Tumbuhan xerofit adalah tumbuhan yang hidup di daerah yang

Tumbuhan xerofit adalah tumbuhan yang hidup di daerah yang

Creative Commons

Ada banyak contoh tumbuhan xerofit di sekitar kita.

Bobo.id - Ada berbagai cara adaptasi tumbuhan agar bisa bertahan hidup di lingkungannya. Salah satunya adalah xerofit. 

Apa saja contoh-contoh tumbuhan xerofit? Sebelumnya, kita cari tahu dulu apa itu xerofit dan bagaimana ciri-ciri tumbuhan xerofit.

Tumbuhan xerofit bisa beradaptasi dengan lingkungan yang gersang, kering, atau panas. Tumbuhan ini bisa bertahan hidup di kelembapan udara yang rendah.

Lalu, bagaimana ciri-ciri dan contoh tumbuhan xerofit? Berikut penjelasannya. 

Baca Juga: Contoh-Contoh Perkembangbiakan Tumbuhan Secara Vegetati dan Generatif

Ciri-Ciri Tumbuhan Xerofit adalah:

1. Permukaannya Dilapisi Lapisan Seperti Lilin

Salah satu ciri tumbuhan xerofit adalah permukaannya dilapisi lapisan seperti lilin. Mengapa begitu? Ternyata lapisan ini berguna untuk mengurangi penguapan. Sehingga tumbuhan ini tidak kekurangan cairan.

2. Ukuran Daunnya Kecil dan Biasanya Berduri

Tumbuhan yang berdaun kecil, atau bahkan hanya punya duri, bisa mengurangi penguapan. 

3. Punya Akar Panjang

Tumbuhan xerofit biasanya punya akar yang panjang. Gunanya untuk mencari air sampai ke dalam.

4. Batangnya Tebal

Batang tebal ini berguna untuk menyimpan cadangan air.

Contoh-Contoh Tumbuhan Xerofit

1. Lidah Buaya

Tumbuhan xerofit adalah tumbuhan yang hidup di daerah yang

marcegaral/pixabay

Lidah buaya adalah salah satu contoh tumbuhan xerofit.

2. Pohon Kurma

Tumbuhan xerofit adalah tumbuhan yang hidup di daerah yang

Photo by Lee from Pexels

Pohon kurma adalah salah satu contoh tumbuhan xerofit.

Baca Juga: Rangkuman Materi Adaptasi Hewan yang Dilakukan sebagai Makhluk Hidup: Morfologi, Tingkah Laku, dan Fisiologi

3. Adenium

4. Kaktus

5. Pohon Buah Naga

Tumbuhan xerofit adalah tumbuhan yang hidup di daerah yang

Needpix

Pohon buah naga adalah salah satu contoh tumbuhan xerofit.

Cara-Cara Tumbuhan Beradaptasi Lainnya

Selain xerofit, ada juga cara-cara lain tumbuhan beradaptasi. Berikut penjelasannya:

Hidrofit

Ini adalah tumbuhan yang hidup di tempat basah atau malah hidup di air. Sesuai dengan kata “hidro”, yang artinya air.

Baca Juga: 3 Jenis Adaptasi Hewan: Morfologi, Fisiologi, dan Tingkah Laku, serta Contohnya

Ciri-ciri tumbuhan hidrofit adalah:

  • Terapung di atas air.
  • Mempunya permukaan daun yang lebar.
  • Batangnya menggembung seperti berongga berisi udara sehingga bisa membuat mengapung di air seperti pelampung.
  • Akarnya kecil sehingga air mudah menyebar ke seluruh daun.

Contoh tumbuhan hidrofit adalah kangkung, teratai, kiambang, dan eceng gondok.

Higrofit

Tumbuhan higrofit ini merupakan tumbuhan yang bisa bertahan hidup di daerah yang lembap. Biasanya tumbuhan ini hidup di hutan.

Ciri-ciri tumbuhan higrofit adalah:

  • Berdaun tipis dan lebar
  • Punya banyak stomata atau celah-celah kecil pada daun

Contoh tumbuhan higrofit adalah tumbuhan paku, dedalu atau gandarusa, dan lumut.

Halofit

Tumbuhan halofit adalah tumbuhan yang tahan hidup di tempat asin, seperti pantai atau laut. Tumbuhan ini tahan terhadap lingkungan dengan kadar garam yang tinggi.

Ciri-ciri tumbuhan halofit adalah:

  • Punya akar yang sangat kuat.
  • Separuh badannya biasanya tergenang di air.
  • Akarnya ada tertanam di bawah air dan ada yang di permukaan air.

Contoh tumbuhan halofit adalah pohon bakau atau yang biasa dikenal dengan mangrove.

