang, gejala yang timbul bersama datangnya flu ini bisa sangat mengganggu. Saat hal ini terjadi, Anda bisa memilih obat flu generik untuk mengatasinya.

Khasiat obat flu generik sama saja dengan obat flu bermerek. Bedanya, pada obat generik, bahan yang digunakan benar-benar hanya bahan aktifnya. Pada obat merek, ada bahan tambahan lain seperti perasa buah, vitamin dan sejenisnya. Bahan aktif adalah komponen utama obat yang bisa menyembuhkan penyakit.

Macam-macam obat flu paling ampuh

Flu bisa menimbulkan berbagai macam gejala, seperti nyeri badan, pegal-pegal, demam, batuk, pilek, hingga sakit kepala. Sehingga, obat flu generik yang tersedia sebenarnya adalah obat untuk meredakan gejalanya, bukan untuk menghilangkan virusnya.

Virus flu sendiri akan hilang dengan sendirinya saat daya tahan tubuh kita membaik. Saat gejala flu mereda, Anda pun dapat beristirahat lebih baik dan nafsu makan yang sempat hilang, bisa kembali normal. Hal ini diperlukan untuk memicu sistem imun di tubuh segera membaik.

Berikut ini obat flu paling ampuh yang bisa Anda konsumsi untuk meredakan gejalanya:

1. Paracetamol

Paracetamol adalah salah satu obat flu paling ampuh

Paracetamol bisa membantu meredakan gejala flu seperti demam, sakit kepala, dan nyeri di badan. Obat yang bisa disebut juga sebagai acetaminophen ini adalah obat yang dijual bebas. Sehingga Anda tidak memerlukan resep dokter untuk membelinya.

Meski demikian, bukan berarti obat ini bisa diminum sembarangan. Anda tetap perlu mengikuti dosis dan aturan pakai yang tertera di kemasan. Terlalu banyak mengonsumsi paracetamol bisa menyebabkan kerusakan hati.

Beli paracetamol di sini

2. Ibuprofen

Obat flu dan batuk selanjutnya adalah ibuprofen. Sama seperti paracetamol, ibuprofen juga dapat membantu meredakan gejala flu seperti nyeri badan, demam, dan sakit kepala. Obat flu generik ini termasuk dalam golongan obat antiinflamasi non-steroid (OAINS) yang bekerja dengan cara mengurangi produksi hormon yang menyebabkan nyeri dan peradangan di tubuh.

Ibuprofen bisa Anda temukan dengan mudah di apotek maupun supermarket terdekat. Saat mengonsumsi obat ini, pastikan Anda mematuhi anjuran dosis dan aturan pakai yang tertera di kemasan.

Terlalu banyak mengonsumsi ibuprofen bisa memicu kerusakan lambung dan usus. Obat ini juga dapat meningkatkan risiko terjadinya serangan jantung atau stroke, apabila dikonsumsi dalam jangka waktu lama dan dalam dosis yang berlebihan.

Beli ibuprofen di sini

3. Loratadine

Flu juga bisa menimbulkan gejala mirip alergi, seperti hidung tersumbat, bersin-bersin, sakit tenggorokan, mata berair, batuk, dan mata serta telinga yang gatal. Loratadine adalah obat flu paling ampuh yang bisa membantu meredakan gejala-gejala tersebut, karena obat ini masuk sebagai golongan obat antihistamin.

Antihistamin adalah golongan obat alergi yang bekerja dengan cara menghambat produksi histamin, zat kimia di tubuh yang muncul saat seseorang mengalami alergi. Kebanyakan obat antihistamin bisa menyebabkan kantuk saat dikonsumsi, tapi tidak dengan loratadine.

Obat flu yang bagus ini termasuk dalam antihistamin generasi kedua, yang sudah dikembangkan untuk bisa dikonsumsi tanpa menimbulkan rasa kantuk.

