Sebutkan 3 ciri masyarakat tradisional dan Modern

Masyarakat modern merupakan golongan masyarakat yang berorientasi hidup dan budayanya mengarah pada masa kini. Masyaarkat modern merupakan transformasi dari masyarakat tradisional menjadi masyarakat yang lebih maju dalam bidang cara berpikir, ilmu pengetahuan, dan teknologi.
Masyarakat modern memiliki ciri-ciri sebagai berikut.

  1. Cenderung memiliki sifat individualis;
  2. Memiliki orientasi ke depan;
  3. Lebih terbuka dengan hal-hal baru;
  4. Terdapat pembagian atau spesialisasi dalam hal pekerjaan;
  5. Menggunakan teknologi modern;
  6. Anggota masyarakat bersifat heterogen;
  7. Mobilitas masyarakat tinggi. 

Masyarakat Tradisional & ModernMasyarakat tradisional merupakan kelompok masyarakat yang selalu menjunjung tinggi para leluhurnya. Masyarakat modern merupakan masyarakat yang telah mengalami perubahan dalam bidang ilmu pengetahuan. Untuk lebih jelas lagi kami akan mengulas materi Masyarakat Tradisonal Dan Masyarakat Modern mulai dari, Pengertian, Ciri-Ciri Dan Perbedaan. Jadi, Simaklah pembahasannya di bawah ini.

Sebutkan 3 ciri masyarakat tradisional dan Modern

Pengertian Masyarakat Tradisional dan Modern

Masyarakat Tradisional

Masyarakat tradisional merupakan kelompok masyarakat yang selalu menjunjung tinggi para leluhurnya dan memegang teguh adat istiadatnya. Masyarakat tradisional ini memiliki pandangan bahwa melakukan apa yang telah di warisakan nenek moyang nya menjadi suatu nilai hidup, cita-cita norma, dan harapan, serta suatu kewajiban dan kebutuhan.

Anggapan mereka apabila menjalankan tradisi leluhur berarti menjaga keharmonisan masyarakat dan jika melanggar tradisi berarti merusak keharmonisan. Masyarakat tradisional sering disebut juga dengan masyarakat primitif karena masyarakat tradisional memiliki penguasaan teknologi yang rendah.

Masyarakat Modern

Masyarakat modern merupakan masyarakat yang telah mengalami perubahan baik itu dalam bidang ilmu pengetahuan maupun teknologi. Masyarakat modern ijuga merupakan masyarakat yang mampu menyesuaikan diri terhadap situasi dan kondisi zaman atau hidup sesuai dengan konstelasi zamannya. Akibat dari kondisi dan situasi setiap masyarakat berbeda, Karenannya modernisasi atau proses menuju masyarakat modern antara masyarakat yang satu dengan yang lain tidak sama/ berbeda.

Ciri – Ciri Masyarakat Tradisional & Modern

Terdapat Ciri – Ciri yang sangat menonjol di antara masyarakat Tradisional dengan masyarakat modern ini, Diantaranya :

1. Masyrakat Tradisional

  • Mayarakat Bersifat Homogen (Serba Sama)

Dalam satu wilayah, Hampir semua golongan dalam masyarakat ini memiliki mata pencaharian, keturunan, dan tradisi yang sama. Apabila terjadi Sesuatu yang berbeda itu akan dianggap merusak tatanan kehidupan dan nilai-nilai leluhur.

  • Penggunaan Teknologi Rendah

Umumnya, Masyarakat tradisional menutup diri terhadap semua perubahan dan budaya asing, ini menjadikan penggunaan teknologi dalam kehidupan sehari-hari juga sangat rendah. Contoh misalnya masih mengunakan kerbau untuk membajak sawah di banding menggunakan traktor,Meskipun hasilnya lebih cepat dan hemat tenaga.

  • Jumlah Anggota Masyarakat Sedikit

Masyarakat tradisional umumnya berada di daerah tertentu dengan wilayah yang terbatas. Oleh karena itu masyarakat ini jumlahnya tidak teralu banyak. Namun, dengan jumlah yang sedikit menyebabkan mereka saling mengenal satu sama lain, hubungan dan interaksi dalam masyarakat sangat tinggi, rasa persaudaraan atau kebersamaan yang melahirkan semangat saling membantu, dan kasih sayang lebih dominan.

  • Mobilitas / Pergerakannya Rendah

Sesuai dengan sifat masyarakat yang tertutup. masyarakat ini enggan keluar dari daerah/ wilayahnya. Mereka beranggapan tempat yang paling aman dan nyaman adalah daerah atau masyarakat mereka sendiri. Mobilitas masyarakat yang masuk dalam daerah mereka terbatas

Masyarakat satis, Itu artinya cenderung tidak ada pergerakan ke arah yang lebih maju. Meskipiun ada, pergerakan tersebut akan berjalan sangat lambat.

2. Masyarakat Modern

Dengan kondisi masyarakat yang lebih terbuka dengan segala hal yang baru menyebabkan segala sesuatu menjadi lebih heterogen atau beragam dan juga mata pencaharian masyarakat lebih beragam dan tidak lagi tergantung pada kondisi alam.