Baca Juga: Umbi Akar dan Umbi Batang Sering Terlihat Mirip, Ini Cara Membedakan Keduanya

Mesofit

Nah, kalau mesofit ini adalah tumbuhan yang biasa hidup di lingkungan yang tidak terlalu basah dan tidak terlalu kering. Tumbuhan ini mudah ditemukan di lingkungan tempat tinggal kita. Mesofit ini ada yang masuk ke dalam golongan tumbuhan berkayu dan ada juga yang rerumputan.

Ciri-ciri tumbuhan mesofit adalah:

  • Akarnya tumbuh pesat dan bercabang.
  • Daunnya biasanya tipis dan lebar.
  • Stomatanya biasa berada di bawah daun untuk menghindari penguapan yang berlebihan

Contoh tumbuhan mesofit adalah pohon mangga, rambutan, rerumputan, pisang, dan pepaya.

Itulah contoh-contoh tumbuhan xerofit. Ternyata beberapa dari jenis tumbuhan ini mudah ditemui di sekitar kita.

(Penulis: Iveta R., Theresia Widyantini)

----

Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Tumbuhan xerofit adalah tumbuhan yang hidup di daerah yang

irsyandiafzal599 irsyandiafzal599

Jawaban:

Tumbuhan jenis ini dapat bertahan hidup pada daerah yang sangat panas dan kering, walaupun hanya mendapat sedikit air. Contoh khas tumbuhan jenis xerofit adalah tumbuhan kaktus, lili gurun, pohon kurma, aloevera, setawar, sp senseveria.

Tumbuhan xerofit adalah tumbuhan yang hidup di daerah yang

DIANNATASIA1 DIANNATASIA1

Xerofit adalah tumbuhan yang telah beradaptasi terhadap kehidupan di daerah kering. Tumbuhan jenis ini dapat bertahan hidup pada daerah yang sangat panas dan kering, walaupun hanya mendapat sedikit air. Contoh khas tumbuhan jenis xerofit adalah tumbuhan kaktus, lili gurun, pohon kurma, aloevera, setawar, sp senseveria.

Cari soal sekolah lainnya

KOMPAS.com - Di lingkungan yang kering seperti gurun, sangat sulit ditemukan tumbuhan selain kaktus.

Tumbuhan yang ditanam dalam lingkungan kering seperti gurun biasanya akan mati karena kekurangan air. Namun tahukah kamu mengapa kaktus dapat bertahan hidup di gurun yang gersang?

Kaktus dapat bertahan hidup karena merupakan tumbuhan Xerofit. Dilansir dari Encyclopaedia Britannica, xerofit adalah tumbuhan yang telah beradaptasi agar dapat hidup di lingkungan yang kering seperti gurun, rawa air asin, dan rawa air asam. Berikut beberapa contoh tumbuhan xerofit!

Kaktus

Kaktus memiliki duri yang sebenernya adalah daun. Daun berbentuk duri ini dapat meminimalisasi penguapan air dari dalam tubuh kaktus dan melindunginya dari predator.

Kaktus memiliki stomata yang hanya terbuka pada saat suhu rendah, sehingga bisa menghemat air.

Baca juga: Ciri-ciri Khusus Kaktus

Dilansir dari CK-12, kaktus juga memiliki lapisan lilin berupa kulit yang sangat tebal seperti lilin. Sehingga kaktus dapat menyimpan air di dalam batangnya yang tebal.

Lapisan lilin kaktus juga meminimalisasi pergerakan udara sehingga tidak banyak air dalam batang kaktus yang menguap.

Welwitschia mirabilis

Tahukah kamu tentang tumbuhan Welwitschia mirabilis yang dapat bertahan hidup hingga 1500 tahun dalam gurun yang sangat kering?


Welwitschia beradaptasi di lingkungan gurun dengan daun yang terus-menerus tumbuh besar dan panjang bahkan mencapai puluhan kilometer.

Dilansir dari Deutsche welle, stomata dalam daun yang sangat besar tersebut menyerap air dari kabut dan atmosfer. Ini berarti Welwitschia menangkap kelembaban udara oleh daun tanpa harus menyerap air dari tanah oleh akar.

Poppy Arizona


Poppy Arizona adalah tumbuhan xerofit dengan adaptasi yang unik. Dilansir dari CK-12, poppy Arizona akan tumbuh saat musim hujan yang singkat lalu akan tetap dalam bentuk benih saat musim kemarau.

Dalam bentuk benih, poppy Arizona dapat bertahan selama tiga hingga sepuluh tahun dengan kondisi kekurangan air dan akan kembali mekar saat musim hujan.

Selain kaktus, Welwitschia mirabilis, dan poppy Arizona, contoh tumbuhan xerofit lainnya adalah pinus, pir berduri, akasia, wolliw artik, bunga kalanchoe, dan mesquite.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Cari soal sekolah lainnya