Beli loratadine di sini

4. Cetirizine

Cetirizine juga termasuk sebagai salah satu obat antihistamin yang bisa digunakan untuk meredakan gejala flu. Obat ini tidak menyebabkan kantuk, dan dapat dipilih sebagai alternatif dari loratidine. Cetirizine akan membantu meredakan gejala flu seperti pilek, bersin-bersin, mata berarir, dan batuk.

Obat antihistamin yang tidak menyebabkan kantuk seperti loratadine dan cetirizine sebenarnya dianggap kurang efektif untuk mengatasi flu jika dibandingkan dengan jenis lain yang bisa menyebabkan kantuk. Namun, jenis ini bisa jadi alternatif untuk Anda yang masih harus berkegiatan saat berada dalam masa penyembuhan.

Beli cetirizine di sini

5. Chlorampeniramine maleat (CTM)

CTM adalah obat golongan antihistamin yang bisa menyebabkan kantuk dan dianggap cukup efektif untuk redakan gejala flu dan alergi seperti pilek dan bersin-bersin serta mata berair.

Obat flu paling ampuh ini bisa dibeli bebas di apotek dan dapat memberikan efek yang baik jika dikonsumsi sesuai aturan pakai yang tertera di kemasan. Jangan mengonsumsi CTM lebih dari 7 hari berturut-turut. Jika gejala tidak juga reda setelah 7 hari, segera hubungi dokter.

6. Guaifenesin

Guaifenesin adalah obat flu generik berjenis ekspektoran yang bisa mengencerkan dahak dan lendir sehingga lebih mudah dikeluarkan. Obat ini berguna jika sakit flu yang Anda alami disertai dengan batuk berdahak.

Sebelum mengonsumsi obat-obatan di atas, pastikan Anda tidak memiliki alergi terhadap obat tersebut. Segera hentikan konsumsinya apabila muncul tanda alergi seperti sesak napas, ruam, dan bengkak.

Apabila gejala flu tidak juga reda setelah mengonsumsi obat flu generik selama beberapa hari, sebaiknya periksakan kondisi Anda ke dokter. Anda mungkin saja mengalami flu berat sehingga harus diberikan obat flu berat. 

Sementara itu, perlu diketahui bahwasanya tidak ada obat antibiotik untuk flu. Jadi, mengonsumsi obat antibiotik sebagai cara mengobati flu adalah suatu keleliruan. Pasalnya, penyebab flu adalah virus, sedangkan antibiotik diperuntukkan untuk mengatasi penyakit akibat infeksi bakteri. 

Baca Juga

  • Ragam Efek Samping Cataflam Ini Harus Diperhatikan oleh Pasien
  • Penularan Penyakit TBC Rentan Lewat Udara, Bagaimana Mencegahnya?
  • 14 Jenis Obat Flu untuk Ibu Menyusui yang Aman Dikonsumsi

Cara mengobati flu lainnya

Selain mengonsumsi obat flu yang bagus, kunci untuk bisa sembuh dari flu adalah dengan beristirahat dan mengonsumsi air yang cukup. Namun, jika Anda merasa flu yang dialami sangat mengganggu, Anda dapat berkonsultasi dengan dokter.

Dokter akan memberikan obat-obatan untuk mengobati flu. Namun, jika flu yang dirasakan masih bisa diatasi sendiri, Anda dapat menerapkan beberapa cara mengobati flu di bawah ini:

1. Cukupi asupan cairan

Salah satu cara mengobati flu adalah dengan menjaga agar Anda tidak dehidrasi. Anda dapat mengonsumsi air putih makanan berkuah seperti sup, jus, dan sebagainya.

Mengonsumsi banyak cairan juga dapat membuat dahak menjadi lebih cair dan lebih mudah untuk dikeluarkan. Akan lebih baik jika cairan dikonsumsi dalam keadaan hangat karena rasa hangat dapat meringankan ketidaknyamanan pada hidung dan tenggorokan.