  • Penggunaan Teknologi Tinggi

Masyarakat modern, kepercayaan mereka terhadap teknologi sangat besar. Hampir semua aktiviats yang dilakukan menggunakan teknologi modern dan serba cepat. Masyarakat modern umumnya berpandangan bahwa menjaga, memelihara, dan melaksanakan nilai-nilai merupakan satu upaya agar keharmonisan kehidupan tetap terjalin.

Peristiwa perpindahan dan perubahan masyarakat modern yang tinggi. Pikiran yang semakin terbuka, menjadikan mereka selalu ingin mencari sesuatu yang baru. Teknologi transportasi dan komunikasi yang semakin canggih memudahkan seseorang berpindah dari satu tempat ke tempat lain, dengan waktu yang singkat.

Masyarakat modern kebanyakan bersifat individualistis. Maksudnya mereka menempatkan segala sesuatu tidak lagi mengutamakan kepentingan kelompok.

Masyarakat moder dapat mempertimbangkan segala seuatu dengan lebih objektif. Membuat keputusan dengan berbagai pertimbangan. Tidak lagi hanya melestarikan nilai-nilai luhur.

Perbedaan Masyarakat Tradisional dan Modern

Terdapat perbedaan yang sangat jelas terhadap Mayarakat Tradisional dengan Masyarat modern, yakni diantaranya :

  • Daerah tempat tinggal atau wilayah yang didiami

Berdasarkan wilayah, Masyarakat modern tinggal secara menetap pada suatu wilayah. Sementara masyarakat tradisional dapat tinggal secara berpindah-pindah sesuai dengan persediaan sandang & pangan, biasanya berada di desa atau di pedalaman.

Rumah masyarakat modern cenderung lebih bervariasi sesuai dengan selera mereka. Sementara masyarakat tradisional cenderung sama dan bahan yang digunakan pun sama misalnya memakai geribik atau papan.

Peralatan yang dipakai oleh masyarakat modern merupakan alat yang sudah canggih dan biasanya dibuat orang lain. Sementara peralatan yang digunakan oleh masyarakat tradisional masih sangat sederhana dan biasanya hasil buatan sendiri.

Masyarakat modern mengunakan bahasa yang cenderung bervariasi dapat berupa bahasa suku, bahasa resmi dan bahasa internasional. Sementara masyarakat tradisional cenderung menggunakan bahasa suku.

Kepercayaan/keyakinan yang dianut oleh masyarakat modern berbagai macam kepercayaan, Agama sebagai kepercayaan pun bermacam-macam. Sementara masyarakat tradisional kepercayaan bersifat sama satu dengan yang lainnya

Sebutkan 3 ciri masyarakat tradisional dan Modern

Sebutkan 3 ciri masyarakat tradisional dan Modern
Lihat Foto

freepik.com/vectorjuice

Ilustrasi ciri-ciri masyarakat modern

KOMPAS.com - Masyarakat modern tidak bisa dipisahkan dari perkembangan teknologi dan ilmu pengetahuan. Kehidupannya pun sudah lebih terarah atau tertata ke masa kini.

Contohnya penggunaan smartphone sebagai alat komunikasi, penggunaan kipas angin sebagai pendingin ruangan, penggunaan komputer untuk belajar atau bekerja, dan lain-lain.

Apa yang dimaksud dengan masyarakat modern?

Pengertian masyarakat modern

Masyarakat modern merupakan golongan masyarakat yang orientasi hidup dan nilai budayanya lebih terarah di masa kini.

Masyarakat modern juga dapat diartikan sebagai bentuk transformasi dari masyarakat tradisional menjadi masyarakat yang lebih maju dalam bidang teknologi, ilmu pengetahuan, serta cara berpikirnya.

Dilihat dari perbedaan cara berpikirnya, masyarakat modern identik dengan negara maju karena lebih berpikir rasional. Sedangkan masyarakat tradisional sering dikaitkan dengan negara miskin karena cara berpikirnya masih sering irasional.

Ciri-ciri masyarakat modern

Mengutip dari situs Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud), salah satu ciri masyarakat modern ialah memberi apresiasi atas peran individu atau kelompok dalam kehidupan bermasyarakat.

Contohnya memberi penghargaan ketika berhasil melakukan sesuatu, dan lain sebagainya. Namun, hal ini bukan menjadi patokan yang pasti tentang ciri masyarakat modern. Karena dalam masyarakat tradisional pun, apresiasi juga sering diberikan kepada mereka yang berjasa.

Baca juga: Masyarakat: Pengertian, Ciri-Ciri, dan Fungsi

Dilansir dari Study Lecture Notes, berikut delapan ciri-ciri masyarakat modern:

Sektor industri dan teknologi berkembang sangat pesat

Ciri masyarakat modern yang paling utama ialah perkembangan dalam sektor industri dan teknologi. Masyarakat modern sering mengembangkan atau memunculkan berbagai inovasi untuk mempermudah kehidupannya.