2. Beristirahat yang cukup

Isitrahat cukup membantu mempercepat proses penyembuhan flu

Saat sakit, tubuh Anda butuh istirahat karena sistem imun sedang bekerja untuk melawan virus dalam tubuh. Selain itu, dengan beristirahat di rumah, Anda juga mencegah agar flu yang dialami tidak menular ke orang lain.

3. Menggunakan pelembap ruangan (Humidifier)

Cara mengobati flu adalah dengan mengatasi gejala yang dirasakan. Penggunaan pelembab udara dalam ruangan dapat membantu mengurangi penyumbatan di hidung dan dahak di tenggorokan.

Jika Anda tidak memiliki pelembap udara, Anda dapat mandi air hangat untuk membantu melegakan hidung atau membiarkan kamar mandi Anda dipenuhi dengan uap yang hangat sebagai alternatif untuk mengurangi penyumbatan di hidung.

Alternatif lain yang dapat dipertimbangkan untuk mengurangi penyumbatan di hidung adalah menggunakan salep mentol di bagian bawah hidung, menggunakan penyemprot hidung yang dapat dibeli di apotek, dan sebagainya.

4. Mengonsumsi makanan yang tepat

Dengan mengonsumsi makanan-makanan yang dapat melawan flu, Anda telah mencentang salah satu poin dalam daftar cara mengobati flu. Konsumsilah makanan yang mengandung banyak vitamin C, seperti jeruk, paprika, dan sebagainya.

Makanan yang pedas juga dapat membantu untuk melegakan penyumbatan di hidung. Bawang bombay, teh hijau, dan teh hitam merupakan antibiotik alami yang dapat membantu mengobati infeksi dari flu.

Catatan dari SehatQ

Demikianlah informasi mengenai obat flu paling ampuh dan cara mengobati flu lainnya yang penting untuk Anda ketahui. Semoga tips-tips di atas dapat membantu Anda mengatasi flu yang dialami. Jika Anda tidak kunjung sembuh, segera berkonsultasi ke dokter.

Konsultasi medis jadi lebih mudah dan cepat melalui fitur live chat di aplikasi kesehatan keluarga SehatQ. Download aplikasi SehatQ sekarang di App Store dan Google Play. 

Kenapa batuk pilek badan sakit semua?

Melansir Medical News Today, flu pilek, dan infeksi virus atau bakteri lainnya dapat menyebabkan nyeri tubuh. Ketika infeksi tersebut terjadi, sistem kekebalan mengirimkan sel darah putih untuk melawan infeksi. Hal ini dapat mengakibatkan peradangan, yang dapat membuat otot-otot di tubuh terasa pegal dan kaku.

Apa obat demam sakit kepala badan pegal?

Daftar obat meriang yang ada di apotek.
Acetaminophen (paracetamol) Paracetamol atau acetaminophen berguna untuk menurunkan suhu tubuh Anda yang naik akibat demam. ... .
2. Ibuprofen (Motrin atau Advil) Sumber: NBC News. ... .
3. Naproxen. Sumber: MIMS. ... .
4. Aspirin. Sumber: Reader's Digest..

Apa obat flu batuk dan demam untuk dewasa?

Rekomendasi Obat Flu Pilek Paling Ampuh untuk Orang Dewasa.
Panadol Hijau. ... .
OBH Combi Dewasa Batuk Flu. ... .
Actifed Plus Expectorant Sirup Hijau. ... .
Rhinos SR Kapsul. ... .
SANMOL Forte Syrup. ... .
Mixagrip Flu & Batuk Tablet. ... .
Bodrex Flu dan Batuk Berdahak Syrup. ... .
Paramex Flu dan Batuk..

Demam batuk pilek pusing lemas gejala apa?

Demam tinggi, lemas, pusing, nyeri kepala, batuk, pilek, disertai mimisan kemungkinan besar menandakan Anda mengalami infeksi saluran pernapasan, misalnya karena virus (termasuk virus SARS-CoV-2 yang menyebabkan COVID-19) atau bakteri.